AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia

Breakout

AUD/JPY Menanti Breakout Rectangle
Bisnis Berjangka     20 Apr 2015
Pergerakan mata uang crossrate AUD/JPY terpantau berada dalam sideways trend dan kini sedang menguji level tertinggi 93.045 yang dicetak tanggal 9 April 2015 lalu.
Daily Trade NZD/USD: Breakout Symetrical Triangle Pattern
Bisnis Berjangka     17 Apr 2015
Mata uang Kiwi melanjutkan rangkaian kenaikan dan mencetak level high hariannya. Momentum penguatan Kiwi dipengaruhi oleh terkoreksinya indeks dollar AS, menjauhi level 100.00, akibat rilis data ekonomi AS yang tidak terlalu menggembirakan di pekan ini.
Breakout Rising Wedge AUD/USD Akibat Anjloknya Trade Balance China
Bisnis Berjangka     13 Apr 2015
Pergerakan AUD/USD nampaknya akan mengalami penurunan dengan penembusan Rising Wedge Patterns pada grafik H4 Meta Trader. Pelemahan AUD/USD seiring dengan penguatan indeks dollar AS diperkirakan akan menguji level 0.75319, level terendah yang dicetak pada tanggal 2 April 2015 lalu.
Kamus

Kamus Trading

Breakout

Kondisi harga yang berhasil menembus area konsolidasi suatu aset. Breakout dalam forex pada dasarnya adalah penembusan harga dari level penting, seperti harga tertinggi (High) atau terendah (Low), Support Resistance, Supply atau Demand Area, hingga level psikologis.

Forum

Kumpulan Forum @inbizia #breakout

Mas Sinar   1 May 2018

Selamat sore, saya baru belajar tentang trading pada daerah ranging dan breakout. Dan saya menemukan indikator bollinger bands dan donchian channel. masing-masing punya parameter sendiri. Saya ingin bertanya, mana yang lebih baik ya? menggunakan level high/low seperti donchian atau standar deviasi seperti bb? thx

Arifin Sanjaya   11 Jul 2023

Mana yang lebih baik, antara strategi breakout atau sideways dakam trading forex?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #breakout

  Didin Din   |   28 Nov 2013   |   Artikel
to dani: tapi tetep harga masih bisa breakout dari posisi awan sebelumnya, jadi meskipun leading tetep belum bisa secara pasti itu akan bertindak sebagai suport atau resistan
  Andra Sang Petualang   |   24 Oct 2014   |   Artikel
bagaimana mw mengonfirmasi breakout ditimeframe lebih tinggi? konfirmasix butuh waktu lama ndak? ini kira2 cocok ndak buat scalping? Tk
  M Singgih   |   16 Aug 2015
@Andra Sang Petualang:
Yang dikonfirmasi adalah level-level harga pada area A (area keseimbangan), apakah level-level tersebut pada time frame yang lebih tinggi juga merupakan level support, jika ya berarti area support A cukup kuat. Untuk scalping: kalau menurut saya kurang cocok. Untuk scalping lebih cocok menggunakan analisa formasi candle stick, price action dengan kombinasi indikator moving average dan oscillator (RSI, stochastic).
  Rena Anggun   |   11 Jun 2020   |   Artikel

sedikit tips cara menghindari false breakout yang sebenarnya sangat sederhana dan mudah, yaitu jangan langsung masuk posisi seketika setelah breakout terjadi. sebaiknya tunggulah sampai harga ditutup diatas resistance untuk Buy atau dibawah Support untuk Sell

  Enil Jauhari   |   27 May 2022   |   Artikel

Apakah kalau Parabolic Curve sudah terbentuk maka sudah pasti bakal diikuti breakout?

  Mario   |   6 Jun 2022

Tidak ada yang pasti. Hanya ada kemungkinan besar atau kemungkinan kecil.

  Kenny   |   10 Aug 2022

Jadi, kemungkinannya apa? Besar atau kecil?

