USD/CAD: Area Support di level 1.3600 memegang kunci menjelang PDB kuartal pertama AS, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Schnabel, ECB: Bank sentral paling mengkhawatirkan upah dan jasa, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   XAU/USD turun efek meredanya konflik timur tengah, 14 jam lalu, #Emas Fundamental   |   EUR/USD bergerak lebih tinggi karena data AS mengecewakan, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Pound Sterling bergerak lebih tinggi di tengah optimisnya prospek Inggris dan penurunan dolar As, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Pertumbuhan Ekonomi akan tetap kuat, meskipun melambat dari kuartal IV, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/JPY terus naik di atas level 166.50 di tengah kondisi jenuh beli, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) membukukan penjualan bersih sebesar Rp10.07 triliun, turun 4.95% YoY, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -10%, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -2.16%, PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) -1.77%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.33% ke 7,151, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) mengungkapkan proyeksi pertumbuhan pendapatan sebesar 51% untuk tahun 2024, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Loss

Trik Menggeser Stop Loss untuk Mendapat Cuan Maksimal
Hana Raisa     12 Jun 2023
Menggeser Stop Loss ternyata bisa membawa lebih banyak cuan jika dilakukan dengan benar. Hati-hati, jangan sampai salah persepsi dan lakukan triknya seperti berikut ini.
Apakah Trader Profesional Menggunakan Stop Loss?
Hana Raisa     30 Mar 2023
Stop loss adalah mekanisme otomatis yang konon wajib digunakan oleh semua trader forex. Namun, apakah trader profesional menggunakan stop loss juga?
4 Kesalahan Memasang Stop Loss Menurut MIFX
Damar Putra     23 Feb 2023
Mulai dari terlalu sempit hingga sering digeser-geser, inilah beberapa kesalahan fatal dalam memasang stop loss menurut broker MIFX.
Kamus

Kamus Trading

Stop Loss

Nilai yang ditentukan oleh trader untuk membatasi kerugian. Saat harga menyentuh Stop Loss, maka sistem platfom secara otomatis akan menutup order atau posisi trading terkait dengan kerugian, sehingga trader tidak perlu terus memantau platform untuk bersiap-siap menutup posisi saat kerugian mencapai level tertentu.

Profit/Loss, P/L, Gain/Loss

Salah satu kolom dalam histori akun di platform trading. Profit/Loss secara khusus menampilkan besarnya keuntungan atau kerugian untuk posisi trading yang sudah ditutup (closed position).

Forum

Kumpulan Forum @inbizia #loss

Marsi D   16 May 2018

Selamat sore pak Singgih, saya habis loss berturut-turut karena sistem trading tertentu. Haruskah saya berhenti menggunakannya dan mencari yang baru atau lanjutkan terus hingga berfungsi kembali?

sudah loss hingga 2 minggu berturut2.. biasanya tidak seperti ini pak

Ananda   25 Feb 2016

Assalamualaikum..
Mhn pncerahannya p.martin.

Saya trading gold pak dan modal saya $5000 (skrg equity $3300). Saya trader harian, sehingga saya paling banyak hnya membuka 2 posisi sehari klo ada peluang. Jika tidak ada, saya bahkan tidak ada trade sama sekali dlm sehari.

Sya sdh baca2 artikel disini mngenai manajemen resiko, money management, teknik analisa teknikal hingga psikologi trader.

Shingga kini sya sdh punya peraturan trading sndiri dn mencoba untuk disiplin. Bahkan sya sdh mncoba buat jurnal trade pribadi saya.

Saya sdh disipilin mnggunakan analisa teknikal versi saya dipadukan dgn lot sizing, money manajemen dan risk ratio yg saya terapkan.

Saya meresikokan 5% pak dgn SL 3 point untuk setiap open posisi dr analisa saya pak. Jd dgn modal $5000 sya meresikokan $250, dgn perhitungan lot = resiko modal / stoploss ($250/3 = 0.83).

Sehingga ktika saya trade, output yg dihasilkan jika loss saya hanya hilang 5% modal saya, kalau profit saya maximal untung 10% dr modal yg mnurut saya itu sdh cukup (krna saya risk reward 1:2 dan menggunakan trailing stop stiap 1 point sehingga jika TP saya tdk kena saya akan bsedia menerima profit brpapun)

Ketika trade saya profit, saya merasa senang (siapa yg tidak senang?) Lalu ketika trade saya loss saya mrasa bingung. Namun saya coba untuk tetap tenang dn beranggapan bahwa ini bukan hari keberuntungan saya.

