EUR/USD naik karena tanda-tanda pelemahan lebih jauh dalam pasar tenaga kerja membebani dolar AS, 2 hari, #Forex Fundamental   |   Pound Sterling menguat saat PDB kuartal pertama Inggris memperbaiki prospek ekonomi, 2 hari, #Forex Fundamental   |   GBP/USD naik mendekati  level 1.2540, didorong oleh PDB Inggris yang lebih tinggi, 2 hari, #Forex Teknikal   |   Level resistance krusial EUR/USD akan muncul di area 1.0790-1.0800, 2 hari, #Forex Teknikal   |   PT Hillcon Tbk (HILL) mengalokasikan dana sebesar Rp600 miliar untuk belanja modal alias capital expenditure (capex) di 2024, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah menuntaskan divestasi 100% saham kepemilikannya di PT Paket Anak Bangsa (PAB) alias GoTo Logistics pada 7 Mei 2024. , 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Graha Mitra Asia Tbk (RELF) akan membagikan dividen final sebesar Rp1.14 miliar dari laba tahun buku 2023, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indika Energy Tbk (INDY) akan membagikan dividen tunai senilai $30 juta dari tahun buku 2023, 2 hari, #Saham Indonesia

Trading

Risiko Trading Meningkat, Langkah Apa yang Sebaiknya Diambil?
Yosafat     10 Oct 2012
Pasar terlihat masih berhati-hati terhadap mata uang utama kecuali euro, tentu saja kebingungan masih jelas terlihat dan praktis hanya spekulasi sajalah penggerak pasar saat ini, inilah resiko yang harus diambil trader untuk membuka posisi tanpa arah yang jelas.
Dolar Diuntungkan NFP, Peluang Trading di AUD/USD?
Yosafat     9 Oct 2012
Kebingungan dipasar kembali terlihat saat ini, hampir semua pasangan mata uang utama sedang berkonsolidasi untuk menentukan arah selanjutnya.
#aud  #dolar  #nfp  
Strategi Masuk Pasar Berdasarkan Breakout
SAM     26 Sep 2012
Pernahkah Anda mendengar strategi masuk pasar dengan memanfaatkan Breakout? Artikel kali ini akan memberikan gambaran bagaimana strategi tersebut dilakukan.
Kamus

Kamus Trading

Accomodation Trading

Termasuk aktivitas trading ilegal karena satu pedagang mengakomodasi yang lain dengan memasukkan order pada harga yang tidak kompetitif.

Carry Trade, Carry Trading

Strategi trading yang lebih memanfaatkan selisih suku bunga antara dua mata uang yang diperdagangkan, daripada perubahan nilai tukar.

Platform Trading

Fasilitas trading yang memungkinkan trader mengatur dan mengeksekusi order secara real-time di pasar forex. Platform trading biasanya dipasang sebagai aplikasi di PC atau Smartphone, bisa pula dibuka sebagai halaman web di browser. Fasilitas ini wajib disediakan broker forex untuk para tradernya. Selain memiliki fitur untuk mengatur dan memasang order, platform juga umum dilengkapi dengan chart harga real-time dan berbagai tool analisa.

Contoh platform yang umum ditawarkan adalah MetaTrader (dari MetaQuotes), cTrader (dari SpotWare), dan jenis platform yang dikembangkan sendiri oleh broker (proprietary).

Quantitative Trading

Strategi trading yang bergantung pada perhitungan matematis untuk mendeteksi peluang trading. Fokus Quantitative Trading biasnaya tertuju pada Harga dan Volume. Termasuk dalam jenis strategi ini adalah High-Frequency Trading dan Algorithmic Trading yang sering diaplikasikan oleh institusi finansial dan lembaga Hedge Fund.

Day Trading

Strategi yang dilakukan trader dengan membuka dan menutup posisi trading dalam hari yang sama, sehingga kepastian Loss/Profit dapat diketahui segera.

Swing Trading

Strategi trading yang menargetkan keuntungan semaksimal mungkin, dan dilakukan dengan menempatkan posisi Buy atau Sell pada titik pembalikan harga.

Sinyal Trading

Update analisa trading yang memberikan saran untuk membuka posisi trading (buy/sell) pada harga dan jangka waktu tertentu. Sinyal trading biasanya ditawarkan oleh broker atau analis forex, baik secara berbayar maupun gratis.

