Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 2 hari, #Forex Fundamental | USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 2 hari, #Forex Teknikal | Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 2 hari, #Forex Fundamental | EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 2 hari, #Forex Teknikal | PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 2 hari, #Saham Indonesia | PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 2 hari, #Saham Indonesia | Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 2 hari, #Saham Indonesia | Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 2 hari, #Saham Indonesia

5 Broker Lokal Penyedia Platform Robot Trading

Melati 19 Oct 2021
Dibaca Normal 6 Menit
forex > broker > memilih > #broker-lokal #platform #robot-trading
Saat ini, sudah banyak broker lokal yang mengizinkan penggunaan platform robot trading. Siapa saja mereka? Yuk, simak selengkapnya melalui artikel berikut.

Robot trading sebenarnya adalah sistem perangkat lunak yang dibangun untuk menganalisis pasangan mata uang di pasar forex untuk menemukan peluang sell atau buy secara otomatis.

Robot trading biasanya digunakan ketika trader terlalu sibuk dengan urusan lain sehingga tak punya waktu menganalisa pasar dan mengatur posisi trading. Tak heran jika kebanyakan pengguna robot trading ialah pekerja full-time yang melakukan trading sebagai pekerjaan sampingan.

Expert Advisors (EA), atau dikenal juga sebagai robot trading, menawarkan cara trading forex di pasar riil secara otomatis. Dengan robot trading, Anda tak perlu lagi duduk berjam-jam di depan komputer sepanjang hari, membaca candlestick, angka, setting, indikator, berita, dan lain-lain karena sang robot akan menggantikan tugas Anda. Menarik, bukan?

Platform robot trading telah mengalami banyak modifikasi sejak awal diciptakan, dari hanya berupa robot analisa sederhana hingga mampu mengerjakan trading forex tingkat lanjut penuh algoritme kompleks.

Sayangnya, sektor robot trading saat ini marak dengan penipuan di mana-mana. Oleh sebab itu, Anda harus waspada jika ditawari robot trading gratis atau murah dengan iming-iming jaminan profit melimpah.

Baca Juga: Review Net89: Robot Trading Top atau Penipuan?

Di Mana Mendapatkan Platform Robot Trading?

Kenyataannya, banyak dari kita tidak sempat trading 24 jam sehari karena disibukkan oleh kepentingan lain. Mau tak mau, kita harus menyiasatinya dengan menggunakan robot trading. Ada dua cara mendapatkan robot trading yang terpercaya, yakni membuat sendiri atau membelinya. Setiap metode memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

1. Membuat Robot Trading Sendiri

Ada berbagai keuntungan menggunakan opsi ini karena dapat mengatur robot trading sesuai strategi, kondisi trading, serta profil modal dan manajemen risiko Anda. Memiliki robot trading buatan sendiri memungkinkan Anda untuk mengedit kode-kode sesuai keinginan. Di sisi lain, tantangannya adalah menemukan programmer yang dapat menerjemahkan metrik kinerja Anda ke dalam algoritme robot trading tanpa mengacaukan proses pengkodean.

2. Membeli Robot Trading

Di luar sana bisa kita jumpai ribuan jenis robot trading dijual online, bahkan ada yang ditawarkan secara gratis pula. Dari sekian banyak, mungkin hanya beberapa yang benar-benar bermanfaat. Hal ini sering terjadi apabila Anda berbelanja online gara-gara terpengaruh iklan. Guna menghindari kesalahan, Anda bisa memanfaatkan penawaran uji coba gratis yang disediakan oleh penjual robot trading tersebut.

Alternatif lainnya, Anda juga bisa menggunakan robot trading yang disediakan broker. Kebanyakan dari mereka menawarkan robot trading secara gratis setelah Anda terdaftar menjadi klien.

Baca Juga:

Top Forex Brokers for Expert Advisor (EA) Trading

5 Broker Lokal Dengan Platform Robot Trading

Jika tertarik mencoba robot trading dan sedang mencari broker lokal yang mengizinkan penggunaan robot trading, 5 rekomendasi di bawah ini bisa jadi pertimbangan Anda:

1. MIFX

Pada tahun 2017 silam, broker MIFX memperkenalkan Algo Trading, sebuah platform robot trading guna membantu klien dalam menentukan arah investasi di bursa berjangka.

Robot trading ini bisa mengambil peluang trading dari berbagai kondisi pasar dengan cepat, konsisten, dan akurat untuk mendapatkan potensi profit secara otomatis. Dengan demikian, trader yang sudah mendaftar di MIFX bisa menikmati keuntungan trading otomatis dengan optimal.

2. Finex

Sebagai salah satu broker lokal terbesar, Finex merupakan yang terdepan di Indonesia dalam hal penawaran aset trading dan fasilitas trading canggih. Meski sudah berhasil membawa pulang penghargaan bergensi, Finex tak berhenti memberikan pelayanan berkualitas bagi klien mereka.

Dari sekian kelebihannya, Finex ternyata juga memperbolehkan trading menggunakan robot untuk mengotomatisasi trading berdasarkan logika dan parameter tertentu dalam MQL4. Anda dapat langsung mencobanya setelah mendaftar di akun Finex.

3. FOREXimf

FOREXimf bisa menjadi pertimbangan Anda jika tengah mencari broker lokal yang mengizinkan penggunaan robot trading. Platform trading unggulan FOREXimf, QuickPro rupanya menyediakan beberapa pilihan robot trading yang telah di-review dan diuji (back-test). Tak hanya satu, tapi beberapat robot ditawarkan secara gratis khusus untuk klien yang sudah mendaftar akun di FOREXimf:

  • Signal T-200
  • Robot Scalpro
  • News Trapping

4. GKInvest

GKInvest menawarkan EA Builder yang membuat transaksi lebih gampang dengan antar muka yang ramah pengguna. Bisa dikatakan, EA Builder persembahan GKInvest adalah salah satu tool pendukung paling canggih untuk membuat EA di MetaTrader 4.

Dengan hanya beberapa klik, Anda dapat membuat strategi trading forex kompleks dan mengubahnya menjadi EA tanpa perlu pengetahuan coding, pemrograman, atau MQL. Tak peduli pemula, profesional, atau programmer MQL sekalipun, Anda dapat menggunakan EA Builder untuk mengembangkan Expert Advisors yang handal.

EA Builder tersedia bagi semua klien Akun Live yang telah melakukan deposit minimal $2000. Setelah mendaftar akun di GKInvest, klien tinggal mengunduhnya di halaman MyGKInvest. Di sana, Anda akan menemukan panduan yang menjelaskan seluruh proses.

5. Didimax

Broker lokal yang mengizinkan penggunaan robot trading terakhir ialah Didimax. Didimax memiliki fasilitas robot trading autopilot yang dapat bekerja selama 24 jam sehari secara real time untuk menghasilkan banyak keuntungan.

Menariknya, broker teregulasi BAPPEBTI tersebut tak hanya memperbolehkan, tapi juga memberikan edukasi bagaimana cara menggunakan robot tersebut. Bagi anggota Didimax, semua materi mengenai pengelolaan trading forex menggunakan robot ini akan dibagikan secara gratis. Dengan begitu, trader yang sudah mendaftar akun di Didimax dapat menjalankan fitur tersebut secara mandiri melalui smartphone atau device lainnya.

Waspadai Kekurangan Robot Trading

Tak hanya membantu trader, robot trading juga memiliki kekurangan. Menggunakan robot trading dengan benar memang bisa membantu Anda menghasilkan keuntungan, tetapi menyerahkan aktivitas transaksi sepenuhnya ke robot trading malah bisa berakibat kerugian.

Kondisi pasar yang berubah-ubah menuntut kita untuk berpindah-pindah strategi pula. Agar sukses trading forex, dibutuhkan keterampilan, intuisi, pendekatan analitis, dan pengetahuan. Sayangnya, robot trading tidak dapat otomatis beradaptasi saat volatilitas tinggi. Lantaran hanya mengandalkan analisa teknikal, kemampuan robot trading jadi terbatas terutama saat pasar digerakkan oleh faktor fundamental dan sentimen pasar.

Oleh karenanya, robot trading selalu membutuhkan banyak input dari pengguna. Trader berpengalaman lebih cocok memanfaatkan robot trading daripada pemula, karena mereka memahami kondisi pasar di mana robotnya bekerja. Para profesional juga mengerti jika robot seharusnya dipergunakan untuk meringankan beban trader, bukannya menjadi "pihak yang lebih pintar".

Untuk itu, bagi pemula yang ingin lebih mahir dalam memakai Expert Advisor tentu harus banyak belajar cara mengunakannya. Salah satunya adalah dengan menyimak materi-materi berikut ini.

Baca Juga:

Expert Advisor Tips and Tricks

Terkait Lainnya

Forum Terkait

Gading | 16 Nov 2020

Kenapa harga last price di tiap chart harganya beda2? saya lihat di tradingview, investing.com, dan mt4 semua berbeda, bahkan mt4 untuk mobile dan desktop juga berbeda harganya. Kenapa bisa begitu?

Lihat Reply [1]

@ Gading:

Harga penawaran dari setiap broker memang berbeda, tetapi tidak terpaut jauh. Itu karena setiap broker mempunyai afiliasi sebagai penyedia likuiditas yang berbeda. Selain itu besarnya spread dari setiap broker juga bisa berbeda.

Penyedia likuiditas adalah broker besar atau bank besar yang memberikan harga penawaran ke broker yang berafiliasi, dan broker afiliasinya bisa menentukan besarnya spread sesuai dengan keinginan, sehingga harga Bid dan Ask setiap broker bisa berbeda, meskipun dengan platform trading yang sama.

M Singgih 16 Nov 2020
Alexia | 29 Dec 2020

Untuk trading jangka panjang, lebih baik di broker lokal atau di broker luar negeri gan?

Lihat Reply [26]

Lebih Baik Di Broker Lokal, yang Legalitas nya jelas....

Fadil 30 Dec 2020

@ Alexia:

Menurut kami sama saja, asalkan broker tersebut telah teregulasi dengan benar. Untuk broker dari luar negeri, telah diregulasi oleh badan regulator yang kredibel secara internasional, yaitu: CFTC, NFA, FCA, FSA, FINMA, MiFID, ASIC dan FMA. Sementara untuk broker lokal, telah mendapatkan regulasi dari Bappebti.

Badan regulator yang kredibel akan memberikan sanksi dengan tegas kepada broker jika ternyata melanggar ketentuan yang telah disepakati. Badan regulator tersebut juga bertanggung jawab terhadap keamanan dana klien.

Sebagai pertimbangan tambahan, Anda juga bisa memfilter broker sesuai ratingnya. Salah satu referensi bisa dilihat di situs rating broker terlengkap.

M Singgih 3 Jan 2021

Apakah broker lokal, ordernya benar-benar diteruskan ke pasar? Atau justru di olah sendiri oleh sistem mereka?

