Penjualan ritel zona Euro naik 0.8% di bulan Maret dibandingkan prakiraan 0.6%, 7 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF pertahankan posisi di atas level 0.9050 di tengah penguatan dolar AS, 7 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CAD rebound di atas level 1.3650 di tengah penguatan dolar AS dan penurunan harga minyak mentah, 7 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Breaking: RBA membiarkan suku bunga tidak berubah di sekitar 4.35%, seperti yang diharapkan, 8 jam lalu, #Forex Fundamental   |   PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) meraih laba bersih sebesar Rp102.69 miliar pada kuartal I/2024, 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1.34 miliar kepada pemegang saham. , 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top gainers LQ45 pagi ini terdiri dari: PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) +3.18%, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) +1.9%, PT XL Axiata Tbk (EXCL) +1.24%, 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   IHSG mulai menguat pada awal perdagangan hari ini, naik 0.05% ke 7,139, 14 jam lalu, #Saham Indonesia

Fundamental

Rekap Data Fundamental 18-23 Agustus 2014
M Singgih     17 Aug 2014
Data penting minggu ini adalah CPI AS, Inggris dan Canada, notulen rapat FOMC, BoE dan RBA, indeks Manufacturing PMI Jerman, kawasan Euro dan China, Retail Sales Canada, testimoni gubernur RBA, pidato Janet Yellen dan Mario Draghi di simposium Jackson Hole, AS.
Perkembangan Geopolitik Dan Rekap Data Fundamental 11-15 Agustus 2014
M Singgih     10 Aug 2014
Perkembangan keadaan geopolitik yang sulit diperkirakan menyebabkan sulitnya prediksi terhadap pergerakan pasar minggu ini. Data penting minggu ini adalah Retail Sales AS, GDP Jepang dan kawasan Euro, indeks ZEW Jerman, Jobless Claims Inggris, BoE inflation report dan pidato Mark Carney.
Rekap Data Fundamental 4 - 9 Agustus 2014
M Singgih     3 Aug 2014
Gata penting minggu ini adalah suku bunga RBA, BoE, ECB dan BoJ, indeks Services dan Construction PMI serta Manufacturing Production Inggris, tenaga kerja dan pengangguran Australia, Canada dan Selandia Baru serta neraca perdagangan China, disamping konperensi pers Draghi dan Kuroda.
Kamus

Kamus Trading

Analisa Fundamental, Analisis Fundamental

Cara menganalisa pergerakan harga aset di pasar finansial berdasarkan data dan berita ekonomi tertentu. Dalam forex, analisa fundamental berkaitan dengan berita yang mempengaruhi nilai tukar mata uang.

Forum

Kumpulan Forum @inbizia #fundamental

Afwan   21 Jan 2022

Bagaimana cara analisa fundamental untuk trading minyak mentah online?

luhur S   17 Dec 2018

Saya trading sudah 4 tahun, namun masih banyak yang belum saya ketahui. 

Ada kala dimana trend sedang mengikuti berita fundamental, ada pula sebaliknya ternyata. nah, saya ingin menanyakan yang sebaliknya. 

Hari ini saya open buy eurusd karena beritanya sedang raport merah untuk euro di hari senin ini. namun tidak ada dampak sama sekali justru reversal. 

Kira kira apa penyebabnya ? 

syahroni   15 Mar 2021

Analisa fundamental yang digunakan untuk Trading Emas?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #fundamental

  Wuri   |   8 Oct 2014   |   Artikel
Melihat dari asumsi teknikal yang pertama, sepertinya ini mengartikan bahwa trader teknikal masuk paling terakhir.
Karena mereka tak mempelajari fundamental, sentimen, harapan lebih lanjut, jadi mereka cuma belajar cara analisa teknikal di pasar yg sudah tak terimbas itu semua. Padahal market digerakkan oleh sentimen
  Wong Dwi   |   28 Apr 2022

Kok penangkapanku berbeda ya? Dibilang jelas kalau "Fundamental pasar telah direfleksikan dalam harga pasar saat ini." itu artinya, ketika seorang trader belajar analisa teknikal, dia juga sudah belajar fundamental pasar yang terefleksikan melalui price action. ingat, price action itu termasuk analisa teknikal.

  Yerger   |   7 Nov 2022

Kalau menurut gw, analisa fundamental dan teknikal dipelajari satu persatu dan memang terpisah, dengan kata lain tidak memiliki satu kesatuan yang mutlak. Analisa teknikal bersifat matematis dengan ilmu statistik sedangkan Analisa Fundamental adalah ilmu ekonomi khususnya ekonomi makro.