Namun akhir2 ini saya dihajar loss selama 4 hari berturut2 pak sehingga saya mulai punya pikiran untuk meninggalkan konsep teknikal saya. Sedangkan yg saya baca disini yg sperti saya itu adalah penyakit para trader, yakni jika profit teori analisanya akan dianggap paling akurat namun jika loss akan cepat2 dibuang teknik tsb lalu cepat untuk mencari yg baru. Namun disisi lain, untuk mnghadapi loss kita hrus tetap tenang dan off-trade trlbh dahulu smpai kita tenang.

Saya jujur punya teknik sendiri dan saya akui teknikal memang tidak selamnya akurat. Tapi apa yg harus saya lakukan jika saya mnghadapi loss berturut2?? Saya takut trade kembali krna saya punya spekulasi jika nanti2 saya akan loss kmbali?? Mohon masukan dan saran untuk memperbaiki sistem saya pak. Terima Kasih..

Wassalam.

Mariono   28 Sep 2016

Jika tidak memasang SL,resiko jadi tak terbatas,jika pasang SL mudah terkena stoploss hunter,jika mau cut loss harus selalu memantau chart terus,saya jadi bingung pilih mana?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #loss

  Martin   |   4 Nov 2022   |   Artikel

Dilema juga ya kalau terjadi situasi pasar dengan tingkat volatilitas tinggi. Dimana serba salah juga sih bagi broker, kalau tidak memberikan perlindungan saldo negatif broker ya bisa dibilang cuannya dikit. Kalau tidak diberikan broker yang kena minusnya. Kemana lagi mau tagih uangnya sedangkan tradernya aja rasanya sih dah tekor banget. Apalagi kalau tingkat fluktuatif tinggi, stop loss juga ga berfungsi dengan semestinya.

Tapi kurasa kita ga perlu sih pusingin hal-hal yang aku sebutin diatas. Asalkan kita bisa mengetahui risk kita, ga serakah, trading sesuai kemampuan modal dan leverage diusahakan ga tinggi. Mungkin kita bisa terhindar dari resiko saldo negatif dan tentunya kita pilih broker yang ada jaminan anti saldo negatif supaya ya kita gak terjebak dengan utang.

  Lucas   |   6 Jan 2023

Aku agak sedikit bingung dengan modal dan leverage. Leverage yang digunakan agak rendah itu maksudnya bagaimana sih, bukannya leverage itu mlaah bisa kayak bantu up modal kita gitu,, gimana ceritanya sih ujung-ujung pakai leverage rendah? Mohon maaf aku masih newbie jadi agak bingung

  Ahmad   |   6 Jan 2023

Bantu ngejawab,mungkin yang Martin sebutkan itu mencegah kita overtrading hingga menyebabkan saldo minus. sepertinya sih begitu ya. Apa hubungannya antara leverage tinggi dan overtrading?

Agan harus ngerti dulu apa itu leverage. Intinya leverage itu daya ungkit kita yang dipinjamkan oleh broker. Ibarat agan ada modal $100 kemudian pake leverage 1:100 misalnya maka agan memiliki daya beli sebesar $10.000. Karena daya besar tersebut maka agan yang misalnya money management buruk bisa aja overtrading (trading entry terlalu banyak) dan apabila kebetulan trading di broker tanpa perlindungan saldo negatif, bisa-bisa agan modalnya minus.

  Lucas   |   6 Jan 2023

Oh jadi berarti intinya cuma membatasi diri agar tidak memilih leverage yang terlalu besar ya. Mengenai leverage sendiri saya masih sedikit bingung, misalkan leveragenya 1:1 itu bagaimana, terus apa maksud dari 1:100 misalnya itu menunjukkan apa dan bagaimana cara bacanya agar paham tentang leverage? Atau pake contoh aja deh soalnya beneren saya lagi bingung banget

  Ahmad   |   6 Jan 2023

Gw sendiri baca leverage begini, misalkan 1:1 seperti yang agan sebutkan (sebenarnya 1:1 itu artinya tidak memakai leverage), satu dollar sama dengan satu dollar. Sedangkan apabila 1:10 misalnya maka satu dollar sama dengan 10 dollar. dari situ 1:10 menunjukkan bahwa apabila memakai leverage 1:10 maka 1 dollar yang dimiliki akan senilai $10 sedangkan kalau no leverage maka setara antara $1 dengan $1 lainnya. Semoga bisa membantu.

