Polygon (MATIC) berpotensi menguat ke $1.40 jika momentum bullish berlanjut, 5 jam lalu, #Kripto Teknikal   |   Buletin Ekonomi ECB: Inflasi rata-rata tahun 2023 diproyeksikan akan berada di angka 5.3%, baru akan turun pada tahun 2024 dan 2025 pada kisaran 2.9% hingga 2.1%, 5 jam lalu, #Ekonomi Global   |   Setelah sempat dibuka melemah tipis hingga ke level 15,090, akhirnya Rupiah ditutup menguat terhadap USD di level 15,045, 5 jam lalu, #Rupiah   |   Arus keluar USDC melampaui $10 miliar karena dominasi Tether mencapai level tertinggi dalam 22 bulan, 6 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Runtuhnya Silicon Valley Bank (SVB) adalah peringatan bagi pasar, bahwa pengetatan moneter lanjutan dapat menjadi bencana lebih besar, 6 jam lalu, #Ekonomi Global   |   Harga minyak kembali turun ke harga pembukaan karena stok minyak mentah AS mengimbangi penurunan pasokan dari Rusia, sementara investor juga masih mengamati perkembangan ekspor minyak Kurdistan Irak, 6 jam lalu, #Minyak Fundamental   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -3.78%, PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) -3.16%, dan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) -3.05%, 7 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Di akhir sesi I hari Kamis, IHSG diperdagangkan melorot 0.23% ke level 6,823, 7 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Analis FXSreet menyebutkan bahwa XAU/USD menghadapi rintangan di dekat $1,960 karena Fed mengantisipasi kenaikan suku bunga, 8 jam lalu, #Emas Teknikal   |   Harga minyak turun 0.4% karena investor mengawasi perkembangan terkait pengurangan ekspor minyak Kurdistan Irak, disertai penguatan dolar, 8 jam lalu, #Minyak Fundamental   |   Direktur Pelaksana IMF Kristalina Georgieva mengatakan, dunia butuh mekanisme yang lebih cepat dan lebih efisien untuk memberikan bantuan hutang ke negara-negara tertinggal, 8 jam lalu, #Ekonomi Global   |   PT Global Digital Niaga Tbk. (BELI) atau Blibli mencatatkan peningkatan rugi bersih hingga Rp5.50 triliun usai IPO, 9 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT United Tractors Tbk. (UNTR) berikan pinjaman kepada anak usahanya PT Arkora Hydro Tbk. (ARKO) hingga Rp125 miliar untuk keperluan refinancing dan investasi, 9 jam lalu, #Saham Indonesia   |   AUD/USD bertahan di bawah 0.6700 karena pasar tetap berhati-hati dan sikap RBA melemah, 10 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Sejumlah emiten yang dapat dicermati hari ini adalah BBRI, BMRI, TLKM, UNTR, PTBA, KLBF dan TOWR, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Penguatan nilai tukar Rupiah dari Rp15,350 ke Rp15,060 turut mendorong penguatan IHSG, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Secara teknikal, IHSG sedang membentuk Rising Window dengan area support di 6765 dan resistance di 6865, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Salah satu sentimen yang mendongkrak pergerakan IHSG adalah sentimen positif dari bursa AS, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas, Rio Febrian, berpendapat bahwa IHSG berpotensi kembali melanjutkan penguatan hari ini, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1.17% ke 6839 pada sesi perdagangan hari Rabu, 10 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Setelah ini, pasar akan menantikan laporan GDP AS serta pernyataan Menteri Keuangan AS Janet Yellen, 10 jam lalu, #Saham AS   |   Menurut Ketua Strategi Investasi di BakerAvenue Wealth Management, ekonomi AS tampak cerah seiring banyaknya perusahaan yang menunjukkan performa positif, 10 jam lalu, #Saham AS   |   Dow Jones naik 1% ke 32,717 pada sesi perdagangan kemarin, 10 jam lalu, #Saham AS   |   NASDAQ mencatatkan penguatan 1.8% ke 11,926, disusul oleh S&P 500 yang menguat 1.4% di harga 4027, 10 jam lalu, #Saham AS   |   Jika XAU/USD menembus sisi bawah pola Segitiga Simetris, emas berisiko turun hingga SMA 100 di level $1923, 10 jam lalu, #Emas Teknikal   |   XAU/USD berpotensi naik menguji level psikologis $2000 sebelum menuju puncak 2022 di $2070, 10 jam lalu, #Emas Teknikal   |   Menurut Anil Panchal dari FXStreet, indikator MACD dan RSI harga emas masih cenderung bullish. MACD membentuk bull cross, sementara RSI terindikasi mengalami Hidden Bullish Divergence, 10 jam lalu, #Emas Teknikal   |   XAU/USD berkonsolidasi dalam pola Segitiga Simetris yang terbentuk pada chart H4. Penembusan pola ini akan menjadi penentu arah pergerakan emas selanjutnya, 10 jam lalu, #Emas Teknikal   |   AS-China kembali bersitegang di tengah ancaman nuklir Rusia dan Korea Utara, 10 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Bank sentral AS terlihat belum dapat memastikan kenaikan suku bunganya pasca kekacauan yang diakibatkan oleh krisis perbankan, 10 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Pasar sedang berhati-hati di tengah outlook hawkish The Fed dan keresahan konflik AS-China, 10 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Yield obligasi 10-tahun AS bergerak sideways dalam range 3.534-3.611, 10 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Setelah mengalami penurunan dua hari beruntun, Indeks Dolar rebound dari 102.79 menjadi 102.69, 10 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Penembusan bearish dari level Pivot berpotensi memicu harga Bitcoin turun ke S1 $27,515 atau bahkan di bawah level psikologis $27,000, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal   |   Keberhasilan Bitcoin menembus level R1 akan memicu reli hingga R2 $29,478 atau bahkan resistance $29,500, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal   |   Menurut analis FXEmpire, Bob Mason, Bitcoin perlu menjauh dari level Pivot $28,082 dan menargetkan area R1 ($28,911) untuk kembali mendapatkan momentum bullish, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal   |   Bitcoin diperdagangkan di kisaran $28,300, naik 3.39% secara harian, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal   |   Pada Q4 2022, pendapatan harian miner berada di sekitar $65 petahash per detik (PH/s). Namun pada Q1 2023, angka tersebut naik menjadi sekitar $85 PH/s, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Pendapatan miner melonjak sekitar 30% setelah kenaikan harga BTC baru-baru ini, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Meski saham-saham perusahaan mining Bitcoin mengalami penurunan, hashrate BTC meningkat ke level tertinggi sepanjang masa dari 320 EH/detik ke 348 EH/detik, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Meningkatnya optimisme terkait kemenangan Ripple vs SEC menjadi salah satu sentimen positif di market kripto, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Total market cap kripto global mencapai $1.18 triliun, naik sekitar 1.87% dari sesi perdagangan sebelumnya, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Indeks Fear & Greed Bitcoin naik 3 poin ke 60/100 dan menetapkan sentimen BTC di zona "greed", 11 jam lalu, #Kripto Fundamental   |   Jika AUD/USD berbalik naik hingga menembus level tertinggi 13 Maret di 0.6717, harga berpeluang menguat hingga 0.6747 dan resistance 0.6781, 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Apabila AUD/USD merosot di bawah 0.6661, harga berpotensi tergelincir ke 0.6625 (level terendah 24 Maret) dan 0.6564 (level terendah 15 Maret), 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   RSI (14) masih berayun di kisaran 40.00-60.00 pada chart H1 AUD/USD. Penurunan RSI ke area 20.00-40.00 akan memicu momentum downside, 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   AUD/USD tampak melemah di bawah EMA 50 (0.6682) yang menunjukkan bahwa tren jangka pendek telah berubah menjadi bearish, 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   AUD/USD masih berkonsolidasi dengan penampakan neckline di 0.6661 (level terendah 29 Maret), 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Berdasarkan pengamatan analis FXStreet Sagar Dua, AUD/USD membentuk pola Head and Shoulders pada time frame H1, 11 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Menteri Keuangan Australia, Jim Chalmers, mengatakan bahwa beberapa rekomendasi dari tinjauan independen untuk penentuan kebijakan moneter RBA mungkin memerlukan perubahan Undang-Undang, 11 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Blacklist AS terhadap perusahaan-perusahaan China dan protes Beijing terhadap pertemuan AS-Taiwan memicu kekhawatiran baru yang membebani sentimen risiko pasar, 11 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut narasumber Bloomberg, Jerome Powell baru-baru ini mengindikasikan tetap berkomitmen untuk menaikkan suku bunga sekali lagi di tahun 2023, 11 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Indeks Dolar AS (DXY) mencatat kenaikan harian pertama dalam pekan ini setelah munculnya outlook The Fed yang bernada hawkish, 11 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Harga minyak stagnan di awal perdagangan Asia karena pasar menunggu data aktivitas bisnis utama dari China sebagai importir minyak mentah terbesar dunia, 11 jam lalu, #Minyak Fundamental   |   Setelah kemarin ditutup menguat di level 15,060, hari ini, Rupiah dibuka sedikit melemah terhadap USD di level 15,065, 12 jam lalu, #Rupiah
Selengkapnya

Apa Itu Overtrading Dalam Forex?

Wiji Purnama 21 Apr 2017
Dibaca Normal 6 Menit
forex > belajar >   #over
Overtrading adalah salah satu penyakit paling berbahaya yang perlu diwaspadai dan dihindari. Artikel ini akan mengulas info lengkap di balik overtrading.

Overtrading adalah tindakan membuka posisi terlalu banyak atau terlampau sering. Yang digunakan sebagai standar di sini bukanlah jumlah, melainkan disiplin Anda terhadap rencana trading. Ketika Anda open posisi lebih sering dari biasanya, berani menambah ukuran trading tanpa alasan valid, dan secara keseluruhan mengabaikan cara trading yang aman, maka di saat itulah Anda dikatakan melakukan overtrading.

