USD/CAD: Area Support di level 1.3600 memegang kunci menjelang PDB kuartal pertama AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Schnabel, ECB: Bank sentral paling mengkhawatirkan upah dan jasa, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   XAU/USD turun efek meredanya konflik timur tengah, 13 jam lalu, #Emas Fundamental   |   EUR/USD bergerak lebih tinggi karena data AS mengecewakan, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Pound Sterling bergerak lebih tinggi di tengah optimisnya prospek Inggris dan penurunan dolar As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Pertumbuhan Ekonomi akan tetap kuat, meskipun melambat dari kuartal IV, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/JPY terus naik di atas level 166.50 di tengah kondisi jenuh beli, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) membukukan penjualan bersih sebesar Rp10.07 triliun, turun 4.95% YoY, 19 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -10%, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -2.16%, PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) -1.77%, 19 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.33% ke 7,151, 19 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) mengungkapkan proyeksi pertumbuhan pendapatan sebesar 51% untuk tahun 2024, 19 jam lalu, #Saham Indonesia

Panduan Trading CFD Pemula di Finex Berjangka

Putut 18 Oct 2022
Dibaca Normal 5 Menit
forex > broker > panduan >   #cfd   #cuan   #finex   #finex-berjangka   #panduan   #pemula   #trading
Trading CFD di Finex Berjangka bisa jadi solusi untuk melakukan trading dengan modal kecil. Berikut langkah-langkahnya agar trading bisa cuan.

Beberapa dari kita mungkin pernah mendengar istilah CFD, seperti saham CFD, trading komoditas CFD, dan lain sebagainya. Meskipun di kalangan umum, istilah CFD lebih dikenal sebagai Car Free Day atau hari tanpa kendaraan bermotor, namun CFD dalam dunia trading memiliki makna yang jauh berbeda.

 

Pengertian CFD

CFD adalah suatu bentuk perdagangan aset keuangan derivatif tanpa melibatkan aset fisik yang diperdagangkan, baik itu berupa saham, komoditas, ataupun forex. Istilah CFD sendiri merupakan singkatan dari Contract For Difference.

Melalui CFD, trader tidak benar-benar memperdagangkan atau memiliki aset yang ditransaksikan. Pada dasarnya mereka hanya mendapat keuntungan dari pergerakan harga aset yang dipilih.

trading cfd finex

Kegiatan trading CFD di Indonesia diawasi langsung oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), melalui peraturan Bappebti No. 109/Bappebti/PER/01/2014 tentang Kontrak Derivatif dalam Sistem Perdagangan Alternatif. Dalam aturan tersebut, CFD dikategorikan sebagai kontrak derivatif yang diperdagangkan dalam sistem perdagangan alternatif (SPA).

Berbagai pihak sepakat bahwa trading CFD adalah suatu kegiatan yang berisiko tinggi, sehingga sebaiknya dilakukan hanya oleh trader berpengalaman.

Baca Juga: Apa Itu Trading? Ini Cara Main dan Mengatasi Risikonya

 

Karakteristik Trading CFD

Keuntungan atau kerugian trader dari CFD didapat dari pergerakan harga aset yang mendasarinya. Seorang trader yang berada pada posisi beli bisa mendapat keuntungan jika harga aset meningkat saat penutupan transaksi. Sebaliknya, mereka harus membayar selisih harga kepada penjual jika harga aset menurun saat transaksi ditutup.

Untuk instrumen saham, trader juga sama sekali tidak memiliki hak kepemilikan atas saham, karena yang mereka jual belikan sebetulnya hanyalah pergerakan harga dari saham tersebut. Hal ini jelas mendatangkan konsekuensi sendiri, contohnya dengan tidak mendapat dividen atas saham.

Terlepas dari ciri tersebut, CFD merupakan sebuah produk keuangan yang ditunjang oleh fasilitas leverage besar. Jika pada umumnya broker saham hanya menyediakan leverage 1:2 atau 1:3, pada broker CFD, leverage yang disediakan bisa mencapai 1:50, 1:100, atau bahkan 1:500. Itu artinya, modal yang diperlukan untuk melakukan kegiatan trading CFD tidaklah banyak.

Umumnya, transaksi CFD dilakukan secara online dengan karakteristik perdagangan yang cepat. Akan selalu ada dua pihak dalam CFD, yaitu pihak pembeli dan pihak penjual. CFD ditawarkan oleh pialang yang dapat bertindak sebagai salah satu dari dua pihak tersebut (dalam skema market maker) atau perantara yang memfasilitasi transaksi (dalam skema non-dealing desk).

Bagi para trader, CFD bisa menjadi instrumen untuk berspekulasi tentang pergerakan harga jangka pendek.

Baca Juga:

All You Need to Know about CFD Brokers

 

Contoh Trading CFD

CFD diperjualbelikan dengan unit yang sama dengan harga "ask" dan "bid" atas instrumen yang mendasarinya. Sebagai contoh:

Seorang trader memprediksi bahwa saham Apple akan naik dalam waktu dekat. Untuk membuka pembelian CFD USD10,000, ia lantas membeli 1,000 unit CFD saham Apple pada harga ask USD10.00. Broker menetapkan tingkat margin sebesar 5%, sehingga si trader perlu menyetor dana sebesar USD500 pada broker CFD. Sisa saldo sebesar USD9,500 akan dipinjamkan oleh broker.

Selang satu minggu, harga saham Apple meningkat menjadi USD10.50. Dengan posisi yang kini bernilai USD10,500, transaksi pun ditutup, dan trader mendapat keuntungan sebesar USD500 (USD10,500 - USD10,000).

Baca juga: Panduan Analisa Teknikal Saham untuk Pemula

Trading CFD juga bisa diaplikasikan pada saat harga bergerak turun. Misalnya, jika seorang trader memprediksi saham Starbucks akan mengalami penurunan, maka mereka bisa membuka posisi jual CFD, katakanlah sebesar 1,000 unit pada harga bid USD10.00 atau USD10,000. Apabila transaksi ditutup dengan harga ask USD9,00, maka trader akan kembali mendapat keuntungan sebesar USD1,000 (USD10,000 - USD9,000).

Baca Juga:

Understanding CFD Assets in Forex Brokers

 

Trading CFD di Finex Berjangka

Setelah mengetahui apa itu trading CFD, Anda dapat mulai mencobanya di broker-broker yang menyediakan layanan trading dengan CFD. Satu dari sekian banyak broker CFD terpercaya yang ada di Indonesia adalah Finex Berjangka. Berdiri sejak tahun 2012, Finex Berjangka merupakan salah satu broker teregulasi Bappebti yang sudah sangat dikenal dengan jumlah klien mencapai 300,000 klien per hari.

Cara trading CFD melalui Finex berjangka bisa dilakukan lewat beberapa tahapan, antara lain:

  1. Memahami cara kerja CFD yang benar. CFD merupakan produk keuangan yang memiliki kelebihan serta kekurangan tertentu. Sebelum memulai trading CFD Finex, calon trader sebaiknya memahami betul dasar-dasar CFD serta perbedaannya dengan produk keuangan lain.
  2. Membuka akun CFD. Setelah benar-benar memahami soal CFD, trader bisa membuka akun demo sebelum masuk ke real market.
  3. Memilih pasar CFD Seperti yang disebutkan di awal, aset keuangan yang menjadi dasar CFD bisa berupa forex, saham, atau komoditas.
  4. Memilih untuk membeli atau menjual. Trader bisa memilih "buy" jika harga instrumen dirasa akan meningkat, atau "sell" jika harga instrumen diperkirakan jatuh. Ketepatan memprediksi pergerakan harga menjadi kunci bagi keuntungan yang didapat oleh trader.
  5. Tentukan besaran kontrak. Pilih berapa banyak unit atau lot CFD yang akan ditransaksikan.
  6. Tetapkan Stop Loss. Hal ini penting dilakukan, mengingat Stop Loss dapat berfungsi sebagai pengaman yang mampu meminimalisir risiko.
  7. Selalu pantau transaksi. Trader dapat memantau perkembangan profit/loss secara real time saat posisi mereka terbuka. Untuk menyudahi kegiatan trading, trader bisa menekan tombol "close trade".

Tentunya, trading CFD Finex tidak akan serta merta membawa hasil signifikan apabila tidak dibarengi dengan penerapan strategi yang baik. Untuk itu, selain dengan memahami serba-serbi trading CFD, seorang trader sebaiknya juga membekali diri dengan pemahaman tentang berbagai strategi trading agar dapat mendatangkan profit maksimal.

Terkait Lainnya
 
USD/CAD: Area Support di level 1.3600 memegang kunci menjelang PDB kuartal pertama AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

Schnabel, ECB: Bank sentral paling mengkhawatirkan upah dan jasa, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

XAU/USD turun efek meredanya konflik timur tengah, 13 jam lalu, #Emas Fundamental

EUR/USD bergerak lebih tinggi karena data AS mengecewakan, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

Pound Sterling bergerak lebih tinggi di tengah optimisnya prospek Inggris dan penurunan dolar As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

Pertumbuhan Ekonomi akan tetap kuat, meskipun melambat dari kuartal IV, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/JPY terus naik di atas level 166.50 di tengah kondisi jenuh beli, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) membukukan penjualan bersih sebesar Rp10.07 triliun, turun 4.95% YoY, 19 jam lalu, #Saham Indonesia

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -10%, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -2.16%, PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) -1.77%, 19 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.33% ke 7,151, 19 jam lalu, #Saham Indonesia

PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) mengungkapkan proyeksi pertumbuhan pendapatan sebesar 51% untuk tahun 2024, 19 jam lalu, #Saham Indonesia


Forum Terkait

 Asep Wawan |  29 Jul 2012

Salam master! saya baru trading $8 loss. saya pake indicator yang dari custum itu psar 0.02 dan 0.2 dan bolinger band 20 dan 2,dan rsi dan stoc dan ma 14 dan ma100?

apa indicator itu tidak mngdukung dalam setingan m1? apa baik nya buat pemula pake m1 atau h1? trus kalo kita pertama pake m1 terus kedua op h1 , pergerakan setiap menitnya yang ikut bergerak gak

Lihat Reply [23]

indikator adalah hanya alat bantu. pengggunaan TF tidak akan banyak berfungsi jika kita tidak paham bagaimana penggunaannya. jika kita menggunakan M1, berarti 1 candle mewakili  1 menit, jika kita mennggunakan H1, bearti dalam 1 hari ada 24 candle. jika kita menggunakan H4 berarti 1 candle mewakili pergerakan selama 4 jam. Dan dalam 1 hari ada 6 candle. dan seterusnya.Open sebaiknya di sesuaikan dengan TF yang digunakan. kalau awalnya kita menggunakan M1 dan Menjadikan H1 sebagai konfirmasi, maka 1 candle H1 = 1 jam. dan M1 akan menunjukan  1 candle bergerak selama 1 menit, dan akan ada 60 candle selama 1 jam.

