EUR/USD naik karena tanda-tanda pelemahan lebih jauh dalam pasar tenaga kerja membebani dolar AS, 2 hari, #Forex Fundamental   |   Pound Sterling menguat saat PDB kuartal pertama Inggris memperbaiki prospek ekonomi, 2 hari, #Forex Fundamental   |   GBP/USD naik mendekati  level 1.2540, didorong oleh PDB Inggris yang lebih tinggi, 2 hari, #Forex Teknikal   |   Level resistance krusial EUR/USD akan muncul di area 1.0790-1.0800, 2 hari, #Forex Teknikal   |   PT Hillcon Tbk (HILL) mengalokasikan dana sebesar Rp600 miliar untuk belanja modal alias capital expenditure (capex) di 2024, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah menuntaskan divestasi 100% saham kepemilikannya di PT Paket Anak Bangsa (PAB) alias GoTo Logistics pada 7 Mei 2024. , 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Graha Mitra Asia Tbk (RELF) akan membagikan dividen final sebesar Rp1.14 miliar dari laba tahun buku 2023, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indika Energy Tbk (INDY) akan membagikan dividen tunai senilai $30 juta dari tahun buku 2023, 2 hari, #Saham Indonesia

Komoditas

Tak Ada Yang Berubah Kecuali Dolar Komoditas
Floria S     12 Aug 2015
Saat ini, yang berubah hanyalah mata uang Comdoll, itupun dengan alasan yang sederhana: devaluasi Yuan. Di sisi lain, GBP/USD khususnya dalam range harian, still bullish, dan saya sebenarnya mempunyai 2 set up untuk cable.
#dolar  
Market Pagi Ini: Dilanda Risk-Off, Aussie Dan Euro Tergelincir Lagi
Inbizia     26 Sep 2023
AUD/USD dan EUR/USD belum menunjukkan tanda-tanda pemulihan. Di saat yang sama, Bitcoin juga turun lagi meski Ethereum berhasil menguat.
#eur  #euro  #market  
Greenback Terkapar Usai Rilis Klaim Pengangguran AS
Crypholic     9 Jun 2023
Dolar melemah signifikan terhadap serangkaian mata uang mayor setelah publikaksi klaim pengangguran yang menunjukkan trend kenaikan sehingga meningkatkan ketidakpastian prospek suku bunga The Fed.
Kamus

Kamus Trading

Dolar Komoditas, Commodity Dollar, Comdoll

Istilah untuk menyebut mata uang komoditas, yaitu mata uang yang nilainya sangat dipengaruhi oleh harga komoditas tertentu yang menjadi sumber pendapatan utama suatu negara. Mata uang yang termasuk Comdoll antara lain AUD (Dolar AUstralia), NZD (Dolar New Zealand), dan CAD (Dolar Kanada).

Forum

Kumpulan Forum @inbizia #komoditas

Misbahul Munir   11 Apr 2021

Mohon info broker lokal penyedia trading komoditas? Tx

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #komoditas

  Achmad   |   22 Feb 2016   |   Artikel
Dear admin, tlng d tampilin untuk komoditas batu bara donk..tanks
  Admin   |   22 Feb 2016
Harga batubara cenderung beragam untuk masing-masing wilayah di Dunia, selisihnya cukup besar antar wilayah, dan untuk saat ini kami belum menemukan rekaman harga benchmark yang dapat diandalkan. Ke depan, apabila memungkinkan maka akan kami sertakan.
  Wahyu   |   8 May 2023   |   Artikel

Mau tanya, di tabel perbadingan antara minyak, perak, dan emas itu terdapat perbedaan siginfikan antara swap long dan short di ketiga instrument. Nah, dari 3 instrument yg bsa dipilih utk trading, terdapat long swap yang sangat besar terjadi di minyak, yakni -9.0.

Pertanyaan saya adalah apakah dengan long swap -9.0 ini termasuk swap yang cukup besar? dan kedua adalah, mengapa trading komoditas masih melibatkan swap? BUkankah mereka tidak ada suku bunga acuan seprti pasangan mata uang? Dan yang terajhir, ada tidak rekomendasi trading style yang dianjurkan utk trading di minyak?