  Hendi   |   26 Mar 2023   |   Artikel

Min, mau nnya. Jadi ini kan ane udah ngebaca artikel ini n agak tertarik ama Finex krna dari segi fitur menrt ane jga bagus dan cocok buat ane. Jadi ane coba ngebuka akun Finex n terus ditawarin untuk ngebuka akun live disana. tau ga trnyata utk deposit $100 itu udah ga ada. Adanya cuma akun mikro yg deposit $10 serta dapat trading dngn 0.01 lot aja.

Cuman Forex kan sbnrnya identitk dngn modal. Klu modal makin besar brrti daya tahan trhdap floating loss jga bertambah kan? Nah, apkah dngn akun mikro deposit $10 serta 0.01 lot di Finex serta dapat leverage 1:500 itu udah cukup buat trading blm?

  Kelvin   |   26 Mar 2023

Mnrt gw sndiri sbnrnya $10 dengan leverage 1:500 serta lot 0.01 itu sih cukup tpi cuma 1 posisi aja. Misalkan nih kita itung aja margin yang akan dipakai, dengan kalkulator margin. Maka didapatin bahwa margin yg dipakai adalah sekitar $2.5. Jadi bisa bngt dipakai tetapi dngn catatan cuma bsa 1 kali aja dan itu jga sbnrnya agak kurang buat trading. Cuman klu misalkan agan sndiri ingin mncba setelah udah ngerasa oke di akun demo ya sah2 aja buat cobain dngn uang yg real. Tpi secara umum sih, broker Finex udah benaraan nyediaiin trading yg terjangkau buat smua kalangan gw rasa.

  Brandon   |   26 Mar 2023

Ya kan minimal deposit $10. Berarti bisa lbh dari itu. Enakan sih cobain akun demo dulu, persiapkan strategi trading. Klu di akun demo udah lancar banget loss/profitnya ya bisa langsung lanjut ke akun mikro Finex. Ya, klu udah pede mah bsa coba2 $50 dlu sblm lanjut ke $100.

Klu menurut pendapat ane ya, minimal $10 itu bisa berii kebebasan mau deposit berapapun selama ga dibawah $10. jadi lbh flexibel lah, n ga usah melulu harus $100 krna ga smua orang jga bsa provide uang dingin sebesar it dalam waktu yg cukup singkat.

  Mandra   |   31 May 2023   |   Artikel

Min, strategi trading apa yang mempunyai winrate tinggi? Terus kok strategi trading saya awal-awalnya doang yang bagus ya, setelah pakai beberapa lama jadi sering loss mulu. Thanks min jawabannya

  Kiki R   |   31 May 2023

Tidak ada jamin strategi trading yang Anda gunakan bisa selalu mempunyai win rate yang tinggi. Pasar finansial sangat kompleks dan fluktuatif, sehingga sulit untuk memiliki strategi yang selalu menghasilkan keuntungan. Win rate yang tinggi tidak selalu merupakan ukuran kesuksesan yang akurat dalam trading.

Faktor-faktor seperti kondisi pasar yang berubah, volatilitas harga, berita fundamental, dan sentimen pasar dapat mempengaruhi kinerja strategi trading. Strategi yang berhasil di masa lalu tidak selalu berhasil di masa depan. Oleh karena itu, penting untuk selalu melakukan pengujian dan evaluasi strategi secara teratur.