Oziek 11 Jan 2021

@ Oziek:

Mengenai hal ini, kita tidak akan tahu kecuali kita ikut kerja pada broker tersebut sehingga tahu dengan pasti apakah order dari nasabah dilempar ke pasar atau ditahan.

M Singgih 12 Jan 2021

@ Abas Choy:

Silahkan Anda pilih broker yang telah mendapatkan regulasi dari Bappebti, di daftar broker (pialang berjangka) resmi Bappebti.

M Singgih 4 Aug 2021

Terima kasih pak infonya...

Abas Choy 11 Aug 2021

Mengapa broker lokal tidak mau menyediakan lot micro ya pak? Padahal kan kalo dari peminat pasti jauh lebih banyak..terbukti banyak trader lokal yang memilih trading di broker mancanegara.

Rossi 1 Nov 2021

@ Rossi:

Dengan akun micro yang mana minimal bisa trading dengan 0.01 lot, maka tentunya perolehan broker akan relatif kecil, terutama komisi per lot yang biasanya diterapkan oleh broker-broker lokal.

M Singgih 2 Nov 2021

@ Barry:

Setahu kami hampir semua broker lokal memperbolehkan trading dengan robot atau EA, termasuk robot atau EA dari trader.

M Singgih 2 Jan 2022

Pastikan broker diatur. Untuk sinyal forex tidak menggunakan broker, mereka tidak peduli jika Anda menang atau kalah

Assan 20 Jan 2022

Mohon maaf, dapatkah Anda menyampaikan broker mana yang dimaksud?

Setiap broker dapat memberikan nama berbeda-beda untuk akun yang disediakannya. Secara sepintas, "gold account" mungkin akun khusus untuk trading emas. Sedangkan "standard account" mungkin akun trading forex dengan ukuran lot standar. Namun, ini hanya perkiraan. Broker mungkin memberikan deskripsi berbeda untuk akun mereka, sehingga kita hanya akan tahu apa perbedaan persis account gold dan standard jika kita tahu nama brokernya.

Aisha 8 Feb 2022

@ Ngadiono:

Untuk broker lokal, setahu saya deposit minimum sekitar Rp. 5 juta, seperti misalnya broker Monex ini.

M Singgih 15 Apr 2022

Saat ini, tidak ada broker lokal yang menawarkan program bonus tanpa deposit (no deposit bonus). Promosi yang lazim diadakan broker lokal antara lain: spread rendah, bebas biaya komisi broker, training gratis, dan rebate. Namun, tidak tertutup kemungkinan jika kelak akan ada broker lokal yang menawarkan bonus semacam itu.

Aisha 19 Apr 2022

Gimana ya caranya memilih broker lokal yang berkualitas? Kalau ada rekomendasinya juga ya pak...makasih

Abas Choy 4 Aug 2021

Mohon rekomendasi broker lokal dengan modal kecil?

Ngadiono 13 Apr 2022

Apakah ada broker lokal yang menawarkan program no deposit bonus?

Dhafir Abdullah 14 Apr 2022

Apakah broker lokal juga meyani trading dengan robot atau EA?

Barry 31 Dec 2021

Mohon rekomendasi broker akun mikro terbaik. Low comm, low spread, low swap. Fair price feed.

Tanta 23 Dec 2021

Apa bedanya account gold dan setandard di broker forex?

Cahyadi 4 Feb 2022

Lot micro ditujukan untuk mereka yang ingin trading dengan ukuran super kecil. Jika pada umumnya broker memberikan syarat trading 1 lot di akun standard, di akun micro trading bisa dimulai dari 0.01 lot.

Di Indonesia masih sangat jarang ada broker yang bisa memberikan akun micro. Salah satunya adalah Monex (MIFX). Untuk spreadnya floating, tidak ada fixed. Minimal depositnya mulai dari 500ribu rupiah.

Cek di sini: Review broker monex

Fathoni 21 Jun 2022

Mengapa banyak broker luar yang bagus tapi sulit masuk ke Indonesia? Kebanyak malah diblock...kan aneh

Giring 6 Jul 2022

Definisi "bagus" ini sangat relatif, tapi jika yang Anda maksud adalah broker-broker dengan spesifikasi: modalnya kecil, leverage besar, spread tipis, banyak promosi menarik dan menyediakan modal gratis, memang akan sulit masuk ke Indonesia karena tidak sesuai dengan regulasi.

Bappebti sebagai badan yang bertanggung jawab mengawasi aktivitas trading di Indonesia telah menetapkan bahwa seluruh perusahaan broker dalam negeri tidak boleh memberikan promosi yang berlebihan. Di samping itu, ada juga batasan leverage maksimal1:200, syarat minimal modal, jumlah pegawai, serta kejelasan kantor operasional, untuk melindungi trader yang masih awam.

Jadi alasan banyak broker luar yang "ogah" mendaftar di Indonesia, selain kendala bahasa, juga kendala pada kondisi tradingnya yang memang harus menyesuaikan. Akibatnya, mereka jadi tidak bisa menawarkan fitur-fitur yang terlihat bagus tersebut.

Ananta 8 Jul 2022

Kalau trading di broker luar negeri, yang menjamin soal keamanan dananya siapa ya? Kan kalo di Indonesia ada OJK begitu

Dory 8 Jul 2022

Sebagai informasi awal, OJK tidak memiliki kewenangan dalam menjamin dana trading, karena itu merupakan ranah Bappebti yang meregulasi aktivitas perdagangan berjangka.

Jika trading di broker luar negeri, tentu mengikuti regulasi yang berlaku di negara tempat perusahaan brokernya terdaftar. Misalnya saja broker yang terdaftar di Australia, aktivitas perusahaan tradingnya diawasi oleh ASIC. Namun perlu digarisbawahi, regulator hanya menjamin dana dari trader dari negara yang sama.

Bisa dibaca di sini: Cara Mudah Memahami Regulasi Broker Forex

Karena itu, jika trader Indonesia trading di broker luar negeri, harus menanggung risikonya sendiri. Keamanan yang ada sebatas "penempatan dana terpisah" (segregated account), berbeda dengan trading di broker lokal yang bisa didatangi kantornya dan diproses sesuai hukum Indonesia.

Ananta 19 Jul 2022

Mengenai dana pak, bila terjadi hal yang tidak diinginkan misalkan broker ga mampu membayar dana yang ingin kita withdraw nih, Untuk broker lokal kan bisa tuh kita datangin kantornya kan buat selesain permasalahan kita. Kalau luar negeri gimana pak? Apakah bisa diselesaikan di kantornya yang tertera alamatnya didalam negeri kita pak?

Nion 20 Dec 2022

@ Nion:

Untuk broker lokal bisa juga diadukan ke Bappebti sebagai badan regulator, jika masalah tidak bisa selesai di broker. Untuk membuat pengaduan ke Bappebti, silahkan baca halaman ini.

Untuk broker luar negeri juga bisa mengajukan pengaduan ke badan regulator, dengan disertai dengan bukti-bukti berupa screen shoot dsb. Kalau broker tsb ada perwakilannya di Indonesia, bisa juga dicoba melalui kantor perwakilan, atau mungkin IB-nya. Jika tidak bisa diselesaikan, bisa ke badan regulator.

M Singgih 20 Dec 2022
Marlin | 3 Mar 2021

Maksud broker lokal suka menonjolkan spread mulai dari 0. (Nol Koma). Maksudnya itu kek gimana ya?

Lihat Reply [32]

@ Marlin:

Mungkin maksudnya spread yang sangat kecil (rendah). Setahu kami tidak ada spread yang benar-benar nol. Broker lokal bisa saja memberikan spread yang rendah, tetapi setahu kami broker lokal mengenakan komisi per transaksi. Jadi spread yang rendah dikompensasi dengan komisi per transaksi.

M Singgih 3 Mar 2021

Apakah penghasilan broker itu hanya dari spread saja? Mangkanya setiap broker pasti selalu memasang spread bahkan ada yang sangat tinggi.

Bujang 9 Mar 2021

@ Bujang:

Setahu kami, selain dari spread broker lokal juga mengenakan komisi per transaksi. Untuk broker luar negeri, kebanyakan tidak mengenakan komisi per transaksi, kecuali broker type ECN.

M Singgih 10 Mar 2021

Apakah broker lokal cocok untuk main robot bang? Dan minta rekomendasi penjual robot yang trusted dong bang?

Wendy 17 Mar 2021

@ Wendy:

Semua broker bisa untuk trading dengan robot, selama robot tersebut memang compatible dan broker memperbolehkan trading dengan EA atau robot.
Mengenai penjual robot trading, Anda bisa cari di Google, ada banyak yang menawarkan termasuk dari perusahaan e-commerce.

M Singgih 19 Mar 2021

@ Rizky Afdal:

Mengenai broker lokal dengan spread rendah, silahkan baca:
Trading Di Broker Lokal Spread Rendah, Apa Untungnya?

Untuk mengetahui detail broker-broker lokal yang teregulasi Bappebti, silahkan baca di halaman ini.

M Singgih 6 Apr 2022

Rekomendasi broker lokal dengan spread kecil?

Rizky Afdal 5 Apr 2022

Bagaimana mengurangi beban pada floating spread di setiap kali entry posisi?

Arga Dinata 30 May 2022

Mau tanya pak, kira2 pair forex apa yang spreadnya rendah? Lalu apa saja yang mendasari perbedaan spread antara pair2 forex? Terima kasih penjelasannya.

Ellena 1 Jun 2022

Perbedaan spread antara pair-pair forex itu dipengaruhi oleh dua hal:

  • Likuiditas: Semakin banyak yang memperdagangkan suatu pair, semakin likuid pair tersebut, dan semakin rendah pula spread-nya. Semakin jarang orang yang memperdagangkan suatu pair, semakin tidak likuid pair tersebut, dan semakin tinggi pula spread-nya. Oleh karena itu, pair forex yang punya spread paling rendah adalah pair paling laris seperti EUR/USD, USD/JPY, dan GBP/USD.
  • Volatilitas: Ketika kurs bergejolak sangat tinggi hingga di luar kewajaran, spread cenderung meningkat karena algoritma platform trading berupaya mengikuti gejolak pula. Tapi dalam kondisi pasar wajar, spread biasanya naik-turun tipis-tipis saja.
Aisha 3 Jun 2022

Untuk spread di broker HFX khusus pair XAU/USD itu berapa ya?

Sally 3 Mar 2022

Untuk mengurangi beban floating spread, bisa dengan memilih broker-broker penyedia flat spread atau spread nol koma. Broker seperti MIFX bahkan menyediakan akun ultra low spread.

Tapi perlu diperhatikan juga bahwa biasanya spread nol koma dibarengi dengan biaya komisi. Jadi Anda harus tetap jeli menghitung modal awal sebelum membuka posisi.

Ananta 16 Jun 2022

Permisi om, newbie mau tanya langsung grudukan yah...

Yang pertama, spread nol koma ini hanya tersedia pada akun tertentu atau semua akun?

Lalu saya juga mau tanya ke yang sudah berpengalaman... Bagaimana performa trading menggunakan spread nol koma dibandingkan dengan spread normal?