  Sebastian   |   10 May 2023

Ya, long swap sebesar -9.0 pada minyak dapat dianggap sebagai swap yang cukup besar. Swap adalah biaya yang dikenakan oleh broker atas posisi trading yang ditahan semalam (overnight), dan biasanya dihitung berdasarkan perbedaan suku bunga antara dua mata uang yang terlibat dalam pasangan mata uang. Namun, dalam trading komoditas, swap dihitung berdasarkan perbedaan antara harga beli dan harga jual dari instrumen yang diperdagangkan.

Meskipun komoditas tidak memiliki suku bunga acuan seperti pasangan mata uang, broker masih menetapkan swap untuk mengimbangi risiko yang terkait dengan menahan posisi trading dalam jangka waktu tertentu. Sebagai contoh, ketika trader memegang posisi long (beli) minyak untuk jangka waktu semalam, broker harus membayar bunga pada aset fisiknya. Oleh karena itu, broker menetapkan swap long yang dikenakan pada posisi trading tersebut.

Dalam hal rekomendasi trading style untuk trading minyak, hal ini tergantung pada preferensi dan strategi trading masing-masing trader. Menurut saya sendiri, trading scalping bisa jadi referensi tetapi resiko juga tinggi mengingat harga minyak itu sangat sensitif sehingga swing trading mngkn bsa jadi pilihan tepat mengingat harga minyak sangat volatile sehingga bisa menghasilkan potensi profit yang lebih besar

  Victor   |   8 May 2023   |   Artikel

Dikatakan klu diartikel itu, trading komoditas nambah diversifikasi protoflio, yakni metode menempatkan sebagian modal pada aset logam mulia yg off course, berbeda-beda dngn tujuan agar diversifikasi portofolio dapat membantu mengurangi risiko dan melindungi investasi dari fluktuasi pasar yang mungkin terjadi.

Di HFX, terutama di trading logam mulia itu terdapat trading gold dan emas, dan dalam hal ini, kedua logam mulia ini masuk ke dalam aset "safe haven"

Yang jadi pertanyaan adalah apakah cocok untuk trading diversifikasi protofolio antara gold dan silver? Jadi gw rencana utk trading gold dan silver, apakah ini bsa jadi diversifikasi? Dan apakah harga perak selalu ngikutin harga emas?

  Hanif   |   9 May 2023

Sangat tepat, bro! Diversifikasi portofolio itu penting banget buat ngebantu jaga-jaga kalo-kalo ada fluktuasi pasar yang bikin investasi kita terdampak. Nah, kalo lu mau trading logam mulia di HFX, ada dua pilihan yaitu gold dan silver seperti yang udah dijelaskan di artikel

Menurut gw sih, trading gold dan silver bisa jadi bagian dari diversifikasi portofolio. Kalo lu cuma trading satu jenis logam mulia aja kan kurang diversifikasi. Tapi kalo trading dua-duanya, kan jadi lebih beragam portofolionya. Tapi ga menjamin resiko bakal berkurang

Jad gini, harga perak dan emas itu gak selalu ngikutin sama. Meskipun keduanya masuk ke dalam aset "safe haven", tapi kadang-kadang harganya bisa beda. SEhingga peluang harga sama2 bergerak ke arah yang sama itu terbuka lebar juga. Shingga mnrt gw kurang banget bila trading kedua aset ini dan dimasukkan ke diversifikasi portofolio

  Hermanto   |   10 May 2023

Setuju kalau harga emas dan perak memiliki korelasi yang cukup erat karena keduanya adalah logam mulia dan diperdagangkan di pasar komoditas yang sama. Sebagai contoh, saat terjadi kenaikan permintaan emas, para investor mungkin juga akan membeli perak untuk mendapatkan keuntungan yang sama. Selain itu, perak juga digunakan dalam beberapa aplikasi industri, sehingga pergerakan harga emas juga dapat mempengaruhi permintaan perak dari sektor industri tersebut.