Overtrading, Over Trading, Overtrade

Melakukan trading secara berlebihan, baik dengan membuka satu posisi trading dalam jumlah lot besar, atau membuka terlalu banyak posisi dalam satu waktu. Disebabkan oleh emosi trading yang kurang stabil, overtrading disebabkan oleh salah satu atau kedua skenario berikut:

  1. Serakah mengejar profit.
  2. Bernafsu mengganti kerugian dari posisi loss.
Forum

Kumpulan Forum @inbizia #trading

Zoro   20 Mar 2019

Saya suka pair NZD/USD, jam brp kah biasanya pasar ini paling volatile kalau menurut pengamatan mastah?

Stefani A   25 Jan 2022

permisi, scale in dan scale out itu maksudnya apa ya klo dalam trading? Saya sudah cari di tempat lain tapi belum puas dengan jawabannya. Thx

Abi Jubair   11 May 2022

cara mengetahui strategi trading yang sesuai dengan kepribadian trader?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #trading

  Linda   |   18 Aug 2022   |   Artikel

Cara Trading Kripto Menggunakan Candlestick HeikinTips biar gak bingung baca candle heikin pas kayak di kotak biru itu dong. :(

  Eren   |   22 Jan 2023   |   Artikel

Halo gan, aku mau nanya kalo Didimax program unggulannya adalah edukasi private, apakah Maxco tidak ada program edukasinya? Sorry nih, soalnya kalo cuma buat dapet edukasi private kudu deposit $10,000 mending enggak aja deh. Toh, lagian Maxco punya fitur sinyal trading yang di mana itu lebih berguna buat pemula.

  Inbizia Support   |   22 Jan 2023

Halo kak Eren,

Sebenarnya Maxco sendiri juga ada program edukasinya, namun kalau secara private, Didimax memang lebih menonjol. Terkait dengan lebih mendingan mana, kami kembalikan pada pendapat dan penilaian masing-masing pembaca ya kak. Semoga membantu.

  Sergi   |   6 Mar 2023   |   Artikel

kyknya pada bnyk yg ksh tanggapan positif ke HSB dehh. Bagaimana dengn MIFX?? Krna dari artikel sihh ada ksh tau klu MIFX jga bagus tuhh apalagi minimal deposit rendah yang cma Rp 500.000 dan spread yang rendah jga bila dibandingkan ama HSB. Klu saya sndiri sihh lebih tertarik dengan trading sinyalnya MIFX yang katanya cukup akurat. Mengapa sihh penulis bisa bilang klu trading sinyal di MIFX lebih akurat? Soalnya saya sndiri msh blm tau sihh gambaran tentang trading sinyal yg ditawarkan ama MIFX. Dan cara ngakssenya kan via aplikasi tradingnya yaa,. Ada ga pembahasan mengenai aplikasi tradingnya jga?? THANK YOU!

  Elangga   |   6 Mar 2023

Sergi: Trading sinyal di MIFX bisa diktakan lebih akurat dikarenakan bersumber dari Trading Central dan Autocharist yg memang agak akurat dibandingkan sumber lain. Dan jga utk mengakses trading signal MIFX hanya bisa diakses dari MIFX Mobile.

Trading Central sendiri adalah perusahaan penyedia analisis pasar dan sinyal perdagangan global. Penyedia analisis ini menyediakan informasi dan saran perdagangan kepada broker, bank, dan investor individu sedangkan Autocharist menggunakan algoritma yang kompleks untuk menganalisis data pasar dan menawarkan sinyal perdagangan yang potensial untuk aset-aset yang berbeda, termasuk saham, forex, dan komoditas.

Untuk artikel MIFX Mobile bisa dikatakan cukup lengkap di Inbizia, selain itu terdapat review dari trading signal juga. Bisa dibaca disini:

  Evan   |   28 Apr 2023   |   Artikel

Numpang nn ya aja, di Maxco kn ada dijelaskan klu broker ini tergabung dalam berbagai jenis anggota dari BAPPEBTI, trus ada lisensi keanggotaan dari JFX, Kliring Berjangka Indonesia dan termasuk jga anggota Asosiasi Pedagang Berjangka Indonesia (ASPEBTINDO). Nah, yang jadi pertannyaan aku adalah bila broker hanya terlisensi ama BAPPEBTI apakah sudah bsa dikatakan aman? Soalnya aku liat bnyak kali lisensi dari segala lembaga emang buat kliatan lbh aman tetapi bsa aja kan ada beberapa broker yg nawarin trading terms yg cocok tpi hanya tergabung sama BAPPEBTI aja, dan bukannya bila tergabung dngn BAPPEBTI aja udah dibilang broker Forex ini dah oke untuk trading disana?