Terus, apakah ada batasan atau syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan spread nol koma di broker Indonesia?

Terima kasih.

Ferina 20 Dec 2022

@Ferina:

Apakah spread nol koma hanya tersedia pada akun tertentu atau semua akun?

Untuk ini tergantung brokernya pak. Ada broker yang menyediakan layanan berbagai macam jenis akun. Sehingga ada jenis akun khusus yang memiliki spread nol koma ini. Namun ada pula broker yang memang hanya menyediakan layanan spread nol koma ini pada semua akunnya.

Bagaimana performa trading dengan spread nol koma?

Untuk performa ini sebenarnya tidak berpengaruh pada jenis Spreadnya terutama yang menggunakan Market Execution. Namun jika menggunakan Pending Order sebagai Entry, hasilnya akan sangat berbeda jauh antara spread nol koma.

Apakah ada syarat tertentu untuk menggunakan jenis akun ini di Indonesia?

Biasanya akan ada jumlah minimal deposit yang diharuskan untuk bisa menggunakan jenis akun ini pak.

Nur Salim 20 Dec 2022

@ Arga Dinata:

Jika merasa terbebani oleh spread yang dianggap tinggi, silahkan memilih broker dengan spread yang rendah. Kalau menurut saya yang penting adalah posisi yang Anda buka benar, spread tidak terlalu pengaruh. Meskipun spread rendah tetapi kalau posisi yang dibuka salah juga akan loss. Menurut saya, asal spread tidak terlalu tinggi masih bisa diterima.

M Singgih 20 Dec 2022

@Ellena: Pair forex yang spreadnya rendah adalah major pair seperti EURUSD, GBPUSD, USDJPY, dst.

Perbedaan spread antara pair-pair forex didasari oleh likuiditas.

Semakin likuid pair tersebut, semakin kecil spreadnya, begitupun sebaliknya semakin tidak likuid semakin besar spreadnya.

Kiki R 20 Dec 2022

Untuk spread 0 sekian ini pak biasa lebih menguntungkan buat metode trading seperti apa pak. Dan apakah broker lokal Indonesia juga menyediakannya. Selain itu keunggulan yang bisa dirasakan berbeda dengan spread yang normalnya itu apa ya pak? Normalnya biasa spread berapa dianggap normal ya pak?

Martin 21 Dec 2022

@Wendy:

Bergantung jenis robot dan broker lokal yang digunakan pak. Beberapa robot trading hanya bisa digunakan pada broker-broker yang menyediakan akun ECN, beberapa robot lain bisa digunakan dimana saja. Selain itu setiap broker bisa memiliki spesifikasi yang berbeda dan dapat mempengaruhi performa robot. Seperti ada broker yang menetapkan jarak minimal Stop dan Limit Level yang besar. Hal ini tidak akan cocok untuk robot yang menggunakan pending order sebagai basisnya.

Untuk robot yang trusted sendiri ada banyak pak. Beberapa yang pernah saya gunakan ada EA Wallstreet, Real Profit, dan beberapa EA lainnya. Saran saya sendiri, bapak bisa berkunjung ke forum-forum yang mereview berbagai macam robot trading untuk melihat pandangan user-user lain sebelum memilih robot mana yang ingin digunakan.

Nur Salim 21 Dec 2022

@ Martin:

- Untuk spread 0 sekian ini pak biasa lebih menguntungkan buat metode trading seperti apa pak.

Spread rendah menguntungkan bagi mereka yang trading dengan cara scalping.


- …. Dan apakah broker lokal Indonesia juga menyediakannya.

Setahu saya ada.


- …. Selain itu keunggulan yang bisa dirasakan berbeda dengan spread yang normalnya itu apa ya pak?

Dengan spread yang rendah berarti akan cepat mencapai break even kalau posisinya benar.


- ….. Normalnya biasa spread berapa dianggap normal ya pak?

Mengenai berapa spread yang normal itu kan tergantung dari pair apa, dan juga jenis brokernya, ECN atau bukan. Maaf, mengenai hal ini kami belum pernah mengadakan survey.

M Singgih 21 Dec 2022

Untuk menemukan broker forex dengan spread kecil di Indonesia, Anda dapat melakukan riset online dan membandingkan spread yang ditawarkan oleh berbagai broker.

Beberapa broker forex yang dapat Anda pertimbangkan di Indonesia adalah sebagai berikut:

  • Monex Investindo Futures: Spread mulai dari 0.1 pips di pair mayor.
  • PT Askap Futures: Spread mulai dari 0.1 pips untuk pair forex mayor dan 0.3 pips untuk pasangan mata uang eksotis.
  • PT Valbury Asia Futures: Broker ini menawarkan spread mulai dari 0.3 pips untuk pair forex mayor.

Sebelum memutuskan untuk memilih suatu broker, ada baiknya untuk melakukan riset terlebih dahulu dan membandingkan beberapa broker yang berbeda agar dapat memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Ananta 22 Dec 2022

pengalaman trading spread nol koma, ya... biasa aja sih. cuma spread lebih kecil, gitu aja. spread kecil itu pun paling-paling cuma kerasa di pair itu-itu aja, kayak EU, GU. kalau mau main pair aneh-aneh kayak AJ, GJ, bakal tetep kena spread gede

Aidan 23 Dec 2022

Untuk spread trading emas di broker HFX sifatnya variable, dan nilainya mulai 0.19 pips. Perlu dicatat juga, karena bersifat variable alias floating (tidak tetap), jadi besar spread ini bisa berubah-ubah mengikuti kondisi pasar.

Selain spread, biaya trading yang perlu diperhatikan juga adalah komisi. Biayanya sekitar 2-15 USD per lot, tergantung jenis akunnya.

Untuk referensi, silakan baca di artikel berikut:

Ananta 31 Dec 2022

Penghasilan broker sumbernya ada 2, yaitu spread dan komisi. Definisi spread adalah selisih dari harga jual dan harga beli. Sementara komisi adalah biaya yang sejak awal ditetapkan setiap kali trader melakukan transaksi. Anggap saja seperti "terima kasih" karena broker sudah menyediakan fasilitas trading dan memberikan trader akses ke pasar forex.
Sekarang memang sudah banyak broker yang bisa menyediakan spread rendah mulai dari nol koma, tapi ya begitulah... biasanya broker tersebut bersifat hybrid alias tetap mengenakan komisi. Kalau mencari spread rendah, komisi rendah, takutnya malah kena broker abal2.

Ananta 3 Jan 2023

Aidan:Kira kira kenapa sihh spreadnya di pair lain malah jga kena spread tinggi. Padahal kan janjinya 0.0, selain itu bukankah komisi di 0.0 itu agak tinggi yaa. Berarti utk pemula, sepertinyaa lebih baik trading dngn akun standard aja ya kak dibandingkan akun 0.0.

Terima Kasih!!

Fred 26 Feb 2023

@aidan

itulah pentingnya membaca Syarat dan Ketentuan dari broker mengenai penawaran mereka. Soalnya memang tidak ada standarisasi mengenai fitur 0 koma ini, jadi yah sebagai klien kita harus teliti apakah spread 0 koma ini memang benar-benar tersedia pada semua instrumen trading mereka.

FYI aja sih, emang rata-rata spread 0 koma itu hanya ada di pair2 mayor karena likuiditas mereka paling tinggi, sedangkan pada pair-pair minor seperti GBP/JPY dan sekelasnya jelas spread akan lebih tinggi karena likuiditasnya memang lebih rendah daripada pair mayor.

Febi 2 Mar 2023

Fred:

yaa, kalau diitung sih, spread di akun zero yg bayar komisi gitu tetep lebih kecil daripada akun lain yang free commission. jadi total jatuhnya kayak sama aja.

kalau pemula mendingan pakai akun sen, akun mikro, yg kecil-kecillah. habis itu, kalau udah ngerti bedanya, baru milih mau akun standar atau akun spread nol.

Aidan 2 Mar 2023

Febi:

iyaaa, ngerti kok kalau spread nol gak bisa di all pair. ngasih tau aja ke newbie, biar nggak kejebak promo broker. banyak tuh yang lagaknya kayak spread nol semua, lebih hemat, bla bla bla

Aidan 2 Mar 2023

Bnyk yg bilang klo nol koma tu cuma akal2an broker dan sering diakali dengan alasan pasar lagi naik turun drastis. mohon rekomendasi broker yang bisa ngasih garansi spread nol tanpa melar donk, ada gak ya di Indo???

Revan 6 Apr 2023

Arga Dinata:

Mohon sebelumnya diperjelas terlebih dahulu beban apa yang dirasakan pak. Apakah karena Floating Spreadnya terlalu besar? atau karena faktor lain misalnya seperti Spread yang melebar saat ada News atau mendekati pergantian Candlestick harian?

Jika karena dasar dari Floating Spreadnya memang terlalu besar, sama seperti beberapa jawaban di bawah maka mungkin bisa mencoba untuk pindah ke broker dengan Floating Spread yang lebih rendah.

Jika masalahnya adalah karena melebarnya Spread saat terjadi News ataupun pergantian hari, maka mungkin bisa pindah ke Broker dengan tingkat Slippage dan Requotes kecil, atau bisa juga coba pindah ke broker dengan Fixed Spread untuk lebih memudahkan.

Nur Salim 11 Apr 2023

Revan:

Nggak mungkin lah ada broker yang bisa garansi spread nol. Mau dicari di indo, di AS, di negara mana pun, itu nggak mungkin. Soalnya spread di pasar forex itu naik-turun.

Coba lihat selisih kurs jual dan kurs beli di papan bank-bank lokal, seperti BCA, Mandiri, dll. Naik-turun, kan? Berbeda-beda terus setiap hari, kan? Nah, seperti itu juga spread di pasar forex internasional. Oleh karena itu, broker yang bonafide nggak mungkin memberikan spread fixed nol.

Kondisi pasar seperti itu juga semestinya sudah jadi wawasan publik. Bukan rahasia. Semua trader seharusnya sudah tahu. Sehingga kalau dibilang "spread nol koma itu cuma akal-akalan", maka itu cuma salah pahamnya trader pemula. Karena trader berpengalaman pasti tahu bahwa spread tidak mungkin fixed nol.

Mungkin yang bisa menyediakan spread fixed nol itu cuma broker bandar. Tapi yaaa kita tahu sendiri gimana broker bandar bakal lebih banyak lagi neko-nekonya.

Aisha 11 Apr 2023

Revan: Pada dsaarnya spread itu ada di pasar Forex bila trading dengan broker. Dan sbeenarnya bisa kok mendapatkan trading tanpa spread tetapi sangat mustahil untuk ikut serta karena pesertanya adalah bank sentral dunia, bank2 besar, dan perushaan besar lainnya.

Sehingga, untuk melakukan trading Forex, trader membutuhkan broker. Dan sebagai ganti jasa broker meneruskan pesanan anda, maka di charge kan lah spread ini.