Jika Anda mengalami situasi di mana strategi trading awalnya menguntungkan tetapi kemudian mengalami kerugian secara konsisten, ada beberapa faktor yang mungkin perlu diperhatikan:
1. Over-Optimisasi: Strategi awal Anda mungkin telah dioptimalkan dengan baik untuk kondisi pasar yang spesifik. Namun, ketika kondisi pasar berubah, strategi tersebut mungkin tidak lagi efektif. Hindari over-optimisasi dan pastikan strategi Anda dapat beradaptasi dengan perubahan pasar. Boleh melakukan modifikasi terhadap strategi tapi jangan sampai mengubah secara besar-besaran sehingga pada dasarnya Anda menggunakan strategi trading yang baru.
2. Kurangnya Disiplin: Konsistensi dan disiplin dalam mengikuti rencana trading sangat penting. Jika Anda mulai mengabaikan aturan dan sinyal dari strategi Anda, itu dapat mengarah pada hasil yang buruk. Pastikan Anda tetap disiplin dan mengikuti rencana trading yang telah Anda tetapkan.
3. Kondisi Pasar yang Berubah: Pasar finansial selalu berubah. Tren dapat berubah, volatilitas bisa naik atau turun, dan berita fundamental dapat mempengaruhi pergerakan harga. Pastikan strategi Anda dapat mengakomodasi perubahan-perubahan ini dan mengambil mereka menjadi pertimbangan.
4. Pengelolaan Risiko yang Buruk: Pengelolaan risiko yang baik sangat penting dalam trading. Jika Anda tidak menggunakan stop loss yang tepat, atau mengambil risiko yang terlalu tinggi dalam setiap perdagangan, itu dapat menyebabkan kerugian yang signifikan. Penting untuk memiliki manajemen risiko yang baik dan memastikan risiko yang diambil proporsional dengan ukuran akun Anda. Contoh pengelolaan risiko adalah menggunakan risiko per transaksi 1-2% saja. Dengan melakukan hal ini, Anda bisa bertahan lebih lama di market dan strategi trading Anda mempunyai peluang berhasil lebih besar.
5. Kurangnya Pengalaman dan Pendidikan: Perdagangan adalah keterampilan yang terus berkembang. Jika Anda baru memulai atau masih dalam tahap pembelajaran, maka mungkin perlu waktu dan pengalaman untuk mengembangkan keterampilan trading Anda. Penting untuk terus belajar, berlatih, dan mengembangkan pemahaman yang lebih baik tentang pasar dan strategi trading.

Dalam trading, tidak ada jaminan keuntungan yang konsisten. Penting untuk mengelola harapan dan memahami bahwa ada risiko kerugian yang selalu ada. Konsistensi, manajemen risiko yang baik, dan disiplin adalah faktor penting dalam mencapai hasil yang sukses dalam jangka panjang.

  Pawan   |   8 Jun 2023   |   Artikel

Sebentar, gw mau tanya dari bebrapa komentar yang saya baca disini, dan penjelasan dari artikel ini juga, kalo teknik stop loss ini tidak selalu menguntungkan , ada juga hal yang merugikan seperti terjadinya stop loss hunter ini.
Gw juga sebegai trader juga kagak mau dong kalo keuntungan yang seharusnya gw dapet itu dicuri oleh broker forex itu sendiri kan. Mana gw trading juga duitnya harus gw puter terus, rasanya nggk adil aja gitu. Padahalkan mereka aja udah dapet untung, masak keuntungan yang susah payah gw perjuangkan, harus diembat juga oleh broker sih. KAGAK MAU LAH. Apakah ada solusi lain terkait masalah ini? Apakah ada trader yang trading tanpa stop loss? Apakah ini bisa dilakukan dan tetap berhasil?

  Farel   |   9 Jun 2023

Tentu saja bisa. Tapi saya kurang menyarankan kamu trading tanpa stop loss. Ada beberapa cara trading tanpa stop loss dan tetap sukses yang bisa Anda lakukan. Pertama, kamu sudah memiliki mental stop loss. Alih-alih memasukkan stop loss pada platform trading, kamu akan menutup order secara manual jika harga bergerak terlalu jauh ke arah yang berlawanan.

Kedua, kamu dapat melakukannya dengan trading dalam jumlah sangat kecil untuk menahan pergerakan harga merugikan yang besar. Misalnya, kamu dapat memperdagangkan ukuran lot yang tidak akan melebihi 1 atau 2% kerugian harian rata-rata. Ketiga, melakukan teknik lindung nilai atau hedging yang dengan membuka posisi berlawanan dalam instrumen yang sama atau sangat berkorelasi untuk membatasi penarikan ekuitas. Kamu dapat melepas hedging ketika salah satu posisi memiliki prospek profit yang bagus.

Selain itu, Jika memang dana yang ditradingkan cukup besar, memang ada baiknya memilik broker yang terpercaya dan memiliki track record yang cukup baik, memilih broker yang tidak pernah membuat hal-hal aneh bagi para nasabahnya, sekalipun ada hal aneh ini bukan karena manipulasi tapi karena memang aktivitas pasar yang cukup fluktuatif.

Ada banyak broker dengan regulasi yang terpercaya diantaranya broker dengan regulasi Bappebti, ataupun regulator internasional, seperti ASIC, FCA, dll. jadi lo, pilih aja dengan sanyak selektif dan teliti. tapi kalo menurut yang aku baca, MFIX itu juga sudah terugalasi Bappebti sih. jdai sepertinya aman.