Apa Itu Overtrading

Overtrading sendiri adalah istilah yang telah lama ada dan lebih dulu dikenal dalam trading saham. Karena dunia trading forex juga tak luput dari risiko overtrading, maka nama ini kemudian digunakan untuk mendeskripsikan tindakan para trader forex yang terlalu banyak membuka posisi. Lantas, apa yang memicu terjadinya overtrading?

 

Penyebab Dan Pengaruh Overtrading

Overtrading disebabkan oleh 2 emosi trading, yaitu keserakahan dan rasa balas dendam. Saat melihat pergerakan harga sedang menguntungkan, trader yang diliputi rasa serakah acap kali menambah posisi atau memperbesar ukuran trading untuk memaksimalkan potensi profit.

Karena sudah diliputi nafsu, mereka tak mengecek konfirmasi sinyal atau melakukan analisa lebih jauh sebelum menambah posisi. Konsep trading yang aman pun ditinggalkan demi mengejar keuntungan di depan mata. Ketika tak lama kemudian harga berubah arah dan kerugian trader jadi berlipat akibat posisi-posisi ekstra yang dibuka secara spontan, maka yang selanjutnya tersisa hanyalah penyesalan.

Di sisi lain, keinginan membalas dendam juga dapat memicu overtrading dalam forex. Niat ini berawal dari kekalahan yang tidak siap diterima oleh trader. Ia merasa kerugian yang dideritanya tak masuk akal karena sudah entry berdasarkan sinyal yang menurutnya paling bagus. Di samping itu, besar loss yang ia tanggung mendorongnya untuk kembali entry agar bisa mengganti kerugian sebelumnya.

Overtrading karena ingin membalas dendam

Karena belum menyadari kesalahan, ia tak melakukan evaluasi apapun untuk mempraktekkan cara trading yang aman. Ketika selanjutnya ia kembali kalah, maka aksi balas dendam yang ia lakukan bukannya menutupi kerugian, tapi justru semakin memperbesar loss.

 

Mengenali Gejala Overtrading

Dari 2 contoh di atas, dapat disimpulkan bahwa overtrading memiliki dampak yang sangat merugikan. Padahal, overtrading adalah tindakan tak perlu yang sebenarnya bisa dihindari sedari awal.

Banyak trader khususnya pemula tak menyadari bahaya overtrading. Mereka baru sadar ketika efek overtrading sudah menghancurkan akun mereka. Untuk menghindari kejadian serupa, ada baiknya Anda mengenali gejala overtrading sedari awal.

Gejala Overtrading

Kecenderungan untuk melakukan overtrading bisa didiagnosa dari 5 ciri-ciri di bawah ini:

  1. Setelah beberapa kali menang, Anda sering merasa terlalu percaya diri.
  2. Ketika loss, Anda selalu merasa wajib untuk mengganti kerugian.
  3. Anda sering khawatir bakal ketinggalan peluang dan menyesali kesempatan yang terlewat. Saat mengalami kegagalan, Anda menganggap hal itu adalah akibat dari terlewatnya peluang trading sebelumnya.
  4. Ketika tidak trading atau melihat chart, Anda merasa tidak tenang. Dalam kasus ini, Anda bisa dikatakan menderita "ketagihan trading".
  5. Anda merasa bosan dengan cara trading yang aman sesuai rencana trading. Meski hal itu sudah berhasil mendatangkan keuntungan konsisten, bagi Anda hal itu kurang menyenangkan karena tidak ada tantangan. Akibatnya, Anda suka berpetualang mencari strategi baru yang belum teruji dan asal mencobanya untuk sekedar mengusir rasa bosan.

 

Menghindari Bahaya Overtrading

Percaya atau tidak, tanda-tanda overtrading di atas banyak dialami trader dari semua tingkatan. Yang membedakan apakah seorang trader bersikap amatir atau profesional adalah kesigapannya dalam mengenali, mengakui, dan memulihkan diri dari efek overtrading. Jika Anda ingin bersikap layaknya seorang trader pro, berupayalah sebaik mungkin untuk memahami risiko overtrading.

Tiga tips berikut ini akan membeberkan tips trading yang aman untuk mencegah terjadinya overtrading.

 

1. Susun Rencana Trading Dan Terapkan Dengan Disiplin

Mempunyai rencana trading adalah trik pertama yang bisa menjauhkan Anda dari overtrading. Faktanya, overtrading hampir selalu disebabkan oleh tindakan impulsif yang seringkali dilakukan oleh trader tanpa rencana trading.

Menyusun rencana trading untuk menghindari overtrading

Meski demikian, mereka yang sudah memiliki rencana trading pun belum 100% aman, karena masih ada kemungkinan menyimpang yang perlu diwaspadai. Itulah sebabnya, memiliki rencana trading saja tak cukup untuk mengamankan diri dari overtrading. Harus ada komitmen dalam diri untuk menerapkan rencana dengan disiplin, karena overtrading selalu berakar dari penyimpangan terhadap aturan yang sebelumnya ditetapkan.

 

2. Berpikir Dan Bersikap Realistis

Untuk menghindari overtrading yang disebabkan oleh rasa balas dendam, mulailah berpikir dan bersikap realistis. Jangan menolak mentah-mentah potensi loss, tapi terima dan antisipasi kemungkinan itu dengan sebaik-baiknya.

Trading forex bukanlah sesuatu yang bisa diprediksikan secara pasti. Dimana ada peluang keberhasilan, potensi kegagalan juga akan selalu mengiringi. Menang ataupun kalah, profit maupun loss adalah skenario-skenario wajar yang bisa terjadi trading forex. Justru tak realistis jika Anda berharap bisa selalu menang dan terus mencetak keuntungan, karena bahkan trader paling profesional pun pasti pernah mengalami kerugian.

Dalam hal ini, manfaatkanlah ilmu manajemen risiko yang diciptakan untuk membantu trader meminimalisir peluang kerugian, sehingga bisa menjalankan strategi trading yang aman.

 

3. Latih Kesabaran Untuk Menanti Peluang Terbaik

Peluang pasar forex yang bisa tercipta baik saat harga naik ataupun turun memang efektif memancing antusiasme, tapi ketahuilah bahwa tidak semua peluang memiliki potensi yang layak dimaksimalkan.

Misalnya saja, pasar trending memiliki potensi keuntungan lebih besar daripada sideways. Di sisi lain, pasar ranging lebih bisa dimanfaatkan ketimbang kondisi choppy yang susah diprediksi. Anda bisa belajar mengenali dan memilih peluang terbaik dalam trading. Prinsipnya, semakin bagus kualitas sebuah peluang, maka semakin jarang pula kemunculannya. Hal ini selaras dengan ide pokok para analis teknikal yang sudah membuktikan kebenarannya melalui penggunaan indikator di beberapa time frame trading.

Jika melewatkan suatu peluang, Anda juga tak perlu cemas berlebihan karena harga bergerak dalam pola yang selalu berulang. Pasar forex aktif non-stop selama Senin-Jum'at, sehingga akan selalu ada kesempatan bagi Anda untuk menangkap peluang berikutnya yang tercipta di pasar forex.

Sabar untuk menghindari overtrading

Memiliki antusiasme tinggi memang positif, tapi bisa mendatangkan bencana jika Anda tak mampu mengendalikannya. Dengan pemahaman yang terukur mengenai peluang trading, Anda bisa belajar menahan diri agar tidak terjerumus ke dalam overtrading.

Terkait Lainnya
 
Polygon (MATIC) berpotensi menguat ke $1.40 jika momentum bullish berlanjut, 5 jam lalu, #Kripto Teknikal

Buletin Ekonomi ECB: Inflasi rata-rata tahun 2023 diproyeksikan akan berada di angka 5.3%, baru akan turun pada tahun 2024 dan 2025 pada kisaran 2.9% hingga 2.1%, 5 jam lalu, #Ekonomi Global

Setelah sempat dibuka melemah tipis hingga ke level 15,090, akhirnya Rupiah ditutup menguat terhadap USD di level 15,045, 5 jam lalu, #Rupiah

Arus keluar USDC melampaui $10 miliar karena dominasi Tether mencapai level tertinggi dalam 22 bulan, 6 jam lalu, #Kripto Fundamental

Runtuhnya Silicon Valley Bank (SVB) adalah peringatan bagi pasar, bahwa pengetatan moneter lanjutan dapat menjadi bencana lebih besar, 6 jam lalu, #Ekonomi Global

Harga minyak kembali turun ke harga pembukaan karena stok minyak mentah AS mengimbangi penurunan pasokan dari Rusia, sementara investor juga masih mengamati perkembangan ekspor minyak Kurdistan Irak, 6 jam lalu, #Minyak Fundamental

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) -3.78%, PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) -3.16%, dan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) -3.05%, 7 jam lalu, #Saham Indonesia

Di akhir sesi I hari Kamis, IHSG diperdagangkan melorot 0.23% ke level 6,823, 7 jam lalu, #Saham Indonesia

Analis FXSreet menyebutkan bahwa XAU/USD menghadapi rintangan di dekat $1,960 karena Fed mengantisipasi kenaikan suku bunga, 8 jam lalu, #Emas Teknikal

Harga minyak turun 0.4% karena investor mengawasi perkembangan terkait pengurangan ekspor minyak Kurdistan Irak, disertai penguatan dolar, 8 jam lalu, #Minyak Fundamental

Direktur Pelaksana IMF Kristalina Georgieva mengatakan, dunia butuh mekanisme yang lebih cepat dan lebih efisien untuk memberikan bantuan hutang ke negara-negara tertinggal, 8 jam lalu, #Ekonomi Global

PT Global Digital Niaga Tbk. (BELI) atau Blibli mencatatkan peningkatan rugi bersih hingga Rp5.50 triliun usai IPO, 9 jam lalu, #Saham Indonesia

