Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Robot

Pro Kontra Dan Tips Penggunaan Robot Trading Forex
Wiji Purnama     20 Jan 2017
Jika dilihat sekilas, robot trading forex memang memberikan sejuta manfaat bagi semua trader. Namun seperti kata pepatah, tak ada gading yang tak retak.
5 Broker Lokal Penyedia Platform Robot Trading
Melati     19 Oct 2021
Saat ini, sudah banyak broker lokal yang mengizinkan penggunaan platform robot trading. Siapa saja mereka? Yuk, simak selengkapnya melalui artikel berikut.
Review Net89: Robot Trading Top atau Penipuan?
Anna     30 May 2021
Berikut ini review Net89, lengkap mulai dari pembahasan tentang robot trading hingga PT Simbiotik Multitalenta Indonesia (PT SMI) yang menggawanginya.
Forum

Kumpulan Forum @inbizia #robot

charles   1 Jun 2012

Salam Pak, Saya mau tanya gimana menurut bapak apakah Saya salah apabila mengunakan cara manual tapi mencontoh metode robot dimana melipat-lipat harga pasang (tidak mengunakan stop loss) mohon sarannya ya.

khamdani   22 Mar 2021

Apa kelebihan dan kekurangan trading dengan menggunakan robot trading?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #robot

  Wardana   |   18 Sep 2019   |   Artikel
Temen saya punya robot trading, harganya lumayan mahal, saya ikut jadi investor, saya tertarik ikut karena sering lihat acaranya di tv. Saya sudah 4 bulan ikut jadi investor dan sampai sekarang belum pernah dapat profit. Malah sekarang floating minusnya cukup besar dan biasanya agar tidak mc, robotnya di lock oleh adminnya. Cara kerja robotnya dia melawan arus, kalau trend naik dia akan op sell beberapa kali dengan lot terus dinaikkan dan dia tidak pasang stop loss.



Kendalanya adalah kalau trendnya berkepanjangan dan harga lama tidak balik arah akan menggerus saldo, kalau tidak dilock mungkin sudah mc. Mau tanya apakah ada robot trading yang pakai stop loss, karena saya pikir trading tanpa sl resikonya tinggi.



  Muh Nuzul   |   18 Sep 2019

@Wardana Dari penjelasan singkat yang bapak jelaskan kemungkinan besar robot tradingnya menggunakan prinsip Martingale sebagai dasar acuannya.Dan memang cara trading dengan metode tersebut tergolong cara trading yang tidak sehat. Untuk robot yang menggunakan SL sendiri ada banyak. Bapak mungkin bisa melihat-lihat bagian Review robot trading kami atau langsung pada halaman robot trading pilihan kami.

  Erwin   |   1 Mar 2020   |   Artikel
apakah ada yang tahu PT ANUGRAH SINAR TIMUR? saya baru join beli robot lifestyle, tapi ada yg ganjil, kok diminta password trader dan investornya yah ? apakah wajar? katanya untuk install robotnya perlu password trader. Bukannya kalo beli robot, kita akan dapat softwarenya dan install sendiri? Mohon saran.
  Muh Nuzul   |   2 Mar 2020
@Erwin:
Untuk hal ini sendiri sebenarnya bapak harus konfirmasi ke Developer langsung bagaimana sistem penjualan yang digunakan. Dari sedikit selidik saya, Developer disini akan bertanggung jawab memasangkan, menjalankan, serta Maintenance EA pada akun trading pribadi bapak dengan pembagian profit 50:50. Jadi kalau sistemnya memang seperti itu, wajar saja jika Developer memang membutuhkan Password akun trading bapak. Asalkan jangan diberikan Password dan Email log in ke broker, saya rasa masih aman kok.

Tapi jika memang bapak menginginkan untuk penggunaan dan Maintenance pribadi mungkin bisa didiskusikan lagi dengan Developer yang bersangkutan. Biasanya Developer yang menggunakan hal seperti ini tidak ingin EA-nya tersebar luas di publik, mengingat strategi yang bisa terungkap, atau kemungkinan adanya Decoding dari pihak tidak bertanggung jawab.

Terima kasih semoga membantu.
  Arens   |   9 Jun 2021

Saya Juga pemilik EA dan tidak saya kasihkan untuk di Instal sendiri karena nanti akan terjadi dijual lagi 
Dan masalah coding itu adalah hak paten saya karena profit konsisten tidak saya jual kemana mana 

  William   |   2 Jun 2022   |   Artikel

ada tempat atau situs beli robot yang recommended gak? yang bisa lihat hasil track record tradingnya juga.