Nah apa perbedaannya? Analisis Fundamental digunakan dalam perdagangan Forex jangka panjang which mean digunakan dalam memprediksi pergerakan (trend) pasar sebelum terjadi atau istilahnya leading. Contoh, ketika harga EUR/USD masih dalam keadaan bearish, trader langsung membuka posisi Long/Buy karena didorong indikator EUR bakal bullish kedepannya dengan mendengar berita, kebijakan eropa, tingkat perdagangan meningkat dsb.

Sedangkan analisa teknikal memiliki price action lagging dimana ketika trend pasar sedang terjadi, trader baru membuka posisi. Hal ini karena biasanya analisa teknikal ini melihat chart dan konfirmasinya dengan begitu dia dapat memperhitungkan posisi yang aman untuk membuka posisi untuk take profit sehingga cocok sekali untuk trading jangka pendek karena berdasarkan perhitungan sehingga kedepannya pasar bakal seperti apa belum dapat diketahui dengan perhitungan.

Jadi belajar analisa teknikal tidak akan mendapatkan ilmu fundamental begitu juga sebaliknya tetapi ilmu keduanya dapat digabung untuk memperkuat argumen strategi Forex kamu.

  Johan_simra   |   23 Mar 2022   |   Artikel

selain analisa teknikal di perlukan analisa fundamental juga

  John   |   20 Nov 2022   |   Artikel

Dari artikel ini bisa disimpulkan perbedaannya agak mencolok antara trader dan investor meskipun keduanya sering ditemukan di pasar keuangan.

Jadi investor lebih fokus membangun aset dalam jangka waktu yang panjang. Jadi sebelum menanamkan modal, mereka sangat membutuhkan konfirmasi fundamental yang baik dulu. Biasanya bertahun-tahun baru mulai ada hasil.

Sedsngkan trader lebih ke taking profit dalam jangka waktu pendek baik dalam waktu per menit hingga per minggu atau per bulan. Karena setiap selisih harga per menit pun bisa datangin profit dengan memanfaatkan pasar yang lebih fluktuatif

Dari sini saya bisa ambil kesimpulan kalau trading lebih beresiko karena cenderung taking profit di pasar yang fluktuatif sedangkan investor memiliki resiko yang lebih rendah karena cenderung memilih pasar yang relatif lebih tenang.

  Hardi   |   3 Dec 2022

Saya kurang setuju kalau resiko yang terjadi di investor itu kecil. Tergantung mau investasi apa dan apa yang diinvestasikan. Kalau bicara konteks saham dan forex, investasi saham juga ada resiko yang ga kalah sama forex.

Yang harus diperhatikan ketika investasi adalah background dari yang mau diinvestasikan serta perhitungan resikonya. Kalau memang dirasa investasi ini ga menjanjikan maka tidak diambil. Seperti yang anda bilang "sebelum menanamlan modal, mereka (investor) sangat membutuhkan konfirmasi fundamental"

Nah hal diatas lah yang mengurangi resiko investasi sehingga seakan resiko investasi lebih kecil dibandingkan trading padahal investasi di review dulu baru dijalankan selain dari harga taking profitnya searah aja yaitu bullish. Banyak juga yang gagal dan bangkrut di investasi bukan hanya saham tetapi tanah, properti, hingga perkebunan

  Rani   |   22 Jan 2023   |   Artikel

Kak, di artikel kan dibilang kalo ada baiknya menggabungkan fundamental dan teknikal. Minta saran atau tips dan trick trading yang menggabungkan fundamental dan teknikal dong. Makasih.

  Inbizia Support   |   22 Jan 2023

Halo kak Rani,

Iya memang benar kak, pada akhirnya, analisa fundamental dan teknikal sering digabungkan untuk mendapatkan hasil yang lebih akurat. Cara menggabungkan kedua metode tersebut bisa dilihat di sini. Semoga membantu.

  Juan   |   25 Jan 2023

Rani: Analisa fundamental lebih menyoroti keadaan suatu keadaan ekonomi negara dengan memperhatikan isu, rumor, berita, data ekonomi, dan situasi kondisi suatu negara. Biasanya analisa ini digunakan untuk "memprediksi masa depan", makanya digunakan untuk trader jangka panjang. Baca : Pengertian Analisa Fundamental

Sedangkan analisa teknikal lebih menyoroti chart, statistik, data, dan bersifat lebih matematis. Analisa ini digunakan untuk memperhitungkan gerakan chart dalam rentan waktu yang agak pendek biasa sehari dua hari. Baca : pengertian analisa teknikal

Dengan menggabungkan kedua ini maka anda bisa lebih mudah meprediksi arah pasar. Dengan argumen fundamental disertai dengan bukti analisa teknikal, menjadikan keputusan trading bisa lebih baik lagi.