PT United Tractors Tbk. (UNTR) berikan pinjaman kepada anak usahanya PT Arkora Hydro Tbk. (ARKO) hingga Rp125 miliar untuk keperluan refinancing dan investasi, 9 jam lalu, #Saham Indonesia

AUD/USD bertahan di bawah 0.6700 karena pasar tetap berhati-hati dan sikap RBA melemah, 10 jam lalu, #Forex Teknikal

Sejumlah emiten yang dapat dicermati hari ini adalah BBRI, BMRI, TLKM, UNTR, PTBA, KLBF dan TOWR, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Penguatan nilai tukar Rupiah dari Rp15,350 ke Rp15,060 turut mendorong penguatan IHSG, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Secara teknikal, IHSG sedang membentuk Rising Window dengan area support di 6765 dan resistance di 6865, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Salah satu sentimen yang mendongkrak pergerakan IHSG adalah sentimen positif dari bursa AS, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas, Rio Febrian, berpendapat bahwa IHSG berpotensi kembali melanjutkan penguatan hari ini, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1.17% ke 6839 pada sesi perdagangan hari Rabu, 10 jam lalu, #Saham Indonesia

Setelah ini, pasar akan menantikan laporan GDP AS serta pernyataan Menteri Keuangan AS Janet Yellen, 10 jam lalu, #Saham AS

Menurut Ketua Strategi Investasi di BakerAvenue Wealth Management, ekonomi AS tampak cerah seiring banyaknya perusahaan yang menunjukkan performa positif, 10 jam lalu, #Saham AS

Dow Jones naik 1% ke 32,717 pada sesi perdagangan kemarin, 10 jam lalu, #Saham AS

NASDAQ mencatatkan penguatan 1.8% ke 11,926, disusul oleh S&P 500 yang menguat 1.4% di harga 4027, 10 jam lalu, #Saham AS

Jika XAU/USD menembus sisi bawah pola Segitiga Simetris, emas berisiko turun hingga SMA 100 di level $1923, 10 jam lalu, #Emas Teknikal

XAU/USD berpotensi naik menguji level psikologis $2000 sebelum menuju puncak 2022 di $2070, 10 jam lalu, #Emas Teknikal

Menurut Anil Panchal dari FXStreet, indikator MACD dan RSI harga emas masih cenderung bullish. MACD membentuk bull cross, sementara RSI terindikasi mengalami Hidden Bullish Divergence, 10 jam lalu, #Emas Teknikal

XAU/USD berkonsolidasi dalam pola Segitiga Simetris yang terbentuk pada chart H4. Penembusan pola ini akan menjadi penentu arah pergerakan emas selanjutnya, 10 jam lalu, #Emas Teknikal

AS-China kembali bersitegang di tengah ancaman nuklir Rusia dan Korea Utara, 10 jam lalu, #Emas Fundamental

Bank sentral AS terlihat belum dapat memastikan kenaikan suku bunganya pasca kekacauan yang diakibatkan oleh krisis perbankan, 10 jam lalu, #Emas Fundamental

Pasar sedang berhati-hati di tengah outlook hawkish The Fed dan keresahan konflik AS-China, 10 jam lalu, #Emas Fundamental

Yield obligasi 10-tahun AS bergerak sideways dalam range 3.534-3.611, 10 jam lalu, #Emas Fundamental

Setelah mengalami penurunan dua hari beruntun, Indeks Dolar rebound dari 102.79 menjadi 102.69, 10 jam lalu, #Emas Fundamental

Penembusan bearish dari level Pivot berpotensi memicu harga Bitcoin turun ke S1 $27,515 atau bahkan di bawah level psikologis $27,000, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal

Keberhasilan Bitcoin menembus level R1 akan memicu reli hingga R2 $29,478 atau bahkan resistance $29,500, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal

Menurut analis FXEmpire, Bob Mason, Bitcoin perlu menjauh dari level Pivot $28,082 dan menargetkan area R1 ($28,911) untuk kembali mendapatkan momentum bullish, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal

Bitcoin diperdagangkan di kisaran $28,300, naik 3.39% secara harian, 10 jam lalu, #Kripto Teknikal

Pada Q4 2022, pendapatan harian miner berada di sekitar $65 petahash per detik (PH/s). Namun pada Q1 2023, angka tersebut naik menjadi sekitar $85 PH/s, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental

Pendapatan miner melonjak sekitar 30% setelah kenaikan harga BTC baru-baru ini, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental

Meski saham-saham perusahaan mining Bitcoin mengalami penurunan, hashrate BTC meningkat ke level tertinggi sepanjang masa dari 320 EH/detik ke 348 EH/detik, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental

Meningkatnya optimisme terkait kemenangan Ripple vs SEC menjadi salah satu sentimen positif di market kripto, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental

Total market cap kripto global mencapai $1.18 triliun, naik sekitar 1.87% dari sesi perdagangan sebelumnya, 10 jam lalu, #Kripto Fundamental

Indeks Fear & Greed Bitcoin naik 3 poin ke 60/100 dan menetapkan sentimen BTC di zona "greed", 11 jam lalu, #Kripto Fundamental

Jika AUD/USD berbalik naik hingga menembus level tertinggi 13 Maret di 0.6717, harga berpeluang menguat hingga 0.6747 dan resistance 0.6781, 11 jam lalu, #Forex Teknikal

Apabila AUD/USD merosot di bawah 0.6661, harga berpotensi tergelincir ke 0.6625 (level terendah 24 Maret) dan 0.6564 (level terendah 15 Maret), 11 jam lalu, #Forex Teknikal

RSI (14) masih berayun di kisaran 40.00-60.00 pada chart H1 AUD/USD. Penurunan RSI ke area 20.00-40.00 akan memicu momentum downside, 11 jam lalu, #Forex Teknikal

AUD/USD tampak melemah di bawah EMA 50 (0.6682) yang menunjukkan bahwa tren jangka pendek telah berubah menjadi bearish, 11 jam lalu, #Forex Teknikal

AUD/USD masih berkonsolidasi dengan penampakan neckline di 0.6661 (level terendah 29 Maret), 11 jam lalu, #Forex Teknikal

Berdasarkan pengamatan analis FXStreet Sagar Dua, AUD/USD membentuk pola Head and Shoulders pada time frame H1, 11 jam lalu, #Forex Teknikal

Menteri Keuangan Australia, Jim Chalmers, mengatakan bahwa beberapa rekomendasi dari tinjauan independen untuk penentuan kebijakan moneter RBA mungkin memerlukan perubahan Undang-Undang, 11 jam lalu, #Forex Fundamental

Blacklist AS terhadap perusahaan-perusahaan China dan protes Beijing terhadap pertemuan AS-Taiwan memicu kekhawatiran baru yang membebani sentimen risiko pasar, 11 jam lalu, #Forex Fundamental

Menurut narasumber Bloomberg, Jerome Powell baru-baru ini mengindikasikan tetap berkomitmen untuk menaikkan suku bunga sekali lagi di tahun 2023, 11 jam lalu, #Forex Fundamental

Indeks Dolar AS (DXY) mencatat kenaikan harian pertama dalam pekan ini setelah munculnya outlook The Fed yang bernada hawkish, 11 jam lalu, #Forex Fundamental

Harga minyak stagnan di awal perdagangan Asia karena pasar menunggu data aktivitas bisnis utama dari China sebagai importir minyak mentah terbesar dunia, 11 jam lalu, #Minyak Fundamental

Setelah kemarin ditutup menguat di level 15,060, hari ini, Rupiah dibuka sedikit melemah terhadap USD di level 15,065, 12 jam lalu, #Rupiah

Muncul isu The Fed akan memangkas suku bunga tahun ini, Rupiah ditutup menguat melawan USD di level 15,060, 1 hari, #Rupiah

ECB: Kami siap mengambil langkah apa pun untuk mengamankan harga dan stabilitas keuangan di zona Eropa, 1 hari, #Ekonomi Global

Krisis perbankan global adalah pertanda ketakutan investor terhadap resesi muncul kembali, kata Mike Riddell, manajer senior di Allianz Global Investors, 1 hari, #Ekonomi Global

Harga WTI menguat di atas $73 per barel, sejalan dengan penurunan open interest dan volume. Garis SMA 55 di dekat $76.20 dapat menjadi resistensi terdekat untuk diuji dalam jangka waktu dekat, 1 hari, #Minyak Teknikal

PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) memperoleh perjanjian kredit sindikasi Sustainability Linked Loan sebesar Rp901.425 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) tengah mencari dana segar untuk modal kerja dengan menerbitkan obligasi dan saham baru, 1 hari, #Saham Indonesia

AS-China kembali menegang akibat kunjungan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen ke AS pada hari Rabu, 1 hari, #Ekonomi Global

Harga minyak mentah naik sekitar 0.2%-0.4% karena penghentian beberapa ekspor dari Irak menimbulkan kekhawatiran pengetatan pasokan, 1 hari, #Minyak Fundamental

PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) mencetak pertumbuhan laba bersih sebesar 11.30% menjadi Rp1.53 triliun, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Hero Supermarket Tbk. (HERO) melepas aset tetap berupa tanah dan bangunan senilai Rp355 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

Emiten yang dapat dicermati hari ini adalah BUKA, MAPI, LPPF, dan MIKA, 1 hari, #Saham Indonesia

Sektor konsumsi terpantau melemah karena penurunan laba bersih UNVR, ICBP, dan INDF, 1 hari, #Saham Indonesia

Sentimen negatif dari bursa AS membuat pelaku pasar masih merisaukan dampak krisis perbankan, 1 hari, #Saham Indonesia

Research Analyst Reliance Sekuritas, Ayu Dian, melihat adanya potensi bearish pada pergerakan IHSG hari ini, 1 hari, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0.77% ke 6760 pada sesi perdagangan hari Selasa, 1 hari, #Saham Indonesia

Tak jauh berbeda dari Apple, saham Microsoft mencatatkan penurunan harian sebesar 0.42% di 275.23, 1 hari, #Saham AS