  Fery   |   3 Jun 2022

ad gan, coba cari aja di mql5. di situ ada banyak robot, mulai dari yang gratis sampe puluhan ribu dolar

  Nur Salim   |   3 Jun 2022

@William:

Kalau membeli secara keseluruhan biasanya developer EA memiliki sebuah Website professional khusus yang berisikan product yang dijual beserta Track Record yang digunakan. Jadi website-nya akan berbeda-beda tiap robotnya. Market Place yang banyak pilihannya ada di MQL5. Namun, setahu saya sangat sedikit Developer professional yang akan menjual atau menyewakan produknya di MQL5 langsung mengingat adanya potongan yang dikenakan sebagai ganti biaya sewa di sana. Namun bukan berarti semua EA yang ada di MQL5 tidak professional dan kurang baik, selalu perhatikan masa berjalan robot yang ingin dibeli terlebih dahulu. Jika sudah berjalan lebih dari 1-2 tahun dan memiliki Review yang baik, maka bisa dicoba membeli di MQL5.

  Fery   |   7 Jun 2022

bs dishare donk gan contoh web pro yg khusus jual robotnya, barangkali ada yg lebi bgus drpd robot north east way pnya si pavel di mql5. hehehe

  Nur Salim   |   10 Jun 2022

@Fery:

Ada banyak sekali contohnya. Dari yang pernah saya gunakan sendiri ada 2, mungkin bisa coba dilihat-lihat.

1. EA Real Profit

2. EA WallStreet Domination

  Sasa Atikah   |   3 Jan 2023   |   Artikel

Hai kakak-kakak yang sudah berpengalaman semuanya. Maaf jika Sasa ikut nimbrung ya. Di paragraph awal disebutkan kalau Autotrading Robot itu adalah sebuah alat elektronik yang bekerja sendiri untuk mencari peluang open trade, baik open sell ataupun buy di forex market.

Saya jadi penasaran, bagaimana autotrading robot ini bekerja. Maksudnya misalkan robot menyatakan suatu trading, katakanlah brand-nya A, nah robot trading menyarankan A untuk open sell. Kenapa dia menyarankan A dan bukan B? Preference apa yang dia tarik kesimpulannya bahwa kita harus open sell A.

Lalu apakah EA ini akan melakukan sendiri praktik perdagangan tanpa kita ketahui? Apakah kita mendapatkan notifikasi apabila terjadi suatu transaksi?

Bagaimana proyeksi keuntungan yang didapatkan dari EA ini sendiri? Adakah contoh kasus bahwa penggunanya mendapatkan untung yang luar brasa berkali lipat dari penggunaan auto trading?

Ada pulakah kasus di mana penggunanya mendapatkan kerugian luar brasa dari penggunaan trading otomatis menggunakan robot EA ini?

Trima kasih kakak-kakak semuanya telah membantu Sasa.

  Mohammad Musa Salam   |   10 Jan 2023

"Saya jadi penasaran, bagaimana autotrading robot ini bekerja."

Autotrading robot bekerja dengan menggunakan suatu algoritma. Sistem algoritma ini memantau monitoring pasar, mengkalkulasi peluang entry, bahkan sampai menempatkan transaksi yang dirasa tepat; baik untuk sell ataupun buy.

Bagaimana sistem autotrading ini menentukannya? Tentu saja berdasarkan ilmu probabilitas dan teknikal. Jadi sebelumnya karena sudah dimasukkan informasi misalnya dari hasil memantau pasar, robot akan melakukan kalkulasi; intinya sama seperti yang kita lakukan secara manual saja; kalau posisi tertentu, maka trader (manual) akan memilih untuk open sell atau posisi lainnya, maka lebih disarankan untuk memilih buy.

Namun, karena sistem algoritmanya sudah tertanam, maka tidak perlu kita sebagai trader menyisir satu-satu informasi tersebut dan pada akhirnya tujuannya terpilih deh opsi yang peluangnya paling baik untuk melakukan sell ataupun buy.

Nah probabilitas atau peluang-peluang tadi, biarkan robot EA yang melakukannya. Tentu bukan asal melakukan pilihan ya, karena robot EA sudah dibekali ilmu probabilitas atau peluang-peluang dengan memantau pasar, ilmu teknikal membaca keadaan trading dan grafik.

Memang, robot EA bisa melakukan perdagangan dua puluh empat jam sehari. Namun, kita harus tetap ingat kalau kitalah pelaku utama trading ini. Jadi disarankan kita tetap melakukan pengawasan reguler.

Kalau yang saya tahu, ketika kita sudah membeli robot EA ini, robot akan melakukan aktivitas secara otomatis, tidak perlu menunggu konfirmasi dari kita karena memang tujuan robot EA ini kan untuk memudahkan transaksi dan aktivitas trading lainnya tanpa kita harus stand by setiap saat.

Tapi trader justru harus punya ilmunya juga, setidaknya dalam melakukan pengawasan dan mengambil alih kendali apabila terjadi pasar yang di luar kebiasaan.

