AUD/USD: Penembusan di bawah level 0.6500 bisa sebabkan pelemahan yang lebih dalam, data AS menjadi fokus, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling turun di tengah ketidakpastian jelang keputusan kebijakan the Fed, 1 hari, #Forex Fundamental   |   Politburo Tiongkok: Akan menerapkan kebijakan moneter yang hati-hati dan kebijakan fiskal yang proaktif, 1 hari, #Forex Fundamental   |   EUR/GBP membukukan kenaikan moderat di atas level 0.8500 menyusul data penjualan ritel Jerman, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) tahun ini mengalokasikan belanja modal atau capex sebesar Rp 50 miliar hingga Rp 75 miliar tahun ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Mitra Pack Tbk (PTMP) tahun ini akan mengalokasikan anggaran belanja modal atau capex sebesar 10% dari laba bersih yang mereka dapat sepanjang tahun 2023 lalu. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Top gainers LQ45 pagi ini adalah: PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) 9.85%, PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) 5.79%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) 2.73%, 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal perdagangan hari ini, naik 0.53% ke 7,193, 1 hari, #Saham Indonesia

Rekap 20-24 Agustus 2018: Notulen FOMC, ECB, RBA, Dan Pidato Powell

M Singgih 19 Aug 2018
Dibaca Normal 3 Menit
forex > analisa >   #ecb   #fomc   #powell
Data dan peristiwa penting minggu ini adalah pidato Powell di Simposium Jackson Hole, notulen FOMC, ECB dan RBA, Manufacturing Eurozone, Durable Goods Orders AS, Retail Sales Kanada dan New Zealand.

Reli USD masih berlanjut. Selama 4 minggu berturut-turut, Greenback tampak perkasa melawan mata uang utama dunia kecuali JPY dan CHF. Jatuhnya mata uang Lira Turki (TRY) minggu lalu menimbulkan kekhawatiran kredit macet di bank-bank Uni Eropa, dan efek domino pada negara berkembang lain yang memiliki utang besar dalam mata uang asing. Investor berbondong-bondong masuk ke USD untuk menghindari risiko (risk aversion), sehingga minggu lalu, Indeks USD menyentuh level 96.98, puncak tertinggi sejak bulan Juni tahun lalu.

Rekap 20-24 Agustus 2018: Notulen FOMC,

Kebijakan ekonomi 'America First' presiden Trump telah berujung pada perang dagang dan akselerasi penguatan USD, yang sebenarnya tidak diinginkan. Mata uang safe haven JPY seolah beradu kuat dengan USD, sementara EUR, GBP, AUD dan mata uang lainnya (termasuk Rupiah), berlomba mencapai rekor level terendah. Pergerakan pasar forex di musim panas yang biasanya slow, tahun ini cukup hot akibat gejolak perang dagang yang bisa berdampak pada struktur pasar global.

Perubahan struktur pasar dan implikasinya pada kebijakan moneter akan dibahas dalam Simposium ekonomi tahunan di Jackson Hole, AS, yang akan digelar minggu ini. Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Simposium ini akan dihadiri oleh pemimpin bank sentral dan menteri keuangan dari berbagai negara. Fokus utama tertuju pada pidato ketua The Fed Jerome Powell sebagai key note speaker. Acara ini akan menjadi perhatian utama investor.

Di samping itu, minggu ini juga akan dirilis notulen FOMC meeting tanggal 1-2 Agustus lalu, notulen ECB dan RBA, Manufacturing PMI Eurozone, Durable Goods Orders AS, serta Retail Sales Kanada dan Selandia Baru.

 

Senin, 20 Agustus 2018:

  • Jam 13:00 WIB: data Producer Price Index (PPI) Jerman bulan Juli 2018.
  • Jam 17:00 WIB: laporan bulanan Bundesbank Jerman.
  • Jam 20:15 WIB: pidato deputy gubernur BoC Carolyn Wilkins.
  • Jam 22:00 WIB: pidato anggota FOMC Raphael Bostic.
  • Jam 23:00 WIB: pidato presiden Bundesbank Jerman Jens Weidmann.

 

Selasa, 21 Agustus 2018:

  • Jam 05:00 WIB: pidato gubernur Philip Lowe.
  • Jam 08:30 WIB: notulen meeting RBA tanggal 7 Agustus 2018.
  • Jam 15:30 WIB: data Public Sector Net Borrowing Inggris bulan Juli 2018.
  • Waktu Tentative: indeks harga Global Dairy Trade (GDT) (Berdampak pada NZD).

 

Rabu, 22 Agustus 2018:

  • Jam 05:45 WIB: data Selandia Baru kuartal kedua tahun 2018.
  • Jam 08:30 WIB: data Construction Output di Australia kuartal kedua tahun 2018.
  • Jam 10:10 WIB: pidato asisten gubernur RBA Guy Debelle.
  • Jam 19:30 WIB: data Retail Sales Kanada bulan Juni 2018.
  • Jam 21:00 WIB: data Existing Home Sales AS bulan Juni 2018.
  • Jam 21:30 WIB: data persediaan minyak untuk industri di AS per 17 Agustus 2018.

 

Kamis, 23 Agustus 2018:

  • Jam 01:00 WIB: notulen meeting FOMC tanggal 1-2 Agustus 2018.
  • Jam 14:30 WIB: pidato presiden Bundesbank Jerman Jens Weidmann.
  • Jam 14:30 WIB: indeks Flash dan Flash Services PMI Jerman bulan Agustus 2018.
  • Jam 15:00 WIB: indeks Flash Manufacturing PMI dan Flash Services PMI kawasan Euro bulan Agustus 2018.
  • Jam 18:30 WIB: notulen meeting tanggal 26 Juli 2018.
  • Jam 19:30 WIB: data Jobless Claims AS per 17 Agustus 2018.
  • Jam 21:00 WIB: data New Home Sales AS bulan Juli 2018.
  • Jam 21:00 WIB: indeks kepercayaan konsumen kawasan Euro versi Eurostat bulan Agustus 2018.
  • Waktu Tentative: pembukaan Simposium Jackson Hole yang diselenggarakan The Fed Kansas City, di Wyoming.

 

Jumat, 24 Agustus 2018:

  • Hari kedua Simposium Jackson Hole di Wyoming.
  • Jam 05:45 WIB: data neraca perdagangan Selandia Baru bulan Juli 2018.
  • Jam 19:30 WIB: data Durable Goods Orders AS bulan Juli 2018.
  • Jam 21:00 WIB: pidato ketua The Fed Jerome Powell pada simposium Jackson Hole di Wyoming.

Terkait Lainnya
Kategori Terkait
 

Kirim Komentar Baru