Pada perdagangan kemarin, Apple sempat anjlok dari 157.97 ke 155.98 sebelum akhirnya terkoreksi dan ditutup -0.40% di 157.65, 1 hari, #Saham AS

Saham Apple dan Microsoft kompak melemah selama dua hari berturut-turut, 1 hari, #Saham AS

Dow Jones Industrial Average jatuh 0.1% ke 32,394, S&P 500 merosot 0.2% ke 3971, dan NASDAQ turun 0.5% ke 11,716, 1 hari, #Saham AS

Jika berhasil menembus ke atas level psikologis $2000, XAU/USD berpeluang menuju puncak 2022 di $2070, 1 hari, #Emas Teknikal

Analis FXStreet meyakini jika harga emas masih bisa menguat untuk menguji level psikologis $2000, 1 hari, #Emas Teknikal

Apabila XAU/USD terkonfirmasi menembus ke bawah DMA 10, maka level psikologis $1900 akan menjadi target penurunan selanjutnya, 1 hari, #Emas Teknikal

Kekuatan bullish emas terlihat melemah pada pembacaan indikator MACD dan RSI yang terus menurun, 1 hari, #Emas Teknikal

Pada chart daily, XAU/USD tampak memantul dari resistance dinamis DMA 10 di sekitar $1960, 1 hari, #Emas Teknikal

Dalam waktu dekat, data Pending Home Sales, GDP, dan Jobless Claims AS akan menjadi fokus utama pasar, 1 hari, #Emas Fundamental

Ketakutan geopolitik seputar China, Rusia, dan Korut semakin membebani sentimen pasar secara global, 1 hari, #Emas Fundamental

Berdasarkan perkiraan FedWatch CME, peluang Federal Reserve untuk menaikkan suku bunga sebesar 25 bps adalah 65%, 1 hari, #Emas Fundamental

Meski yield obligasi 10-tahun AS naik dari 3.5% jadi 3.57%, Indeks Dolar terus turun selama dua hari beruntun dan diperdagangkan di level rendah 102.46, 1 hari, #Emas Fundamental

Indikator RSI mengindikasikan penguatan lebih lanjut Ethereum karena belum mencapai overbought, namun momentum kenaikan di MACD tampak melemah, 1 hari, #Kripto Teknikal

Trend jangka panjang Ethereum terlihat bullish berdasarkan pergerakan harga terhadap SMA 200, 1 hari, #Kripto Teknikal

Secara garis besar, ETH/USD masih terjebak dalam range konsolidasi yang terbentuk  sejak 18 Maret, 1 hari, #Kripto Teknikal

Ethereum melonjak hingga 3.32% dan ditutup pada level $1773 dalam perdagangan kemarin, 1 hari, #Kripto Teknikal

Penarikan Ethereum dalam skala besar kemungkinan terjadi dalam waktu dekat sehubungan dengan hard fork Shapella pada 12 April mendatang, 1 hari, #Kripto Fundamental

Senator Elizabeth Warren dari Massachusetts semakin menambah sentimen negatif terhadap kripto dengan mendorong larangan penggunaan wallet kripto, 1 hari, #Kripto Fundamental

Pimpinan FDIC, Martin Gruenberg, mengklaim bahwa salah satu penyebab kebangkrutan Silicon Valley Bank dan Signature Bank adalah peran mereka dalam aset digital, 1 hari, #Kripto Fundamental

Sebuah temuan dari sidang yang digelar Senat AS menyatakan bahwa bank-bank ramah kripto bertendensi membuat kekeliruan dalam pengelolaan risiko, 1 hari, #Kripto Fundamental

Jika AUD/NZD turun melewati zona 1.0660-1.0675, harga berpotensi melemah hingga level 1.0625, 1 hari, #Forex Teknikal

Apabila AUD/NZD mampu menembus DMA 21 di sekitar 1.0760, harga berpeluang menuju puncak minggu sebelumnya di 1.0805, 1 hari, #Forex Teknikal

Indikator MACD pada chart AUD/NZD masih mengisyaratkan sinyal bullish, begitu pula dengan RSI (14) yang terus naik, 1 hari, #Forex Teknikal

Berdasarkan pengamatan analis FXStreet Anil Pachal, AUD/NZD bergerak dalam ketidakpastian di level 1.0700, 1 hari, #Forex Teknikal

Ke depan, fokus trader akan tertuju pada angka pasar perumahan Selandia Baru, sentimen ANZ, serta rilis data-data ekonomi dari China, 1 hari, #Forex Fundamental

Menteri Keuangan Australia, Jim Chalmers, akan mengadakan pertemuan regulator keuangan untuk membahas volatilitas terbaru di pasar keuangan global dan pengaruhnya terhadap stabilitas ekonomi domestik, 1 hari, #Forex Fundamental

Kekhawatiran terhadap krisis perbankan sudah mulai mereda. Para trader juga optimis karena resesi di beberapa negara maju diisukan lebih ringan dari perkiraan, 1 hari, #Forex Fundamental

Perlambatan inflasi dan penjualan ritel berpotensi memicu perubahan outlook kebijakan bank sentral Australia (RBA), 1 hari, #Forex Fundamental

Retail Sales Australia dirilis melemah dari 1.8% ke 0.2%, lebih baik dari ekspektasi 0.1%, 1 hari, #Forex Fundamental

Indeks Harga Konsumen Australia turun dari 7.4% menjadi 6.8% pada bulan Februari. Padahal, konsensus memperkirakan penurunan ke 7.1% saja, 1 hari, #Forex Fundamental

Setelah gonjang-ganjing perbankan AS dan Eropa sedikit mereda, nilai tukar Rupiah bergerak volatil di sekitar level 15,055, 1 hari, #Rupiah



Forum Terkait

 Mustakim |  17 Jun 2012

Lagi lagi saya ngerepoti master.Gini master saya mau menannyakan tentang Strategi overlay chart(profit tanpa mikir)karena sifatnya adalah hedging korelasi,maka HARUS open 2 posisi (apabila korelasi positive order 1 buy 1 sell,apabila korelasi negative order 1 buy 1 buy) .yang saya tanyakan untuk korelasi positive itu yang dibuy atau yang disell itu yang yang lebih dekat atau yang lebih jauh dari posisi open ?

Lihat Reply [2]

Sepertinya ini sistem  basket Trading dengan Trade menggunakan beberapa mata uang

Intinya dari simple trading method / Basket trading , tidak menggunakan indicator, hanya menggunakan demo account yang ditrade di awal minggu waktu broker baru buka sebagai pengganti indicator. Trade dilakukan dengan membuka 7 pair SELL (AUDUSD, NZDJPY, GBPCHF, EURUSD, EURCHF, CHFJPY, USDJPY) dan 7 pair BUY (USDCHF, EURGBP, NZDUSD, GBPUSD, EURJPY, AUDJPY. GBPJPY).

Kemudian, sort kolom profit (pada MT4) setelah account demo dibiarkan selama 1-2 hari. Account Demo / Demo Indicator akan menunjukkan 7 pair bagian atas yang positif dan 7 pair bagian bawah yang hasilnya negatif. Hal ini tidak menjadi masalah walaupun total profitnya negatif, karena hanya merupakan demo account.

Pair yang menempati posisi paling atas (nomor 1) dan pair yang menempati posisi paling bawah adalah pair yang bagus untuk di trade. Jika SELL pair ada di slot nomor 1, maka trade SELL pair tersebut, dan sebaliknya.
Jika SELL pair menempati slot nomor 14, maka trade BUY pair tersebut, dan sebaliknya.

Begitu juga dengan pair yang lompat dari posisi 7 teratas ke bagian posisi 7 terbawah. Jika pair SELL lompat dari atas ke bawah, maka trade BUY pair tersebut, dan berlaku sebaliknya. Jika pair SELL lompat dari bawah ke atas maka trade SELL pair tersebut, dan sebaliknya.

Untuk mempelajari Simple Trading Method cukup hanya menggunakan 2 demo account. Satu untuk dijadikan demo indicator (DI), satu lagi untuk membuka trade sesuai dengan sinyal dari DI. Sampai anda sudah mendapatkan hasil yang konstan dalam 3 bulan, dimana pengertian konstan adalah 7 dari 10 trade anda profit. Jika sudah bisa mendapatkan hasil yang konstan, anda dapat mengaplikasikannya ke live account. Hati-hati dan jangan terburu-buru untuk apply ke live account. Simple dapat profit, simple juga kehilangan uang jika terburu-buru dan ceroboh. Tapi tetap berharga untuk dipelajari.

Dengan money management yang dianjurkan, maka SL adalah 40 untuk setiap pair. Sehingga jika anda trade 14 pair, maka SL total kurang lebih 40x14=560 pip.

Konon banyak trader yang sering putus di metoda ini, termasuk saya pada awalnya, karena overtrading, pasang lot terlalu besar dibandingkan dengan equity yang dimiliki. But practice makes perfect. Gpp. Karena cuma demo account, bisa buka lagi yang baru.

Jadi berapa lot yang dianjurkan dibuka ? Dengan risk 5%, equity $300, maka $300 x 5% = $15. $15 adalah angka SL nya. Cara menghitung lot nya : SL $15 / 560 pip = 0.026 Lot. Kalau pecahan biasanya dibulatkan ke bawah, jadi 0.02. Dan adjust kembali SL nya menjadi 0.02 x 560 = $11.2 saja. Lebih aman.

Asumsi dengan risk 5% anda perlu mengalami mengenai SL sebanyak 20 x baru equitynya habis (tentu harus memperhitungkan margin nantinya).

reward nya tidak sebanding, dalam arti yang positif. Kalau SL nya 560 pip, sedangkan profitnya bisa mulai dari 200 pip sampai dengan 4.000 pip. Begitu maksudnya. Nggak sebanding kan ?

