Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Review Broker Asiapro

Evan 23 Nov 2022
Dibaca Normal 5 Menit
forex > broker > review >   #asiapro   #review-broker
Meski beberapa kali mengalami transformasi nama, broker Asiapro selalu berupaya menjadi perusahaan pialang terbaik bagi seluruh klien dengan berbagai keunggulannya. Berikut review Asiapro selengkapnya.

DI

Berdiri sejak 2006 dengan nama PT Overseas Commercial Futures dan berganti menjadi PT Cerdas Indonesia Berjangka di tahun 2016, salah satu broker terbaik ini akhirnya bertransformasi menjadi PT Asia Pro Berjangka atau kerap dikenal sebagai Asiapro pada tahun 2021. Saat ini, broker Asiapro menjadi salah satu broker dengan pelayanan dan sistem bertransaksi profesional, serta memiliki jangkauan yang luas.

Review Broker Asiapro

Sudah lebih dari 15 tahun mengantongi surat izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) dengan Nomor Izin: 862/BAPPEBTI/SI/1/2006, broker Asiapro hadir di tengah masyarakat Indonesia untuk menjawab tantangan bisnis dunia usaha, khususnya di bidang perdagangan berjangka komoditi. Selain itu, PT Asia Pro Berjangka juga merupakan anggota PT Kliring Berjangka Indonesia (KBI), Jakarta Futures Exchange (JFX), Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX), dan Indonesia Clearing House (ICH).

Broker yang berkantor pusat di Pluit Junction Blok SH-12, Jalan Pluit Selatan Raya No. 1, Jakarta Utara ini terus berupaya menjadi perusahaan pialang terbaik bagi seluruh nasabah dengan berbagai keunggulannya. Menggunakan platform trading terpopuler Metatrader 5, seluruh klien Asiapro dapat mengakses pasar secara langsung di manapun mereka berada.

Broker Asiapro menawarkan spread paling rendah mulai dari 0.0 pips dan memberikan fasilitas free swap untuk menjadi solusi bagi semua trader, terutama Anda yang Muslim ataupun memiliki gaya trading jangka panjang dan sering memiliki posisi trading overnight. Tak hanya itu, fitur seperti leverage besar hingga 1:500, kurs tetap $1 = 10 ribu rupiah, bebas reqoute ataupun delay, fasilitas edukasi komprehensif, dan penggunaan EA, akan Anda dapatkan seelah membuka akun di broker Asiapro.

Kirim Testimoni Mengenai Broker Asiapro Di Sini

 

Kondisi Trading Asiapro

  • Tipe Broker: ECN
  • Instrumen Trading: Forex, Gold, Oil, Index, Dow Jones, dan Multilateral.
  • Spread: Floating mulai dari 0.0 pips
  • Minimum deposit awal: $200 (Standard), $10,000 (Gold Variable dan Index Asia), $25,000 (Platinum Variable)
  • Leverage: 1:100, 1:200, 1:400, dan 1:500
  • Lot Minimum: 0.1 lot
  • Jenis Akun: Standard, Gold Variable, Platinum Variable, Index Asia
  • Deposit dan Withdrawal: Bank BCA, Bank Mandiri, dan China Construction Bank (Bank CCB) Indonesia.

broker asiapro

 

Keunggulan Broker Asiapro

Tepercaya dan Teregulasi

Sebagai jaminan keamanan dan kenyamanan bagi seorang trader, maka status legalitas broker Asiapro telah memiliki izin resmi untuk beroperasi sebagai pialang berjangka yang diawasi oleh BAPPEBTI nomor lisensi 862/BAPPEBTI/SI/1/2006. Selain itu, Asiapro juga merupakan anggota JFX, KBI, IDCX, dan ICH.

 

Tersedia Akun Syariah

Akun syariah atau yang biasa disebut juga sebagai akun free swap, umumnya adalah akun yang disediakan khusus oleh broker untuk trader pemeluk agama Islam. Hal ini disebabkan oleh hukum syariat Islam melarang transaksi bisnis berbunga. Swap dianggap sama saja dengan riba karena diambil dari selisih bunga.

Oleh karena itu, tidak sedikit trader beragama Islam lebih memilih jenis akun ini. Kemudahan trading tanpa beban swap telah menjadi daya tarik yang diminati banyak trader. Asiapro menawarkan akun bebas swap dengan minimal deposit $200 untuk dapat menikmati fasilitas tersebut.

 

Leverage Besar Hingga 1:500

Ini merupakan fasilitas broker yang bisa digunakan untuk meningkatkan daya transaksi dari modal yang Anda miliki. Semakin tinggi rasio leverage yang digunakan, tentu daya transaksi trader akan lebih besar pula. Broker Asiapro memberikan empat pilihan leverage ketika Anda mendaftar akun, mulai dari 1:100 hingga yang terbesar 1:500. Namun, perlu diingat bahwa leverage tinggi juga memiliki risiko tinggi, apalagi untuk pemula.