  Eddie   |   21 May 2023   |   Artikel

Mau nnya aja, Autocharist sndiri sepertinya adalah alat analisis otomatis yg berdasarkan price action dngn chart kan? Brrti dalam cara kerja autocharist, berdasarkan artikel, ga ada analisa fundamental didalamnya ya? Nah, yang ingin saya tanyakaan adalah mengenai cara kerja itu sendiri, apakah digerakkan oleh AI atau autocharist melibatkan manusia didalamnya juga? Dan apakah ada tools2 seperti autocharist atau trading sinyal lain yg melibatkan fundamental analisis juga?

Kmudian mengenai perbadingan autocharist dngn tools sinyal lainnya. Bila dibandingkan dengan trading sinyal lainnya milik MIFX, yakni trading central, lebih unggul yang mana terutama sinyal trading untuk trader yang menerapkan swing trading?

  Yoga   |   12 Jun 2023

Eddie: Yup, Autochartist itu tuh kayak alat analisis otomatis yang fokusnya pada price action dan pola chart, bro. Jadi, dia ga terlalu ngelibatkan analisis fundamental dalam cara kerjanya. Lebih ke fokus nyari pola-pola chart yang penting, kaya pola support dan resistance, fibonacci, gitu deh.

Cara kerjanya Autochartist ini pake AI dan teknologi canggih, jadi dia otomatis scan pasar buat nyari pola-pola yang relevan. Terus, dia bakal kasih tahu lo sinyal masuk dan keluar yang potensial, sama harga-harga yang penting. Jadi, Autocharist ini benar2 full AI ya.

Kalo lo lebih suka swing trading dengan pendekatan fundamental, ada juga alat lain kaya Trading Central yang bisa kasih sinyal trading berdasarkan analisis fundamental. Nah, analisis fundamental itu melibatkan faktor-faktor ekonomi, berita, dan peristiwa global yang bisa ngaruh ke pasar.

  Aswin   |   1 Jul 2023   |   Artikel

Dari pemaparan artikel diatas, bisa disimpulkan begini. Analisa Fundamental ngeliat posibble ga harga tersebut bakal naik ato turun terus, dan kira2 di titik mana bakalan berbalik arah sedangkan analisa Teknikal lebih ke kapan kita harus masuk ke trading dan dimana kita bakal tempatin SL dan TP. YA, dari yg gue baca sih emang bgitu.

Ssedangkan, aku agak bingung mengenai analisa teknikal, apakah kita bsa trading dngn hny menggunakan analisa teknikal aja? Apalagi ane yg trading di one day trading, utk konfirmasi pake analisa fundamental agka sulit krna terbatasnya seumber yg bsa ditelaah sedangkan analisa teknikal jga sepertinya lebih ke timeframe lebih kecil. Shngga memunculkan pertanyaan buat aku, apakah bsa trading tnpa anlisa fundamental

  Arhan   |   5 Jul 2023

Aswin: Halo! Analisis fundamental sama analisis teknikal itu beda-beda, sih, dalam trading dan investasi. Analisis teknikal itu lebih fokus liat grafik harga dan indikator-indikator teknis buat cari pola dan tren biar bisa ambil keputusan trading. Sementara analisis fundamental, lebih mikirin faktor-faktor ekonomi, keuangan, dan industri yang bisa ngaruhin nilai aset.

Gue ngerti sih, kalo lu trading dalam jangka waktu harian, analisis teknikal itu lebih relevan karena lebih ngeliatin pergerakan harga yang pendek. Dengan liat grafik harga, pola-pola candlestick, dan indikator teknis, lu bisa dapet sinyal beli atau jual yang spesifik buat masuk dan keluar posisi trading dalam waktu singkat.

Tapi, lu juga harus inget, bro, trading tanpa analisis fundamental tetap ada risikonya. Analisis fundamental bisa ngasih lu informasi tentang kondisi perusahaan, berita ekonomi, dan faktor-faktor lain yang bisa pengaruhin harga dalam jangka panjang. Meskipun lu mungkin terbatas akses ke informasi fundamental, tetap penting buat ngikutin berita dan peristiwa penting yang bisa ngaruhin pasar secara keseluruhan.