Kalau statistik nya rugi 3 x dan profit 7 kali, itu sudah bagus sekali performanya. Namanya trading, sekali-sekali wajar kalau rugi.
Mari kita lihat :
Trade 1 : -560 pip
Trade 2 : +1000 pip
Trade 3 : +2000 pip
Trade 4 : -560 pip
Trade 5 : +100 pip
Trade 6 : +1000 pip
Trade 7 : -560 pip
Trade 8 : +200 pip
Trade 9 : +500 pip
Trade 10 : +500 pip
Total ===== 3.600 pip

Meskipun rugi 6 x dan profit 4 kali, mungkin masih profit, atau BE (break event). O ya, kita coba selalu gunakan ukuran pip aja ya, karena kalau nominal $ nya tinggal tergantung lot yang dibuka, risk level yang dipakai, dan equity yang dimiliki.

strategi kedua,

yaitu basket 14 pair, setelah DI dibuka dengan 7 pair SELL dan 7 pair BUY, menurut Trader101, seperti memisahkan minyak dan air, dimana minyak akan berada dilapisan atas dan air akan berada dilapisan bawah. Dalam hal ini semua pair SELL akan berada diatas (posisi 1-7) dan semua pair BUY akan berada di dibawah (posisi 8-14). Jika posisi ideal ini tercapai, maka anda dapat membuka trade 14 pair SELL semua. Untuk awalnya target adalah 1.000 pip secara total. Tidak ada salahnya untuk membuka account demo ke 3, dengan mengambil posisi yang sama, tapi biarkan trade pada account demo ke 3 sampai hari Jumat, untuk mempelajari pergerakan dan korelasi antar 14 pair diatas.


System ini dapat menggunakan broker apa saja, selama mereka memiliki pasangan pair yang diperlukan. Walaupun platformnya bukan MT4, tidak menjadi masalah. DI dan account trading (baik demo maupun live, bahkan account demo ke 3) sebaiknya dari broker yang sama.

thanks

Basir   17 Jun 2012

@ Mustakim:

- yang saya tanyakan untuk korelasi positive itu yang dibuy atau yang disell itu yang yang lebih dekat atau yang lebih jauh dari posisi open ?

Maksudnya lebih dekat atau jauh dari posisi open? Bisa diberi contoh?

Untuk strategi seperti yang Anda maksud, order untuk kedua pair yang di-hedging tsb harus pada saat yang hampir bersamaan, berapapun harga pada saat itu. Misal pada saat yang hampir bersamaan Anda bisa buy EUR/USD dan sell GBP/USD. Tetapi cara ini tidak selalu profit, dan kalau tanpa analisa sama sekali, bisa dikatakan bersifat untung-untungan.

M Singgih   2 Oct 2019
 Dodi Bonvis |  12 Mar 2015

Overtrade (trading berlebihan)
setiap trader punya syarat untuk op misal cros ma,snr,cross 50%fibo dll.cuma trader pemula yg menggunkan feeling(kayaknya turun,kayaknya naik).sering saya dengar kata2 overtrade.sebenarnya brp banyak op bila dikatakan overtrade???4,8 atau 10??apa ada patokan jumlah op dikatakan overtrade,bila scalper disamakan dengan intraday bahkan swingtrader sekalipun kata overtrade kalau saya pikir hanya mitos.scalper mendapat moment op sehari 10kali apa dikatakan overtrade???selama sesuai dengan system yg diyakini saya pikir kata overtrade tuh tidak ada.
minta tanggapan para master atas opini saya.trims

Lihat Reply [24]

Yang perlu di pertimbangkan dalam hal ini adalah emosi. Jika emosi sudah menghampiri trader, maka ini perlu hati-hati. Overtrade memang tidak ada. Trader bisa trading kapan saja dan sebanyak banyaknya. Bisa mulai pembukaan pasar atau penutupan pasar, berjam-jam di depan chart juga tidak ada yang melarang.

Namun demikian seorang trader mesti memiliki plan / perencanaan, kapan masuk pasar, kapan keluar. Karena inilah kunci kesuksesan seorang.

Misal dengan ketentuan keuntungan 10 dollar sehari atau Rugi 10 dollar dalam sehari, maka mau tidak mau saya harus segera keluar pasar. Inilah Plan. Dan sudah semestinya dimiliki oleh seorang trader.

Jika plan ini di langgar , maka bisa fatal.

Anda sudah untung 10$, lalu karena melihat pasar yang hijau atau tampak seperti Oasis di gurun pasar, anda terus masuk. Ternyata fatamorgana dan keuntungan anda kembali di gilas pasar.

Anda loss $10, ketentuan harus keluar pasar, namun anda berambisi untuk masuk dan mengembalikan modal, ternyata malah terus loss.

Merencanakan gagal akan gagal, merencanakan sukses akan sukses. Demikian sedikit ulasan kami.

Jadi selain sistem trading, planing dan psikologis / kondisi kejiwaan harus stabil atau tenang.

Thanks.


Basir   13 Mar 2015

@ dodi bonvis :
- Tidak ada patokan yang baku berapa trade per hari untuk bisa dikatakan overtrade. Jika Anda mengelola dana dari 10-20 klien maka bisa saja Anda trade 10 atau 20 kali per hari.
- Jumlah trade tidak tergantung pada gaya trading seseorang. Seorang swinger (swing trader) tidak harus melakukan 1 atau 2 trade saja per minggu karena bisa saja dia membuka posisi pada berbagai pasangan mata uang yang berbeda, yang dinilainya prospektif. Seperti misalnya saat ini USD sedang menguat, kenapa tidak trade pada semua pasangan mata uang USD? Demikian juga seorang scalper tidak harus trade berkali-kali dalam sehari jika hanya dengan 1 atau 2 trade dengan volume (ukuran lot) yang besar dinilainya sudah cukup menguntungkan.
- Yang dimaksud overtrade adalah trading dengan jumlah trade yang melebihi jumlah peluang yang valid yang didapatkan dari hasil analisa berdasarkan metode dan strategi trader tersebut, sehingga trade yang selebihnya tersebut cenderung bersifat gambling atau untung-untungan.
- Overtrade bukan mitos. Dalam kenyataannya sering terjadi terutama pada trader pemula yang tidak mempunyai rencana trading.
- Kebiasaan overtrade bisa hilang dengan sendirinya seiring dengan pengalaman dan ‘jam terbang’ seorang trader. Semakin tinggi ‘jam terbang’nya, seorang trader akan semakin bisa menyesuaikan emosinya dengan keadaan pasar, dan trading selaras dengan pergerakan harga pasar.

M Singgih   18 Mar 2015

@ Sudarjanto:

Agar tidak over trade, sebaiknya untuk entry menunggu sinyal yang valid yang dihasilkan oleh price action. Jadi tidak entry berdasarkan feeling atau tanpa metode tertentu. Sinyal yang valid adalah yang telah terkonfirmasi oleh indikator teknikal.

 

M Singgih   23 Mar 2022

apa yang menjadi penyebab trader melakukan over trade, apakah ada hubungannya dengan psikologis trader master?
Mohon pencerahan.

Sudarjanto   24 Mar 2022

@ Sudarjanto:

Penyebab trader over trade adalah karena ingin mendapatkan profit dalam waktu singkat, tetapi tidak menggunakan sitsem trading, hanya berdasarkan perkiraan, feeling, atau analisa yang asal-asalan. Seharusnya trading menggunakan sistem trading yang profitable dan telah diuji. Sistem trading terdiri dari metode entry dan exit, strategi entry dan money management.

Tentu saja over trade berhubungan dengan psikologi trader, yaitu sifat greed atau serakah. Jika menggunakan sistem trading maka tindakan serakah akan bisa dihindari karena dengan sistem trading entry hanya akan dilakukan berdasarkan sinyal yang muncul.

M Singgih   25 Mar 2022

@Gugun Gondrong: Ada 2 hal yang bisa Anda lakukan untuk menghidari keserakahan saat trading.

1. Punya trading plan yang jelas sebelum entry posisi

Artinya, sebelum Anda entry posisi Anda sudah punya gambaran skenario jelas mulai dari entry sell/buy di harga berapa, stoploss (SL) berapa pips dan take profit (TP) berapa pips.

Setiap entry selalu gunakan SL dan TP dengan disiplin.

2. Pastikan setiap entry menggunakan money management

Setiap entry posisi harus menggunakan risiko terukur. Gunakan risiko 1-2% dari modal saja untuk setiap satu kali entry posisi.

Baik loss maupun profit Anda tetap tenang karena risikonya tidak terlalu besar. Kalau Anda menggunakan risiko terlalu besar, maka emosi akan gampang bermain.

Kiki R   29 Mar 2022

Mohon info tips untuk menghindari overtrade?

Sudarjanto   22 Mar 2022

Tips menghindarkan diri dari keserakahan saat trading?

Gugun Gondrong   28 Mar 2022

"gunakan risiko trading 1-2%.." itu cara perhitungannya seperti apa ya pak?

Luki   13 Jun 2022

@Luki: Perhitungannya:

1-2% risiko per trade dari ekuiti

Misal ekuity $100, maka risiko per trader = 1-2% dari $100 = $1 - $2.

Risiko $1-$2 ini akan dibagi dengan jarak SL sehingga didapatkan volume/lot entry agar setiap loss tidak lebih dari 1-2%.

Kiki R   13 Jun 2022

Mau tanya bro, saya baru pertama coba forex, terus depo $50 leverage 1:500. Nah saya coba open posisi pertama 0.1 bisa trs saya open lagi 0.1 tidak bsa yaudah saya open posisi kedua turun jadi 0.05 trs open ke tiga 0.05 udah bisa tuh. Yg saya tanyakan kenapa setelah op pertama yg 0.1 terus op kedua 0.1 tdk bisa, padhal sy op kedua dan ketiga 0.05 x 2 =0.1 bisa dan totalnya sama-sama 0.1?

