AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia

Strategi

Strategi Investasi Deposito Yang Mudah Diaplikasikan
Wahyudi     9 Apr 2020
Di Indonesia, biasanya ada tiga jenis deposito, yaitu deposito berjangka, sertifikat deposito dan deposito on call. Masing-masing dari ketiga jenis deposito ini memiliki kelebihan.
5 Strategi Trading Option Simpel Dan Menguntungkan
Anna     15 Nov 2019
Ada lima strategi trading Option Saham paling sederhana dan menguntungkan untuk pemula. Ini dia ulasan lengkapnya.
Dogs Of The Dow, Strategi Unik Investasi Saham AS
Ryandy H     31 Oct 2019
The Dogs of the Dow adalah strategi investasi dengan membeli 10 saham dengan rasio dividen tertinggi di Dow Jones Industrial Average (DJIA).
#dow  #saham  
Forum

Kumpulan Forum @inbizia #strategi

Irwansyah   1 Apr 2021

Apakah menggunakan strategi hedging pada trading kripto khususnya Bitcoin dengan pair lainnya, sangat disarankan?

Dan apa saja yang perlu diperhatikan ketika mau menggunakan strategi ini. Makasih

Iwan Setia Budi   4 Feb 2022

Apakah di trading saham bisa menggunakan strategi counter trend?

Idha Kusbiyanto   11 Apr 2022

Apakah strategi di trading forex bisa digunakan untuk trading kripto?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #strategi

  Yeyen   |   23 Jan 2023   |   Artikel

"Akun Premium merupakan solusi perdagangan berbiaya rendah yang dapat diakses dengan setoran minimum $5,000. Akun ini cocok untuk para trader pro, scalper, pengguna Expert Advisors (EA), dan strategi-strategi lain yang memerlukan spread super ketat dari penyedia likuiditas termuka tanpa mark-up tersembunyi."

Kak, mau tanya dong, Expert Advisor itu apa ya? Apakah kayak ada penasehat ahlinya gitu?

  Inbizia Support   |   23 Jan 2023

Halo kak Yeyen,

Expert Advisor atau EA, itu bukan penasihat ahli kak. Melainkan software atau plugin yang bisa kita gunakan untuk membantu trading otomatis sesuai dengan algoritma yang dimiliki oleh EA. Secara umum, EA juga dikenal sebagai robot trading begitu kak.

  Yeyen   |   23 Jan 2023

Oh, begitu. Jadi HFX juga menyediakan robot trading yang bisa kita pakai begitu ya? Wah keren dong! Kira-kira bisa profit berapa itu robotnya HFX?

  Inbizia Support   |   23 Jan 2023

Oh, enggak kak. Broker HFX tidak menyediakan robot trading, tapi hanya memperbolehkan penggunaannya saja. Jadi, kalau kak Yeyen ingin menggunakan robot trading, kak Yeyen harus punya sendiri, nanti baru dipasang sendiri di platform trading Metatradernya. Sebagai tambahan info, saat ini sudah tidak ada broker lokal yang menyediakan robot trading, jadi para trader harus punya sendiri.

  Yeyen   |   23 Jan 2023

Yah, aku kirain disediain. Ya kalo gitu oke deh, ntar aku coba cari-cari robot tradingnya dulu baru coba buka akun di HFX ya! Makasih banyak min.

  Indra S   |   5 Apr 2023   |   Artikel

Halo min, terima ksh atas penjelasan mengenai day trading. Dan dri kesimpulan penulis, pling ga aku tau klu minimal deposit ga hnya salah satu faktor penentu bagus ga buat day trading tetapi jga spread serta komisi yg ditawarkan jga. Melihat dri faktor2 yg udah dituliskan sprtinya aku lebih condong ke AsiaPro krna komisi jga lebih kcil dbanding Finex. Satu2nya kelemhan hanya di deposit saja.