 

Kurs Tetap dan Lebih Rendah Dari Bank

Broker Asiapro menghadirkan kurs tetap yang dijamin lebih rendah dari bank, yaitu dengan perhitungan $1 = Rp10,000. Tentu hal ini akan sangat membantu trader pemula dalam menghitung modal awal yang dibutuhkan. Di samping itu, minimal deposit Asiapro juga relatif terjangkau, yaitu mulai dari 200 USD atau hanya Rp2,000,000.

 

Bebas Requote dan Komisi Rendah

Dengan sistem Market Execution, trader bisa lebih cepat dalam mengambil setiap peluang transaksi yang muncul. Selain itu, biaya komisi serendah $1/lot, juga menjadi faktor pendukung untuk menambah kenyamanan trader.

 

Dukungan Customer Service dan Edukasi

Asiapro berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dengan dukungan Customer Service yang siap membantu Anda sesuai kebutuhan. Anda bisa mendapatkan layanan profesional untuk menjelaskan seluruh detail cara bertransaksi, deposit dan withdrawal, sampai risiko yang mungkin muncul dari aktivitas trading.

Tak hanya itu saja, broker Asiapro juga memberikan edukasi mendalam melalui konten Instagram dan website resminya, mulai dari psikologi trader, dasar-dasar trading, hingga strategi dan analisis secara fundamental maupun teknikal. Hal tersebut tentu akan sangat membantu para trader pemula.

Review Broker Asiapro

Platform Trading Populer

Broker Asiapro menggunakan platform trading terpopuler, yaitu Metatrader 5 atau kerap disingkat MT5. Dengan platform ini, trader akan mendapatkan pengalaman trading dengan fitur terlengkap dan bisa diintegrasikan dengan Expert Advisor untuk trading secara otomatis. Broker lokal ini menyediakan pilihan untuk menggunakan MT5 melalui aplikasi android dan Windows, maupun via webtrader yang harus sudah tersambung dengan akun MQL5.

Review Broker Asiapro

 

Info Lain Tentang Broker Asiapro

  • Nama Broker: Asiapro
  • Perusahaan: PT Asia Pro Berjangka
  • Akun Bebas Swap: Tersedia
  • Segregated Account: Tersedia
  • Hedging: Boleh
  • Scalping: Boleh
  • Expert Advisor: Boleh
  • Komisi: Ada
  • Fitur Lainnya: Area klien, konten edukasi
  • Layanan Konsumen: Fax, telepon, e-mail, live chat, instagram, twitter, dan kantor pusat di Jakarta Utara
  • Bahasa Website: Indonesia dan Inggris
  • Analisa Ahli: Tersedia
  • Program Kemitraan: Tidak ada keterangan

Review Broker Asiapro

Terkait Lainnya
 
Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 13 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 13 jam lalu, #Forex Teknikal

PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 20 jam lalu, #Saham Indonesia


Komentar @inbizia

Mumpung ini adalah review broker dimana kita bisa ngeliat titik lemah dan kelebihan dri broker. Ane mau nya mengenai keamanan dari dana kita. Misalkan kita deposit gitu brrti uang kita kan ada di tangan broker dan misalnya aja terjadi penyalahgunaan, apakah ada jaminan hukum mengingat kan adanya regulasi dari BAPPEBTI.

SElain itu ada cara dari broker HSB tidak biar ga terjadi hal penyalahgunaan dana? Soalnya belakangan bnyk banget berita tntng investasi bodong kmudian bank di dunia jga lagi krisis, buat kita sbagai investor tuh ngerasa wajib was was apalagi dana trading kita titipkan dlu ke broker. Mohon penjelasannya ya, min. Makasih bnyk

 Ardian |  16 Apr 2023
Halaman: Review Broker Hsb

Iya betul, pilih broker yang tepat itu penting banget buat sukses dalam trading. Kalo brokernya ngga bisa diandelin dan bikin masalah kayak slippage ato requote, bisa jadi trading kita bakalan kacau dan kita malah bisa ngalamin kerugian.

Nah, HSB itu broker forex yang udah ada sejak tahun 2018 dan mendapatkan sejumlah penghargaan terutama kategori broker ter inovasi . Dan jga udah teregulasi ama BAPPEBTI juga dan Kalo soal eksekusi trading, HSB punya STP (Straight-Through Processing) yang memungkinkan order kita dieksekusi langsung ke pasar tanpa intervensi dealer atau requote. HSB juga punya platform trading yang canggih dan cepat yaitu platform trading HSB yang diawasi langsung ama JFX serta udah ada Metatrader 5 juga yang dikenal canggih dengan alat teknikal yang cukup lengkap. Baca reviewnya disini aja agar lebih lengkap : Review Broker HSB

 Edwin |  18 Apr 2023
Halaman: Cara Mengambil Keuntungan Trading Ala Hsb

halo ada ga tips utk dapatin trading tools tambahan tnpa via broker? Jadi, menilik dari laman HFX , kelebihan yg mngkn sanagt membuat ku tertarik dngn broker HFX adlaah dari segi deposit yg rendah serta biaya trading yg cenderung rendah (spread 0 pips). Cuman sayang aja, disisi lain, dikatkan klu trading tools yg diberikan oleh HFX cenderung ga ada. Sedangkan nihh, utk bagian edukasi, HFX juga kurang menyediakannya secara integrasi. Dan memang utk hal edukasi, aku bsa langsung belajar via Inbizia krna pembahasan artikel disini juga beragam, dari review broker hingga pembahasan startegi trading serta tips dan trik dlm trading.