Apa yg musti diliat biar tau berapa maksimal open posisi saya. Terimakasih

Oliver   29 Jun 2022

@ Oliver:

Balance / saldo : jumlah dana dalam akun Anda.
Equity = Balance + Floating Profit / Loss
Floating profit : posisi terbuka yang sedang profit, floating loss : posisi terbuka yang sedang loss.
Jika tidak ada posisi yang terbuka maka Equity = Balance

Misal jika Anda punya posisi terbuka (open) dengan profit sementara (floating profit) USD 500, maka Equity = Balance + USD 500, dan jika Anda mengalami kerugian (loss) sementara (floating loss) USD 600, maka Equity = Balance - USD 600.

Margin adalah jaminan saat membuka posisi. Margin berhubungan dengan Leverage.
Jika Anda memilih leverage 1:100 maka dana jaminan Anda adalah 1% dari nilai kontrak. Jika leverage 1:500 maka dana jaminannya adalah 0.2% dari nilai kontrak.

Free Margin adalah selisih antara Equity dengan Margin total Anda untuk membuka posisi (kalau ada beberapa posisi yang masih terbuka). Kalau tidak ada posisi berarti seluruh dana dalam akun Anda adalah Free…

Free Margin = Equity - Margin total


- … Nah saya coba open posisi pertama 0.1 bisa trs saya open lagi 0.1 tidak bsa …

Dalam hal ini mungkin saja Free Margin dalam akun Anda tidak cukup untuk membuka posisi sebesar 0.1 lot. Mungkin saja Anda sedang ada posisi yang sedang loss sehingga ada floating loss yang mengurangi besarnya Equity.

Jika dilihat dari modal Anda sebesar USD 50, dan open posisi di forex sebesar 0.1 lot, maka nilai per pip untuk pair XXX/USD (EUR/USD, GBP/USD, AUD/USD, NZD/USD) adalah sebesar USD 1, sehingga ketahanan modal Anda adalah sekitar USD 50 / USD 1  50 pip saja. Jadi ada kemungkinan Free Margin tidak cukup.
Jika open posisi 0.05 lot, maka nilai per pip = USD 0.5, sehingga ketahanan modal = USD 50 / USD 0.5 = 100 pip (lebih besar).
Jadi silahkan periksa Free Margin, apakah masih cukup untuk membuka posisi sebesar 0.1 lot.

 

M Singgih   3 Jul 2022

Jika open posisi namun profit terus, apakah hal demikian juga termasuk overtrading?

Marlo   18 Jul 2022

@Marlo: Termasuk. Patokan overtrading bukan dari profit atau loss tapi dari risk per trade.

Misalnya risiko trading 2% Anda menggunakan lot 0.5, maka lot yang paling tinggi untuk tidak "overtrading" adalah 0.5.

  • Jika Anda mengambil posisi lot 0.1 sebanyak 4 kali (total 0.4), maka ini tidak termasuk overtrading. 
  • Jika Anda mengambil posisi lot 0.2 sebanyak 3 kali (total 0.6), maka ini termasuk overtrading.

Bagaimana seandainya kalau profit terus? Bagus, artinya ekuity dan balance Anda terus naik.

Sekarang saya balik, bagaimana kalau ternyata posisi yang profit tadi berbalik menjadi loss?

Tentu ini akan membuat akun Anda mengalami drawdown besar dan bisa jadi margin call.

Kiki R   19 Jul 2022

Apakah open posisi di banyak pair juga terhitung masuk pada overtrade pak? sering sekali saya mendapati sinyal yang muncul bersamaan pada beberapa pair sekaligus dan kalau loss semua memang sangat berasa. Menyikapi hal ini bagaimana ya pak, mengingat sinyal itu jg peluang untuk dapat keuntungan dan kita belum tahu pasti apakah posisi akan profit atau tidak. apakah saya tetap harus masuk sesuai dengan sinyal tidak peduli berapa banyak pair yang akhirnya open posisi?

Putu Bulan   8 Sep 2022

"apakah open posisi di banyak pair juga terhitung masuk pada overtrade pak?"

Ya

"apakah saya tetap harus masuk sesuai dengan sinyal tidak peduli berapa banyak pair yang akhirnya open posisi?"

Tidak, Anda harus membatasi pair yang ditradingkan. Caranya, adalah dengan memilih pair satu atau dua pair saja yang paling bagus peluangnya diantara yang lain.

Kiki R   10 Sep 2022

Kiki R: Halo Kak, saya ada pertanyaan mengenai pair yang ditradingkan, ada gak rekomendasi buat saya? Dan dalam mempeljari Forex apakah memplejari satu jenis pasangan mata uang terlebih dahulu hingga tau ciri-cirinya atau justru mempelajari banyak pair agar ga tergntng sama 1 pasangan mata uang aja kak? Terima kasih!

Sandy   9 Feb 2023

Jawaban untuk Sandy:

Saya lihat dari pertanyaan Anda sepertinya trading sudah cukup bagus, bisa melihat peluang dan sekarang tinggal memilih peluang yang lebih baik.

Untuk pair yang ditradingkan lebih baik major pair karena punya spread yang lebih rendah dan pergerakannya lebih mudah dipahami.

Sedangkan untuk pemilihan pair, sebaiknya Anda fokus ke satu pair dulu hingga tau ciri-cirinya. Nanti bisa dikembangkan ke pair lainnya.

Sebagai alternatif, Anda bisa buka history transaksi dan cek di pair mana yang Anda trading mempunyai selisih profitnya paling besar.

 

Kiki R   11 Feb 2023

Marlo:

Masalahnya, bisakah memastikan open posisi terus itu nantinya bakal profit semua? Kita hanyalah manusia biasa. Bukan peramal yang bisa mengintip masa depan. Juga bukan Tuhan yang dapat menentukan masa depan.

Definisi overtrading itu juga kebanyakan open posisi. Titik. Nggak peduli posisi itu cuan ato boncos.

Sofiyan   16 Feb 2023

M Singgih: lumayn pusing ea packk itungx. Apakah ada tools yg kita tinggal masuk2an angka lalu jumlah maksimal trade yg bole dilakukan muncul sendiri? Yang model kalkulator ato AI ghitu. Mohon info dan panduanx. Thkz. 

Minki Avizi   13 Mar 2023

@ Minki Avizi:

Setahu saya tidak ada.

 

M Singgih   14 Mar 2023

Jawaban untuk Sudarjanto:

Berikut ini beberapa tips untuk menghindari overtrading:

  • Tetapkan trading plan yang jelas: Menentukan trading plan yang jelas dan mengikuti aturan-aturan yang telah ditetapkan dapat membantu menghindari overtrading. Ketika mengikuti trading plan yang telah dibuat, trader akan lebih tenang dan dapat menghindari keputusan trading yang terburu-buru.
  • Tetapkan batas kerugian dan target keuntungan: Trader harus menentukan batas kerugian dan target keuntungan untuk setiap posisi trading yang dibuka. Hal ini akan membantu trader untuk mengevaluasi risiko dan keuntungan sebelum memutuskan untuk membuka posisi trading baru.
  • Gunakan manajemen risiko: Trader harus menggunakan manajemen risiko yang tepat untuk setiap posisi trading, seperti menentukan stop loss dan membatasi ukuran posisi trading. Dengan demikian, trader dapat meminimalkan risiko kerugian.
  • Hindari trading berlebihan pada waktu yang sama: Trader harus menghindari membuka terlalu banyak posisi trading dalam satu waktu. Sebagai gantinya, trader harus fokus pada beberapa posisi trading yang dianggap paling potensial dan mengelola risiko pada masing-masing posisi tersebut.
  • Jangan trading saat dalam kondisi emosi yang tidak stabil: Trader harus menghindari trading ketika sedang dalam kondisi emosi yang tidak stabil, seperti terlalu senang atau terlalu marah. Sebaliknya, trader harus menjaga keseimbangan emosi dan pikiran yang jernih untuk membuat keputusan trading yang bijak.
  • Evaluasi kinerja trading secara berkala: Trader harus secara berkala mengevaluasi kinerja trading dan melacak kinerja trading mereka terkait dengan strategi trading mereka. Hal ini akan membantu trader untuk mengidentifikasi kelemahan dalam trading mereka dan membuat perubahan yang diperlukan untuk memperbaiki kinerja trading.

Menghindari overtrading adalah langkah penting untuk meminimalkan risiko kerugian dalam trading. Dengan mengikuti beberapa tips di atas, trader dapat menghindari jebakan overtrading dan meningkatkan kinerja trading mereka.

Kiki R   16 Mar 2023

Apakah penyakit overtrading bisa diobati? Saya kerap kali overtrading, terutama setelah mendapatkanprofit secara beruntun.

Kalisya   16 Mar 2023

Jawaban untuk Kalisya:

Tentu saja bisa. Cara untuk mengobati penyakit ovetrading adalah merubah belief Anda terhadap trading.

Saya kasi satu contoh. Tulis satu kalimat positif tentang bahaya overtrading dan sertakan screenshot akun Anda yang loss karena overtrading. Dibagian bawahnya, tambahakan quotes seperti "overtrading akan menghancurkan akunmu".

Letakkan catatan ini di dekat Anda saat trading.

Lalu saat mendapatkan profit beruntun, jangan langsung entry, baca 3 kali tulisan yang sudah Anda siapkan tersebut. Lihat respon tubuh Anda.

Anda perlahan-lahan akan mulai mengalami perubahan belief dari yang "selalu" terjerumus ovetrading menjadi "mulai tidak sering" ovetrading. Perubahan ini akan memakan waktu dan memerlukan praktek terus menerus.

Kiki R   19 Mar 2023
 Ginanjar |  2 Dec 2020

Oversold atau Overbought, seharusnya open posisi apa? Soalnya ketika oversold kan harga jenuh >> kemungkinan akan naik lagi>>Jadi saya buka BUY. Tapi kok harganya semakin jatuh ya pak, ga kunjung balik? Dan sebaliknya untuk overbought juga sama harga semakin naik. Apakah saya yang salah setting RSI nya?