Dan perihal spread 0 koma itu ditawrkan hanya jika pasar lagi relatif tenang dan begitu pasar naik turun maka spread juga akan makin besar dan hal ini wajar. Dan oleh karena itu, semua broker yang menawarkan spread itu dipastikan semuanya tidak ada garansi spread 0 tetapi menawarkan minmal spread sebesar 0 koma.

Jerry 12 Apr 2023

Jawaban untuk Ferina:

1. Jenis akun dengan spread nol koma bergantung pada brokernya. Biasanya broker yang menyediakan akun khusus untuk scalping dengan spread nol koma.

2. Performa akun spread nol koma lebih baik terutama jika Anda scalping. Scalping yang memiliki stop loss (SL) kurang dari 10 pips membutuhkan spread yang tipis.

3. Biasanya ada minimal deposit tertentu.

Kiki R 17 Apr 2023
Ibnu Kamil | 10 Mar 2021

Kan banyak tuh kasus penipuan broker lokal, nasabahnya bilang kalau modalnya tiba2 raib. Nah, padahal di brokernya kan bilang kalau ada segregated account, yang uangnya diawasi oleh bappebti dan katanya brokernya sendiri aja ga bisa menggunakan uanh nasabah tersebut. Namun kenapa uang nasabah bisa hilang sampai ratusan juta di broker lokal? Apakah segregated account itu hanya gimik?

Lihat Reply [32]

@ Ibnu Kamil:

Mengenai modal yang tiba-tiba hilang dengan sendirinya, kami belum pernah tahu kalau ada kejadian seperti itu. Setahu kami kejadian yang biasanya merugikan klien adalah modal yang berkurang banyak setelah ditradingkan oleh orang lain, dalam hal ini terkena margin call (MC) dan klien disarankan untuk menambah modal.

M Singgih 13 Mar 2021

Kalo "orang lain"nya itu dari marketing broker terkait, apakah saya bisa melaporkan broker tersebut ke pihak berwajib?

Soalnya dia mengiming-iming bakal ada profit yang secara rutin dilaporkan. Namun sampai 3 bulanan lebih lost kontak. Dan akun saya tidak bisa diakses.

Ibnu Kamil 16 Mar 2021

@ Ibnu Kamil:

Mengenai hal tsb, setahu kami bisa diadukan ke Bappebti selaku pengawas perusahaan broker, jika broker tsb memang telah teregulasi oleh Bappebti, dengan disertakan bukti-bukti.

M Singgih 17 Mar 2021

Selain dari aspek regulasi, kita dapat mengukur kredibilitas broker forex berdasarkan sedikitnya tiga hal:

  • Relasi antarperusahaan. Umpamanya, broker forex tersebut merupakan anak usaha dari suatu perusahaan keuangan multinasional ternama yang sudah beroperasi dengan baik selama berpuluh tahun. Contohnya seperti Forex.com yang merupakan anak usaha dari Gain Capital (perusahaan sudah go public di bursa saham New York).
  • Rekam jejak. Umpamanya, perusahaan broker yang sudah berdiri selama 10 tahun tentu akan lebih terpercaya daripada broker yang baru berdiri bulan lalu. Lebih baik lagi jika perusahaan berumur >10 tahun itu memiliki reputasi yang baik, ramah pada trader, tidak pernah menunda withdrawal, dan memiliki kualitas eksekusi yang unggul.
  • Tokoh korporat. Umpamanya, perusahaan broker forex tersebut didirikan oleh tokoh-tokoh terkenal yang sering muncul pada forum internasional dan memiliki reputasi yang baik. Contohnya seperti Pepperstone yang dua orang pendirinya (Owen Kerr dan Joe Davenport) merupakan enterpreneur muda ternama di Australia. Contoh yang lebih baru adalah para pendiri Robinhood asal Amerika Serikat.
Aisha 11 May 2022

Halo bu, ketika memilih broker, pastikan Anda memilih broker yang sudah teregulasi.

Caranya, Anda bisa akses ke situs resmi Bappebti, masuk ke menu "daftar pialang berjangka" lalu cek nomor regulasinya. Selain itu, broker resmi Indonesia juga memiliki kantor resmi yang bisa dilacak alamatnya.

Dengan memilih broker-broker yang teregulasi BAPPEBTI, keamanan dana dan aktivitas trading Anda akan lebih terjamin, karena ada seperangkat peraturan hukum yang mengikat.

Kami juga telah merangkum rekomendasi broker-broker lokal terbaik di halaman ini.

Ananta 18 May 2022

Halo pak/mas, saya ditawari trading sama temen. Tapi nama brokernya saya rasa asing gitu. Cara ngecek broker Indonesia yang terpercaya gimana ya? Terimakasih sblmnya.

Vivi 2 May 2022

Apa ciri-ciri broker forex terpercaya selain dari regulasinya?

Nay Nay 10 May 2022

Bagaimana melaporkan kecurangan di broker lokal, dan kepada siapa kita harus melaporkannya?

Yuan GG 7 Jun 2022

Sebelum melaporkannya, pastikan Anda telah mengumpulkan bukti-bukti kecurangan yang terjadi. Anda harus memastikan bahwa poin-poin yang muncul benar-benar kesalahan broker, bukan kesalahan pada trader yang tidak teliti membaca syarat dan ketentuan maupun kesalahan manajemen keuangan.

Jika Anda memiliki kontak Wakil Pialang Berjangka yang menangani akun, catat baik-baik.

Selanjutnya, Anda bisa melaporkan ke Bappebti. Sebaiknya, Anda mengumpulkan terlebih dahulu klien-klien lain yang menjadi korban kecurangan agar laporan bisa lebih kuat.

Ananta 13 Jun 2022

Broker lokal mana ya yang paling lama beroperasinya dan gaada masalah penipuan nasabah dsb, mohon infonya donk trims.

Anisah Fatimatuz 21 Jun 2022

Jika dilihat dari histori terdaftarnya, broker yang paling veteran di Indonesia ada:

1. Askap Futures (sejak tahun 1998)

Per tahun 2020 kemarin, Askap Futures sekarang telah berganti nama menjadi MRG Mega Berjangka dan memaksimalkan fitur Social Tradingnya. Anda bisa menyimak review broker Askap di sini.

2. Monex Investindo Berjangka alias MIFX (sejak tahun 2000)

Broker Monex sudah berdiri selama 22 tahun lebih. Hingga saat ini, penawaran utamanya berpusat pada spread rendah dan platform trading yang terus mengikuti perkembangan jaman. Anda bisa menyimak review broker Monex di sini.

Ananta 29 Jun 2022

Pola-pola seperti apa yang biasa digunakan broker scam untuk menipu trader?

Robby 29 Jun 2022

Banyak sekali modus broker scam. Antara lain, yang paling populer:

  • Menjanjikan keuntungan fantastis atau bebas loss.
  • Mencatut nama broker berizin dan lembaga otoritas sah.
  • Memberikan iming-iming bonus dan hadiah untuk mengajak korbannya menyetor modal trading dalam jumlah besar.
  • Menyediakan robot atau sinyal trading yang sudah dimanipulasi.
  • Menyediakan fasilitas PAMM (Managed Account) yang seolah-olah memberikan kesempatan bagi trader agar uangnya dikelola oleh trader profesional.
Aisha 1 Jul 2022

Untuk yang model memberi iming-iming hadiah kek, no deposit bonus...dan apakah dananya tidak bisa di WD? apakah itu termasuk tanda-tanda broker scam?

Gandi 1 Jul 2022

Hampir semua broker bisa memberi hadiah. Tentu saja nggak semuanya itu scam.

Lalu, apa bedanya antara hadiah broker scam dan bukan scam? Semua itu tergantung pada dua hal:

  • Baca S&K sebelum ikut program hadiah apa pun.
  • Cari tahu apakah broker itu sudah berizin atau belum, dan perizinannya dari lembaga apa.

Broker yang perizinannya ketat, biasanya nggak berani bikin modus scam berkedok bonus. Tapi broker yang perizinannya longgar, mereka bisa saja bikin program bonus yang bikin modal kita nggak bisa ditarik.

Aisha 3 Jul 2022

Cara membedakan broker penyedia fasilitas PAMM yang amanah dengan tidak seperti apa ya kak? Apa saja yang sebaiknya kita tanyakan sebelum deal?

Marnie 20 Jul 2022

Kalau menurutku sih ya, yang terpenting itu regulasinya. Kalau broker itu punya ijin/lisensi dari lembaga regulator yang kredibel, maka dia bisa dipercaya. Kalau tidak, maka tidak bisa dipercaya.

Lembaga yang bisa dipercaya itu didukung undang-undang negara yang besar, seperti Amerika Serikat, Inggris, Australia, dll. Tapi ya, lembaga regulator yang terpercaya biasanya melarang broker membuat program PAMM. Dan sejauh ini enggak pernah lihat ada fasilitas PAMM dari broker yang punya lisensi bener.

Aisha 21 Jul 2022

Saya fresh grad. Sekarang ini banyak banget lowongan kerja yang bertuliskan futures2, ternyata dijadiin pialang terus banyak yg nglarang saya buat lanjut kak. Emangnya pekerjaan jadi broker itu emang selalu nipu2 kah? Bagian admin dsbnya juga kudu nipu biar gajian?

Astiti 8 Aug 2022

Lowongan kerja pada broker futures itu biasanya bermasalah bukan karena karyawan baru harus menipu calon nasabah, melainkan karena rekrutmen kerja mereka sering dijadikan kedok broker untuk menjaring nasabah pemula.

Berdasar kasus yang sudah banyak terjadi: Ketika seseorang yang lolos lowongan itu masuk ke masa percobaan di broker futures, dia mungkin diminta untuk deposit dan berlatih trading pada akun riil. Dengan begitu, si broker memperoleh "klien" sekaligus "karyawan baru" hasil rekrutmen kerja tadi. Padahal, si broker nantinya belum tentu memberikan pembinaan/edukasi yang sesuai untuk si "karyawan baru/nasabah". Si broker juga belum tentu meloloskannya dari mana percobaan untuk menjadi karyawan permanen.

Modus penjaringan nasabah dengan berkedok rekrutmen kerja seperti ini sudah dilarang oleh Bappebti. Namun, selalu ada rumor yang muncul dari tahun ke tahun, karena banyak sekali karyawan kantor cabang broker futures di daerah yang tidak memahami adanya aturan ini (atau memang sengaja melanggar).

Tentu saja, tidak semua lowongan broker futures itu abal-abal. Ada juga lowongan broker futures yang tulen, benar-benar mencari karyawan sungguhan. Hanya saja, menurut saya, lowongan seperti itu sebenarnya lebih cocok untuk mereka yang sudah paham soal futures.

Kalau kamu belum paham futures (apalagi bukan lulusan justrusan ekonomi/keuangan), maka kamu mungkin akan mudah terjebak ranjau karena nggak bisa membedakan mana rekrutmen tulen dan abal-abal. Kalaupun rekrutmen broker itu tulen, kamu pun akan sulit menunjukkan kinerja yang bagus karena harus belajar dari nol dalam bidang yang benar-benar asing.