  Seiya   |   29 Apr 2023

Sebenarnya, tergabungnya suatu broker dengan BAPPEBTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi) itu cma langkah awal aja untuk menunjukkan keamanan dan kredibilitasnya sebagai broker forex di Indonesia. Lagian bila ingin tergulasi ama BAPPEBTI maka broker, dalam hal ini, harus termasuk dalam anggota klo ga ICH ya KBI yaknni perusahaan kliring yg sama2 mengawasi dan menghandle segala transaksi di BAPPEBTI. (baca KBI disini : Mengapa Kliring Berjangka Penting)

Kmudian tergabungnya broker ke JFX (Jakarta Futures Exchange) dan Kliring Berjangka Indonesia serta Asosiasi Pedagang Berjangka Indonesia (ASPEBTINDO) juga merupakan hal yang penting untuk dipertimbangkan, karena ini menunjukkan bahwa broker telah menjalani proses yang ketat dan telah memenuhi standar yang ditetapkan oleh lembaga-lembaga tersebut. Selain itu merka bisa menawarkan asset yg ditradingkan selain Forex sprti komiditas

Jadi, meskipun keanggotaan BAPPEBTI adalah penting, itu tidak cukup untuk menjamin keamanan broker forex secara keseluruhan. Akan lebih baik jika broker juga terdaftar di bursa berjangka dan badan kliring resmi serta memiliki keanggotaan di asosiasi perdagangan berjangka yang diakui di Indonesia. Ini menunjukkan bahwa broker telah memenuhi standar yang ketat dan terus diawasi oleh lembaga-lembaga tersebut untuk memastikan kualitas pelayanan dan keamanan yang baik bagi para trader.

  Hernan   |   29 Apr 2023

Secara simplenya gini gan, klu BAPPEBTI kan masalah regulasi, klu udah teregulasi brrti maslaah regulator (BAPPEBTI) udah teratasi, kemudian broker akan mencoba utk mendapatkan izin dri berbagai lembaga. Dalam hal ini Maxco sndiri tergabung dngn JFX, KBI, dan ASPEBTINDO dngn fungsi mereka sbb

  • Jakarta Futures Exchange (JFX): JFX adalah bursa berjangka yang resmi di Indonesia. JFX bertanggung jawab untuk menyediakan fasilitas perdagangan berjangka yang aman, transparan, dan efisien bagi para trader di Indonesia. Broker yg tergabung di JFX bsa menyediakan asset yg bsa ditradingkan sprti Indeks Saham, Komoditi (emas, minyak, silver, kopi dll), dan jga saham.

  • Kliring Berjangka Indonesia (KBI): KBI adalah badan kliring yang bertanggung jawab untuk menjamin keamanan dan keandalan transaksi perdagangan berjangka di Indonesia. KBI menyediakan jasa kliring, penyelesaian, dan penjaminan atas transaksi perdagangan berjangka yang dilakukan di bursa berjangka yang terdaftar di Indonesia.

  • Asosiasi Pedagang Berjangka Indonesia (ASPEBTINDO): ASPEBTINDO adalah asosiasi perdagangan berjangka yang diakui di Indonesia. ASPEBTINDO bertanggung jawab untuk mewakili kepentingan para anggotanya dan mempromosikan pertumbuhan perdagangan berjangka yang sehat dan berkelanjutan di Indonesia.

  Farel   |   13 Jul 2023   |   Artikel

Sore kak, artikel yang sangat bagus dan cukup bisa dipahami. Begitu juga dengan beberapa referensi broker lokal yang dilengkapi dengan Trading Central, yang bisa kita coba fasilitasnya. Tapi ada beberapa hal di artikel tersebut yang masih belum saya pahami.
Saya masih kurang mengerti dengan beberapa hal tentang fitur Trading Central, salah satunya, fitur ini sudah sangat maju karena menggabungkan analisis manual dengan teknologi AI. Tapi kenapa Trading Central masih belum bisa menjamin sinyal yang dihasilkan fitur ini tidak sepenuhnya akurat?

Mungkin bisa dijelaskan berapa persen ketidak akuratnya, sehingga kita bisa meminimalisir kesalahan pada saat trading menggunakan Trading Central. Terima kasih kakak.

  Ekhwan   |   15 Jul 2023

Trading signal cuma hanya sebagai sinyal kak. Dan yang namanya sinyal itu terkadang bisa salah dan benar kak. Cuma memang untuk keakuratannya bisa lbh tinggi karena analisa yang digunakan adalah gabungan dari berbagai macm analisa seperti teknikal dan Fundamental.