Lihat Reply [21]

@ Ginanjar:

Sinyal overbought dan oversold yang ditunjukkan oleh indikator oscillator (RSI, stochastic dsb) digunakan untuk entry pada saat pergerakan harga sedang sideways atau ranging, yaitu bergerak dalam range yang terbatas. Sebagai referensi bacaan, silahkan simak 3 Tips Trading Dengan Indikator RSI berikut.

Jika pergerakan harga sedang trending atau berubah dari sideways menjadi trending (baik uptrend atau downtrend), maka sinyal overbought dan oversold tidak berlaku. Untuk mengetahui pergerakan harga sedang sideways atau trending, bisa diamati dari indikator ADX. Jika ADX melebihi level 25, maka diasumsikan pergerakan harga sedang trending. 

M Singgih   3 Dec 2020

Hemmm..berarti saya salah pakai indikator ini..soalnya benar, benar seperti yang Anda bilang, saya tradingnya trendnya kebetulan naik..

Kalau pakai indikator ADX biasanya dipasangkan sama indikator apa gan? Apa cukup dengan indikator ADX aja?

Ginanjar   4 Dec 2020

@ Ginanjar:

Kombinasi indikator trend biasanya adalah moving average (SMA atau EMA), MACD, parabolic SAR dan ADX. Untuk melihat volatilitas pergerakan harga bisa digunakan indikator Bollinger Bands bersamaan dengan indikator trend.

 

M Singgih   6 Dec 2020

Pak ketika terjadi Overbought dan Oversold,..itu dianjurkan untuk buka posisi atau justru dilarang ya? Soalnya ada beberapa artikel yang menyarankan dan ada juga yang tidak menyarankan pembukaan posisi saat Overbought/Oversold.

Kalau iya dianjurkan buka posisi. Gimana skemanya? pembukaan posisi dilakukan ketika sudah terjadi Overbought dan Oversold, atau candle hendak mengalami Overbought/Oversold (mem-break garis 80/30)? Makasih pak

Robin   25 Feb 2021

@ Robin:

- Pak ketika terjadi Overbought dan Oversold,..itu dianjurkan untuk buka posisi atau justru dilarang ya?

Jika pergerakan harga sedang sideways, maka keadaan overbought atau oversold adalah sinyal untuk membuka posisi. Saat overbought maka open sell, dan saat oversold open buy.


- … pembukaan posisi dilakukan ketika sudah terjadi Overbought dan Oversold, atau candle hendak mengalami Overbought/Oversold (mem-break garis 80/30)?

Pembukaan posisi dilakukan ketika kurva indikator oscillator (RSI, stochastic atau CCI) sudah berada pada area overbought atau oversold. Bukan candle-nya, tetapi kurva indikatornya. Candle tidak mengenali keadaan overbought atau oversold.

M Singgih   26 Feb 2021

@Edi Aminoto: Ada, namanya komisi. Ada broker yang tanpa komisi dan ada juga yang menggunakan komisi.

Lihat di detail akun yang Anda gunakan mengenai komisi transaksi.

Kiki R   5 Apr 2022

@ Darminto:

Adanya istilah overbought atau jenuh beli dan oversold atau jenuh jual pada indikator jenis oscillator (RSI, stochastic, CCI, dsb) adalah sebagai sinyal untuk membuka posisi pada saat pergerakan harga dalam keadaan sideways.

Ketika harga berada pada area overboght atau jenuh beli berarti sinyal untuk sell, dan sebaliknya ketika harga berada pada area oversold atau jenuh jual berarti sinyal untuk buy.

Jika pergerakan harga dalam keadaan trending, baik uptrend maupun downtrend, atau berubah dari sideways menjadi trending, maka sinyal dari overbought dan oversold tidak berlaku. Dalam hal ini trader bisa mengamati keadaan divergensi antara pergerakan harga dan penunjukkan kurva indikator oscillator.

Untuk penjelasan mengenai fungsi overbought dan oversold, silahkan baca:
Apa Fungsi Overbought Dan Oversold Dalam Trading Forex?

M Singgih   11 Apr 2022

@ Aslam Khan:

Overbought atau keadaan jenuh beli dan oversold atau keadaan jenuh jual hanya berlaku atau valid jika pergerakan harga sedang sideways. Ketika pergerakan harga sedang trending (uptrend atau downtrend) maka keadaan overbought dan oversold tidak valid.

Mengenai time frame, semakin tinggi time frame yang digunakan maka akan semakin akurat area overbought dan oversold yang ditunjukkan. Misal overbought dan oversold yang terjadi pada time frame daily akan lebih akurat dibandingkan dengan yang terjadi pada time frame 30 menit (M30).

M Singgih   13 Apr 2022

@ Ardi Yanto:

Sinyal untuk entry biasanya diamati dari price action yang terbentuk, kemudian konfirmasikan dengan indikator teknikal. Jika terkonfirmasi berarti sinyal tsb valid dan bisa entry. Sebaliknya jika tidak terkonfirmasi oleh indikator teknikal, maka jangan entry dulu, tunggu sampai terkonfirmasi.

Price action bisa berupa single candle seperti pin bar, doji, hammer, shooting star, dsb. Bisa juga double candle seperti bullish / bearish engulfing, double top, double bottom, dsb. Bisa tripe candle seperti morning star dan evening star. Bisa juga multi candle yaitu pola-pola pada chart seperti head and shoulders.

Misal terjadi bullish engulfing candle dan indikator trend misal titik parabolic SAR berada di bawah candle, maka sinyal bullish terkonfirmasi dan trader bisa entry buy.

Untuk penjelasan mengenai entry berdasarkan price action, silahkan baca: Trading Dengan Metode Price Action

M Singgih   27 Apr 2022

@Sofy Amalia:

Tentu saja bisa bu. Ada dua cara untuk melihat kondisi Overbought dan Oversold pada indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD). Cara pertama dan yang paling sering digunakan adalah dengan melihat perpotongan antara Histogram MACD dengan level MACD Line.

macd--ob-1

Overbought terjadi saat Histogram MACD berhasil Cross level MACD Line dari bawah ke atas. Sedangkan Oversold terjadi saat Histogram MACD Cross level MACD Line dari atas ke bawah (lihat gambarpada bagian yang dilingkari di atas)

Cara kedua adalah menarik garis secara manual pada Histogram MACD dengan menghubungkan level-level tempat terjadi pembalikan di Histogram MACD. Penarikannya sama seperti ketika ibu menarik garis Support dan Resistance pada chart.

macd-ob-2

Overbought terjadi saat Histogram MACD berada pada bagian atas garis Resistance yang ditarik. Sedangkan kondisi Oversold terjadi saat Histogram MACD berada pada bagian bawah garis Support yang ditarik.

Nur Salim   30 Apr 2022

Fungsi overbought dan oversold dalam trading?

Darminto   7 Apr 2022

Time frame apa yang akurat untuk menentukan overbought dan oversold?

Aslam Khan   12 Apr 2022

Min, kalau MACD termasuk jenis Oscillator, bagaimana caranya ya kita melihat overbought dan oversoldnya?

Sofy Amalia   30 Apr 2022

bagaimana cara memahami signal agar tidak salah memasang open posisi?

Ardi Yanto   26 Apr 2022

Adakah biaya yang dikeluarkan saat open posisi?

Edi Aminoto   5 Apr 2022

Overbought Oversold di indikator RSI dan Stochastic apakah berbeda? Mana yang lebih baik untuk mendeteksi Overbought Oversold pada strategi timeframe rendah?

Patrick   10 Jun 2022

@Patrick: Overbought Oversold di indikator RSI dan Stochastic apakah berbeda?

Berbeda, dari dasar perhitungan kedua indikator ini saja berbeda.

Mana yang lebih baik untuk mendeteksi Overbought Oversold pada strategi timeframe rendah?

Saya menyarankan stochastic daripada RSI. Alasannya karena secara default stochastic lebih sensitif daripada RSI.

Pada time frame rendah, sensitifitas sangat diperlukan karena perubahan harga lebih cepat.

Kiki R   13 Jun 2022

Untuk menentukan overbought atau oversold, baiknya menggunakan time frame mana ya kak? Terima kasih

Endah   20 Jul 2022

@Endah: Boleh di semua time frame, namun sebaiknya gunakan sesuai gaya trading Anda.

Misalnya Anda seorang daytrading (intraday trader), Anda bisa menentukan overbought dan oversold pada time frame H4 atau H1.

Kiki R   21 Jul 2022

Pak, apakah overbought dalam saham itu sama dengan overvalued?

Nana   26 Oct 2022

@ Nana:

Pada perdagangan saham, istilah overbought bisa diartikan secara fundamental atau secara teknikal. Secara fundamental, sebuah saham dianggap overbought ketika price-earnings ratio (P/E ratio)-nya melebihi indeks relevan atau lebih tinggi dibanding rata-rata sektornya. Investor cenderung menganggap saham ini  overvalued  dan menahan diri untuk tidak melakukan pembelian.

Secara teknikal, keadaan overbought dan oversold terjadi ketika pergerakan harga sedang sideways atau ranging. Ketika pergerakan harga sedang bergerak trending baik uptrend maupun downtrend, maka overbought dan oversold tidak berlaku.

Secara teknikal, keadaan overbought bukan berarti harga saham tersebut telah overvalued, tetapi secara sentimen pasar telah jenuh beli. Hal ini bisa terjadi ketika volume beli sudah cukup banyak sehingga minat beli semakin kecil hingga harga saham sulit untuk naik lebih tinggi lagi. Di level tersebut, harga saham itu dinamakan dengan overbought atau jenuh beli. Overbought dan oversold bisa diamati dari indikator oscillator seperti RSI, stochastic atau CCI.