Aisha 3 Oct 2022

Jika dana klien sudah hilang dengan alasan ditipu oleh oknum karyawan broker. Apakah Bappebti bisa menggembalikan modal yang hilang tadi?

Wardoyo 4 Oct 2022

Bappebti merupakan lembaga pengawas pasar berjangka. Tugas mereka antara lain menertibkan pasar, menerbitkan izin bagi pialang dan wakil pialang, memonitor, menjatuhkan sanksi, dlsbg. Namun, Bappebti bukan lembaga penyedia kompensasi dana seperti Lembaga Penjamin Simpanan.

Dalam kasus sengketa antara klien dengan broker, Bappebti mungkin bertindak sebagai mediator. Apabila mediasi berhasil, maka klien mungkin akan mendapatkan pengembalian dana dari broker.

Apabila mediasi gagal, Bappebti mungkin dapat menjadi saksi dalam gugatan ke pengadilan. Atau jika suatu broker terbukti telah berulang kali melanggar peraturan, Bappebti dapat menjatuhan sanksi mulai dari pembekuan sampai pencabutan izin. Namun, Bappebti tidak dapat mengembalikan modal yang hilang selama pihak broker tidak mengaku bersalah. Ingat, Bappebti bukan lembaga penyedia kompensasi dana seperti Lembaga Penjamin Simpanan.

Selain itu, ada pertanyaan lain yang patut dipertimbangkan oleh sang klien: Dia merasa ditipu di sebelah mananya?

Kasus yang seringkali terjadi di lapangan, orang-orang awam yang tidak paham dunia keuangan itu mengklaim ditipu investasi ini-itu semata-mata karena mereka tidak punya ilmunya. Sedangkan dari segi hukum, karyawan broker atau lembaga keuangan lain mungkin tidak melakukan pelanggaran.

Mari ambil contoh kasus "penipuan asuransi" yang sering dituduhkan pada karyawan A*A Mandi** dan kawan-kawan. Nasabah sendiri yang memilih produk asuransi unit link lantaran tergiur pada iming-iming profit besar, tetapi mereka juga yang protes ketika asuransi unit link-nya merugi. Padahal, mereka sendiri seharusnya sudah tahu bahwa asuransi unit link itu bisa untung dan rugi selaras dengan kinerja pengelolaan investasi di pasar.

Perlu diingat: Menggunakan jasa layanan keuangan itu mirip dengan beli mobil. Penjual hanya menjual barang kepada pembeli, dan tidak berkewajiban untuk mengajari pembeli agar bisa mengemudi mobil sampai mahir. Seandainya pembeli yang tidak bisa menyetir itu langsung menabrak tiang setelah keluar dari diler, maka penjual jelas tidak bertanggung jawab.

Demikian pula dengan layanan keuangan: Broker, asuransi, bank, dan lembaga keuangan lain hanya menyediakan produk investasi beserta keterangan perjanjiannya. Mereka tidak berkewajiban memandu calon nasabah untuk meneliti ayat-ayat perjanjian satu per satu, juga tidak bertanggung jawab mengajari trading sampai jadi pakar.

Nah, kembali lagi ke pertanyaan "Jika dana klien hilang dengan alasan ditipu oleh oknum karyawan broker, apakah Bappebti bisa mengembalikan modal yang hilang?"

Mayoritas kasus di lapangan, dana klien hilang karena si klien itu sendiri meneken perjanjian yang tidak dipahaminya. Dalam situasi seperti itu, broker tidak dapat dituduh menipu di mata hukum. Bappebti juga tidak akan memihak klien.

Memang ada pula banyak kasus di mana oknum karyawan broker benar-benar menipu klien. Dalam situasi seperti ini, broker yang bersalah dapat mengambil inisiatif untuk mengembalikan dana klien. Tapi kalau broker yang bersalah tidak mau mengembalikan, maka satu-satunya jalan bagi klien adalah melaporkan ke polisi atau menggugat ke pengadilan.

Aisha 4 Oct 2022

Wah ada baiknya kita sebagai klien/trader membaca dengan benar syarat dan ketentuan kontrak yang berlaku sebelum menandatangani atau setuju dengan kontrak.

Setau saya kalau udah teken kontrak udah susah digugat ya karena biasa udah dianggap menyetujui segala resiko dan kehilangan.

Jullianto 14 Nov 2022

Wardoyo: Agak tricky ya mnrut ku. Kasusnya ini mah sama dngn kayak belakangan terjadi dimana karyawan bank/ manajer bank mengambil uang nasabah.

ADad 2 kemungkinan dari kasus yang dipaparkan, pertama adlaah kelalaian trader sendiri yang meberitahu data2 sensifitf seperti username dan password. Dan yang kedua adalh masalah dari broker itu sndiri.

Klu kemngknan pertama, misalkan karyawan dari broker ini melakukan penipuan dngn mngajak trader utk investasi dngn dia atau segala upaya penipuan dngn atas nama broker tetapi broker sndiri sbnrnya tidak memiliki program tsb, maka yang bsa disalahkan adalah oknum karaywan itu sndiri dan jga trader yang lalai krna broker sndiri tidak memilki program inevstasi yg dimaksud. Kmngkn uang kembali? Hampir ga ada.

Tetapi pada kasus kedua, bila emang broker yang melakukan tindakan penipuan, maka bsa diklaim dana tsb sesuai aturan yg berlaku dan selama broker tersebut teregulasi ya

Andreas 9 May 2023

@ Astiti:

Setahu saya itu memang salah satu cara yang digunakan perusahaan pialang berjangka di Indonesia (broker lokal) untuk mencari klien atau nasabah. Menurut saya itu bukan penipuan, jika memang tidak berminat tidak usah diteruskan.

M Singgih 22 May 2023

Pagi suhu2 inbizia! Ane mau tanya seputar segregate akun ato pemisahan akun gitu, Jdi, sbnrnya sistem pemisahan akun itu sperti apa? Yang kuketaui selama ini, segeragate akun itu adlah memisahkan dana operasional broekr dngn dana trader. Tetapi kok pada kenyataannya, ketika kita deposit gitu, kita malah disuruh deposit dengan nomor rekening atas nama broker itu sndiri? Dan apakah dngn bgitu, dana kita bakalan di jamin keamanannya dan dijamin dipisahkan dngn dana operasional broker?

Trus bagiamana cara BAPPEBTI ngawasi rekening2 broker tsb? Soalnya jujur aja, agak riskan ya rasanya klu kita segregate akun disuruh deposit ke rekening broker juga.

Anton 16 Jun 2023

Anton: Simplenya gini gan. Ibarat elo buka dua rekening yg berbeda. Satu buat bisnis elo, dan satu lagi buat tabungan elo. Tujuan elo buka dua rekening berbeda itu buat misahin antara uang bisnis elo dngn uang tabungan elo agar ga tercampur jadi 1 dan over penggunaan baik uang bisnis elo dan uang tabungan elo.

Di broker jga demikian. Broker kan ga mngkn toh buka akun rekening 1 1 khusus pnya elo gitu. Bayangin, klu broker pnya 10.000 pengguna aktif, kan ga mngkn dibukakan 10.000 rekening kan? Maka dari itu broker membuka akun segregate yg tentunya udah diawasin ama BAPPEBTI sbagai rekening tampungan utk dana trader2 tadi. Jadi ga usah heran aja klu nama pemilik rekening segregate msh atas nama broker. Asal yg paling terpenting adalh broker ga menggabungkan dana trader dngn operasional nya tadi.

Jihan 20 Jun 2023

Anton:

Pertama-tama, ada beberapa pemahaman yang perlu diluruskan.

Pertama, jenis rekening bank itu bermacam-macam. Antara lain:

  • Rekening tabungan biasa yang hampir semua orang punya: Kita memiliki buku tabungannya, atas nama kita sendiri, kita punya kartu ATM-nya, dan kita bisa memasukkan/mengeluarkan uang sewaktu-waktu dari situ. Hanya saja, jumlah transaksi hariannya terbatas.
  • Rekening deposito: Kita bisa menyetorkan uang sekali, lalu perlu menunggu sampai jatuh tempo untuk menarik uangnya (tidak bisa ditarik sewaktu-waktu). Tidak ada buku tabungannya, melainkan hanya selembar slip atau sertifikat deposito sebagai bukti kepemilikan kita. Juga tidak ada kartu ATM-nya.
  • Rekening giro: Mirip dengan rekening tabungan biasa, tetapi batas transaksi hariannya jauh lebih besar. Dana dalam rekening giro bukan hanya bisa ditarik lewat teller bank dan ATM, melainkan juga dengan cek dan bilyet giro.
  • Rekening Dana Nasabah (RDN) atau Rekening Dana Investasi (RDI): Rekening ini khusus untuk bertransaksi di pasar modal, sehingga pemiliknya adalah para trader/investor saham dan obligasi yang sudah memiliki Single Investor Identification (SID) . Tidak ada buku tabungannya. Penarikan dana juga tidak bisa dilakukan lewat teller bank ataupun ATM, meskipun rekening itu atas nama kita. Semuanya bersifat virtual account.

Dan masih banyak jenis rekening bank lainnya.

Sudah pahamkah sampai di sini?

Nah, segregated account (akun tersegregasi) itu juga termasuk salah satu variasi rekening bank. Nama-nya memang atas nama broker forex, tetapi instruksi setoran dan penarikannya ditautkan dengan akun trading kamu yang ada di broker forex itu. Broker forex tidak bisa mengutak-atik isi rekening itu kalau tidak ada instruksi apa-apa dari akun trading kamu.

Jangan membayangkan segregated account itu sama dengan rekening tabungan bank-mu. Itu sangat jauh berbeda!

Kedua, pihak yang mengawasi segregated account itu bukan BAPPEBTI.

Ingat, segregated account itu berada di bank. BAPPEBTI tidak berwenang mengawasi bank. BAPPEBTI hanya mengawasi operasional broker forex dan jalannya pasar berjangka.

Lalu, siapa yang mengawasi segregated account? Ya pihak bank yang mengeluarkan segregated account itu. Mungkin Mandiri, mungkin BNI, mungkin bank lainnya.

Ketiga, ketika kita menyetor uang ke segregated account, pada dasarnya kita menyetor uang ke BANK dan bukan ke brokernya.

Segregated account itu jadi lebih aman, karena berada di bawah pengawasan dari bank sebagai pihak ketiga yang tidak ada conflict of interest dengan kamu sebagai trader. Mau kamu cuan, loss, atau gimana juga, nggak ada urusannya dengan bank.

Aisha 24 Jun 2023

Anton:

Untuk masalah teknisnya sudah dijelaskan dengan lengkap oleh kak Aisha di atas. Saya ingin menambahkan sedikit, untuk hal-hal detail seperti ini baik itu dari sisi performa, keungan, serta layanan broker sebenarnya sudah tergambar dari regulasi yang didapatkan broker.