60 candle di M1 sama dengan 1 candle di H1. demikian kesimpulannya

Jadi open itu sebaiknya ketika candle baru muncul. kalau M1 kayak nya kita akan sedikit pusing karena tiap 1 menit candle berubah. sebaiknya M15 dan H1 saja.

ketahui juga di pasar mana kita melakukan trade. perhatikan  range harian. Jika kita membuat rumusan sehari GBP/USD 125 pips. dan saat kita melihat MT4 bergerak sudah 75 pips , maka sisanya tinggal 50 pips lagi ( HIGH - LOW ). harga bisa saja 50 lagi menembus HIGH dan Menembus low kebawah.

Thanks.

Basir   29 Jul 2012

@Asep Wawan: Untuk menghindari akun loss lebih banyak lagi sebaiknya berlatih di akun demo terlebih dahulu. Kembali ke akun real ketika hasil trading telah menunjukkan profit yang konsisten minimal 3 bulan.

Untuk indikator, pahami terlebih dahulu jenis dan fungsinya masing-masing. Ada 3 jenis indikator, yaitu indikator trend, oscillator dan volume. Fungsi indikator trend adalah untuk membaca trend, indikator oscillator untuk membaca area oversold dan overbought, sedangkan indikator volume untuk membaca ritme volume di market. 

Jangan menggunakan indikator ini di time frame kecil (di bawah H1) karena time frame tersebut terlalu banyak signal palsu (fake signal). Saya pribadi menyarankan memulai dari time frame Daily karena grafiknya lebih sedikit signal palsu dan trend yang terbentuk lebih jelas.

Terima Kasih

Kiki R   10 Oct 2019

@Asep Wawan indikator mendukung untuk TF 1 menit, banyak para trader dengan teknik scalping gunakan M1, kunci scalping ini adalah kemampuan trader untuk melihat perubahan dari buy ke sell atau sebaliknya dan melakukan entry. Saya juga trading pakai M1, karena awalnya dulu saya pakai teknik scalping dengan M1, walaupun sekarang udah jadi trading jam-jaman tapi karena udah terbiasa dengan TF M1 sampai sekarang pun masih pakai M1.

Pak kuncinya pakailah indikator, teknik dan TF yg sesuai dengan gaya kita, kalau kita nyaman pakai M1 silahkan, mau pakai H4 silahkan, trading forex ini tidak kaku, ada 1000 jalan ke roma, ada 1000 jalan untuk profit, kita para trader punya banyak jalan yg mungkin hanya cocok buat kita saja, orang lain belum tentu cocok. benar kata Master @Rizky kembali ke akun demo, belajar lagi dengan tekun, jangan paksakan kalau loss-loss beruntun. 8 dollar itu jika dirupiahkan 100ribuan cukup buat beli beras 9kg, kalau 9kg itu disumbangkan ke panti asuhan pasti anak-anak yg kurang beruntung itu pasti sangat berterima kasih.

Kita trading bukan untuk loss, kalau kita loss artinya ada yg salah dengan teknik dan sistem trading kita. Perbaiki dulu di akun demo, jika sudah mantap baru masuk ke akun sebenarnya. 

Joni Harianto S   14 Oct 2019

Untuk Deni,

Jika anda ingin Scalping di TF1, anda bisa menggunakan Stochastic Osilator. Langsung bawaan dari Mt4.

Sell jika ada diarea 80. Buy Jika ada di area 20.

Terima kasih.

Basir   16 Oct 2018

Admin mau tanya dong saya deposit 20$ di akun BTC dana beli 0.01 di TRX/USDT naiknya lemot saya gabung akun demo lebih cepat akun demo dari pada yg rill,minta penjelasanya, makasih 

Ahmad   26 Sep 2021

Untuk Liam Tan,

Tidak. Bertrading dengan metode apapaun jika menggunakan timeframe rendah tidak akan menjanjikan akurasi yang maksimal. Bertrading di timeframe rendah beresiko fake sinyal dan noise yang sangat tinggi. Apalagi di timeframe 1 menit, yang mana bentuk dan pola candle yang terbentuk biasanya sangat tidak beraturan dan sulit untuk dibaca. Kesimpulannya, karena banyaknya noise tersebut maka timeframe 1 menit tidak disarankan untuk digunakan bertrading price action.

Argo Gold Spotter   19 Jan 2022

Jika trading pada timeframe 1 menit dan menggunakan analisa price action, apakah candlesticknya bisa menghasilkan sinyal yang akurat?

Liam Tan   12 Jan 2022

Indikator apa yang harus saya gunakan jika trading di time frame 1menit ?

Deni   13 Oct 2018

Bagaimana membuka banyak posisi secara otomatis di level tertentu pada TF M1?

Subandi   22 Aug 2022

@Subandi: Anda bisa menggunakan pending order seperti limit order atau stop order. Jadi ketika harga menyentuh harga yang diinginkan, posisi sell/buy bisa langsung tereksekusi.

Atau Anda bisa menggunakan fitur one-click trading yang sudah tersedia secara default di MT4 Anda.

Apakah Pemula Cocok Dengan Indikator Di M1

Saat harga sudah di level yang Anda inginkan, Anda tinggal klik sell/buy dan posisi langsung masuk ke market.

Kiki R   23 Aug 2022

Di chart trading ga muncul timeframe M1, itu kenapa ya kak?

Barny   10 Oct 2022

Pertama cek kondisi sambungan internet di perangkat Anda, kalau ada sambungan berarti bukan masalah internet.

Selanjutnya, cek akun di MT4 Anda, apakah terhubung atau tidak.

Apabila kedua hal diatas sudah dicek dan terhubung namun grafik tetap tidak muncul, silakan tanyakan ke customer services (CS) broker Anda.

Kiki R   10 Oct 2022

Jawaban untuk Liam Tan: Tidak. Trading price action di M1 menghasilkan banyak signal palsu sehingga akurasi akan menjadi sangat buruk jika tidak memahami detail secara mendalam.

Meskipun candlestick bisa memberikan sinyal yang akurat pada timeframe yang lebih tinggi, tetapi pada timeframe 1 menit, kemungkinan terjadinya kesalahan dalam memberikan sinyal menjadi lebih tinggi.

Kiki R   16 Feb 2023

@ Subandi:

Bisa menggunakan pending order, tergantung harga saat ini ada di mana. Kalau harga saat ini di bawah level yang Anda inginkan, Anda bisa buka dengan order Buy Stop (untuk posisi buy) atau Sell Limit (untuk posisi sell). Kalau harga saat ini di atas level yang Anda inginkan, Anda bisa buka dengan order Buy Limit (untuk posisi buy) atau Sell Stop (untuk posisi sell).

 

M Singgih   16 Feb 2023

Basir:

Apa bedanya antara TF M1 & tickchart? Mana yang lebih baik buat nubi?

Samawa   27 Feb 2023

@ Barny:

Silahkan tanya langsung ke brokernya.

 

M Singgih   5 Mar 2023

Jawaban untuk Samawa:

Timeframe M1 (1 menit) dan tick chart adalah dua jenis chart yang berbeda dalam representasi data harga pada pasar keuangan.

Chart M1 menampilkan data harga pada setiap periode waktu 1 menit. Ini berarti setiap candle pada chart M1 menunjukkan pergerakan harga dalam jangka waktu 1 menit. Sementara itu, tick chart menampilkan data harga pada setiap pergerakan harga (tick) pada pasar. Dalam tick chart, setiap bar terbentuk setelah sejumlah tick tertentu terjadi pada pasar.

Karena keduanya memiliki cara yang berbeda dalam merepresentasikan pergerakan harga, maka penggunaannya pun berbeda. Chart M1 lebih umum digunakan oleh trader jangka pendek seperti scalper, karena memberikan gambaran yang lebih terstruktur dan berkesinambungan mengenai pergerakan harga dalam jangka waktu 1 menit. Sementara itu, tick chart lebih sesuai digunakan oleh trader yang ingin melihat pergerakan harga secara detail, atau dalam situasi pasar yang volatile dan cepat berubah.

Namun, untuk pemula atau nubi, sebaiknya memulai dengan chart M1 terlebih dahulu karena lebih mudah dipahami dan memiliki pola pergerakan harga yang lebih terstruktur. Selain itu, chart M1 juga lebih umum digunakan dan memiliki dukungan dari banyak platform trading.

Kiki R   6 Mar 2023

Ahmad:

Mohon maaf akun demo yang dimaksudkan apakah dibuka pada Exchange yang sama dengan deposit akun BTC-nya? Jika sama maka besar kemungkinan tidak akan ada perbedaan antara pergerakan keduanya. Selain itu boleh diperjelas dengan naiknya lemot maksudkan? apakah pergerakan harganya atau keuntungannya yang lama naik?

 

Nur Salim   7 Mar 2023

Jawaban untuk Deni:

Berikut beberapa indikator yang biasanya digunakan dalam trading time frame 1 menit:

  • Moving Average: Indikator ini dapat membantu mengidentifikasi tren dan level support/resistance pada time frame 1 menit. Moving average yang paling umum digunakan adalah Simple Moving Average (SMA) dan Exponential Moving Average (EMA).
  • RSI (Relative Strength Index): Indikator RSI dapat membantu Anda mengidentifikasi kondisi overbought dan oversold pada time frame 1 menit, yang dapat memberikan sinyal untuk pembalikan tren atau koreksi harga.
  • MACD (Moving Average Convergence Divergence): Indikator MACD dapat membantu mengidentifikasi tren dan momentum pada time frame 1 menit, serta memberikan sinyal pembalikan tren dan peluang trading.
  • Bollinger Bands: Indikator ini dapat membantu mengidentifikasi level support/resistance dan volatilitas pada time frame 1 menit, yang dapat memberikan sinyal untuk entry atau exit posisi trading.

Namun, penting untuk diingat bahwa tidak ada indikator yang sempurna dalam trading. Indikator harus selalu digunakan sebagai alat bantu untuk membantu Anda mengambil keputusan trading. Selalu lakukan uji coba indikator terlebih dahulu di akun demo sebelum digunakan dalam trading riil, dan selalu gunakan indikator yang sesuai dengan gaya trading dan strategi Anda.