Namun secara keseluruhan, trading dengan stop loss adalah sebuah keharusan karena memiliki fungsi yang sangat krusial sebagai pengaman. Good luck kawan!

  Budi Sutomo   |   10 Jun 2023

Tentu saja ada gan! Emang ada beberapa trader yang trading tanpa stop loss, tetapi ini klu menurut gw tindakan yang sangat berisiko dan rat rata ga direkomendasikan oleh kebanyakan trader. Intinya, trading tanpa stop loss mirip dengan bermain dengan api - bisa jadi sangat mengasyikkan tetapi juga sangat berbahaya.

Beberapa trader yang melakukan trading tanpa stop loss mungkin memiliki strategi trading yang sangat berbeda dari strategi trading konvensional. Mereka mungkin menggunakan teknik-teknik yang sangat agresif, seperti yang dikatakan ama bang @Farel. Tetapi, strategi semacam itu menurut ane sangat berisiko

Sementara ada beberapa trader yang berhasil melakukan trading tanpa stop loss, kebanyakan trader profesional dan sukses sangat menekankan pentingnya penggunaan stop loss dalam trading. Stop loss membantu trader mengelola risiko dan melindungi modal mereka dari kerugian besar.

  Laurent   |   13 Jul 2023   |   Artikel

ini MIFX itu nama lainnya broker Monex kan ya? Ini ane mau tanya aja niih, di MIFX kan ada aplikasi trading yg bernama MIFX mobile yaa. Klo ga salah ane pernah ngebaca di artikel lain di Inbizia yg berhubungan dngn MIFX ato Monex. Ane agak penasaran aja, krna artikel ini ngebahas tentang stop loss yaa. Apakah di aplikasi MIFX itu terdapat fitur stop loss juga? Dan kmudian selain stop loss, ada ga fitur mcm trailing stop loss ato sejenis stop loss lainnya ga di aplikasi MIFX? Semoga ada penjelasannya ya! Makasih bnyk!

  Herry   |   14 Jul 2023

bntu jawab ya! Utk aplikasi mobile trading MIFX, itu memang ada fitur Stop loss dan Take Profit, tetapi untuk jenis stop loss lainnya, itu emang ga ada di MIFX. Tetapi utk fitur2 lainnya seperti charting, analisa tools, serta Trading Sinyal itu lengkap semua sih. Bahkan utk order kita juga bsa menyetting pending order.

Ya, overall utk penggunaan basic2 kyk stop loss, pending order, order instant, ama take profit, smua tersedia di MIFX Mobile, selain itu charting juga lengkp. Cuma emang utk pengguna stop loss jenis lain kyk trailing gitu, emang ga tersedia di MIFX mobile, sbagai ganti, trader bsa make Metatrader 4 utk menikmati fitur tingkat lanjutan kyk yg agan tnyakan td

  Nicholas   |   23 Jul 2023   |   Artikel

Maaf, apa keuntungan dngn mencari broker yg udah teregulasi ama pemerintah kita? Jd, kan bnyk banget broker2 luar negeri jga yg nawarin bahkan dngn deposit rendah serta lverage tinggi, blm lagi terdapat akun2 seperti pilihan akun cent yg profit loss berdasarkan cent shngga benar2 resiko yg terkandung di dlmnya itu hampir 0 lahh istilahnyaa.

SEdangkan broker2 Indonesia itu ga ada pilihan akun tsb, sekecil2nya jga akun mikro itu pun terdapat di beberapa broker aja. Kmudian mengenai regulasi jg, broker2 luar terkadang memiliki regulasi terkenal kyk CySEC, ASIC, FCA UK, dan sebagainyaa yg notabene udah dikenal sbagai body regulator yg mumpuni

Nah, terlepas dari kekurangan2 dan perbandingan yg saya sebutkan tadi, apa sih keuntungan kita bila kita menggunakan broker yg teregulasi dngn BAPPEBTI?

  Devan   |   25 Jul 2023

Gue bntu jawab ya! Setau gue dan sepengalaman gue, trading dngn broker yg teregulasi legal ama pemerintah kita itu terdapat beberapa keuntungan, mulai dari perlindungan konsumen yg lbh nyata, hak dan kewajiban yg diatur dlm hukum jga jelas dan sesuai dngn karakteristik orang Indonesia, keamanan dana serta adanya penyelesaian sengketa apabila terjadi hal yg ga diinginkan.