Dalam trading forex ga ada yang namanya kepastian, sehingga keakuratan juga ga bisa terlalu tinggi kak. Saya sendiri ada kok mncoba trading singal MIFX :
Daftar Broker Lokal Penyedia Sinyal Trading

jadi kalau menggunakan trading signal alangkah baik bisa diexpand dan dipelajari dulu apakah sesuai dngn analisi dri kita juga. Ibarat trading sinyal cuma jadi alat abntu kita dalam nganalisa aja. Begitu kira kira ya guys...

  Dorothy   |   14 Sep 2023   |   Artikel

Halo selamat malam para senior trader, walaupun masih sebatas membaca artikel tentang dunia trading, saya sangat bersemangat apabila mendengar dan membaca hal yang berkaitan dengan informasi trading dan petunjuk lainnya yang bikin saya menjadi trader yang sukses. Saya tertarik dengan artikel yang disampaikan penulis ini, sangat bermanfaat, lugas dan pemilihan katanya ,mudah dipahami oleh pembaca trader walaupun yang membaca itu pemula like me.
Sebenarnya dari sekian banyak broker trading yang saya ketahui, hanya HFX yang sering muncul di benak saya, namun tidak ada salahnya sih mengathui broker lainnya. Seperti yang dijelaskan, Setiap broker yang sering saya baca selalu menyuguhkan kalo mereka tuh aman terpercaya dan sudah teregulasi dari BAPPEBTI. Apasih ya untungnya broker itu diregulasi Bappebti ini, apa kah dana kita akan aman dan terhindar dari penipuan? mengapa selalu ditonjolkan, memangnya kalo tidak diregulasi Bappebti ini, kita nggk bisa memilih trading di situ gitu? karena kadang saya sering liat broker yang tidak diregulasi Bappebti itu justru menawarkan platform dan layanan trading yang menjanjikan bagi penggunanya. Mohon baantuannya ya kakak kakak yang sudah pro.

  Magnus   |   15 Sep 2023

Halo juga calon trader sukses, semangat terusnya. jangan pantang menyerah untuk mencoba dan menyelami dunia trading. karena sesungguhnya trader yang sukses bukan hanya sekedar julukan namun sudah melalui banyak hal dan belajar banyak strategi berkaitan dengan trading.
memenuhi kebutuhan industri dan kepastian hukum serta memberikan perlindungan bagi para pihak di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi, perlu adanya ketentuan yang mengatur mengenai Penerimaan Nasabah Secara Elektronik Online demi kemaanan dari para pengguna broker.
Misanya, Ketika menjalankan bisnis, kamu pastinya akan picky dalam memilih partner. Begitu halnya saat kamu menjalankan bisnis trading forex, broker merupakan partner bisnis yang sangat memengaruhi kesuksesan trading kamu. Broker resmi BAPPEBTI adalah salah satu hal penting yang wajib jadi pertimbangan bahkan sebelum kamu memulai trading.
Hmm, kenapa sih sepenting itu? Sebenarnya ada beberapa alasan mengapa kamu perlu memilih broker resmi BAPPEBTI. Salah satu alasannya broker yang sudah terdaftar di BAPPEBTI sudah jelas kredibilitasnya sehingga meminimalisir terjadinya pelanggaran yang mungkin saja dilakukan broker. Sebab, fungsi BAPPEBTI sendiri adalah menjalankan pengawasan yang sangat ketat kepada para broker lokal di Indonesia. Kalau broker terbukti melakukan pelanggaran atau penyimpangan, maka BAPPEBTI bisa memberlakukan sanksi, membekukan perizinan perusahaan broker tersebut, bahkan menarik izin usahanya.
Walapun nih ya, jikalau kamu menemukan broker yang menurutmu itu cukup bagus dibandingkan dengan beroker yang sudah tergulasi Bappebti, tapi apakah kamu yakin broker itu aman? Ingat jika terjadi penyelahgunaan dalam akun pribadi dan pengelolaan uang yang anda depositkan, itu akan sulit dilacak oleh pihak resmi.

  Naila   |   16 Sep 2023

Halo selamat malam guys, pertanyaan lo sama kayak pertanyaan gw dulu waktu pertama kali mengenal dunia trading. pertanya yang sederhana, namun cukup masuk akal untuk ditanyakan, bener nggk sih? Ya sebegai seorang trader, menghinadari broker yang menawarkan layanan trading penipuan itu WAJIB. Namun mancari broker yang menawarkan platform dan layanan yang bagus, serata biaya yang murah itu PERLU untuk meminimalisir biaya dan memperlancar proses trading menjadi sebuah keuntungan.