Kiki R   12 Mar 2023

Numpang tanya. Dari pemaparan dari suhu2 diatas, kyknya M1 itu lebih ke scalping yaa. Nah, saya ingin bertanya apakah ada kegunaan lain dari M1 selain utk scalping? setau saya kan klu timeframe yg makin kecil itu berarti pergerakan harga pasar yg ditampilkan itu bisa sangat2 detail. Cma emang akibatnya, perubahan harganya dan grafiknya yg ditampilkan itu agak berbeda dngn timeframe lain.

Tpi menilik dari kelebihan timeframe M1 itu, makanya akan sangat disayangkan klu aku ga gunain itu. Jadi, ada ga ya kegunaan yg mngkn ada selain utk melihat harga minimum dan melakukan scalping disana?? Mohn bntuannyaa, makasih bnyk

Hendra   17 Jun 2023

@ Hendra:

- Numpang tanya. Dari pemaparan dari suhu2 diatas, kyknya M1 itu lebih ke scalping yaa. Nah, saya ingin bertanya apakah ada kegunaan lain dari M1 selain utk scalping?

Ya, tentu saja untuk trading dengan cara scalping. Tidak bisa untuk day trading apalagi jangka panjang.

- …. setau saya kan klu timeframe yg makin kecil itu berarti pergerakan harga pasar yg ditampilkan itu bisa sangat2 detail.

Maksudnya detail itu yang bagaimana? Semakin rendah time frame maka akan semakin banyak juga noise atau kesalahan pergerakan harga. Jadi hati-hati jika trading dengan time frame yang sangat rendah.

- …. Jadi, ada ga ya kegunaan yg mngkn ada selain utk melihat harga minimum dan melakukan scalping disana??

Tidak ada. Kegunaannya ya untuk trading dengan cara scalping.

M Singgih   20 Jun 2023

Jawaban untuk Hendra: Timeframe M1 (1 menit) sering digunakan untuk scalping karena memberikan gambaran yang sangat detail tentang pergerakan harga.

Kegunaan M1 memang untuk trading scalping, daytrader apalagi swing trader tidak menggunakan M1. Terlalu banyak noise atau sinyal palsu yang terbentuk.

Kiki R   22 Jun 2023

Hendra:

Setauku juga nggak ada yang pake M1 selain scalper.

Soalnya kayak dibilang master Singgih, banyak noise, kelewat ruwet, jadinya malah bikin salah sinyal kalau pakai M1 buat strategi lain.  

Sofiyan   2 Jul 2023
 Yuri Chocoru |  24 Apr 2013

Selamat pagi Master.
Saya ingin menanyakan sistem carry trading.
Saya sedang menjalankan akun demo di broker XeMarkets. Lalu saya melihat simbol di mata uang EUR/ZAR untuk mengetahui besar swapnya. Pada keterangan simbol EUR/ZAR tersebut saya melihat swap short nya sebesar 137.3 dan swap long nya sebesar -185.1. Lalu saya mencoba OP Sell sebesar 1 lot pada mata uang tersebut dengan tujuan agar mendapatkan swap (bunga) sebesar 137.3 tadi. Namun keesokan harinya, pada OP Sell, saya hanya mendapatkan swap sebesar 14.92.
Kenapa hal itu bisa terjadi master? Sebenarnya sistem carry trading itu seperti apa? Kenapa pada keterangan simbol itu 137.3, tapi pas saya coba sell justru hanya mendapatkan swap 14.92?
Mohon penjelasannya master.
Terimakasih banyak sebelumnya.

Lihat Reply [11]

Carry Trade memang seperti itu, mencari keuntungan tambahan denga bunga postif baik sell / Buy. keuntungan bisa berubah. tergantung dari kebijakan broker sendiri termasuk dari hasil suku bunga yg di rilis oleh bank sentral negara yg bersangkutan.

Yang tadinya buy bisa jadi minus atau sebaliknya. yang tadinya BUY bunga 10% bisa jadi dapat 2% setelah ada kebijakan baru dari bank sentral.

Vari aman saja, jika Carry trade dipandang kurang menguntungkan.

ok, Thanks

Basir   24 Apr 2013

@Yuri Chocoru: Trading dengan carry trade mendapatkan keuntungan dari selisih nilai bunga mata uang yang ditransaksikan. Dalam hal ini, swap short dikurangi dengan swap long (185.31 - 137.3) menghasilkan nilai sebesar 48.01. Berikut ini rumus carry trade:

selisih nilai bunga mata

Sebagai contoh anda buy 100,000 (1 lot) EUR/USD pada harga 1.2000. Suku bunga EUR di 4% dan suku bunga USD di 2%. Maka nilai dollar harian yang anda dapatkan adalah:

Jadi, anda mendapatkan $4.57 setiap hari selama menahan posisi long EUR/USD tersebut. Jika anda sell (short), maka jumlah carry trade akan menjadi minus selama posisi short tersebut ada.

Terima Kasih

Kiki R   29 Oct 2019

Strategi carry trade adalah strategi trading forex yang tidak menargetkan keuntungan dari selisih kurs jual dan kurs beli, melainkan mengincar keuntungan dari selisih suku bunga antara dua negara berbeda. 

Sederhananya, trader membeli mata uang berbunga besar dengan menjual mata uang berbunga lebih rendah. Contoh:

Suku bunga JPY: -0.10%

Suku bunga GBP: 0.75%

Dalam situasi ini, trader yang membeli GBP/JPY akan memperoleh keuntungan dari selisih bunga di atas.

Aisha   6 Apr 2022

Apa yang dimaksud dengan strategi carry trade beserta gambaran contohnya?

Imam Syafii   1 Apr 2022

Carry Trade ini sifatnya hanya sebagai tambahan saja dari strategi biasa atau memang bisa dijadikan strategi khusus untuk mendulang keuntungan di market ya? Kan meski dapat Swap positif tapi posisinya merugi jatuhnya juga bisa rugi juga pak. Mohon pencerahannya

Jualita Nirwana   23 Jun 2022

Carry trade biasanya digunakan oleh para trader besar dan manajer investasi kawakan. Mereka bukan hanya menggunakan satu strategi investasi saja, melainkan memiliki portofolio yang terdiri atas banyak sekali aset dan banyak strategi.

Bagaimana kalau dapat swap positif tapi harga turun? Nah, itulah pentingnya "strategi". Carry trade bukan hanya memilih mata uang mana yang punya bunga lebih tinggi, tetap juga punya prospek menguat lebih besar.

Aisha   26 Jun 2022

Apakah strategi carry trade mungkin bisa dlakukan untuk trader dengan modal terbatas?

Benedion   2 Sep 2022

Carry trade sukar sekali untuk trader bermodal cekak. Masalahnya, carry itu terutama mengincar pendapatan dari bunga (bukan dari selisih harga jual dan harga beli). Padahal, besar-kecil bunga itu sendiri sangat tergantung pada modal pokok.

Gambarannya begini: Anggaplah selisih bunga valas yang dibeli/jual oleh trader A adalah 2%. Jika trader A punya modal 100 dolar, dia hanya akan dapat bunga 2 dolar. Jika trader A punya modal 100 ribu dolar, dia bisa dapat bunga 2000 dolar.

Nah, pikirkan aja, siapa yang mau trading cuma demi cuan 2 dolar!?

Aisha   6 Sep 2022

Benedion: Strategi carry trade adalah suatu strategi di pasar keuangan di mana seorang trader meminjam dengan suku bunga rendah dalam satu mata uang untuk berinvestasi dalam instrumen dengan suku bunga yang lebih tinggi dalam mata uang lain. Tujuan dari carry trade adalah untuk mendapatkan selisih suku bunga (atau carry) sebagai keuntungan.

Meskipun strategi carry trade dapat menghasilkan keuntungan yang menarik bagi trader, terutama jika selisih suku bunga antara dua mata uang cukup besar, namun strategi ini juga melibatkan risiko tertentu yang perlu dipahami bahwa untuk trading dengan strategy tersesbut memang harus memiliki modal yang memadai

Galuh   23 Jul 2023

Jawaban untuk Imam Syafii

Strategi carry trade adalah strategi trading yang memanfaatkan perbedaan suku bunga antara dua mata uang.

Contoh carry trade:

Suku bunga di Australia adalah 3,5%, sementara suku bunga di Jepang hanya 0,1%.

Trader membeli AUD/JPY dan menahan posisinya agar mendapatkan keuntungan dari selisis suku bunga AUD dan JPY.

Kiki R   28 Jul 2023

Jawaban untuk Jualita Nirwana

Carry trade bisa menjadi bagian dari strategi trading yang lebih luas atau digunakan sebagai strategi khusus untuk mencari keuntungan di pasar. Carry trade bukanlah strategi yang bebas risiko, dan seperti halnya dengan strategi perdagangan lainnya, memiliki risiko yang perlu dipertimbangkan dengan cermat.

Meskipun carry trade dapat menghasilkan bunga positif yang signifikan, trader harus menyadari beberapa risiko seperti risiko perubahan suku bunga, risiko nilai tukar, risiko perubahan sentimen pasar, dan risiko likuiditas.

Carry trade juga tidak cocok untuk semua kondisi pasar. Di pasar yang sangat volatil atau ketika risiko perubahan suku bunga atau perubahan sentimen pasar tinggi, carry trade dapat menjadi lebih berisiko dan kurang menarik.

Kiki R   28 Jul 2023
 Arwidya N |  24 Oct 2014

Cara2 apa saja yang bisa digunakan untuk naked trading selain dari pengamatan pola candlestick?

Lihat Reply [22]

@ Roni:
Tidak ada. Pergerakan pasar selalu ada bullish dan bearish, ekor dari candle menunjukkan batas-batas range harga.
Anda bisa saja cut loss secara manual (kalau kebetulan loss), tetapi harus sering-sering memonitor komputer. Kalau Anda sedang ada posisi terbuka dan tidak bisa access internet karena mungkin ada gangguan jaringan, maka posisi Anda yang tanpa stop loss adalah sangat membahayakan, karena Anda sama sekali tidak membatasi resiko.

M Singgih   1 Nov 2015

Untuk Kurniawan Huda,

Bisa, trading dengan mengandalkan candlestick saja dinamakan naked trading. Biasanya naked trading hanya memanfaatkan price action dan pembacaan pola candle saja.

Artikel-artikel mengenai dasar-dasar naked trading dapat Anda baca disini:


Sedangkan untuk artikel penunjang pemahaman price action, dapat Anda simak disini:

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   22 Jan 2019

Naked Trading alias trading tanpa menggunakan indikator apapun kecuali chart, dapat diartikan seperti trading berdasarkan "pengalaman".