Mungkin teman-teman lain ada yang mau melakukan tambahan?

  Yudha   |   6 Mar 2023

Sasa Atikah: Kalau tanggapan saya terhadap pertanyaan kakak adalah sebagai berikut :

Mengapa robot trading antara satu dengan yang lain bisa berbeda?

Pada dasarnya robot trading itu diprogram atau didesain oleh trader dengan pengetahuan programming. Krena melibatkan trader didalamnya, maka tentu dalam EA bisa berbeda cara menganalisa dan mengambil kesimpulan trading.

Apakah EA ini akan melakukan sendiri praktik perdagangan tanpa kita ketahui?

Klaau kita mengaktifkan trading EA maka akan berjalan dngn sendiri non stop hingga kita menghentikannya. Jadi pada dasarnya EA akan berjalan bila kita yang memerintahkannya

Apakah kita mendapatkan notifikasi apabila terjadi suatu transaksi?

Tergantung EA sih, ada yang memprogramkan untuk mengirimkan notifikasi ada yang tidak

Bagaimana proyeksi keuntungan yang didapatkan dari EA ini sendiri?

Sekali lagi dikarenakan yang memprogramming adalah seorang manusia, jelas ga ada proyeksi yang tetap. Bila EA trading menjamin keuntungan maka sebaiknya berhati-hati karena bisa saja EA itu scam. Pasar Forex itu bergerak terus dan sulit untuk diprediksi apalagi dengan EA Trading yang diprogram dimana ibarat disuruh jalan lurus maka EA akan terus lurus. Jadi bisa aja mengalami loss maupun profit krna EA pada dasarnya hanya alat yang awalnya diciptakan untuk membantu trader untuk membuka posisi perdagangan disaat trader tidak sempat atau tidak bisa trading diwaktu tersebut.

Correct me if I wrong ya.

  Abdullah   |   14 Feb 2023   |   Artikel

Gan, apakah penggunaan robot trading kek gini itu bisa menghasilkan profit yg konsisten? Ane pengen trading santai yg kagak perlu liatin Metatrader mulu, soalny ane sibuk kerja ini, jadi kira-kira apa aje yg perlu ane perhatiin sebelum pake robot?

  Inbizia Support   |   14 Feb 2023

Abdullah: Halo kak, untuk penggunaan Robot Trading atau EA, itu ada banyak yang perlu diperhatikan. Mulai dari VPS yang hendak digunakan, memahami algoritmanya, hingga strategi yang dipakai. Untuk lebih jelasnya, kak Abdullah bisa coba membaca artikel berikut: "Keunggulan dan Kelemahan Robot Trading Forex (EA)" Semoga membantu

  Dion   |   15 May 2023   |   Artikel

"Sebelum terjun ke pasar, Anda dapat belajar terlebih dahulu secara gratis tanpa mengeluarkan uang sepeser pun. Salah satunya cara belajarnya ialah melalui akun demo di MRG Mega Berjangka"

Saya agak penasaran nih, fungsi dari akun demo kan emang utk pemula yang ingin belajar trading tanpa harus ngeresikoin uang riil dan modal mereka. Pertanyaan lainnya yang mungkin ingin ku tanyakan adalah apakah pro trader juga menggunakan akun demo? Dan seberapa penting akun demo untuk para pro trader?

Selain itu, bila ingin menguji misalkan robot trading gitu, apakah akun demo bisa melakukannya? Karena gini, klao langsung trading dngn robot trading tanpa nguji juga takut kena di modal saya juga.

  Brandon   |   15 May 2023

Emang benar klu akun demo sangat berguna bagi trader pemula untuk belajar trading tanpa harus mengeluarkan uang riil dan berisiko. Namun, bukan hanya bagi pemula saja, akun demo juga berguna bagi pro trader untuk menguji sistem atau strategi trading baru tanpa harus mempertaruhkan uang riil terlebih dahulu. Jadi, terkadang pro trader merasa bahwa strategi trading mereka udah berjalan tapi kurang efektif, maka mereka akun menguji strategi baru di akun demo juga. Begitu juga dengan robot trading, biasanya mereka akan menguji terlebih dahulu kefektifan robot trading di akun demo untuk ngeliat apakah robot trading tsb berjalan efektif atau tidak. Maka dari itu, akun demo bukan hanya fitur biasa di broker tetapi fitur yang sangat penting dan harus ada di broker.

Keunggulan dan Kelemahan Robot Trading Forex (EA)
SAM     23 Mar 2013
Robot Trading Forex (EA) adalah alat yang dapat bertrading forex secara otomatis. Sebelum memakainya, ada keunggulan dan kelemahan EA yang perlu Anda tahu.
Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 20 jam lalu, #Saham Indonesia


Kirim Komentar Baru