Namun saya tidak setuju bila trading gold dan silver itu dikatakn bukan diversifikasi portofolio. Jad gini, pergerakan harga emas dan perak itu tidak selalu identik karena adanya faktor-faktor lain yang mempengaruhi harga masing-masing logam. Contohnya, permintaan emas mungkin lebih banyak berasal dari investor ritel atau bank sentral, sedangkan permintaan perak mungkin lebih banyak berasal dari industri teknologi dan elektronik. Oleh karena itu, pergerakan harga keduanya mungkin tidak selalu sama persis dan ini untuk diversifikasi bisa sangat mngkn dilakukan lho

  Sonny   |   16 May 2023   |   Artikel

KLu menilik dari pilihan instrument dan berencana kedepannya ingin melakukan diversifikasi protofolio. Agak2 nya memilih Maxco merupakan pilihan yg tepat. Krena dari perbadningan instrument yang bsa dipilih, terdapat tambahan saham CFD dan Futures di Maxco. Sedangkan, di Monex, kita cuma bisa mendapatkan instrument berupa Forex, Komoditas, dan juga Indeks Saham.

Nah, omong2 nih, aku sedikit ga bsa bedain antara Futures dengan Indeks. Karena ane rasa kedua instrument ini rasa2nya sama aja yaa. Apa sih yang membedakan antara Futures dan Indeks? Krena setelah ditilik di Maxco, Futures itu ada dimasukkan Nikkei, FTSE100, dsb yang kayaknya sama dengan Indeks Saham deh.

  Reyhan   |   23 May 2023

Futures tuh kayak kontrak berjangka, artinya lu beli saham, komoditas, atau apapun itu di masa depan dengan harga yang udah ditentuin sekarang. Misalnya, lu bisa bikin kontrak Futures buat beli saham Nikkei atau FTSE100 di harga sekarang dengan penyelesaian di tanggal tertentu nanti. Di kontrak Futures, ada tanggal jatuh tempo yang harus diikutin dan harga yang udah disepakati. Jadi, tujuannya utama kontrak Futures ini adalah buat melindungi risiko harga di masa depan dan juga buat ngasih likuiditas di pasar.

Nah, kalo Indeks itu beda lagi, bro! Indeks itu sebenernya cuma ukuran statistik aja yang digunain buat ngegambarin kinerja pasar keuangan. Indeks saham, contohnya Nikkei atau FTSE100, tuh kayak representasi dari sekelompok saham yang dipilih yang ngasih gambaran tentang kinerja pasar saham secara keseluruhan. Jadi, Indeks tuh menghitung pergerakan harga saham-saham yang ada di dalamnya dan ngasih tahu kita gimana nilai pasar saham berubah.

Jadi, perbedaan utama antara Futures sama Indeks itu Futures itu kontrak berjangka yang diperdagangin, sementara Indeks itu cuma ukuran statistik buat nunjukin kinerja pasar. Tapi kadang-kadang, istilah "Futures" juga dipake buat ngomongin kontrak berjangka yang melibatkan Indeks saham, kayak Futures di Nikkei atau FTSE100 yang lu sebut tadi. Jadi, dalam kasus kayak gitu, Futures itu dipake buat ambil posisi berdasarkan pergerakan nilai Indeks.

  Endang   |   3 Jul 2023   |   Artikel

Maaf ini mngkn pertanyaan agak mendasar aja. Jd gini, aku tau nya klo trading ama broker Forex itu taunya trading dua arah, dimana kita bsa untng saat pasar naik dan jga untung selama pasar turun. Berbeda dngn saham lahh, yg cma bsa untung pas dividen ato naik aja.

Jadi, sbnrnya cara kerja broker berjangka itu sprti apa? Dan mngapa bsa dua arah kyk gitu, terutama di pasar komoditas. Soalnya klu Forex msh masuk akal sihh bsa untung dua arah, krna ada perbedaan antara pasangan mata uang, Klo EUR naik maka USD turun misalnya, itu bsa untung dua arah. Ane ngerti soal itu, cma komoditas gitu kok bsa gitu dua rah untungnya

  Haryo   |   24 Jul 2023   |   Artikel

Ini izin bertanya mengenai jenis minyak mentah yg terdapat dalam trading berjangka. Jd dituliskan bahwa jenis minyak mentah yg diperdagangkan di HFX adalah jenis WTI ato West Texas Intermediated dan dikatakan bahwa jenis minyak ini populer diperdagangkan sbagai komoditas. Kmudian ada tambahan informasi jga bahwa jenis minyak mentah ini dijadikan patokan minyak untuk Amerika Utara.