Disadari atau tidak, seorang trader yang sudah malang melintang di dunia forex trading sedikit banyak pasti pernah menggunakan metode naked trading. Metode naked trading ini dapat dipelajari secara otodidak maupun dengan "berguru". Simak ulasan kami di Pembelajaran Naked Trading.

Thanks.

Basir   24 Oct 2014

@ Ramli:

- apakah mereka benar2 tidak menggunakan indikator?

Ya, benar. Tidak menggunakan indikator maupun alat bantu seperti level pivot point dan juga Fibonacci.

- Apakah metode seperti itu bisa menghasilkan cuan?

Kalau sudah mahir bisa. Setahu saya para naked trader menggunakan dasar analisa fundamental dan level-level psikologis sebagai patokan. Mereka juga terbiasa membaca arah trend langsung dari chart.
Detail caranya saya tidak tahu karena saya bukan naked trader dan selalu menggunakan indikator teknikal dan alat bantu.

 

M Singgih   19 Dec 2021

@Arman Yasir: Cocok. Yang pertama adalah menguasai dasar-dasar dari analisa teknikal mulai dari candlestick, struktur market, support/resisten, dst.

Jadi, pemula diharapkan jangan langsung berfikir jalan pintas langsung mau praktek trading sebelum dasar-dasarnya dikuasai.

Kalau mau praktek, silakan gunakan akun demo atau akun cent dengan modal kecil sehingga lossnya diminimalisir selama latihan.

Setelah memahami dasar pengetahuan diatas, barulah si pemula mulai "meramu" strategi jitu trading di market. Uji di market dan ketika hasilnya profitable baru trading dengan uang real.

Kiki R   11 Mar 2022

@ Heru Suryadi:

Naked trading adalah metode trading tanpa menggunakan indikator sama sekali, hanya mengandalkan pengamatan pergerakan harga pada chart melalui trend pergerakan harga, price action yang terbentuk dan level-level support dan resistance. Jadi naked trader tetap akan menarik garis-garis trend dan garis-garis horisontal untuk mengetahui level-level support dan resistance.

Untuk trading dengan tanpa indikator (naked), trader seharusnya paham mengenai price action baik yang terbentuk dari candlestick maupun pola-pola (chart pattern).

Untuk penjelasan mengenai bagaimana trading dengan metode naked (tanpa indikator), silahkan baca:

Saya pribadi tidak menggunakan metode naked, tetapi masih mengandalkan indikator teknikal sebagai konfirmasi dari price action yang terbentuk, dan juga untuk mengetahui adanya divergensi, karena tanpa indikator, Anda tidak tahu adanya divergensi. Meski demikian untuk metode trading mana yang akan digunakan sepenuhnya terserah pada trader.
Perlu diketahui, naked trading biasanya dilakukan oleh trader yang telah berpengalaman, dan bukan trader pemula.

M Singgih   11 May 2022

Mohon penjelasan mengenai naked trading? dan bagaimana cara pengaplikasiannya dalam trading?

Heru Suryadi   10 May 2022

Beberapa waktu lalu saya mengetahui istilah naked trader, apakah mereka benar2 tidak menggunakan indikator? Apakah metode seperti itu bisa menghasilkan cuan?

Ramli   17 Dec 2021

Apakah strategi naked trading cocok untuk trader pemula? Dan bagaimana cara melakukannya dengan benar?

Arman Yasir   10 Mar 2022

Apa kelebihan dan kekurangannya bila menjadi naked trading? Apakah teknik ini memang berbahaya untuk pemula?

Hildayati   13 May 2022

Bos..pair apa ya? yang candle hariannya jarang berbentuk bullish/bearish?karena saya suka pair yang ada ekor2nya,biar kalo loss tidak terlalu banyak,soalnya saya gak suka pakai SL.

Roni   29 Oct 2015

Apakah bisa trading berdasarkan analisa candlestick saja? Kalau bisa gmn caranya?

Kurniawan Huda   22 Jan 2019

Berapa lama waktu yang dibutuhkan pemula untuk bisa menguasai cara naked trading?

Elsa   17 Jun 2022

@Hildayati: Kelebihan:

Bagi yang memahami, metode ini sederhana dan tidak membingungkan.

Kekurangan: 

Subyektif dan butuh banyak latihan. Metode ini biasa digunakan oleh orang-orang yang sudah lama menggunakan price action.

Apakah teknik ini memang berbahaya untuk pemula?

Iya, karena pemula belum benar-benar memahami price action.

Metode ini sepenuhnya mengandalkan price action sehingga penggunanya harus benar-benar menguasai price action terlebih dahulu sebelum menggunakan metode ini.

Kiki R   21 Jun 2022

@Elsa:

Untuk menguasai konsep serta prakteknya pada akun demo sendiri saya rasa tidak membutuhkan waktu lama pak. Paling lama mungkin hanya akan membutuhkan waktu di sekitaran 3-12 bulan. Namun, untuk terjun langsung pada Real Market dengan Real Money lah nanti yang akan sulit. Tendensi manusia dengan rasa takut dan tamak biasanya akan menghilangkan segala pengetahuan dari teori ataupun latihan yang pernah kita lakukan di akun demo. Dari sini sendiri waktunya akan berbeda-beda dari tiap orang. Ada yang bisa berhasil dari hanya beberapa minggu/bulan saja, ada yang bahkan hingga bertahun-tahun masih akan menjadi langganan Deposit di broker.

Nur Salim   23 Jun 2022

Candlestick apa yang paling sering digunakan pada naked trading?

Aris   5 Jul 2022

@Aris: Candlestick yang sering digunakan dalam naked trading adalah engulfing dan pin bar. Kedua pola ini menandakan adanya perubahan momentum yang kuat dan peluang entry yang bagus.

Kiki R   5 Jul 2022

Apakah kalo kita menggunakan pola harga dan pola candle serta snr dan trenline sudah bisa dibilang naked trading?

Vinjay   12 Jul 2022

@Vinjay: Naked = telanjang

Yang dimaksud dengan naked trading adalah trading tanpa ada sebuah coretan apapun di grafik. Hanya grafik saja.

Jadi kalau Anda menggambar garis atau trenline, secara definisi sudah bukan naked trading.

Tapi, kalau mata Anda sudah terlatih dan dapat memproses pola harga/candle, S&R, trenline dengan tanpa menggambar maka inilai yang disebut naked trading.

Untuk melakukan naked trading, Anda perlu terbiasa dulu menggambar, lalu setelah otak Anda terbiasa, grafik yang bersih pun bisa Anda lihat dengan jelas dimana Anda entry dan kapan akan entry.

Kiki R   13 Jul 2022

Bagaimana konfirmasi trend pada strategi naked trading?

Mamat Suganda   2 Sep 2022

@Mamat Suganda: Konfirmasi trennya menggunakan price action yaitu dengan melihat harga tertinggi (high) dan harga terendah (low).

Kiki R   3 Sep 2022

Beberapa alternatif cara Naked Trading selain dengan Candlestick, bisa juga dengan Heikin Ashi dan Renko. Heikin Ashi dan Renko kelihatannya mirip Candlestick, tapi cara membaca dan menggunakannya itu sangat berbeda.

Bisa pelajari lebih lanjut dari dua artikel berikut ini:

Coba dulu pada akun demo sebelum dipraktekkan. Mengingat cara penggunaannya berbeda dengan grafik candlestick biasa, butuh latihan dan pembiasaan agar bisa memanfaatkan dengan tepat.

Aisha   13 Sep 2022
 Marsi D |  16 May 2018

Selamat sore pak Singgih, saya habis loss berturut-turut karena sistem trading tertentu. Haruskah saya berhenti menggunakannya dan mencari yang baru atau lanjutkan terus hingga berfungsi kembali?

sudah loss hingga 2 minggu berturut2.. biasanya tidak seperti ini pak

Lihat Reply [13]

@ azwir :
Sistem trading biasanya terdiri dari metode trading dan strategi trading. Metode menyangkut cara entry dan exit, indikator yang digunakan dsb, sedang strategi biasanya dikaitkan dengan money management termasuk management resiko. Sistem trading ada yang mechanical dan discretionary. Sistem mechanical bila Anda menggunakan software, EA atau robot, sedang discretionary berarti manual, dari analisa Anda sendiri.
Kalau Anda menggunakan software atau robot maka harus di-backtest terlebih dahulu untuk mengetahui kualitasnya, jika tidak sesuai Anda bisa merubah parameter2nya atau ganti software yang lain.

Tetapi kalau Anda dengan sistem discretionary atau analisa sendiri, maka harus dicoba pada account demo terlebih dahulu sampai sesuai dengan yang diharapkan yaitu untuk keadaan pasar trending dan sideways. Setelah Anda yakin dan puas dengan hasilnya maka baru digunakan pada account riil, dan setelah digunakan sebaiknya jangan dirubah atau cepat diganti, tunggu kinerjanya hingga periode waktu tertentu, kalau ternyata performa trading Anda terus yurun (drawdownnya makin tinggi), baru dipertimbangkan untuk mencoba sistem trading yang baru.
Semoga bisa membantu.

M Singgih   10 Mar 2019

@ Marsi D:

Berhenti. Evaluasi lagi parameter-parameter indikatornya dan juga money management-nya. Setelah itu Anda lakukan forward test (di-test pada kondisi pasar sekarang sampai beberapa waktu ke depan), lihat persentase profitnya. Jadi harus sabar dulu. Anda tidak perlu lakukan backtest karena sistem tsb sudah pernah jalan pada waktu sebelumnya.

Perlu diketahui sistem trading terdiri dari metode, strategi entry dan exit dan strategi money management. Metode meliputi indikator teknikal yang digunakan, dan biasanya disesuaikan dengan type trading Anda, apakah ingin trading dalam jangka pendek (scalping atau trading harian), jangka menengah atau jangka panjang. Money management meliputi besarnya resiko per trade dan risk/reward ratio yang agar profitable sebaiknya lebih besar dari 1:1.

Disamping sistem trading, buat rencana trading yang jelas, lengkap dengan kriteria untuk entry dan exit, resiko per trade dan risk/reward ratio. Jalankan rencana trading tersebut dengan disiplin. Buat juga jurnal trading untuk evaluasi.

M Singgih   17 May 2018

Iya pak, saya sudah trading 1 tahun lebih pake sistem ini ga pernah seburuk ini soalnya. Dulu saya belajar dari seorang guru dan cuma disuruh belajar pake sistem ini saja soalnya. Sekarang kelasnya gurunya udah bubar, dan bingung juga kalo disuruh ganti sistem pak.