Okey gw akan bantu menjelaskan. Broker yang bagus itu mungkin saja mempunyai izin dari Belize, BVI (The British Virgin Islands), Cayman Island, Seychelles, Rusia, Vanuatu atau negara lainnya. Namun, Jika terjadi masalah dalam transaksi yang tidak menguntungkan untuk lo, misalnya dana tidak masuk ke rekening bank, maka akan sangat sulit untuk mengurus administrasi dan memperoleh perlindungan hukum.
Apalagi jika ternyata Broker tersebut misalnya pailit atau ditutup karena melanggar aturan-aturan yang berlaku di negara asalnya, maka hukum yang berlaku di negara tersebut tidak bisa melindungi nasabah asal Indonesia. Broker resmi memiliki izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) sebagai regulator dan pengawas di bawah Kementerian Perdagangan Indonesia.

Biasanya juga menjadi anggota dari salah satu bursa berjangka yang ada di Indonesia, seperti Jakarta Future Exchange (JFX) dan Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX). Selain itu, Broker resmi juga terdaftar sebagai anggota dari Lembaga kliring berjangka di Indonesia seperti Kliring Berjangka Indonesia (KBI), dan Indonesia Clearing House (ICH). Lembaga kliring berjangka tersebut akan menjamin transaksi anda terlaksana.

Hal ini dikarenakan mereka tidak memenuhi standarisasi yg diatur dalam peraturan perundang-undangan industri berjangka di Indonesia, yang sebenarnya mengatur banyak hal terkait Industri ini. Mulai dari permodalan, pemasaran, penjualan, perpajakan, risk management hingga perlindungan terhadap perusahaan dan nasabah.
Okey pertanyaan apakah Broker yang lo sukai itu sudah legal di Indonesia? INGAT LO harus jeli dalam memilih Broker demi keamanan transaksi, dana yang ditempatkan, dan mendapatkan perlindungan hukum. GW punya saya lo harus baca

itung itung sebegai bekal lo milih mana yang broker yang baik dan aman VS broker yang hanya pencitraan publik doang.

Euro Terlalu Berisiko, Saatnya Trading GBP/USD?
Yosafat     23 Sep 2012
Waktunya memikirkan kembali peluang yang ada setelah melewati masa pergolakan akibat kebijakan moneter bank-bank sentral, saatnya data ekonomi kembali memegang peranan, tanpa meremehkan isu-isu yang ada.
#eur  #euro  #gbp  
Menjelang Pidato Bernanke, Bagaimana Skenario Trading Dolar?
Yosafat     30 Aug 2012
Semakin mendekati kejadian yang ditunggu oleh pasar, strategi ketat mungkin sangat cocok untuk keadaan dimana semua duduk menunggu seperti ini, mungkin lebih baik bila diam, namun untuk memuaskan hasrat, spekulasi tidak ada salahnya selama kontrol ketat terhadap equity
Kerugian Trading Akibat Draghi Effect
Yosafat     27 Jul 2012
Mario Draghi akhirnya melakukan pekerjaannya LOL... ya benar, dia berbicara dan euro naik, terlihat seperti melakukan pekerjaan dengan benar karena hasilnya terlihat.
Market Masih Choppy, Bagaimana Peluang Tradingnya?
Yosafat     20 Jul 2012
Seminggu ini chart memperlihatkan pola pengulangan kembali, seperti denyut jantung, naik - turun, kenaikan selalu tertahan akibat masalah eropa, spanyol khususnya yang mulai mengakibatkan sentimen kembali berbalik perlahan, menarik...
Peluang Trading Jangka Pendek di Tengah Ketidakpastian
Yosafat     18 Jul 2012
Peranan memahami pasar menurut saya amat besar dalam dunia perdagangan. Namun, tentu saja strategi dan pemahaman setiap pedagang berbeda, dan inilah pemahaman saya terhadap yang terjadi kemarin dan saat ini
Trading Dengan Memanfaatkan Doji
SAM     18 Jul 2012
Candlestick Doji mencerminkan keseimbangan antara pembeli dan penjual di pasar, yang bisa dijadikan acuan oleh trader untuk mengidentifikasi trend reversal.
#doji  
Strategi Trading NFP dengan Indikator SMA
Yosafat     7 Jul 2012
Hasil baik kembali untuk minggu ini, strategi yang saya terapkan kembali menuai hasil bagus, tapi ingat, strategi yang baik adalah strategi yang bisa berubah sesuai keadaan pasar yang dinamis, perlu disiplin dan kesabaran, tentu saja waktu adalah yang terutama, saya mencoba membagikan salah satu strategi saya nih... Semoga bermanfaat.
Kirim Komentar Baru