Baca : Trik Menggabungkan Analisa Teknikal Dan Fundamental

Gak ada satu pendekatan yang paling sempurna buat semua situasi dalam trading. Ada trader sukses yang cuma pake analisis teknikal, tapi ada juga yang gabungin analisis fundamental sama teknikal. Pilihan tergantung sama preferensi lu, gaya trading, dan strategi yang lu pake. Yang penting, lu harus riset dan coba berbagai pendekatan buat nemuin apa yang cocok sama gaya trading lu dan bisa bantu lu buat ngambil keputusan yang lebih baik.

Reboundnya USD Dan Rekap Data Fundamental 28 Juli - 2 Agustus 2014
M Singgih     28 Jul 2014
Minggu lalu USD menguat akibat sentimen akan kemungkinan kenaikan suku bunga The Fed pada pertengahan tahun depan.
#usd  #rebound  
Tragedi Malaysian Airlines Dan Rekap Data Fundamental 21-25 Juli 2014
M Singgih     20 Jul 2014
USD dan JPY menguat akhir pekan lalu oleh kekhawatiran investor menyusul jatuhnya pesawat Malaysia di Ukraina, tetapi tampaknya pasar telah mendiscount. Rilis data penting minggu ini adalah inflasi AS, GDP Inggris, indeks Manufacturing PMI Jerman dan China, indeks IFO Jerman dan suku bunga RBNZ.
Rekap Data Fundamental 14 - 18 Juli 2014
M Singgih     13 Jul 2014
Volatilitas pasar forex yang lesu minggu lalu diharapkan akan kembali bergairah minggu ini. Data penting minggu ini penjualan retail, indeks Philly Fed, indeks UoM, indeks ZEW Jerman, CPI Final kawasan Euro, CPI dan Jobless Claims Inggris, GDP China dan suku bunga BoC.
Rekap Data Fundamental 7 - 12 Juli 2014
M Singgih     6 Jul 2014
Akibat data NFP dan tingkat pengangguran yang bagus, minggu lalu USD menguat terhadap EUR, JPY, CHF, AUD dan NZD, dan diperkirakan penguatan masih akan berlanjut minggu ini.
GDP AS Dan Rekap Data Fundamental 30 Juni - 4 Juli 2014
M Singgih     29 Jun 2014
Data berdampak tinggi minggu ini adalah NFP dan pengangguran AS, suku bunga ECB,Flash CPI kawasan Euro, indeks Manufacturing dan Services PMI Inggris, indeks Tankan Jepang, indeks Manufacturing PMI China dan ISM AS dan GDP Canada, disamping pidato Yellen dan konperensi pers Draghi.
#gdp  
Rekap Data Fundamental 23 - 27 Juni 2014
M Singgih     22 Jun 2014
Data fundamental berdampak tinggi minggu ini adalah Final GDP AS dan Inggris, indeks Manufacturing PMI, indeks Ifo Jerman dan Preliminary CPI Jerman disamping pidato Carney dan Financial Stability Report BoE. Untuk mata uang komoditi versus USD diperkirakan masih bullish.
Rekap Data Fundamental 16 - 20 Juni 2014
M Singgih     15 Jun 2014
Minggu ini pasar akan fokus pada FOMC Meeting. Selain statement kebijakan moneter, The Fed juga akan memperbaharui proyeksi ekonominya.
#Tag Judul Terkait
Penjualan ritel zona Euro naik 0.8% di bulan Maret dibandingkan prakiraan 0.6%, 7 jam lalu, #Forex Fundamental

USD/CHF pertahankan posisi di atas level 0.9050 di tengah penguatan dolar AS, 7 jam lalu, #Forex Teknikal

USD/CAD rebound di atas level 1.3650 di tengah penguatan dolar AS dan penurunan harga minyak mentah, 7 jam lalu, #Forex Teknikal

Breaking: RBA membiarkan suku bunga tidak berubah di sekitar 4.35%, seperti yang diharapkan, 8 jam lalu, #Forex Fundamental

PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) meraih laba bersih sebesar Rp102.69 miliar pada kuartal I/2024, 14 jam lalu, #Saham Indonesia

PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1.34 miliar kepada pemegang saham. , 14 jam lalu, #Saham Indonesia

Top gainers LQ45 pagi ini terdiri dari: PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) +3.18%, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) +1.9%, PT XL Axiata Tbk (EXCL) +1.24%, 14 jam lalu, #Saham Indonesia

IHSG mulai menguat pada awal perdagangan hari ini, naik 0.05% ke 7,139, 14 jam lalu, #Saham Indonesia


Simak Juga
Kirim Komentar Baru