Terima kasih atas repon baiknya pak

Marsi D   18 May 2018

@ Marsi D:

Kami tidak tahu sistem yang Anda gunakan seperti apa, tetapi menurut saya yang perlu dievaluasi adalah strategi tradingnya. Karena saat ini hampir semua pair mayor di forex bergerak trending, akibat penguatan USD yang terus menerus. Mungkin berbeda dengan kondisi sebelumnya yang sering bergerak sideways.
Yang perlu dievaluasi misalnya stop loss. Tidak bisa fixed, harus flexible dan lebih lebar karena pergerakan harganya sedang trending.

Kalau memungkinkan coba saja metode dan strategi yang baru. Ditest dulu untuk beberapa waktu kedepan di akun demo (forward test). Kalau persentase profitnya bisa lebih dari 50% bisa coba diterapkan, dengan dana yang kecil dulu.

M Singgih   21 May 2018

Pak, saya baru mulai trading, adakah sistem trading yang bisa saya terapkan?

Bayu   10 Dec 2021

Apa parameter suatu sistem trading dikatakan bagus atau jelek?

Jedi   27 Jun 2022

@Bayu: Sebelum Anda menggunakan sistem trading, terlebih dahulu Anda memahami ilmu dasar dari sistem trading tersebut agar tidak kebingungan ketika trading.

Sebagai contoh, kalau Anda ingin trading menggunakan BBMA (bollinger bands + Moving Average), maka sebaiknya Anda terlebih dahulu memahami cara menggunakan kedua indikator ini.

Tujuan dari memahami indikator ini selain mencegah kebingungan saat trading, Anda juga lebih sabar dalam menunggu kriteria entry valid.

Selain BBMA, banyak pilihan sistem trading yang bisa Anda gunakan, contohnya sistem trading price action, ichimoku, dst.

Kiki R   28 Jun 2022

@Jedi: Parameter obyektif sistem trading dikatakan bagus atau jelek adalah dengan melihat nilai ekspektasi.

Nilai ekspektasi adalah nilai/angka yang menunjukkan apakah sistem trading yang digunakan akan profitable atau tidak jika digunakan dalam jangka panjang.

Rumus nilai ekspektasi (NE):

NE = (winrate x average profit) - (lossrate x average loss)

  • Jika nilai NE < 0, maka sistem trading tersebut tidak profitable dalam jangka panjang
  • Jika nilai NE = 0, maka sistem trading tersebut hanya impas dalam jangka panjang
  • Jika nilai NE > 0, maka sistem trading tersebut akan profitable dalam jangka panjang
Kiki R   28 Jun 2022

Suhu akhir-akhir ini saya sering kalah beruntun. Modal menipis. Kapan waktu yg tepat saya putuskan ubah sistem trading?
Apakah ketika modal hilang 50% atau sisa 25% atau tunggu sampai MC?

Ikhsan   29 Jun 2022

@Ikhsan: Saya pribadi menyarankan mengubah sistem trading kalau modal sisa tinggal 85% (kerugian 15%).

Dengan menggunakan money management 1% risiko per transaksi, kerugian 15% artinya kerugian 15 kali berturut-turut. Jika ini terjadi, berarti ada yang salah dengan sistem trading yang Anda gunakan.

Mengenai loss beruntun, lebih baik dievaluasi kembali sistem trading yang Anda gunakan untuk melihat apa yang salah dari sistem trading tersebut.

Kiki R   30 Jun 2022

Perlu mengalami berapa kali loss untuk mengetahui sistem trading gak work?

Mardian   19 Sep 2022

Uji minimal 100 kali entry posisi.

Dari data pengujian ini, Anda bisa melihat beberapa parameter penting, seperti:

1. Winrate & Lossrate

2. Average profit & average loss

3. Max consecutive profit & max consecutive profit

4. Maximum drawdown

5. Nilai ekspektasi

Parameter penentu apakah sistem trading work atau tidak work adalah nilai ekspektasi.

Selama nilai ekspektasinya positif artinya sistem trading mempunyai potensi profit dalam jangka panjang.

Kiki R   20 Sep 2022

konsisten terhadap sistem apakah harus tidak mengganti sistem tapi digunakan secara terus menerus, atau harus mangganti-ganti mencari sistem atau indikator yang sesuai dengan karakter kita sampai ketemu.....

Azwir   9 Mar 2019
 Iwan Setia ... |  4 Feb 2022

Apakah di trading saham bisa menggunakan strategi counter trend?

Lihat Reply [12]

Trading counter-trend justru berawal dari saham.

Legenda investasi saham dunia, Warren Buffett, punya ungkapan yang sangat terkenal, "Be fearful when others are greedy, and be greedy when others are fearful" (takutlah ketika yang lain serakah, dan serakahlah ketika yang lain ketakutan). Esensi ungkapan itu adalah counter-trend, alias melawan tren.

Saat bursa saham tumbang dan para investor ramai-ramai melepas sahamnya, kita justru ancang-ancang untuk membeli saham-saham bagus yang sedang terdiskon. Saat bursa saham mencapai rekor tertinggi baru dan para investor ramai-ramai membeli, kita tak perlu ikut-ikutan karena salah-salah nanti malah dapat saham nyangkut.

Aisha   10 Feb 2022

Saham nyangkut itu maksutnya gimana min?

Iwan Setia Budi   10 Feb 2022

Nyangkut itu ketika saham yang kita beli dengan harga mahal, tapi kemudian trennya malah jatuh dan nggak naik lagi. Sahamnya "nyangkut" pada harga mahal tadi hingga entah kapan.

Dalam situasi saham nyangkut nantinya kita cuma punya dua pilihan, yakni:

  • Cut loss agar modal kita bisa dipakai untuk beli saham lain lagi, atau
  • Tetap hold saham tapi modal kita mungkin akan terkunci selamanya di situ karena kita nggak tahu kelak akan trennya turun sampai sejauh mana.
Aisha   11 Feb 2022

Kenapa ya min, kalo di saham banyak gapnya?

Rafli   16 Feb 2022

Ada beberapa faktor yang menyebabkan timbulnya banyak gap pada grafik saham. Tapi fokus utamanya adalah:

Grafik harga saham tercatat mengikuti jam kerja bursa, dan tidak bersifat 24 jam seperti forex atau kripto. Padahal perubahan harga saham maupun forex sama-sama bisa terjadi setiap saat. Nah, perubahan harga yang setiap saat itu terekam dalam grafik forex, sedangkan perubahan harga saham hanya terekam pada jam bursa. 

Berikut ini dua contoh skenario:

1. Jual-beli saham sejatinya tidak hanya terjadi pada jam bursa, melainkan juga ada "pasar negosiasi" di mana penjual dan pembeli bisa membuat deal sendiri di luar mekanisme bursa. Harga dari deal di luar bursa itu bisa jadi (bisa juga tidak) baru tercatat saat jam bursa buka.

2. Mari bayangkan umpamanya, jam bursa hari ini sudah berakhir. Lalu tiba-tiba muncul berita tembak-tembakan tentara Rusia dan AS di suatu tempat. Berita itu tidak akan memengaruhi grafik harga saham hari ini (karena bursa sudah tutup), tetapi akan langsung tercermin pada harga pembukaan bursa pada hari berikutnya.

Aisha   17 Feb 2022

Oh jadi begitu. Kalo misalnya untuk trader saham ketika posisinya belum tereksekusi namun keburu tutup bursanya, gimana nasib posisinya tadi kak? Apakah juga otomatis tertutup?

Rafli   17 Feb 2022

Apakah maksud "posisinya belum tereksekusi" di sini berarti order beli/jual belum tereksekusi? Kalau begitu, mungkin terjadi dua skenario ini:

  • Jika order beli/jual biasa belum tereksekusi sampai jam perdagangan berakhir, maka ordernya otomatis batal. Kita bisa pasang order lagi besok jika masih berminat membeli/menjual saham yang sama.
  • Jika order beli/jual bersifat auto order, maka ordernya akan tetap berlaku selama rentang waktu yang ditentukan (tidak batal), tapi hanya akan tereksekusi saat jam perdagangan bursa buka. Auto order dalam saham ini memungkinkan kita untuk order jual/beli saham dengan menentukan kriteria harga tertentu dalam rentang waktu tertentu (1 sesi, 1 hari, 1 bulan, dll).
Aisha   18 Feb 2022

Maaf kak, mau tanya...bagaimana langkah-langkah untuk trading counter-trend dalam saham kak? langkah-langkah yang urut dari nol sampai cuan, gitu

Nurul   20 Jul 2022

Apakah saat ini waktu paling tepat untuk membeli saham kak? Mengingat mengingat harga saham mulai turun karena imbas ekonomi global. Mohon pencerahannya

Abas   2 Aug 2022

Kalau kamu periksa lagi sekitar dua tahun lalu, saat awal COVID muncul, bursa saham juga tumbang massal. Bahkan penurunannya jauh lebih parah daripada sekarang.

Pada saat itu, banyak pakar yang mengatakan bahwa penurunan harga saham merupakan kesempatan emas untuk beli saham terdiskon. Hasilnya, beberapa bulan kemudian, banyak saham yang melambung. IHSG pun mencetak rekor baru dalam tempo sekitar setahun setelahnya.

Situasi serupa sudah sering sekali terjadi dalam sejarah dunia. Investor yang berpengalaman memandang penurunan saham itu sebagai peluang, sedangkan investor pemula justru ketakutan. 

Jadi, apakah saat ini waktu paling tepat untuk membeli saham? Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan.

Pertama, penurunan saham saat ini hanyalah "koreksi" pada saham-saham tertentu dan bukan merupakan kemerosotan saham secara umum.

Coba saja lihat grafik IHSG di bawah ini. Arsiran pink pertama merupakan kemerosotan saham pada saat awal pandemi, sedangkan arsiran pink kedua merupakan perkembangan terbaru.

IHSG

Kedua, "Waktu paling tepat untuk membeli" itu berbeda-beda untuk setiap saham, dan kita nggak bisa memukul sama rata. Coba saja lihat saham TLKM sedang naik dan diborong asing, sedangkan saham SIDO sedang merosot beruntun tiap hari. Waktu yang tepat untuk membeli TLKM dan SIDO tentu saja berbeda.