Jika telah teregulasi oleh badan yang kompeten, maka hal-hal seperti ini telah dapat dipastikan keamanannya. Memang tidak 100% terjamin, tapi setidaknya jika terdapat masalah penggantian dana yang hilang dalam kasus kecurangan dapat dilakukan. Oleh karena itu, bijaklah dalam memilih broker.

Nur Salim 27 Jun 2023

@ Nay Nay:

Yang terutama memang dari regulasinya. Kalau Anda berminat trading di broker luar negeri, demi keamanan trading dan dana Anda, kami sarankan untuk memilih broker yang sudah diregulasi oleh badan regulator yang kredibel secara internasional, yaitu: : CFTC, NFA, FCA, FSA, FINMA, MiFID, ASIC dan FMA.

Badan regulator yang kredibel adalah yang telah teruji dan diakui dunia, dan memberikan sanksi dengan tegas kepada broker jika ternyata melanggar ketentuan yang telah disepakati. Badan regulator tersebut juga bertanggung jawab terhadap keamanan dana klien.

Jika berminat trading di broker lokal, silahkan periksa di daftar nama perusahaan pialang berjangka yang sudah memperoleh izin dari Bappebti di halaman ini

Selain itu, hindari broker yang menawarkan dan menjanjikan keuntungan besar dengan cara-cara tertentu misalnya trading dengan menggunakan robot yang disediakan, atau penawaran lainnya yang tidak masuk akal.

M Singgih 15 Sep 2023

@ Vivi:

Untuk memeriksa broker yang legal di Indonesia, silahkan baca daftar nama perusahaan pialang berjangka yang sudah memperoleh izin dari Bappebti di halaman ini.

M Singgih 15 Sep 2023

@ Wardoyo:

Tidak bisa. Kalau memang terbukti penipuan bisa dilaporkan pihak yang berwajib. Bappebti tidak berwenang menangani perkara hukum yang berupa penipuan.

M Singgih 18 Sep 2023

@ Yuan Gg:

Bisa dilaporkan secara online di situs pengaduan Bappebti di halaman ini.
Silahkan membuat pengaduan dengan terlebih dahulu melakukan registrasi.

M Singgih 21 Sep 2023
Phutut | 11 Jun 2021

Mengapa broker membuat platform tradingya sendiri? Dan terjadi beberapa kasus adanya perbedaan pergerakan harga dari broker 1 dan lainnya? Apakah hal tersebut berasal dari platform trading tersebut?

Lihat Reply [34]

Untuk Agung...

Anda bisa menghungungi broker yang bersangkutan, bisa jadi ada sistem yang eror atau yang lainnya.

Thanks.

Basir 3 Mar 2016

Ataukah mungkin ini ada manipulasi dari broker? Entah yang mana yang memanipulasi, tapi kalau sampai terbentuk candle yang beda, bukankah ini cukup jadi warning untuk mencurigai broker?

Silvi 4 Mar 2016

Untuk Silvi..

Hal itu bisa terjadi, atau ada sistem/ pengamanan yang jebol oleh lonjakan harga. Jika broker tersebut bertanggung jawab, maka mereka akan melakukan kompensasi.

Thanks.

Basir 8 Mar 2016

Untuk Anto,

Dari hasil penelusuran kami, Fin888 Autotrade adalah perusahaan yang khusus menyediakan layanan copytrade atau robot trading bagi para investornya. Sedangkan untuk broker yang digunakan, pada halaman resminya menyatakan bahwasanya layanan ini menggunakan broker

Samtrade FX sebagai broker utamanya. Samtrade FX sendiri adalah broker forex yang berasal dari Saint Vincent and the Grenadines. Broker ini mengklaim dirinya terlisensi oleh badan regulator FSA (SVG), ASIC (Australia), dan juga FINTRAC (Canada). Meskipun telah terlisensi, agaknya popularitas broker ini kurang begitu menonjol untuk kalangan trader Indonesia.

Kesimpulannya, kami sarankan Anda untuk berhati-hati dan mencari informasi terlebih dahulu mengenai performa dari layanan copytrade yang ditawarkan. Jikapun Anda tertarik untuk mengikuti layanan ini, Anda boleh saja mencobanya. Akan tetapi kami tetap menyarankan Anda untuk menggunakan layanan ini dengan broker lain yang lebih jelas status regulasinya. Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter 3 Mar 2021

@ Phutut:

- Mengapa broker membuat platform tradingya sendiri?

Broker membuat platform sendiri adalah karena policy perusahaan tsb, antara lain untuk promosi agar platformnya bisa dikenal secaa luas. Meski demikian tidak banyak broker yang membuat platform sendiri, kebanyakan menggunakan platform yang sudah eksis seperti Metatrader.


- … Dan terjadi beberapa kasus adanya perbedaan pergerakan harga dari broker 1 dan lainnya? Apakah hal tersebut berasal dari pla form trading tersebut?

Bukan, tertapi tergantung dari harga yang diberikan oleh penyedia likuiditas atau liquidity provider dari broker tsb. Harga yang diberikan oleh setiap broker memang bisa berbeda dengan broker lainnya, tetapi perbedaannya tidak jauh.

M Singgih 13 Jun 2021

Rekomandasi platform trading selain MT4 apa ya pak. Yang tampilannya lebih friendly dan mudah dipahami. Matur nuwun.

Anam 18 Jun 2021

@ Anam:

Silahkan Anda coba platform Streamster.

M Singgih 20 Jun 2021

@ Wijaya:

Bisa saja diretas jika peretas tahu nomor Login dan Password Anda. Peretas bisa mentradingkan akun Anda,tetapi tidak bisa menarik dana yang ada di balance karena untuk withdraw harus masuk ke rekening atas nama Anda sesuai dengan saat Anda mendaftar di broker. Mengenai Anda tidak bisa login, mungkin saja si peretas telah mengganti password.

Dalam hal ini Anda memang harus menghubungi CS broker. Kalau tidak direspon Anda bisa komplain ke badan regulator yang memberi regulasi broker tsb.

Kami harap Anda trading di broker yang diregulasi oleh badan regulator yang kredibel secara internasional, yaitu: : CFTC, NFA, FCA, FSA, FINMA, MiFID, ASIC dan FMA.
Badan regulator yang kredibel adalah yang telah teruji dan diakui dunia, dan memberikan sanksi dengan tegas kepada broker jika ternyata melanggar ketentuan yang telah disepakati. Badan regulator tersebut juga bertanggung jawab terhadap keamanan dana klien.

M Singgih 15 Sep 2021

Setelah saya baca-baca di situs brokernya, mereka tergulasi IFSC pak. Saat ini sudah saya kirimi email. Bila tidak direspon gimana pak soalusinya? Terima kasih

Wijaya 15 Sep 2021

@ Wijaya:

Jika broker tidak merespon memang harus ke regulator. Menurut kami tunggu saja jawaban dari badan regulator yang seharusnya bertanggung jawab atas broker tsb. Jika ternyata tidak direspon juga, menurut kami Anda harus merelakan dana Anda karna tidak ada cara lain. Anggap saja brokernya scam, dan itu adalah risiko trading di broker yang tidak teregulasi oleh badan regulator yang kredibel secara internasional.

M Singgih 16 Sep 2021

Baik pak, terima kasih atas sarannya...

Wijaya 16 Sep 2021

Mungkinkan akun MT4 diretas pak?

Soalnya terakhir login balance saya berkurang 15 dollaran, kemudian, dua hari berikutnya akun trading tidak bisa login.

Sudah menghubungi CS Broker tidak ada jawaban. Bagaimana solusinya?

Wijaya 14 Sep 2021

Saya pengguna Fin888, sejauh ini lancar. Apakah ada insight mengenai Fin888?

Anto 7 Feb 2021

Kenapa pada tanggal 29 februari 2016 di mt4 saya candle jam 23.00 pair EURUSD terbentuk doji sebesar 260 pip sedangkan di broker lain pada saat yang sama candlenya normal (cuma sekitar 30 pip).

Agung 1 Mar 2016

Apakah broker yang udah teregulasi memungkinkan untuk membuat platform trading sendiri? Sedangkan apakah lebih baik kita trading di platform seperti MetaTrader dibandingkan trading di platform yang broker buat sendiri?

Gary N 15 Nov 2022

Ya, broker biasanya mengembangkan software atau platform tradingnya sendiri. Biasanya platform yang broker kembangkan sendiri memiliki tampilan kurang bagus, kurang familiar dan keterbatasan dibandingkan platform seperti metatrader.

Hal inilah yang menjadi alasan kenapa broker tetap menawarkan platform metatrader meskipun sudah mempunyai platformnya sendiri.

Keduanya bagus, tapi saya pribadi akan tetap menggunakan platform metatrader karena lebih universal dan sudah familiar.

Apapun brokernya, bisa Anda login menggunakan platform metatrader. Saya bisa login akun dari broker X, menggunakan metatrader yang saya download dari broker Y.

Namun, pada platform broker yang dikembangkan sendiri hanya bisa memakai broker tersebut.

Kiki R 15 Nov 2022

Hanya broker tertentu saja yang memiliki platform tradingnya sendiri.

Meskipun penggunanya lebih sedikit, namun biasanya platform tersebut punya kelebihan dibandingkan platform seperti metatrader. Platform ini biasanya mempunyai kecepatan eksekusi yang lebih bagus.

Kiki R 6 Dec 2022

Ya, akun MT4 (MetaTrader 4) Anda dapat diretas jika tidak dilindungi dengan baik. Coba ikuti beberapa langkah ini untuk melindungi akun:

  • Gunakan password yang kuat
  • Verifikasi dua faktor: Jika tersedia, pastikan untuk mengaktifkan verifikasi dua faktor pada akun MT4 Anda.
  • Gunakan koneksi internet yang aman: Jangan mengakses akun MT4 Anda melalui jaringan internet yang tidak aman atau yang tidak terlindungi.
  • Jangan berbagi informasi login: Jangan memberikan informasi login Anda kepada orang lain, termasuk broker atau orang yang mengaku sebagai staf dari MT4.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat membantu melindungi akun MT4 Anda dari serangan cyber dan menjaga keamanan dana. Jika CS tidak memberi jawaban, sebaiknya pertimbangkan untuk pindah broker saja.

Ananta 22 Dec 2022

Apa saja pertimbangan yang perlu diperhatikan sebelum ikut copy trading di platform broker? Saya sudah donlod aplikasinya lewat playstore, lalu muncul seperti profil2 tradernya. Jujur malah jadi bingung. Jadi saya tanya dulu ke sini sebelum setor dana.

Romeo Julioooo 23 Dec 2022

Biasanya trading biasa aja sendiri, ato pernah pasang autotrade? misalnya kayak zulutrade, copytrade, atau apalah yang mirip-mirip gitu?

Soalnya pengalaman pernah tuh coba-coba eksperimen pasang gituan. Balance bisa susut gara-gara itu.

Sofiyan 27 Dec 2022

Jawaban untuk Romeo Julioooo:

Pertimbangan yang digunakan adalah risiko yang terukur dan profit yang bertumbuh.