Kmudian aku ingin bertanya mngenai strategi yg diperbolehkan. Jdi di table perbadingan jga trdpt strategi yg dapat disesuaikan di AsiaPro baik meggunakan scalping hingga positioning. Yg jdi pertanyaan aku adalah ada bebrap artikel yg sering nyebutin kata Hedging jga. Apakah di AsiaPro sndiri ada Hedging, dan hedging itu sbnrnya apa? Terima kasih

  Heri   |   5 Apr 2023

Bntu jawab, hedging adalah strategi yang biasanya digunakan untuk ngurangin risiko dalam trading, terutama jika emang elo pnya posisi trding yang sedang terbuka. Dalam praktiknya, hedging melibatkan pembukaan posisi yg berlawanan dengan posisi yang sudah ada, sehingga kerugian potensial dapat diimbangi ato bahkan dieliminasi.

Kita ambil cth, misalnya elo trading di posisi long (buy) pd pasangan mata uang EUR/USD dan khawatir adnya potensi kerugian jika harga bergerak turun. Utk ngurangin risiko tersebut, elo dapat membuka posisi short (sell) pada pasangan mata uang yang sama, sehingga jika harga turun, elo akan mendapatkan keuntungan dari posisi short dan mencegah kerugian yang lebih besar pada posisi long. Tpi pda dsaarnya ini agak beresiko, krna itulah ada sbagian broker yg ngelarang praktik Hedging selain terbentur aturan dri regulator. Tetpi pada umumnya, broker Indonesia mengizinkan praktik Hedging krna BAPPEBTi tidak melarang penggunaan ini dan AsiaPro jelas memperbolhkan Hedging

  Ronny   |   16 May 2023   |   Artikel

"Ibarat berdebat mengenai strategi trading apa yang paling akurat untuk dipakai, perdebatan mana yang terbaik antara analisis teknikal vs fundamental merupakan topik debat yang memakan waktu panjang. Oleh karena itu, ada baiknya jika Anda langsung mencoba menerapkan kedua metode tersebut."

Author udah nyaranin bahwa mngkn ada baiknya kita ngecoba kedua analisis ini utk mencari mana yang terbaik karena baik analisis fundamental maupun teknikal adalah dua analisa yang dah lama dan di dunia trading. Nah, klu misalkan gabungin gitu, analisa fundamental dan teknikal. Dalam menentukan entry, apakah kita memakai analisa fundamental terlebih dahulu baru menggunakan analisa teknikal atau malah sebaliknya, memakai analisa teknikal dlu kemudian fundamental?

  Ramos   |   19 May 2023

Ini pendapat gue aja ya! Soalnya preferensi trader itu berbeda-beda!

gue biasanya mulai dengan analisis fundamental dulu. Jadi, gue lihat dulu faktor-faktor fundamental yang bisa mempengaruhi pasar, seperti berita ekonomi, kebijakan pemerintah, laporan keuangan, dan sebagainya. Setelah lo paham kondisi fundamental, baru deh lo pake analisis teknikal buat nyari konfirmasi tren, level support dan resistance, atau sinyal entry dan exit.

Tapi ada kasus dimana misalnya sinyal di chart cukup bagus maka gue melakukan pendekatan kedua, yakni dengan analisis teknikal dulu. gue lihat dulu pola grafik, indikator teknikal, atau level kunci dalam analisis teknikal. Setelah itu gue dapet informasi dari analisis teknikal, baru deh lo cek faktor-faktor fundamental untuk konfirmasi atau mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang situasi pasar.

Dari dua sikon tersebut, gue lebih banyak melakukan analisis fundamental dulu baru teknikal.

  Sonny   |   18 May 2023   |   Artikel

Gan, jadi gini. Apakah benar bahwa scalping dan day trading itu masuk ke kategori yang sama sebagai strategi jangka pendek? Kalau memang iya, apakah kondisi trading yang perlu diperhatikan baik sebagai scalper maupun day trader itu sama? Selain itu, misalkan saya seorang scalper, dan berencana ingin sekalgus mealkukan day traidng itu, apakah boleh? atau ada kah opsi strategi lain yang mungkin di pertimbangkan? Selain itu, di broker Finex maupun Asiapro itu menawarkan spread dengan 0 pips. Apakah akan selalu 0 pips ketika trading? Mohon penjelasannya, terima kasih banyak!

  Sammy   |   24 May 2023

Iya betul bro! Scalping sama day trading itu termasuk strategi jangka pendek, tapi beda durasi dimana Scalping tuh strategi di mana lo buka dan tutup posisi dalam waktu super cepat, dalam hitungan detik atau beberapa menit aja sedangkan day trading buka dan tutup posisi dalam satu hari perdagangan.