Ketiga, dalam situasi pasar apa pun selalu ada saham yang naik dan turun. Saat IHSG turun, mayoritas saham mungkin lesu, tapi ada saja saham-saham tertentu yang naik. Ambil contoh saat IHSG rontok pada saat awal pandemi, kebanyakan saham ambol, tapi saham farmasi justru meroket "to the moon".

Aisha   3 Aug 2022

Contoh langkah-langkah trading counter-trend saham yang paling simpel dengan bantuan aplikasi RTI Business dan notes saja:

  • Tentukan sektor/subsektor saham yang ingin diinvestasikan. Contohnya saham perbankan.
  • Buat daftar berisi saham-saham dalam satu sektor itu yang profil usahanya menarik untuk dibeli.
  • Lihat profil masing-masing saham pada aplikasi RTI Business, cek menu Key Statistics. Pastikan tabel Earning per Share itu berisi angka hitam semua (positif) dan tidak ada angka merah (negatif). Ini shortcut untuk memastikan bahwa perusahaan benar-benar dapat menghasilkan laba dalam beberapa tahun terakhir.
  • Pada aplikasi RTI, periksa juga rasio-rasio PER, PBVR, dan DER. Kalau ada yang negatif, langsung keluarkan saham itu dari daftar. Rasio yang negatif berarti perusahaan sedang tekor dan sahamnya tidak cocok untuk counter-trend.
  • Buat daftar berisi saham-saham yang sudah terpilih, lalu urutkan rasio-rasio dari yang terendah ke yang tertinggi. Rasio PER dan PBVR rendah berarti harga sahamnya sedang murah. Rasio DER rendah berarti utangnya paling sedikit.
  • Pada aplikasi RTI, perhatikan juga informasi "book value". Apabila book value jauh di bawah harga saham saat ini, berarti harga saham kemahalan dan nggak cocok untuk counter-trend. Saham yang cocok untuk dibeli dalam strategi counter-trend biasanya punya book value yang lebih tinggi atau mendekati harga saham saat ini.

Kamu bisa coba counter-trend dengan membeli saham yang punya rasio PER/PBV/DER paling rendah dalam bidangnya. Tapi, lebih baik lagi jika strategi ini disertai dengan pemahaman fundamental saham yang baik. Soalnya rasio PER/PBVR/DER rendah saja tidak bisa menjamin kualitas suatu saham.

Selain itu, tiap orang mungkin punya strategi sendiri ya. Para investor ternama seperti Warren Buffett itu punya rumus dan siasat spesial sendiri untuk sukses counter-trend.

Aisha   21 Sep 2022

@ Abas:

Menurut saya setiap waktu bisa membeli saham. Kalau tidak begitu paham mengenai trend pergerakan harga saham, Anda bisa masuk ke saham-saham blue chip. Hindari saham-saham gorengan atau saham-saham yang tidak begitu jelas pergerakannya.

M Singgih   10 Sep 2023
 

Komentar @inbizia

Bams: Hmm sbtulnya kan bisa trading di HP dngn MetaTrader 4 gan. Klu pengguna android bisa dwnload di play store atau klu apple (ntah ada ato ga krna dngr desas desus ngilangin MT4 dan 5 di apple) download di IOS. COba baca diartikel ini aja dehh gan utk lebih jelasnya mengenai trading di MT4 mobile : Cara Main Forex Di MetaTrader 4 Android

Utk fitur sihh ini balek lgi tergantung trader yaaa. Mnrt ane aja nihh untuk pemula bisa kok cocok tradiing di Finex. perlu diingat klu akun mini di Finex diganti ama akun Mikro jadi bisa deposit $10 aja dan minimal trading 0.01 lot ajaa serta leverage 1:500, jdii dari trading terms aj udah amat kompetitif kmudian jga terdapat fitur edukasi Forex jgaa. Nahh utk fitur lebih bnyk lgii sebaiknya baca di artikel ini : Apakah Finex Berjangka Cocok Untuk pemula , krna yg ane rasakan adalah keempat fitur itu ajaa

 Liandu |  7 Mar 2023
Halaman: Transaksi Forex Di Mana Saja Dengan Finex App

Wilson: Menurut saya, pemikiran semacam ketika kita merasa nyaman dan sukses dengan trading 1 pasangan mata uang, kita bisa memikirkan untuk trading dengan 2 pasangan itu udah benar kok. Ibarat kita udah menguasai satu hal dan belajar hal lain sehingga kita itu step by step dan alur trading kita bisa lebih terstruktur banget.

Tapi sebelum jumping ke 2 pasangan mata uang yg berbeda. Kita perlu mengerti cara mengendalikan risiko dan bagaimana pasangan mata uang saling berpengaruh.

Dan menurut saya. Ketika kita trading dengan 2 pasangan mata uang yang berbeda, kita harus pastikan punya cukup waktu dan pengalaman sebelum melibatkan diri dengan 2 pasangan mata uang.

Jadi, jika kita sudah merasa terbiasa dengan 1 pasangan dan bisa menghasilkan keuntungan, maka kita mungkin siap untuk mencoba dengan 2 pasangan.

Baca Juga: Panduan Memilih Pair Trading untuk Pemula

 Benny |  28 Aug 2023
Halaman: Tips Broker Mifx Trading Satu Pair Atau Banyak Pair

Hendra: Iyap betul banget bang! Suku bunga memang berpengaruh dalam trading forex terutama soal swap. Nah, swap itu semacam biaya kalau posisi tradingmu masih dibuka waktu malam.

Kalau abang "buy" EUR/USD, artinya abang bakal dapat suku bunga dari mata uang Euro tapi bayar buat Dolar AS. Kalau ECB (yang atur suku bunga Euro) naikin suku bunganya, biasanya swap buat posisi "buy" Euro bisa jadi lebih besar.

Tapi, ya, nggak cuma suku bunga aja yang berpengaruh. Ada banyak faktor lain juga. Jadi, swap bisa aja positif atau negatif, tergantung pada banyak hal termasuk aturan broker dan situasi pasar.

Jadi, intinya, suku bunga memang ikut main, tapi nggak cuma itu aja yang nentuin swap dalam forex.

Baca Juga:

 Setta |  30 Aug 2023
Halaman: Pengaruh Gdp Dalam Trading Forex Menurut Mifx

Shiren: hai kak gw cb bantu ngejawab yee

Di pasar modal Indonesia, saat ini ada 5 indeks shm syariah yaitu Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI), IDX-MES BUMN 17, Jakarta Islamic Index (JII), IDX Sharia Growth (IDXSHAGROW), dan Jakarta Islamic Index 70 (JII70).

semua indeks saham syariah tsb mrpkan indikator pergrakan hrga saham2 syariah sesuai dg ketentuan yg berlaku dan dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggunakan Daftar Efek Syariah (DES) sbg acuan dlm menyeleksi shm2 tsb.

Utk jenis shm syariah ada beberapa yg trmsk dlm ktgori shm syariah di thn 2023 yg dilihat brdsarkan indeks ISSI, ada shm Astra Argo Lestari Tbk (AALI), Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO), Aces Hadware Indonesia Tbk (ACES), Bank Aladin Syariah (BANK), Aneka Tambang (ANTM), Berkah Beton Sadaya (BEBS), Bumi Resources Minerals (BRMS), Elnusa (ELSA), Petrindo Jaya Kreasi (CUAN) dan msh banyak perusahaan lainnya yg menawarkan shm syariah, kakak tinggal searching aja.

Untuk batas minimal shm yg bs kakak beli biasanya sih minimal 1 lot atau setara dg 100 lembar shm per transaksi, untuk hrganya tergantung dr shm mana yg mau kakak beli dan modal menyesuaikan dg hrga shm. Utk saran sj jika kakak br mau memulai investasi saham, mending jgn mengeluarkan modal terlalu bnyak dl, sambil kakak bljar ttg dunia saham atau pasar modal.

 Wida |  12 Sep 2023
Halaman: Cara Cerdas Investasi Saham Syariah Untuk Pemula

Autochartist adalah tools tambahan trading yang secara khusus digunakan untuk mengidentifikasi pola di chart serta terdapat pula pola Fibonacci. Autochartist sendiri mampu melakukan scanning pasar terus menerus secara otomatis dan kemudian dapat memberitahukan trader.

Pola yang langka, seperti Head and Shoulders, Triangle, ABCD, Flag, dan lain sebagainya mampu discan oleh autochartist dimana memang bila manual cari sendiri maka pola ini akan susah didentifikasi. Padahal pola pola ini mampu memprediksi pasar secara akurat.

Oleh karena h00000000000al tersebut, autochartist merupakan tools tambahan yang sangat berguna buat trader. Bahkan setau saya, di Monex sendiri memiliki trading signal yang berasal dari Autochartist. Kalau tertarik untuk menggunakannya, anda bisa mencoba membaca panduannya di Autochartist Metatrader 4 apabila memakai Metatrader 4 dan panduan autochartist MT5 apabila memakai Metatrader 5.

 Larry Marry |  27 Sep 2023
Halaman: Meninjau Perbandingan Akun Standard Hfx Vs Gkinvest

Setelah menggunakan MetaTrader 4 (MT4) dan MetaTrader 5 (MT5) selama lebih dari satu dekade, saya ingin membantu menjelaskan rasa bingung kamu tentang MetaTrader 4 , dan menjawab pertanyaan paling umum tentang platform trading. Setiap broker yang menawarkan software trading MetaTrader 4 (MT4) seperti FINEX ini dapat dianggap sebagai broker MT4. MetaTrader 4 termasuk dalam rangkaian platform perdagangan yang dikembangkan oleh MetaQuotes Software Corp untuk komputer seluler, web, dan desktop.

Perlu kamu ingat ya dan dicatat juga, MetaTrader 4 adalah platform perdagangan pihak ketiga yang terhubung ke broker untuk perdagangan valas. MetaTrader 4 adalah platform pihak ketiga paling populer untuk trading forex. Jadi MT4 itu buka broker ya..

Kamu tidak dapat melakukan perdagangan nyata dalam platform MetaTrader 4 (MT4) kecuali Anda membuka akun langsung dengan broker pendukung (FINEX). Jika kamu memilih nama server pialang dari menu tarik-turun saat masuk (ini berlaku untuk versi perangkat lunak yang diunduh langsung dari pengembang), Anda dapat membuka akun dengan pialang pilihan Anda dan mengakses tarif langsung dalam MT4.

MetaTrader menawarkan akses ke akun demo gratis, yang digunakan oleh banyak trader Forex non-broker untuk melakukan analisis teknis kurs historis, tetapi tidak termasuk akses ke fitur trading langsung atau kurs pasar yang diperbarui.