Sedangkan utk broker yg ga teregulasi di Indonesia, maka smua hal2 yg gue sebutkan itu akan diselesaikan dan mengikuti ketentuan dan aturan dari luar negeri yg tidak akan dibantu ama pemerintah Indonesia krna pemerintah kita ga ada hak utk ikut campur krna broker tersebut ga tergabung secara resmi di BAPPEBTI.

Conntoh aja, misalkan nihh terjadi bahwa dana kita di nyeleweng, maka utk menyelesaikannya, mau ga mau kita harus mengikuti aturan dari luar negeri, dan blm tentu negara tsb jamin dana elo akan kembali krna notabene elo bukan warga negara mereka. Lain hal dngn broker yg teregulasi ama BAPPEBTI dimana kita bakalan ada penyelesaian terkait masalah ini serta hak dan kewajiban kita dijamin ama pemerintah kita

Broker Maxco Bongkar Cara Meminimalisir Loss
Cahyaning     13 Jun 2022
Tak semua trader paham bagaimana caranya mengatasi loss dalam trading. Kali ini, broker Maxco mengajak kliennya belajar lebih jauh tentang serba-serbi meminimalisir loss.
Awas 3 Kesalahan Fatal Memasang Stop Loss Dan Take Profit
Nadila D     13 Oct 2020
Mulai dari penempatan yang terlalu sempit atau lebar, menggunakan ukuran posisi sebagai dasar, hingga berpacu pada support resistance, berikut adalah 3 kesalahan memasang Stop Loss dan Take Profit yang berakibat fatal.
Reksadana Sedang Profit Atau Loss? Begini Cara Menghitungnya
Wahyudi     23 Dec 2019
Tentu Anda ingin tahu bagaimana cara mengukur portofolio reksadana Anda untung atau rugi. Berikut teknis perhitungan untung-rugi reksadana.
Mengungkap Mitos Di Balik Rasio Profit Loss
Jujun Kurniawan     17 Oct 2019
Anda mungkin telah mendengar banyak mitos soal rasio Profit Loss, tapi tahukah Anda bahwa tidak semua mitos tersebut bisa diaplikasikan pada aktivitas trading rill?
Belajar Dari Pengalaman Loss Trader Sukses
Wiji Purnama     27 Apr 2017
Belajar dari pengalaman loss 5 trader sukses berikut, Anda akan tahu kesalahan apa yang sebaiknya dihindari dan bagaimana cara bangkit dari kerugian besar.
Teknik Memasang Stop Loss Terbaik Dalam Trading Forex
Wiji Purnama     24 Mar 2017
Stop loss memang penting, tapi bagaimana kalau fitur itu justru sering membuat Anda cepat kalah? Solusinya, pahami teknik memasang stop loss yang benar.
Stop Loss Dan Take Profit, 2 Aspek Penting Dalam Trading Forex
Wiji Purnama     18 Nov 2016
Apa Itu stop loss dan take profit? Artikel ini akan menuntun Anda untuk mengenal kedua hal tersebut sebagai penyempurna belajar trading forex Anda.
USD/CAD: Area Support di level 1.3600 memegang kunci menjelang PDB kuartal pertama AS, 14 jam lalu, #Forex Teknikal

Schnabel, ECB: Bank sentral paling mengkhawatirkan upah dan jasa, 14 jam lalu, #Forex Fundamental

XAU/USD turun efek meredanya konflik timur tengah, 14 jam lalu, #Emas Fundamental

EUR/USD bergerak lebih tinggi karena data AS mengecewakan, 14 jam lalu, #Forex Fundamental

Pound Sterling bergerak lebih tinggi di tengah optimisnya prospek Inggris dan penurunan dolar As, 14 jam lalu, #Forex Fundamental

Pertumbuhan Ekonomi akan tetap kuat, meskipun melambat dari kuartal IV, 14 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/JPY terus naik di atas level 166.50 di tengah kondisi jenuh beli, 14 jam lalu, #Forex Teknikal

PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) membukukan penjualan bersih sebesar Rp10.07 triliun, turun 4.95% YoY, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -10%, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -2.16%, PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) -1.77%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.33% ke 7,151, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) mengungkapkan proyeksi pertumbuhan pendapatan sebesar 51% untuk tahun 2024, 20 jam lalu, #Saham Indonesia


Kirim Komentar Baru