Dikarenakan 2 2 nya adalah trading jangka pendek maka kondisi trading yang penting buat scalper dan day trader hampir sama. Lo harus perhatiin likuiditas pasar yang cukup, volatilitas yang memadai, spread yang rendah, eksekusi yang cepat, dan akses ke alat analisis dan grafik yang bagus. Kedua strategi ini bergantung pada pergerakan harga yang cepat, jadi eksekusi yang cepat dan spread yang rendah penting banget.

Kalo soal gabungin scalping sama day trading, bisa aja dilakuin. Banyak trader yang kombinasikan dua strategi ini dengan ngatur kerangka waktu dan metode yang mereka pake. Misalnya, lo bisa jadi scalper yang juga lihat peluang day trading di kerangka waktu yang lebih tinggi, kayak empat jam atau harian.

Tentang spread 0 pips yang ditawarin broker kayak Finex sama Asiapro, dimana spread 0 pips, itu ga selalu berarti spreadnya selalu 0 pips terus karena pipsnya bisa mengembang tiap saat.

  Eddy   |   24 May 2023

Ga setuju klu kondisi trading yang dicari sama. Sebenarnya, scalping dan day trading memiliki pendekatan yang berbeda dalam mencari peluang trading. Scalper fokus pada pergerakan harga yang sangat kecil dan seringkali masuk dan keluar dari pasar dengan cepat, sedangkan day trader melihat pergerakan harga yang lebih besar dalam satu hari perdagangan. Oleh karena itu, mereka mungkin mencari kondisi trading yang berbeda.

Bisa aja, day trader membuka posisi dengan size lot lebih besar, tetapi hanya 1-2 kali trading. Maka mungkin mereka akan mencari komisi trading yang lebih kecil tanpa memperhatikan spread. Bagi mereka, spread 2-3 pips bisa saja tidak maslaah karena bahwasanya, day trader bisa mengambil keuntungan berpuluh2 pips. Jadi ini balik ke preferensi trader masing2. Ada yang punya pendapat lain?

  Dion   |   29 May 2023   |   Artikel

Nah, bro, ane penasaran banget nih, kenapa sih kedua broker, HFX sama GKInvest, gak ngejualin kripto dalam daftar instrumen trading mereka? Padahal, kan, kripto lagi hits banget sekarang, apalagi di Indo udah banyak banget penyedia kripto. Ane mikir, seharusnya dalam akun standard mereka udah lengkap lah instrumennya. Kripto tuh menarik banget buat ane, bro. Jadi, ada nggak penjelasan kenapa hal ini terjadi? Ada faktor regulasi, risiko, atau mungkin masalah likuiditas yang bikin mereka nggak mau ngeluarin kripto? Ane pengen lebih paham strategi dan alasan di balik kebijakan ini, dan juga ada nggak kemungkinan mereka bakal tambahin instrumen kripto di masa depan? Makasih, bro!

  Yakup   |   31 May 2023

Dion: Jadi begini, setau ane yaa, ada berbagai mcm alasan kenapa broker2 kayak HFX sama GKInvest gak ngejualin kripto itu.

Pertama, mngkn ada masalah regulasi. Di beberapa negara, aturan dan batasan untuk perdagangan kripto itu agak rumit, dan sdngkn mnrt ane sndiri, aturan kripto di Indonesia msh agak abu2 dan blm perfectlah. Jdi mgnk aja traiding kripto CFD itu bsa aja blm diizinkan

Kedua, risiko! Pasar kripto itu bener2 nggak bisa diprediksi. Harganya bisa naik turun gila-gilaan dalam waktu singkat. Jadi, mungkin broker-broker ini mikir risikonya terlalu gede buat ditawarin ke klien mereka. Mereka lebih prefer instrumen yang risikonya lebih terkendali. Maybe ya gitu kira2.