Jika kamu memilih HFX sebagai pialang, cukup buka dan danai akun broker lalu unduh perangkat lunak MetaTrader 4 langsung dari broker kamu untuk memulai trading forex dan CFD. broker juga menawarkan akun demo yang memungkinkan kamu berlatih trading dengan dana virtual sebelum lulus untuk live trading dengan uang sungguhan.

 Saladin |  30 Sep 2023
Halaman: Trading Lebih Nyaman Dengan Platform Trading Hfx

Komentar[27]    
  Andrew   |   2 Jan 2023

CFD itu biasanya yang diperdagangkan saham dalam negeri atau luar negeri ya? Kalau tidak melibatkan aset fisik berarti tidak ada status kepemilikan serta hak untuk mendapatkan dividen dong berarti ya? Terus mekanismenya saya baca seperti trading Forex ya kalau ga salah. Ternyata broker juga menyediakan hal seperti itu ya. saya kira cuma uang dan komoditas saja.

  Gary   |   2 Jan 2023

CFD itu memang memperdagangkan selisih saham diluar negeri. CFD seperti yang artikel diatas jelaskan itu adalah contract for difference dan kalau diterjemahkan dengan kasar ke Indo ya kontrak selisih. Jadi intinya kita cuma dagangin selisih nilainya aja gitu. Dan mekanismenya memang seperti forex, jadi kalau nilai turun pun bisa cuan.

  Godin   |   23 Jan 2023

Sekedar saran aja nih ya bro, kalo ente mo beli saham terus yang bisa dapet dividen, mending pake platform investasi aje, jangan broker forex. Broker Finex ini kan broker forex, jadi memang diperuntukkan trading, bukan investasi jangka panjang kek saham begono. Coba ente lihat-lihat platform ke Pluang begitu aje ya.

  Jonathan   |   13 Feb 2023

Andrew: Betul kak, CFD tidak melibatkan aset fisik apapun tetapi sebagai gantinya mereka memperdagangkan nilai aset tersebut, dalam hal ini adalah nilai saham itu sendiri. Cara kerja CFD sebenarnya sederhana saja yaitu dengan kontrak itu sendiri. Jadi bila membuka trading di CFD berarti kakak mnyetujui harga asset yang sekarang dengan menempatkan posisi antara Bid (berharap harga akan naik) atau Ask (berharap harga akan turun).

Sebagai, gambaran, ketika trader (pembeli) memprediksi harga akan naik dalam kontraknya atau disebut “buka posisi”, dan ternyata harga meningkat saat penutupan transaksi, maka broker (penjual) akan membayar perbedaan harga tersebut kepada trader. Begitu pula sebaliknya, bila harga menurun saat penutupan, maka trader yang harus membayar.

  Willy   |   2 Jan 2023

Kalau ga ada dividen gitu, lebih menguntungkan saham dong. Udah lebih resiko rendah, floating loss juga ga otomatis cut loss, bisa di Hold selama mungkin dan tiap taon biasa ada pembagian dividen pula. Ini CFD pastinya lebih beresiko dan pastinya resiko nya ga main-main

  Sisca   |   2 Jan 2023

memang ga ada aset pemilikin kak di CFD, jadi murni hanya perdagangan aja. Dengan kata lain juga ga ada dividen sama sekali. Tetapi untuk profitable bila dibandingkan dengan saham, jelas lebih cepat profit dengan trading CFD. KAlau saham cuma bisa untung pas market bullish aja jadi pergerakan pengambilan profit amat terbatas. Kembali lagi, high risk , high return. Makin tinggi suatu resiko, makin tinggi pula return yang didapatkan.

  Godin   |   23 Jan 2023

Lha ini juga sama kocaknya kek komentar yang di atas. Udah jelas jelas kalo Finex ini broker forex yang dipake buat trading, bukan investasi jangka panjang. Ente kalo mo dapet dividen, beli sahamnya pake aplikasi atau platform investasi kek Pluang.

  Andreas   |   13 Feb 2023

Willy: Justru lebih menguntungkan CFD Saham dikarenakan bisa profit lebih cepat dan tidak perlu menunggu pasar harus bullish baru bisa untung. SElain itu dikarenakan CFD hanya menggunakan kontrak berdasarkan perbedaan nilai, maka trader bisa mengambil profit baik saat bullish maupun bearish dan tidak perlu HOLD selama itu.

Selain itu, untuk resiko memang trading CFD Saham lebih risky dibanding investasi saham. Jadi beda ya antara Saham dengan Saham CFD baik dari segi jenis maupun cara pengambilan profit. Dan dari segi modal, trading CFD hanya memerlukan modal sedikit karena dibantu dengan leverage, sedangkan saham biasa tidak ada leverage, sehingga untuk merasakan profit lebih, diperlukan modal yang besar.

  Godin   |   23 Jan 2023
  Enzo   |   13 Feb 2023

Godin: Izin nyanggah gan, Pluang itu adalah aplikasi platform Investasi yang didalamnya terdapat bberapa perusaahan yang melakukan investasi saham. ibarat kita ngikut investasi. Kalau ga salah ada 4 perusahaan yang menagntongi izin dari Bappebti maupun OJK. Jadi kita bisa nginvest ke perusaahaan tersebut melalui Pluang

Sedangkan

Broker itu adalah perusahaan pialang berjangka yang melayani trading derivatif seperti saham dan aset dalam bentuk CFD. Diawasi semua oleh Bappebti.

  Hendra   |   13 Feb 2023

Halo gan, dikatakan kan kalau saham CFD nih mirip dengan trading Forex. Berarti secara umum, saham CFD juga memiliki spread, komisi, dan biaya swap juga ya. Nah saya mau nnya mengenai besaran Pips yang mungkin akan di charge ke kita dengan spread di Finex. Kira-kira pergerakan 1 pips di FInex Saham CFD itu sebesar apa?

Selain itu dikatkaan kalau leverage di saham CFD agak rendah, kira-kira penyebabnya apa ya gan?

  Layla   |   13 Feb 2023

Hendra: Halo kak, utk pip value di saham CFD sebenarnya tergntg dengan saham yang akan ditrading. Untuk detaail dari saham Finex bisa dilihat di gambar ini :

Panduan Trading Cfd Pemula Di Finex

Untuk di kolom kedua adalah komisi per lot, diikuti size tick, spread, margin yang digunakan, serta size contract. Umumnya nilai pip dapat dicari dengan mengalikan size tick dengan kontrak size dimana misalkan kita ambil contoh saham Apple, dimana size tick 0.01 x 1 size contract, maka 1 pip = $0.03.

Sedangkan spread saham Apple adalah 3 pips. Berarti biaya spread yang dikeluarkan adalah $0.09 per sekali trading.

Mengapa leverage kecil di Saham CFD?

sejujurnya saya juga tidak tau karena ketentuan trading itu ditentukan oleh broker itu sendiri. Tetapi menurut saya leverage kecil dikarenakan size kontrak juga kecil. Kalau dibandingkan dengan szie kontrak Forex yang mencapai 100.000 per 1 lot, di CFD hanya 1 unit saja sehingga tidak membutuhkan leverage dan modal yang besar untuk bisa trading di sana..CMIIW

  Rendra   |   27 Mar 2023

bntr2 klu ane resapin dngn baik, trading CFD itu berarti semua trading bersifat kontrak, ga dapat aset baik dlm bentuk apapun ya. Berrrti selama ini trading Forex itu jga CFD, trading metal (udah jelas sih ini CFD), dan apapun yg berurusan dngn broker itu CFD smua dong.

Berarti arti dari CFD itu adalah berjangka ya di Indonesia, krna semua nama itu klu ga pake istilah FX ya pasti berjangka dan bsa dikatakn penanda klu merka itu adalah broker dimana aset yg ditradingkan itu berjangka. Okelah, I understand.

  Panji   |   27 Mar 2023

Klu ga salah ga semua nama broker di Indonesia yang memasukkan kata "berjangka" tapi jga "future". Ini karena perdagangan kontrak berjangka diatur oleh undang-undang dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) di Indonesia. Sehingga nama broker wajib menyertakan kata Berjangka maupun Future baik itu nama perusahaan maupun nama brokernya. Contohnya Finex, memiliki perusahaan bernama PT. Finex Bisnis Solusi Futures dan ada yang menyebutnya Finex Berjangka

Meski trader terkadang menganggap kata tsb sepele tetapi secara hukum, "berjangka" menjadi penting karena dapat memberikan pemahaman bagi calon nasabah bahwa broker tersebut menawarkan produk perdagangan yang diatur oleh hukum dan diawasi oleh otoritas yang berwenang.

  Wijaya   |   27 Mar 2023

izin nyanggah, Forex itu ga sama kayak CFD. Makanya dalam trading, Forex ya Forex, sementara CFD ya CFD. Di artikel udah dijelasin ama contoh klu CFD itu berlaku di instrumen yg salah satunya adlh saham.

Forex itu adalah pasar mata uang global, sementara CFD adalah produk turunan yang memungkinkan trader untuk spekulasi pada pergerakan harga dari berbagai instrumen keuangan seperti saham, indeks, dan komoditas

Dalam trading Forex, cara kerjanya ya kita membeli atau menjual satu mata uang dengan mata uang lainnya, dengan harapan bisa mendapatkan keuntungan dari perubahan nilai tukar antara kedua mata uang tersebut (kita deposit dngn bentuk USD, maka aset kita ditukar dngn USD).

Sementara itu, dalam trading CFD, kita ga memiliki aset yang mendasari, namun kita cman membeli kontrak yang mewakili perubahan harga dari aset tersebut. (cth: saham bisa dijual saat bearish adalah cthnya, kita jga ga dapat dividen)

Jadi, meskipun Forex dan CFD memiliki beberapa kesamaan, keduanya adalah instrumen perdagangan yang berbeda.

  Mulyadi   |   27 Mar 2023

Oh iya mau tanya mengenai besaran kontrak di saham CFD. Jadi pas gw lagi ngesearch detail2 dari aset saham di Finex jadi gw ketemu soal besaran kontrak, n kontrak size yg ada itu adalah 1. Sedangkan di forex misalnya itu 100.000. Nah perbedaan jumlah ini kan pasti ada artinya tuh.

Dalam konteks saham CFD, kontrak size 1 itu berapa USD sbnrnya to gmana maksudnya dri kontrak szie 1 itu sndiri. Makasih ya, maaf pertanyaan agak belet2 krna aku sendiri kurang tau kontrak size saham CFD tu cara kerjanya gmana.