Cma dari sisi trading tools tambahan, misalkan autochartist gitu. Apakah kita bsa memasang sendiri tools tambahan tsb?

 Ferdianto |  18 Jul 2023
Halaman: Keuntungan Trading Emas Di Broker Hfx

untuk fitur edukasi lainnya di FINEX, sejauh ini saya belum menemukan (Seperti fitur edukasi pengenalan Forex dll ) di website FINEX. Tetapi ketika saya menelusuri kanal youtube FINEX, ternyata hampir tiap minggu terdapat pembahasan market dan webinar juga termasuk video edukasi dengan pembicara Andro Ozora. Jadi bisa dipastikan webinar di FINEX dapat ditonton ulang meskipun ada beberapa webinar yang tidak ditemukan tetapi video edukasi lainnya bisa ditonton bahkan oleh non-trader FINEX. Sehingga menurut saya, meskipun fitur edukasi lain tidak ada tetapi video edukasi, webinar dan pembahasan Maxco sangat sering diupload.

Broker ini ramah banget buat pemula karena spread rendah dan komisi rendah juga. Selain itu terdapat demo akun serta deposit yang lumayan rendah meskipun tidak serendah Broker lainnya. Dan misalkan kalau agan mencari fitur edukasi selain video dan webinar, bisa mencoba broker Monex (baca reviewnya disini: Review Broker Finex Berjangka)

Untuk Fitur edukasi diwebsitenya sangat lengkap. mulai dari fitur video edukasi bertahap sesuai level pengalaman trader samapi dengan blog blog yang berisi informasi trading yang akurat.

 Farel |  13 Jul 2023
Halaman: Cara Mudah Belajar Trading Di Broker Finex

Aku agak tertarik dngn kalkutlator yg ditawarkan oleh kedua broker. BUkan apa, di GKInvest maupun di HFX sndiri memiliki kalkulator dan sepertinya cukup ditonjolkan di kedua broker ini di artikel ini.

Ingin bertanyaa, kalkulator trading Forex ini sebenarnya memiliki manfaat seperti apa utk trader yaa, krna aku ini kan jga lagi ngereview broker2 lain jga, dan ternyata ga tiap broker ada kalkulator trading Forex ini. SElain itu, tipe2 kalkulator trading Forex itu ada apa aja ya krna kalkulator traidng di HFX dikatakan beragam banget. MOhon bntuannya yaa, terima kasih bnyk!

 Vito |  27 Jul 2023
Halaman: Memilih Broker Lokal Gkinvest Vs Hfx Mana Yang Lebih Bagus

Halo selamat pagi kakak kakak readers

Kak, di artikel ini kan bilang kalo broker Finex menyimpan uang klien dalam rekening terpisah dari rekening operasional perusahaan yang dikelola Bank Panin. Namu setelah saya baca lebih lanjut, kok di broker Asiapro tidak tercantum terkait penyimpanan uang klien ini, apakah Asiapro tidak menyediakan peraturan tersebut?
Nah sebernya saya juga bingung, Apa untungnya coba bagi klien kalo dananya disimpang direkening terpisah dengan perusahaan. Apakah itu WAJIB dan memang perlu untuk keamanan atau gmn sih? Setiap saya baca terntang kemanan suatu broker, overall mencantumnya penyimpanan dana klien di rekening terpisah. Mohon penjelasannya.

 Vico |  5 Sep 2023
Halaman: Tips Memilih Finex Vs Asiapro Untuk Day Trading

Broker Forex


Komentar[3]    
  Jenny   |   23 Nov 2022

Saya malah bertanya-tanya: Apa yang salah, kenapa kok bisa sampai berganti nama berulang-ulang begitu ya? Apakah ada yang ditutup-tutupi dari bisnis dengan nama yang sebelumnya? Atau karena ada bidang bisnis yang berubah atau berkembang, sehingga dirasa tidak cocok lagi dengan menggunakan nama yang lama?

  Inbizia Support   |   24 Nov 2022

Biasanya, pergantian nama perusahaan pialang disebabkan adanya akuisisi kepemilikan. Sebab, bila suatu perusahaan pialang bermasalah, seharusnya Bappebti mencabut izinnya. Namun, ini juga masih kemungkinan, karena dari riset yang sudah tim kami lakukan, tidak ditemukan artikel atau pemberitaan mengapa broker Asiapro sudah mengalami pergantian nama hingga dua kali.

  Monik   |   7 Mar 2024

Komisi itu berupa apa? untuk dapat komisi minimal bergabung berapa $?