Dari goals diatas, ada beberapa parameter yang dipantau:

1. Maximum drawdown

2. Winrate

3. Average profit/loss

4. Expected payoff/profit factor (nilai ekspektasi)

4 Parameter ini cukup untuk penilaian awal performa trader yang akan Anda copy.

Maximum drawdown untuk mengetahui seberapa besar loss yang pernah terjadi.

Winrate untuk mengetahui berapa peluang berhasil vs gagal transaksinya.

Average profit/loss untuk mengetahui berapa rasio Risk/rewardnya.

Terakhir, expected payoff/profit factor untuk melihat apakah trader ini bisa profitable dalam jangka panjang atau tidak.

Kiki R 27 Dec 2022

iya, broker yang teregulasi diperbolehkan untuk membuat platform trading sendiri atau menggunakan platform yang sudah ada.

Platform trading yang dibuat sendiri oleh broker biasanya memiliki fitur dan fungsi yang sesuai dengan kebutuhan dan strategi trading khusus dari broker tersebut. Tapi biasanya, platform trading yang dibuat sendiri memiliki kekurangan sebagai berikut:

  • Kurangnya integrasi dengan tools dan aplikasi lain
  • Dukungan dari developer tidak maksimal
  • Ada risiko tidak kompatibel dengan sistem operasi yang berbeda.

Sedangkan platform trading seperti MetaTrader merupakan platform yang sudah teruji dan banyak digunakan oleh trader di seluruh dunia. Platform ini memiliki fitur dan fungsi yang lengkap, mudah digunakan, dan terintegrasi dengan berbagai tools dan aplikasi lain. Kekurangannya adalah: platform ini juga bisa memiliki biaya tambahan untuk digunakan oleh broker, seperti biaya lisensi atau biaya untuk menyediakan fitur tambahan. Contohnya: MT5 Booster dari GKInvest.

Jadi tinggal dicek saja, apakah broker menyediakan penawaran yang cukup menarik jika memakai platformnya sendiri? Jika tidak, maka Metatrader saja cukup.

Elyasa 27 Dec 2022

Saya sering banget lihat iklan sana sini tentang broker yang sering menawarkan Autochartist dan juga terdapat trading central yang katanya sangat membantu para trader. Tetapi ketika saya masuk ke website broker tersebut ternyata ada pilihan dan berbayar juga.

Sebenarnya apa perbedaan autochartist dan trading central, dan apakah penggunaannya hanya di metatrader saja?

Jojo 19 Jan 2023

Jawaban untuk Anam:

  • Rekomandasi platform trading selain MT4 apa ya pak. Yang tampilannya lebih friendly dan mudah dipahami

Ada beberapa platform trading yang dapat Anda coba selain MetaTrader 4 (MT4) yang dianggap user-friendly dan mudah dipahami, diantaranya:

  • MetaTrader 5 (MT5): Merupakan versi terbaru dari MT4 yang memiliki fitur tambahan seperti analisis teknikal yang lebih kaya, multi-timeframe, dan pilihan instrumen trading yang lebih luas.
  • cTrader: Platform ini menawarkan interface yang intuitif dan kustomisasi grafik yang bagus. cTrader juga memiliki fitur trading otomatis yang canggih dan dapat digunakan oleh trader pemula maupun profesional.
  • TradingView: Platform ini menawarkan analisis teknikal yang kaya dengan grafik interaktif yang dapat dikustomisasi. TradingView juga memiliki komunitas trader yang aktif yang dapat Anda gunakan untuk berbagi ide dan analisis.
  • ProRealTime: Platform ini menawarkan analisis teknikal yang solid dengan indikator yang dapat dikustomisasi dan grafik interaktif. ProRealTime juga memiliki fitur backtesting dan trading otomatis.
  • NinjaTrader: Platform ini menawarkan analisis teknikal yang lengkap dan grafik interaktif. NinjaTrader juga memiliki fitur backtesting dan trading otomatis yang kuat.

Semua platform tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Sebaiknya Anda mencoba beberapa platform dan melihat mana yang paling cocok dengan gaya trading dan kebutuhan Anda.

Kiki R 21 Jan 2023

@Wijaya:

15 dolar sih direlakan aja. broker IFSC pula. Bakal lebih mahal biaya mengejar tanggung jawab brokernya.

Sofiyan 23 Jan 2023

Jojo:

Berikut adalah perbedaan utama antara Trading Central dan Autochartist:

  • Trading Central menggunakan analisis teknikal untuk menyediakan sinyal trading dan rekomendasi. Autochartist menggunakan analisis pola grafik dan pola candlestick untuk memberikan rekomendasi trading.
  • Trading Central fokus pada pasar Forex, saham, dan indeks saham. Autochartist melayani lebih banyak jenis pasar, termasuk Forex, saham, futures, dan opsi.
  • Trading Central punya tools indikator teknikal yang lebih lengkap, contohnya Fibonacci, dan Elliott Wave. sementara Autochartist lebih menekankan pada identifikasi pola grafik dan candlestick.

Penggunaannya tidak hanya di metatrader, Anda juga bisa menggunakannya melalui website resmi Trading Central, Autochartist, atau website broker yang menyediakan layanan itu.

Ananta 13 Feb 2023

Jojo:

Pada dasarnya gini:

  • Autochartist mendeteksi tren, support & resistance.
  • Trading Central menyediakan analisis indikator teknikal otomatis.

Jadi, penggunaannya tergantung masing-masing ya. Kalau trader yang butuh SR, mungkin lebih suka autochartist. Tapi sepahamku, trader indo si lebih suka trading central, soalnya instan.

Sofiyan 20 Feb 2023

Argo Gold Spotter:

Numpang nimbrung bro. Baru baca gw soal robot trading fin888 ini. Nama brokernya juga asing bgt. Koq ada aja si yg trading di broker sus gini. Klo gw skrg pakenya sih gkinvest, katanya ada robotnya jg. Cuma belom gw eksplor lebih dalem. Punya testi soal robot broker indo yg rekomen gak bro?

Jason 10 May 2023

@ Jason:

Ya, info yang kami dapatkan kasus robot trading Fin888 ini sedang diusut oleh kepolisian. Dalam beritanya, nama brokernya memang belum pernah dengar, dan regulasinya juga tidak dipublikasikan.

- … Punya testi soal robot broker indo yg rekomen gak bro?

Maaf, saya tidak pernah trading dengan menggunakan robot, jadi tidak tahu infonya.

M Singgih 15 May 2023

Jojo: Autochartist dan Trading Central adalah dua alat analisis pasar yang populer yang disediakan oleh beberapa broker. Berikut adalah perbedaan utama antara keduanya:

  • Autochartist: Autochartist adalah alat analisis teknikal yang dirancang untuk mengidentifikasi pola grafik dan memberikan sinyal perdagangan potensial. Ini menggunakan algoritma komputer untuk memindai pasar secara otomatis dan mengidentifikasi pola seperti pola segitiga, kepala dan bahu, dan lainnya. Autochartist memberikan tingkat kepercayaan untuk setiap pola yang teridentifikasi dan dapat mengirimkan pemberitahuan secara otomatis ke trader tentang peluang trading yang muncul.

  • Trading Central: Trading Central adalah platform analisis pasar yang menyediakan berbagai alat analisis teknis dan fundamental. Ini mencakup laporan harian, analisis teknis, ulasan pasar, sinyal trading, dan rekomendasi. Trading Central juga menyediakan skor teknis untuk berbagai instrumen keuangan, yang memberikan indikasi tentang tren dan kekuatan pasar.

Andy Cahyadi 15 May 2023

@ Silvi:

Menurut saya broker tidak memanipulasi pergerakan harga dari candlestick. Cara itu sangat kasar dan mudah diketahui. Lain halnya dengan broker yang stop loss hunter, itu memang bisa dilakukan dengan software tertentu dan waktunya singkat, tidak terus menerus, hanya untuk mengejar stop loss saja.

Namun perbedaan harga dan juga perbedaan bentuk candle memang bisa terjadi pada broker karena setiap broker mempunyai perusahaan afiliasi yang berbeda, server berbeda, dan juga waktu buka server yang berbeda.

Jadi waktu dimulainya sebuah candle bisa berbeda antara broker yang satu dengan yang lain, sehingga bentuk candle bisa berbeda. Meski demikian, perbedaan harganya tidak terlalu jauh.

M Singgih 12 Sep 2023

Jawaban untuk Silvi: Untuk mengetahui apakah ada manipulasi dari broker terhadap candle kita harus melihat lebih teliti.

Dari contoh kasus yang dialami oleh Saudara Agung diatas, perbedaan doji candle 230 pips itu sangat aneh. Apalagi kalau dibandingkan dengan broker lain hanya 1 broker itu yang mempunyai doji 260 pips. Kemungkinan besar broker ini bermasalah.

Dalam hal ini, jika menjumpai kejadian janggal seperti di atas, sebaiknya langsung angkat kaki dari broker tersebut.

Namun, jangan mengklaim bahwa semua broker melakukan kecurangan, ini termasuk tuduhan tidak berdasar. Sebagai trader, Anda harus selalu obyektif.

Kiki R 23 Sep 2023

Jawaban untuk Jojo: Perbedaan utama autochartist dengan trading central adalah dari dasar pengambilan peluang entry-nya.

Autochartist berfokus pada identifikasi peluang entry berdasarkan pola harga dan support/resisten. Jadi hanya fokus pada aspek teknikalnya saja.

Sedangkan trading central, identifikasi peluang entry berdasarkan analisa teknikal dan analisa fundamental.

Kiki R 3 Oct 2023

@ Gary N:

- Apakah broker yang udah teregulasi memungkinkan untuk membuat platform trading sendiri?

Ya, bisa saja, tergantung dari policy perusahaan broker tersebut.

- … Sedangkan apakah lebih baik kita trading di platform seperti MetaTrader dibandingkan trading di platform yang broker buat sendiri?

Itu tergantung dari tradernya. Kalau setelah dicoba lebih nyaman menggunakan platform buatan broker, silahkan saja. Meski demikian kami sarankan untuk mencek apakah pergerakan harga dari platform broker tsb sama atau tidak berbeda jauh dengan pergerakan harga yang ada di platform Metatrader. Kalau tidak sama atau berbeda jauh maka sebaiknya hindari trading di broker itu karena mungkin ada maksud tertentu yang tidak baik.

M Singgih 11 Oct 2023

Komentar @inbizia

Thank you gan asli, rencananya aku mau mulai trading dan banyak kolega aku yang bilang pake robot trading biar ga ribet. Asli aku tuh kurang percaya bisa sesimple itu, dari yang aku tau aja banyak yang terjebak ama robot trading tipu-tipu. Jadi aku searching di google eh ketemu website ini. Dan setelah melihat pemaparan agan rasanya robot trading juga ribet ya pemakaiannya. Dari yang agan maksud dari back testing atau istilah apa lagi itu (sorry aku benaran baru aja belajar trading) itu artinya aku nya mesti ngerti dulu ya cara kerja robot trading itu seperti apa dan bagaimana bisa cuan juga harus tau.