M Singgih   27 Oct 2022
 

Komentar @inbizia

Minta tanya dong, penggunaan RSI ini sbaiknya di timeframe mana n enakan cock utk trading style sperti apa. Krna dalam artikel emang ngejalasin cara utk ngebaca ini RSI, klu nyentuh 30 maka bisa buy krna pasar dlm keadaan oversold dan akan segara bounce back bgitu jga sebaliknya. Tpi, setau aku kan, terkadang indikator2 kyk gini selain perlu indikator lain, diperlukan jga timeframe yg tepat bukan? Seingat aku, terkadang nih misalkan aku di TF 1H bisa aja berubah di TF 15 menit. Nah, apakah bsa mnta saran, misalkan day trading gt stylenya. Apakah RSI ini bisa dipakai, dan di TF brapa serta indikator tambahan misalkan MA bsa setting ke angka brapa, dan bagaimana cra ngeliat/ngebacanya? makasih
 Raflan |  28 Mar 2023
Halaman: Cara Mudah Deteksi Kondisi Jenuh Pasar Ala Broker Monex
utk timeframe sih tergantung preferensi trader ya, di saya sndiri ga bsa nyaranin di TF berapa. Tpi intinya TF semakin kcil ato singkat maka keakuratannya jga akan berkurang alias terlalu sensitif jdi perlu ada indikator lain. Klu saya pribadi sndiri sih memakai RSI dan MACD sbagai penguat sinyal dri pasar. Saya sndiri menciba di TF 30, dan ini benaran tergntnung preferensi trader ya. Dan saya mengikuti langkah2nya di artikel ini : Cara Melihat Peluang Pasar Dengan MACD dan RSI. Intinya klu baca MACD, bila kedua garis MACD menyilang, maka sinyal utk berbalik arah itu ada dtambah dngn oversold/overbought diwaktu bersamaan di RSI maka jdi konfirmasi utk segera masuk ke pasar. Utk langkah2 lengkapnya bsa cba baca dan dipraktekin langsung di akun demo kak.
 Dwi A |  28 Mar 2023
Halaman: Cara Mudah Deteksi Kondisi Jenuh Pasar Ala Broker Monex
KLu mnrut aku, selain trading jurnal. Kita harus manfaatin tuh fasilitas yg disediakan oleh broker. Misalkan di MIFX, sbnrnya banyak banget fasilitas yg disediakan utk menunjang tradingnya si trader. Seperti misalkan Market Update, Sinyal Trading, Daily Top Mover, Top Mover, Open Position bahkan nih ada juga fasilitas Trading Jurnal juga. Ya klu broker nya udah lengkap, maka trading plan jga harus dibuat sebagus dan sebaik mngkn n di test jga. Dengan kombinasiin ama fitur di MIFX jga, trader bisa dibantu bngt agar belajar trading dengan lbh optimal. Oh iya detail fiturnya dibaca disni aja kak : Cara Tingkatkan Analisa dengan 6 Trading Tools MIFX
 Dendi |  28 Mar 2023
Halaman: Penyebab Eksekusi Trading Plan Gagal Menurut Mifx
Untuk praktek yg dimaksud adalah trading kan? Klu saran sih cobain trading di akun demo aja terlebih dahulu, baik langsung dri platform trading seperti MetaTrader ato pun coba2 daftar ke broker, ini gratis n ga usah siapin dokumen sgala. Kmudian langsung cus trading di akun demo. Klo bertanya finex sih, biayanya cukup terjangkau kok. Untuk full reviewnya bsa langsung cus ke artikel ini : Kelebihan dan Kekurangan Finex. Nah, mengenai akun yg bsa dipilih itu skrng udah ada akun Mikro di Finex yg bisa deposit $10 aja dngn fixed rate Rp 10.000. Jadi dngn Rp 100.000 udh bsa live trading dan jga bisa buka posisi 0.01 lot yg bisa ngurangin tingkat resiko jga. Overall, Finex buat saya sih cocok2 utk pemula.
 Rioyanto |  29 Mar 2023
Halaman: Cara Menjadi Trader Yang Baik Ala Finex Berjangka
Halo gan, ini pengalaman ane ya selama memakai aplikasi Monex ato sebutannya itu MIFX Mobile. Sblmnya sih blh dibaca review tntng MIFX Mobile di komentar sblmnya, klu ga salah pada komentar kedua. Selama gw make MIFX Mobile itu yg gw rasain pas pertama kli masuk ke aplikasinya itu adalah aman krna saat log in kita bsa daftarin sidik jari kita ato biometrik, shngga aman dri nge hack password semcm gt lah. Kmudian pas di halaman utama lngsng disguhin trading sinyal dkk, sehingga ngakses buat trading jga gampang. Masuk ke trading, kita pilih dlu currency pairs abis tu bisa plih grafik dlu buat analisa. kelemhannya ya disitu, saat pilih currency pairs yg mau ditrading dia ga lngsg mnclin chart yg gw blng sempurna. Cma tampilin chart ala kadar gt, jdi hrus cri tombol grafik. Trading tools di grafik lumyan bnyk n bnrn bnyk, tinggal dipilih mau yg mana. Overall MIFX Mobile mnrut gw bagus bngt buat yg mau trading di HP. N klu misalkan mau cba2 ya daftar di akun demo aja langsung di MIFX mobile, gratis kok.
 Marsianus |  29 Mar 2023
Halaman: Review Broker Monex
Bntu jawab ya, utk mengetahui prinsip leverage sndiri kakak bisa baca di artikel ini : Leverage dan Margin Dalam Trading Forex Utk mengetaui pengaruh leverage ke daya beli itu tinggal mengalikan angka 500 dan deposit kakak. Ini smua tergntung ama jumlah deposit. Klu diperhatiin dngn baik daya beli JavaFX sbtulnya lbh besar bila ngebandingin dngn minimal deposit. Misalkan nih, utk Maxco kan minimal deposit $100 dengan leverage 1:500; maka daya beli yg dihasilkan tu 100 x 500 setara $50,000. Sdngkn nih, utk JavaFX pnya minmal deposit $200 dengan leverage 1:400, maka daya beli setara $80,000. Tetapi bila deposit dipukul ratakan sama, maka tnttu aja Maxco akan menang krna daya beli selisih 100 x lipat. Jd ini tergantng dari depositnya jga ya kak tpi overall emang leverage Maxco lbh unggul dri JavaFX. Btw, selain daya beli disini bisa diartikan Margin ya kak. Lebih jelas lgi enakan baca langsung di artikel yg udah sy bagikan td.
 Indra |  30 Mar 2023
Halaman: Membandingkan Biaya Trading Maxco Dan Javafx

Kamus Forex

Overnight

Posisi trading yang terbuka hingga keesokan harinya. Secara teknis, overnight position mencatat posisi yang masih terbuka saat melewati tengah malam berdasarkan waktu server broker.

Overtrading, Over Trading, Overtrade

Melakukan trading secara berlebihan, baik dengan membuka satu posisi trading dalam jumlah lot besar, atau membuka terlalu banyak posisi dalam satu waktu. Disebabkan oleh emosi trading yang kurang stabil, overtrading disebabkan oleh salah satu atau kedua skenario berikut:

  1. Serakah mengejar profit.
  2. Bernafsu mengganti kerugian dari posisi loss.
Oversold, Overbought

Overbought merupakan kondisi dimana harga naik dan mencapai level tertentu sehingga mengalami jenuh beli. Oversold adalah situasi ketika harga turun hingga level tertentu dan mengalami keadaan jenuh jual.

Year over Year (YoY)

Periode waktu antara tahun ini dengan tahun sebelumnya, biasanya dipakai untuk pengukuran data yang membandingkan data tahun ini dengan tahun sebelumnya (basis tahunan).

Sebagai contoh: apabila inflasi meningkat dari 1.1% ke 1.2% secara YoY, artinya terdapat pertumbuhan sebesar 0.1% secara tahunan.

Quarter over Quarter, Q/Q

Periode waktu antara kuartal saat ini dengan kuartal sebelumnya. Apabila rilis data GDP meningkat dari 1.0% ke 2.0% secara Q/Q , maka artinya GDP kuartal ini lebih baik 1.0% dari kuartal sebelumnya.

Rollover

Posisi trading atau kontrak perdagangan berjangka yang berlanjut pada hari berikutnya.

Short Covering

Menutup posisi short (sell) atau hedging atas posisi short yang telah dibuka. Short covering biasanya merupakan tindakan para investor atau spekulan di pasar finansial.

Overheating

Dalam konteks ekonomi, overheating adalah situasi ketika kapasitas produksi di suatu negara tak mampu memenuhi permintaan agregat. Dengan kata lain, sisi produksi tak mampu mengejar pertumbuhan sisi konsumsi.


Komentar[8]    
  Joko Slamet   |   2 Jun 2020

buat komputer tampilkan 6 layar monitor seperti di atas biayanya berapa? beli di mana?

  Sasongko   |   2 Jun 2020

Itu setup perangkat untuk trader yang sudah pro dan analisa di berbagai market. Sebaiknya trading dengan layar yang minimalis dulu jika belum menjadi full time trader yang terbukti profit secara konsisten.

  Surya   |   20 Jan 2021

Sama bahayanya dengan overtrading adalah doubletrading... yaitu overtrading, tapi harga yang dipasang dua kali harga trading sebelumnya. Jadi misalnya kamu trade, terus loss. Emosi. Pengen balas dendam, akhirnya trading lagi (overtrading) dan pasang harga 2x lipat lebih tinggi....

  Ayu P   |   20 Jan 2021

Kenapa ya orang overtrading, padahal sudah tahu bahayanya?

  Raymond   |   20 Jan 2021

Biasanya orang-orang overtrading saat ada tren di pasar, jadi untuk menambah profit, mereka pasang banyak trade berkali-kali karena melihat garis tren yang terus naik

  Patricia   |   20 Jan 2021

Kalau sudah overtrading, bisa diperbaiki ga?

  Erik   |   20 Jan 2021

Trader-trader biasanya leasing aset sih daripada kredit

  Ciro   |   8 Jun 2022

gejala overtrading no. 3 itu kek gejala orang overthinking... :))