Gubernur BoJ Ueda: Penurunan Yen yang cepat dan sepihak berdampak negatif pada perekonomian, 1 hari, #Forex Fundamental | GBP/USD rapuh jelang pengumuman kebijakan BoE, 1 hari, #Forex Fundamental | Pound Sterling jatuh karena pemulihan dolar AS, ketidakpastian jelang keputusan kebijakan BoE, 1 hari, #Forex Fundamental | USD/JPY melonjak ke dekat level 155.50 saat the Fed diprakirakan mempertahankan suku bunga kebijakannya, 1 hari, #Forex Teknikal | PT Bank JTrust Indonesia Tbk (BCIC) membukukan laba bersih sebesar Rp44.02 miliar periode Januari-Maret 2024, 1 hari, #Saham Indonesia | PT Garuda Metalindo Tbk (BOLT) mencatatkan penyusutan penjualan sebesar 11.25% YoY menjadi Rp365.38 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia | PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) membagikan dividen tunai sebesar Rp572.04 miliar dari laba bersih tahun buku 2023, 1 hari, #Saham Indonesia | PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) mengemas laba tahun berjalan pada kuartal 1/2024 sebesar $16.4 juta atau naik sekitar 12.3%, 1 hari, #Saham Indonesia

Belajar Serba-serbi Indikator FSO Bersama HFX

Cahyaning 5 Oct 2023
Dibaca Normal 2 Menit
forex > broker > berita > #berita-hfx #hfx #hfx-berjangka #webinar-hfx
Webinar HFX pekan ini akan mengupas tentang indikator FSO. Kelas ini dapat diikuti pada hari Jumat 6 Oktober 2023.

Sebagai salah satu broker Indonesia yang peduli pada pendidikan para trader, broker forex HFX Internasional Berjangka rutin menyelenggarakan webinar. Pekan ini, broker teregulasi Bappebti itu kembali mengadakan kelas online.

Anda perlu menyimak berita broker lokal ini, karena minggu ini, kelas broker HFX akan mengusung tema 'Trading dengan Indikator FSO'. Sesuai dengan judulnya, sesi belajar kali ini akan mengajak trader belajar tentang cara mengaplikasikan indikator FSO.

Indikator FSO merupakan singkatan dari Fractal Stochastic Osilator. FSO merupakan alat bantu trading yang bisa digunakan untuk mencari petunjuk arah pergerakan harga.

Trader yang ingin mempelajari indikator ini dapat mengikuti webinar broker ber-spread rendah tersebut pada hari Jumat 6 Oktober 2023, mulai pukul 14.00 WIB. Tentunya, kelas ini akan diselenggarakan melalui aplikasi Zoom.

Tak perlu takut tertipu kelas abal-abal, sebab sesi belajar HFX akan dipandu oleh profesional yang memiliki banyak pengalaman di bidangnya. Beliau adalah Henry Donald, S.T yang merupakan analis HFX Berjangka.

Tidak ada aturan khusus untuk mengikuti kelas webinar ini, semua jenis trader dapat mendaftar. Tetapi, perlu diingat bahwa slot yang ditawarkan sangat terbatas. Oleh karena itu, trader yang berminat diharapkan mendaftar terlebih dahulu di contact person yang tersedia.

Mengikuti kelas webinar broker tak ada ruginya. Fitur ini bisa membantu trader yang ingin menambah pengetahuan trading namun memiliki dana terbatas.

Apalagi, kelas broker semacam ini umumnya dipandu oleh ahli yang betul-betul memahami industri trading. Itu berarti, trader bisa mendapatkan informasi unik yang berbeda dari kelas-kelas trading abal-abal.


HFX Internasional Berjangka adalah broker online yang menyediakan platform trading untuk klien Indonesia lewat akses tidak terbatas ke likuiditas, spread rendah, dan berbagai macam produk dan layanan.

Terkait Lainnya
Kategori Terkait