  Hilda   |   27 Mar 2023

Jadi begini kak. Aku bantu jelasin ya. Untuk kontrak size di CFD saham itu artinya ukuran dari suatu kontrak trading di pasar saham. Jadi, ketika kakak trading saham CFD dengan kontrak size 1, berarti kamu trading dengan ukuran 1 lot.

Kontrak size di forex dan CFD saham memang berbeda, di forex kontrak size-nya biasanya sebesar 100.000 unit mata uang, sedangkan di CFD saham bisa berbeda-beda tergantung brokernya. Dalam hal ini, kontrak size di Finex adalah sebesar 1 = 1 lot.

Nah, kontrak size yang lebih kecil di CFD saham memungkinkan kakak untuk membuka posisi trading dengan modal yang lebih kecil juga, misalnya 0,1 lot. Jadi, kakak nggak perlu mengeluarkan banyak modal untuk membuka posisi trading di saham CFD.

  Singgit   |   13 May 2023

Ada alasan tertentu tidak mengapa pada investasi saham gitu, dituliskan bahwa pada umumnya broker saham hanya menyediakan leverage 1:2 atau 1:3, sedangkan pada broker CFD kyk broker Forex itu, leverage yang disediakan bisa mencapai 1:50, 1:100, atau bahkan 1:500.

Terus dari sisi resiko, apakah dngn leverage yang memungkinkan untuk trading modal kecil ini bisa dianggap lebih aman ketimbang investasi saham? Krane jujur aja, untuk ngerasain keuntungan saham itu perlu moda yng cukup kencang dan klu ke stuck di satu saham, biasanya langsung bakaln kena dampak ke modal. Bagaimana dngn broker CFD? Apakah resiko emang lbh kecil, dan apakah dngn modal kecil jga bsa merasakan keuntungan secara siginfikan?

  Aswin   |   14 May 2023

Sebenarnya tidak ada alasan tertentu mengapa broker saham hanya menyediakan leverage yang lebih rendah dibandingkan broker CFD seperti forex. Namun, secara umum, saham cenderung lebih stabil daripada mata uang, sehingga risiko leverage yang lebih tinggi pada saham bisa lebih tinggi dan berpotensi menyebabkan kerugian besar jika tidak dikelola dengan baik. Dan dikarenakan leverage tinggi memberikan resiko yang lebih tinggi juga, bisa disimpulkan bahwa sebetulnya trading CFD memiliki resiko yang cukup tinggi

Sehingga dalam hal resiko, leverage yang tinggi dapat memberikan potensi keuntungan yang lebih tinggi, tetapi juga memperbesar potensi kerugian. Jadi, walaupun modal yang kecil dapat memperoleh keuntungan secara signifikan, tetapi juga bisa memperoleh kerugian yang signifikan. Jadi, risiko investasi saham dan CFD tetap ada, dan sangat penting bagi investor untuk melakukan manajemen risiko yang baik dan memiliki strategi trading yang matang.

  Sonny   |   14 May 2023

Ane kan masih anak baru lah di traidng Forex. Di artikel ini kan dah disebutkan klu CFD tu ternyata salh satunya adalah Forex. Kmudian juga dijelaskan cara kerja broker CFD dlm proses trading adalah dngn bertindak sebagai salah satu dari dua pihak tersebut (dalam skema market maker) atau hanya sebagai perantara yang memfasilitasi transaksi (dalam skema non-dealing desk).

Dari kedua skema yang disebutkan, market maker dan non dealing desk , kira2 yang lebh sering dipakai itu skema yang mana? Dan lebih aman utk pemula trading dngn skema seperti apa?

  Chandra   |   15 May 2023

Oke, gue kasih penjelasan ya. Jadi, emang beneer klu di CFD itu salah satu instrumen trading yang termasuk di dalamnya ada Forex. Dan skema yang dijalankan ada 2, entah itu Broker CFD bisa jadi mainnya sebagai market maker, artinya mereka jadi lawan trading loe, atau jadi perantara aja. Yang lebih sering dipakai sih sebenarnya non dealing desk, yakni sebagai perantara, tapi ada juga yang pake market maker. Nah, buat pemula sebaiknya trading dengan broker non-dealing desk, karena lebih aman dan transparan. Jadi, broker-nya cuma jadi perantara aja dan enggak bakal main melawan loe. Lagian market maker sering bngt terjadi masalah ketidak transparan dan juga masalah manipulasi trading, jadinya kurang aman bila trading dngn broker market maker.

  Bobby   |   15 May 2023

Ya jelas NDD aja lahh! Dengan menggunakan skema non-dealing desk, broker CFD hanya bertindak sebagai perantara dan tidak memiliki kepentingan langsung pada hasil trading Anda. Hal ini berarti bahwa broker tidak akan memanipulasi harga atau mengejar keuntungan dari kerugian trader. Selain itu, skema non-dealing desk juga memungkinkan untuk penggunaan teknik trading seperti scalping atau hedging tanpa adanya pembatasan.

Di sisi lain, pada skema market maker, broker CFD bisa memiliki kepentingan langsung pada hasil trading Anda, karena mereka bertindak sebagai lawan transaksi Anda. Hal ini bisa memungkinkan broker untuk melakukan praktik-praktik yang merugikan trader, seperti memanipulasi harga atau stop loss hunting. Oleh karena itu, skema non-dealing desk lebih disukai oleh banyak trader karena dianggap lebih adil dan aman bagi para trader.

  Gilang   |   30 Jul 2023

Ane ngecek di laman resmi Finex, soalnya agak penasaran dngn broker 1 ini dan ane sndiri menemukan bahwa trnyata broker ini menawarkan beberapa mcm jenis akun dan utk akun tertentu ini ga ada trading CFD misalkan kyk saham gitu. Dimana di artikel ini mencontohkan bahwa trading CFD paling umum yg bsa dicontohkan adalah trading saham CFD.

Sedangkan ketika ane cek di laman resmi Finex, trnyata utk akun mikro ini terbatas pada trading di trading Forex dan jga di trading komoditas aja. Sedangkan utk trading saham sndiri diperlukan minimal deposit yg cukup besar yakni di akun pro dan standard Finex yg masing2 perlu deposit $1000 hingga $10,000.

So, ane ingin bertanyaaa, apakah secara umum trading saham itu perlu modal yg ckup besar yaa?

  Edianto   |   31 Jul 2023

Secara umum emang perlu modal agak besar di trading saham. Ini krna trading dngna saham CFD itu memiliki mekanisme berbeda dngn Forex dan trading komoditas ato yg berkaitan ama mata uang. Yg pertama adalah harga saham itu sndiri, kita bsa contohkan bgini, dalam trading saham itu biasa memiliki nilai per lembar saham berapa. Nah, di broker sndiri memiliki ketentuannya sndiri. Misalkan di Finex, itu klu ditelusuri, contohnya saham Nike, itu memiliki minimal trading sebesar 0.1 lot dengan margin 100%. Artinya kita perlu menyediakan jaminan margin hingga 100% utk membuka 0.1 lot di saham Nike. Resiko lebih gede, modal yg diperlukan jga gede.

Menilik dari situ, wjar aja broker biasa menawarkan trading saham CFD utk akun yg memiliki minimal deposit yg lumyan tinggi.

  Minto   |   1 Aug 2023

Nyanggah yaa! Itu kan trading klu tanpa leverage, makanya dibutuhkan margin yg cukup besar. Cuma dalm trading CFD itu biasa ada bantuan leverage, misalkan leverage 1:100 aja. Bisa diitung begini :

Misalnya, elo ingin trading CFD saham Nike dengan leverage 1:100. Harga saham Nike saat ini adalah $100 per lembar.

  • Modal yang Dibutuhkan:
    Jika elo ingin membuka posisi trading dengan nilai kontrak $1,000, berapa margin (modal) yang dibutuhkan?
    Modal (margin) yang dibutuhkan = (1% dari nilai kontrak) = 1% x $1,000 = $10

Dalam contoh ini, elo perlu menyediakan $10 sebagai margin untuk membuka posisi trading CFD saham Nike dengan nilai kontrak $1,000 menggunakan leverage 1:100.

Perihal mengapa broker menyediakan trading saham di akun yg memiliki deposit tinggi itu semata2 krna membatasi tingkat resiko yg bakal terjadi dan kebijakan broker itu sndiri sihh

Baca Juga: Cara Menentukan Lot Trading Modal 10 Dolar

  Andi   |   30 Jul 2023

KLu kita bandingkan dngn Forex, kira2 trading dengan ala CFD ini lebih beresiko ga sihh. Klu Forex sbnrnya aku ngerti sistemnyaa, dmana krna ada dua mata uang yg dipasangkan shngga bsa ambil keuntungan dari sisi kiri dan di sisi kanan. Klu di EUR/USD, klu kita buy maka kita memiliki EUR tpi klu kita sell maka memiliki USD, dan klu pasar naik, maka nilai EUR yg kuat, dan klu pasar turun di EUR/USD, maka USD nilainya yg menguat.

Nah sedangkan trading CFD kan konsepnya kyk kita nebak dan buat kontrak. Klu kontrak buy, maka ketika harga naik maka kita profit dan bgitu jga sebaliknya klu kita pake kontrak sell, maka harga turun, kita yg profit.

Dari situlahh, apakah trading CFD ini cenderung lbh beresiko?

  Valen   |   31 Jul 2023

Emang faktanya bahwa Trading CFD (Contract for Difference) memang bisa lebih berisiko dibanding trading forex biasa. Ini beberapa alasan kenapa:

  • Intrumen yang Gampang volatile: CFD ada banyak jenis, kayak saham, indeks saham, komoditas, dll. Ini bisa bikin harga naik turun tajam dan gak bisa ditebak, jadi untungnya atau ruginya bisa besar dalam waktu singkat.
  • Tanggal Kadalwarsa: CFD terkadang punya tanggal kadaluwarsa. Jika posisi gak ditutup sebelum tanggal itu, posisi bakal ditutup otomatis dan bisa bikin rugi.
  • Kurang Dikenal: Shngga kurang likuid dan fluktuasi bisa sangat tinggi
  • Susah Dipahami: Produk CFD bisa rumit, dan gak semua orang ngerti risiko dan karakteristiknya, terutama buat trader pemula krna produknya berbagai macam

Kalo mau coba trading CFD, penting banget buat research dan paham betul sebelum mulai. Pake broker yang udah diatur dan berpengalaman juga, dan jangan lupa rencanain bagus cara atur risikonya. Selalu hati-hati dan gak usah invest lebih dari yang bisa kamu tanggung buat rugi, ya!