Trus yg ketiga, bsa aja dri BAPPEBTi izinin tetapi dari penyedia aset kyk ICDX dan JFX itu blm nyediaiin kritpo CFD, shngga broker ga bsa sembarangan nydiaiin isntrumen diluar dari JFX dan ICDX. Ingat, klu smua instrumen yg bsa di trading itu berasal dari 2 lembaga ini

(selengkapnya mengenai JFX bsa baca : Mengenal JFX dalam Regulasi Broker Indonesia)

  Edward   |   1 Jul 2023   |   Artikel

Mau nnya aja nih, perihal aku yg pemula ini, apakah disarankan utk mencoba trading dngn strategi pin bar? Soalnya aku ngeliat di contoh chart, pin bar itu ssepertinya sering bngt muncul di charting dan kyknya lebih mudah diidentifikasi krna cma ngelibatin satu chart yg berbentuk hampir mirp kayak palu tetapi bukan palu.

Selain itu, ada ga timeframe yg tepat utk memperhatikan pin bar yg kasih sinyal yg asli? krna klu kita ke timeframe manapun, kyknya ini pin bar sering bgnt muncul tetapi di level harga yg berbeda2. Misalkan di TF5 itu bakalan memiliki pin bar yg berbeda dngn TF30 misalnya

  Leandro   |   3 Jul 2023

Edward: Bantu jawab ya! Strategi trading dengan menggunakan pola pin bar dapat menjadi pilihan yang baik, terutama untuk trader pemula. Pin bar adalah pola candlestick yang dapat memberikan sinyal pembalikan atau kelanjutan tren. Mereka relatif mudah diidentifikasi dan dapat memberikan informasi yang berguna tentang perubahan sentimen pasar.

Pin bar memiliki karakteristik yang khas, yaitu memiliki body yang kecil dan shadow (sumbu) yang panjang, dengan shadow yang lebih panjang mengarah ke satu arah (contohnya palu). Sinyal yang valid dari pin bar biasanya terjadi ketika mereka terbentuk pada level support atau resistance yang signifikan, atau pada level Fibonacci retracement.

Untuk maslaah timeframe, ini lebih kepada cara kita trading. Yang pasti, bila ingin mencari trend bisa menggunakan Timeframe agak panjang seperti D dan M serta H4. BIla inign mencari posisi entry, maka gunakan timeframe M15. (baca: Panduan Time Frame untuk Pemula)

Menurut saya sendiri, lebih baik mencari pin bar yang muncul bersamaan dengan faktor pendukung lainnya, seperti level support/resistance, garis tren, indikator teknikal, atau pola harga lainnya. Ini akan meningkatkan probabilitas sinyal yang valid.

SEmoga membantu

Kupas Tuntas Strategi CANSLIM
Jujun Kurniawan     22 Oct 2019
Strategi CANSLIM mengkombinasikan antara analisa fundamental dan teknikal, dengan tujuan menemukan saham-saham yang potensial di industrinya
5 Strategi Unik Trading Saham Demi Profit Menarik
Ryandy H     14 Oct 2019
Setiap orang pastinya memiliki strategi yang digunakan trading saham. Tapi tidak ada salahnya kalau Anda menambah wawasan tentang ulasan berikut ini.
Mengenal Strategi Investasi Defensif
Tomy Zulfikar     13 Mar 2019
Berinvestasi bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan gaya defensif yang lebih memprioritaskan pengamanan risiko dan keuntungan jangka panjang.
Benarkah Strategi Perang Dagang AS Hanya Sebatas Kotoran Kuku China?
Joe Poe     14 Sep 2018
Di bawah kepemimpinan Xi Jinping, China bertekad melakukan perlawanan atas tekanan AS. Bagaimana Outlook teknikal Dolar AS dalam situasi menjelang negosiasi kedua negara itu?
3 Strategi Naked Trading Simpel Untuk Trader Pemula
SAM     23 Nov 2017
Tak perlu ragu mencoba strategi Naked Trading. Dengan pemanfaatan Doji, pola Flag, atau candle rejection, Anda bisa menerapkan strategi yang simpel dan menguntungkan.
Cara Trading Aman Bebas Stres Dengan Price Action
Wiji Purnama     17 Nov 2017
Cara trading aman bebas stres ternyata terletak pada konfirmasi price action. Bagaimana strateginya?
Strategi Forex Sederhana Untuk Menajamkan Sinyal Breakout
Wiji Purnama     12 Sep 2017
Trading breakout tidak bisa dilakukan dengan 1 sinyal yang belum terkonfirmasi. Untuk menajamkannya, gunakan strategi forex sederhana dengan divergence.
Kirim Komentar Baru