  Arnold   |   13 Oct 2022   |   Artikel

Dulu saya pernah diajari sm trader (ga perlu saya sebut ya namanya), kalau mau cuan gampang pas volatility tinggi, disuruh lihat harga breakout ke mana, terus ikuti aja arah breakoutnya trus pake trailing stop. Tapi kok susah ya, kudu cepet ngeklik tangannya. :(

  Kiki R   |   13 Oct 2022

Biar lebih realistis mgkn bisa diuji dulu mas, cari nilai ekspektasinya.

Pengujiannya bisa backtest (data yang sudah terjadi) atau forward test (data yang akan datang).

Dari pengujiannya ini, baru kt lihat nilai ekspektasinya berdasarkan winrate/lossrate dan risk/reward yang digunakan.

Soalnya saya juga sering uji sistem trading, kebanyakan teori diluar (forum/grup) banyak yang tidak profitable jangka panjang (nilai eskpektasi negatif).

Dengan adanya data, kita lebih obyektif dalam menilai.

  Budi Angga   |   9 Jun 2023   |   Artikel

Halo pak, kebetulan saya tradingnya suka pakai indikator bollinger bands jadi saya mau tanya tentang bollinger bands. Yang saya mau tanyakan kenapa saya sering kena false breakout ya? Suka kesel aja gitu, kejadiannya berulang-ulang dan bikin saldo akun saya habis. Kadang kalau lagi bagus-bagusnya saya beberapa kali profit berturut-turut, tapi ada satu waktu saya entry malah kena false breakout terus padahal saya sudah ikuti dengan hati-hati prosesnya.

Saya entry pas break sesuai arah break bollinger bands tapi harga malah balik sampai stop loss saya kena. Kira-kira apa yang saya harus lakukan biar tidka kena false breakout lagi?

  Kiki R   |   9 Jun 2023

Jawaban untuk Budi Angga:

Halo, terima kasih untuk pertanyaannya. Saya bisa memahami kekhawatiran Anda karena saya pun sering mengalami false breakout.

Yang paling dasar dan hal pertama yang harus Anda pahami adalah bahwa sinyal yang dihasilkan oleh indikator apapun termasuk bollinger bands tidak ada yang bisa akurat 100% atau pasti profit. Itu artinya peluang berhasil akan berdasarkan probabilitas, bisa 50%, 60%, dst. Mindset indikator selalu tepat atau pasti selalu profit adalah mindset yang keliru karena sampai kapanpun Anda tidak akan mendapatkan indikator yang pasti 100% tepat.

Nah, yang kedua kalau Anda sudah ikuti seluruh prosesnya dengan benar tapi tetap kena false breakout juga itu artinya loss yang Anda alami adalah loss yang wajar.

Untuk mengurangi kemungkinan false breakout, ada beberapa strategi dan pendekatan yang bisa Anda coba:

  • Konfirmasi dengan indikator lain: Selain Bollinger Bands, Anda dapat menggunakan indikator teknikal lainnya sebagai konfirmasi sebelum mengambil posisi entry. Misalnya, Anda bisa menggunakan indikator momentum seperti RSI (Relative Strength Index) atau MACD (Moving Average Convergence Divergence) untuk memastikan level harga atau waktu yang tepat sebelum entry.
  • Gunakan time frame yang lebih tinggi.
    False breakout lebih sering terjadi di time frame yang lebih rendah dan hal ini sering disebut dengan banyak noise (gangguan). Anda bisa menggunakan time frame yang lebih tinggi, seperti 4 jam (H4) atau harian (D1), untuk mengurangi kemungkinan false breakout.
  • Perhatikan volatilitas pasar.
    Ketika pasar sedang dalam kondisi yang sangat volatil atau saat terjadi berita penting yang dapat mempengaruhi pergerakan harga, kemungkinan terjadinya false breakout menjadi lebih tinggi. Dalam kondisi seperti ini, lebih baik Anda menahan diri untuk tidak mengambil posisi entry atau kalaupun entry masuk dengan risiko yang lebih rendah daripada biasanya.
  • Gunakan stop loss yang lebih lebar.
    False breakout sering terjadi karena pergerakan harga yang sangat singkat dan volatil. Dengan menggunakan stop loss yang lebih lebar, Anda akan mempunyai ruang yang lebih besar bagi pergerakan harga dan tidak terkena stop loss sebelum akhirnya harga benar-benar membentuk false breakout.
  • Perhatikan pola harga dan konfirmasi candlestick.
    Selain indikator teknikal, perhatikan juga pola harga dan konfirmasi candlestick sebelum entry. Misalnya, Anda dapat mencari formasi candlestick seperti engulfing pattern atau pin bar yang mengindikasikan potensi pembalikan tren.
  • Selain strategi di atas, penting juga untuk terus meningkatkan pemahaman Anda tentang pasar dan indikator yang Anda gunakan. Latihan, pengamatan, dan evaluasi terhadap setiap trading yang Anda lakukan dapat membantu Anda mengidentifikasi pola-pola tertentu atau kelemahan dalam strategi Anda.