Untuk mekanisme robot trading sendiri apakah sudah tersedia langsung ama broker yang agan bilang atau kita beli sendiri, instal sendiri gitu?

Sebaiknya aku yang baru aja kenal forex perlukah memakai ni robot trading? Mohon pencerahannya gan!

Husni | 9 Jul 2023
Halaman: Untung Rugi Trading Di Broker Mrg Mega Berjangka

Benar, salah satu kegunaan backtesting adalah untuk memahami cara trading dari robot yang digunakan. Namun, hasil dari backtesting tidak bisa menjadi acuan pasti untuk hasil forward test atau trading real time. Untuk saat ini, sudah tidak ada broker lokal teregulasi Bappebti yang menyediakan platform robot. Anda bisa coba mencari sendiri di internet, tapi saran saya cari di situs MQL5. Ada robot trading yang berbayar (sewa ataupun beli), tapi ada juga yang gratis.

Kalau Anda masih baru dalam dunia forex, saya sarankan untuk belajar trading manual terlebih dahulu. Pahami cara trading yang benar seperti apa agar ketika nanti memilih robot tidak mudah ditipu. Untuk artikel-artikel belajar trading bagi pemula.

Sebenarnya, pemerintah tidak melarang trading menggunakan robot, tapi yang dilarang adalah penyediaan robot trading langsung dari broker. Hal ini disebabkan setelah marak terjadi modus penipuan investasi berkedok robot trading.
Trading menggunakan robot atau EA, memang kurang disarankan untuk pemula, sebab untuk menggunakan EA, minimal trader harus sudah memiliki pengetahuan dasar mengenai strategi trading dan pengaturan EA yang biasanya menggunakan istilah-istilah trading yang jarang diketahui trader pemula. Semoga membantu.

Jane | 10 Jul 2023
Halaman: Untung Rugi Trading Di Broker Mrg Mega Berjangka

Halo juga calon trader sukses, semangat terusnya. jangan pantang menyerah untuk mencoba dan menyelami dunia trading. karena sesungguhnya trader yang sukses bukan hanya sekedar julukan namun sudah melalui banyak hal dan belajar banyak strategi berkaitan dengan trading.
memenuhi kebutuhan industri dan kepastian hukum serta memberikan perlindungan bagi para pihak di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi, perlu adanya ketentuan yang mengatur mengenai Penerimaan Nasabah Secara Elektronik Online demi kemaanan dari para pengguna broker.
Misanya, Ketika menjalankan bisnis, kamu pastinya akan picky dalam memilih partner. Begitu halnya saat kamu menjalankan bisnis trading forex, broker merupakan partner bisnis yang sangat memengaruhi kesuksesan trading kamu. Broker resmi BAPPEBTI adalah salah satu hal penting yang wajib jadi pertimbangan bahkan sebelum kamu memulai trading.
Hmm, kenapa sih sepenting itu? Sebenarnya ada beberapa alasan mengapa kamu perlu memilih broker resmi BAPPEBTI. Salah satu alasannya broker yang sudah terdaftar di BAPPEBTI sudah jelas kredibilitasnya sehingga meminimalisir terjadinya pelanggaran yang mungkin saja dilakukan broker. Sebab, fungsi BAPPEBTI sendiri adalah menjalankan pengawasan yang sangat ketat kepada para broker lokal di Indonesia. Kalau broker terbukti melakukan pelanggaran atau penyimpangan, maka BAPPEBTI bisa memberlakukan sanksi, membekukan perizinan perusahaan broker tersebut, bahkan menarik izin usahanya.
Walapun nih ya, jikalau kamu menemukan broker yang menurutmu itu cukup bagus dibandingkan dengan beroker yang sudah tergulasi Bappebti, tapi apakah kamu yakin broker itu aman? Ingat jika terjadi penyelahgunaan dalam akun pribadi dan pengelolaan uang yang anda depositkan, itu akan sulit dilacak oleh pihak resmi.

Fahad G | 27 Sep 2023
Halaman: Mifx Vs Dcfx Broker Mana Lebih Unggul

Setelah menggunakan MetaTrader 4 (MT4) dan MetaTrader 5 (MT5) selama lebih dari satu dekade, saya ingin membantu menjelaskan rasa bingung kamu tentang MetaTrader 4 , dan menjawab pertanyaan paling umum tentang platform trading. Setiap broker yang menawarkan software trading MetaTrader 4 (MT4) seperti FINEX ini dapat dianggap sebagai broker MT4. MetaTrader 4 termasuk dalam rangkaian platform perdagangan yang dikembangkan oleh MetaQuotes Software Corp untuk komputer seluler, web, dan desktop.

Perlu kamu ingat ya dan dicatat juga, MetaTrader 4 adalah platform perdagangan pihak ketiga yang terhubung ke broker untuk perdagangan valas. MetaTrader 4 adalah platform pihak ketiga paling populer untuk trading forex. Jadi MT4 itu buka broker ya..

Kamu tidak dapat melakukan perdagangan nyata dalam platform MetaTrader 4 (MT4) kecuali Anda membuka akun langsung dengan broker pendukung (FINEX). Jika kamu memilih nama server pialang dari menu tarik-turun saat masuk (ini berlaku untuk versi perangkat lunak yang diunduh langsung dari pengembang), Anda dapat membuka akun dengan pialang pilihan Anda dan mengakses tarif langsung dalam MT4.

MetaTrader menawarkan akses ke akun demo gratis, yang digunakan oleh banyak trader Forex non-broker untuk melakukan analisis teknis kurs historis, tetapi tidak termasuk akses ke fitur trading langsung atau kurs pasar yang diperbarui.

Jika kamu memilih HFX sebagai pialang, cukup buka dan danai akun broker lalu unduh perangkat lunak MetaTrader 4 langsung dari broker kamu untuk memulai trading forex dan CFD. broker juga menawarkan akun demo yang memungkinkan kamu berlatih trading dengan dana virtual sebelum lulus untuk live trading dengan uang sungguhan.

Saladin | 30 Sep 2023
Halaman: Trading Lebih Nyaman Dengan Platform Trading Hfx

Sebenernya saya disini mau menambahkan saja terkait penjelasan meta trader. Okey seperti yang sudah dijelsakan sebelumnya, oleh temen kita kalo MT4 itu bukan broker, jadi anda masih butuh broker pendukung untuk trading di platform ini.
Secara umum, penggunaan MetaTrader 4 tidak sulit, tapi tak sedikit orang yang bingung ketika baru pertama kali menggunakannya. Langkah awal yang harus dilakukan adalah membuka MetaTrader 4 dan log in dengan memasukkan nama serta password. Setelah masuk maka status bar akan menyala karena sudah terkoneksi ke server. Jika sudah menganalisis dan beberapa pertimbangan, maka jual beli bisa dilakukan dengan klik tombol “new order” di toolsbars dan akan muncul jendela
Setelah jendela order untuk GBPUSD sudah terbuka, akan terlihat beberapa keterangan, seperti Symbol, volume (ukuran lot untuk trading), Stop loss (batasan harga untuk floating), Target Profit, Buy and Sell, dan Maximum Deviation untuk mebatasi aksi transaksi anda. semua fitur tersebut dapat anda gunakan untuk mempermudah pada saat anad buka posisi trading, dan lain sebagainya.
Tak sedikit broker di dunia yang memakai platform MT4, dengan atau tanpa penyesuaian tambahan. Umumnya, para broker memiliki tautan unduhan langsung yang ada di web mereka, sehingga memudahkan pedagang untuk akses dan instal platform tersebut. Meskipun suatu broker forex menyediakan berbagai macam-macam perangkat lunak atau platform trading, namun hampir semua broker forex menyediakan MetaTrader 4. Hal ini membuktikan bahwa platform trading ini sangat populer di kalangan broker maupun trader.

George | 30 Sep 2023
Halaman: Trading Lebih Nyaman Dengan Platform Trading Hfx

Sandy: beberapa broker memang ada yang tidak mengizinkan trading dengan gaya scalping dan day trading. Namun, hal ini bukan karena aturan yang mengikat, melainkan karena broker tersebut tidak mampu memproses order trading dari para trader mereka secara cepat dan dalam jumlah besar. Oleh karena itu, jika Anda menemui broker seperti itu, lebih baik mencari alternatif lain karena selain dari ketidakmampuan dalam pemrosesan yang cepat dan massal, broker semacam itu mungkin sering mengalami penundaan saat Anda membuka posisi.

Di sisi lain, Maxco dan GKInvest, yang dibahas dalam artikel ini, jelas-jelas tidak melarang day trading dan scalping. Mereka memiliki kemampuan untuk menghandle order trader dengan cepat, bahkan dalam jumlah besar. Selain itu, mereka menawarkan eksekusi yang dapat dikategorikan sebagai cepat untuk kedua broker lokal Indonesia ini.

Alex | 19 Oct 2023
Halaman: Maxco Vs Gkinvest Mana Yang Terbaik Untuk Day Trading

Broker Forex

Komentar[9]
Sugiyanto | 30 Mar 2022

untuk maksimal bisa pakai robot yang berbayar

Permono | 30 Mar 2022

robot yang berbayar apakah sebanding dengan keuntungan yang didapat

Siswanto | 30 Mar 2022

bisa lihat kelebihan dan kekurangan trading menggunakan robot di artikel berikut ini

Laksmana | 30 Mar 2022

selain biaya pembelian robot itu sendiri juga dibutuhkan biaya vps

Isnaini | 30 Mar 2022

trading dengan robot akan mengurangi emosi

Arief Firmansyah | 31 Oct 2022

Saya cek ke broker-broker di atas kok katanya gak ada yang kasih EA gratis kayak yang ditulis di artikel ini sih.

Taufan Ariyanto | 22 Dec 2022

apa karena kebijakan para broker udah berubah gan? Soalnya artikelnya ditulis setahun yang lalu dan terkadang mungkkin aja ada beberapa broker yang memang lagi promosi dan mungkin sudah berakhir promosi free robot tradingnya. Mungkin saja ya gan soalnya artikel ini udah setahun yang lalu dan setahu saya ya robot trading itu rata-rata berbayar gan jarang banget yang free.

Dimas | 23 Dec 2022

mungkin bisa ditanyakan langsung melalui customer service masing-masing broker ya. Soalnya untuk robot trading terkadang ada broker yang mengijinkan ada yang tidak dan juga tidak teregulasi oleh Bappebti, resiko tentunya ada di diri sendiri.

Sandy | 9 Mar 2023

Taufan Ariyanto: Izin jawab ya gan, peraturan mengenai robot trading udah ada aturannya dimana dikarnakan maraknya penipuan dngn robot trading maka, broker ga blh menyediakan robot trading kepada para trader. Nahh sedangkan artikel ini ditulis sblm maraknya penipuan akibat robot trading.

Sehingga akibat dari aturan Bappebti ini, broker udah menghapus layanan robot trading meskipun memperbolehkan trader untuk menggunakan robot trading via pihak ketiga atau trader sdiakan sndiri.