Yg jadi pertanyaan ane adalah, apakah minyak mentah itu memiliki jenis lainnya? Kmudian dari segi harga, apakah minyak mentah WTI dngn jenis lainnya memiliki harga yg berbeda ato justru sama? Kmudian klo trading dngn minyak mentah jenis lain, bila dibandingkan dngn WTI ini ,yg lebih diunggulkan itu jenis yg mana, apakah jenis lain ato justru WTI yg lbh bagus?

  Budi   |   25 Jul 2023

Yup! Utk pertanyaan apakah ada jns minyak mentah lain, jawabannya emang ada! Minyak mentah itu ada beberapa jns yg diperdagangkan di pasar berjngka. Dan, selain WTI, ada juga jns lainnya seperti Brent, OPEC Reference Basket, Dubai Crude, dan lain-lain. Dan perlu diingat bahwa setiap jns minyak ini punya perbedaan harga yg bisa dipengaruhi oleh kualitas fisik minyak dan juga infrastruktur yg dipakai untuk pengangkutan dan penyaluran.

Secara umum, jns yg paling bnyk diperdagangkan di pasar berjngka utu adalah jns Brent dan US Crude Oil (WTI). Hal ini dikarenakan likuditas dan volatilitas cukup tinggi shngga menarik bagi trader utk trade di jns minyak WTI dan ada jga yg cenderung ke jns Brent krna harganya itu sesuai patokan harga minyak global.

  Haryo   |   26 Jul 2023

Halo! terima kasih bang @Budi krna udah menjawab dan menjelaskan tntng jenis minyak mentah dunia. brrti klo yang ada di HFX sndiri kan di tradingkan adlah jenis WTI ato US Crude Oil, dan berdasarkan yg dijelaskan ama abang @Budi, kita bsa berkata bahwa trading minyak mentah di HFX ini memiliki likuiditas dan volatilitas tinggi shngga resiko trading yg ada tinggi tetapi profit nya jga bsa didapatkan tiap saat.

Dan sepertinya minyak mentah ini bisa dijadikan diversifikasi portofolio apalgi dngn sifatnya yg cenderung volatile tetapi likuditas tinggi juga. Sekali lgi, makasih ya bang undah menjelaskan tetntang masalah US Crude Oil serta jenis lainnya ya!

Harga Perak

Harga Perak Dunia

Kemarin 28.43
Minggu Lalu 26.70
1 Bulan Lalu 28.32
2 Bulan Lalu 25.06
3 Bulan Lalu 22.15
6 Bulan Lalu 23.54
Setahun Lalu 23.78
Market Pagi Ini: Kenaikan Euro Terhenti, AUD/USD Masih Bullish
Inbizia     9 May 2023
Pemulihan Dolar AS membuat posisi Euro tertekan, namun Dolar Australia masih mempertahankan reli berkat dukungan komoditas.
Apa Itu Analisa Intermarket dalam Trading
Hana Raisa     4 May 2023
Analisa intermarket adalah salah satu metode analisa harga dengan mempertimbangkan interaksi beberapa aset finansial seperti forex, saham, obligasi, dan komoditas.
Seluk-Beluk Korelasi Pair Forex untuk Pemula
Hana Raisa     24 Mar 2023
Korelasi pair forex bisa dijadikan sebagai strategi alternatif untuk meningkatkan keuntungan dan meminimalisir risiko. Bagaimana caranya?
Dolar Naik Menyusul Peningkatan Kasus COVID di China
Crypholic     21 Nov 2022
Dolar AS menguat cukup signifikan pada perdagangan awal pekan karena sentimen risk-off pasar sehubungan dengan lonjakan kasus COVID di China.
Inflasi Jepang Menanjak ke Level Tertinggi 8 Tahun
Crypholic     20 Sep 2022
Inflasi Jepang terus menguat di tengah semakin meningkatnya biaya komoditas yang memaksa produsen membebankan kenaikan biaya ke konsumen.
Kenaikan CPI China Tak Diimbangi Penguatan PPI
Crypholic     10 Aug 2022
Inflasi konsumen China naik tipis pada bulan Juli, namun inflasi produsen malah menurun seiring dengan melemahnya harga komoditas energi dunia.
#cpi  #ppi  
Dolar Berupaya Bangkit Membidik R1
Kazuki     14 Apr 2022
Usai anjlok, Dolar kini tengah berjuang untuk bangkit versus Dolar Kanada. Jika dukungan buyer solid, USD/CAD dapat kembali mencapai R1.
Kirim Komentar Baru