    Ingatlah bahwa trading melibatkan risiko, dan tidak ada metode yang dapat menjamin keberhasilan 100%. Selalu pertimbangkan faktor risiko dan kelola modal dengan bijak.

    Breakout Ascending Triangle EUR/USD H4
    Bisnis Berjangka     31 Mar 2015
    Masalah hutang Yunani dan potensi kebangkrutan Yunani masih menjadi fokus perhatian pasar di pekan ini. Kecemasana pasar meningkat mengenai kepastian apakah kreditur internasionalnya (troika) setuju mengenai daftar reformasi yang diajukan Yunani sebagai persyaratan pengucuran dana bantuan tambahan, yang saat ini sangat dibutuhkan oleh Yunani.
    #eur  
    Breakout Descending Triangles EUR/JPY
    Bisnis Berjangka     5 Mar 2015
    Pergerakan pair EUR/JPY pada grafik H4 terlihat telah terjadi breakout pola descending triangles dan membawa pair EUR/JPY turun hingga level 132.330, tepat pada level Fibonacci Retracement 61.8%. Pelemahan pair EUR/USD turut memberikan dorongan untuk penurunan EUR/JPY.
    Peluang Breakout Triangles Pattern EUR/JPY Timeframe H1
    Bisnis Berjangka     9 Jan 2015
    Pergerakan crossrate EUR/JPY mengalami penurunan seiring dengan pelemahan sejumlah mata uang utama dunia rival dollar AS. EUR/JPY bergerak sempit di dalam Triangles Pattern menjelang data Non-Farm Payrolls AS nanti malam Pk. 20.30 WIB.
    Jurnal Trading 18 September: Breakout D1 Time Frame H1
    Ferick     18 Sep 2014
    Dalam jurnal trading kali ini, prediksi saya secara teknikal, harga menembus level support kuat yang tidak bisa ditembus selama beberapa hari yakni 1.28800. Dan semua indikator menunjukan sinyal bulish, kecuali indikator yang mendeteksi oversould dan overbought.
    Jurnal Trading 29 Agustus: EUR/USD Bersiap Breakout
    Ferick     29 Aug 2014
    Prediksi kemarin meleset, untungnya saya tidak mengambil posisi. Kemarin saya memprediksi harga akan menembus MA 100, ternyata harga malah kembali bearish. Kemarin diprediksi data-data fundamental AS akan banyak mengalami penurunan namun ketika rilis terjadi data-data US malah naik semua.
    Strategi Masuk Pasar Berdasarkan Breakout
    SAM     26 Sep 2012
    Pernahkah Anda mendengar strategi masuk pasar dengan memanfaatkan Breakout? Artikel kali ini akan memberikan gambaran bagaimana strategi tersebut dilakukan.
    Menunggu Saat Breakout Oleh FOMC
    Yosafat     25 Apr 2012
    Hari yang sibuk dapat dikatakan adalah hari ini, rilis FOMC meeting dan pernyataan Bernanke adalah faktor utama penggerak pasar, sangat penting bagi saya untuk memahami hal krusial seperti ini sebab pergerakan yang sangat volatilitas dapat meningkatkan kemungkinan keuntungan dan saat ini berlaku untuk semua tipe trader entah scalping maupun intraday ataupun swing.
    #fomc  
    AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal

    USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal

    Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal

    EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal

    PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

    PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia

    Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia

    PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia


    Kirim Komentar Baru