Emas mendapatkan dukungan karena risiko geopolitik mengkatalisasi permintaan, 12 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Data pekerjaan Inggris mendukung penurunan suku bunga BoE, dan saham vodafone naik setelah pendapatan, 12 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/USD: Euro dapat naik lebih tinggi jika stabil di atas level 1.0800, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/GBP tetap dibatasi di bawah level 0.8600 menyusul data ketenagakerjaan Inggris, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Saham-saham top gainers LQ45: PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) +2.17%, PT Bank Pacific Tbk (BRPT) +2.04%, PT Charoen Pokphand Tbk (CPIN) +1.93%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   IHSG melanjutkan penguatannya pada pagi ini, naik 0.21% ke level 7,114, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Aneka Tambang (ANTM) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp3.07 triliun. Cum date untuk dividen ANTM dijadwalkan pada pekan depan, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) akan mengambil keputusan terkait penggunaan laba bersih 2023 lewat RUPST yang digelar hari ini (14/Mei), 20 jam lalu, #Saham Indonesia

10 Kripto Murah Terbaik untuk Investasi Pemula

Bung Jonny 14 Oct 2022
Dibaca Normal 13 Menit
kripto > koin >   #investasi   #kripto   #pemula
Untuk kamu yang masih awam tentang dunia kripto, berikut 10 mata uang kripto murah yang potensial untuk dibeli di tahun 2022.

DI

Cryptocurrency, yang jika diterjemahkan adalah mata uang kripto, merupakan aset digital yang dirancang sebagai media pertukaran melalui kriptografi guna mengamankan transaksi keuangan, mengendalikan penciptaan unit tambahan, dan memverifikasi transfer aset.

Dengan adanya kriptografi, mata uang kripto bisa dibilang mustahil untuk dipalsukan. Cryptocurrency juga bisa digunakan untuk transaksi seperti pembayaran atau transfer dari satu orang ke orang lainnya secara online.

Tidak hanya itu, mata uang kripto juga bisa dijadikan alat pembayaran transaksi pembelian online yang bisa dikonversi menjadi mata uang lain seperti Dollar, Yen, Rupiah dan mata uang lainnya. Sekarang ini, mata uang kripto sudah digunakan untuk berbagai transaksi, seperti pembelian jasa game dan aksesorisnya sampai belanja barang untuk dipakai.

Mata uang kripto murah

Mata uang kripto sempat menjadi investasi yang dipandang sebelah mata di awal kemunculannya. Namun, mata uang kripto sekarang menjadi primadona hampir di semua belahan dunia.

Banyak media-media yang mulai rutin membahasnya dan mungkin bisa dibilang menjadi bahasan utama di setiap konferensi pers di bidang keuangan.

Media ternama asal Amerika Serikat yang memang khusus membahas bisnis dan konsumen, seperti CNBC, setiap hari terus berbicara tentang Bitcoin - mata uang kripto pertama. Tidak hanya memberitakan, CNBC bahkan memasang secara live harga Bitcoin setiap detiknya di layar studio mereka. Jadi, investor belakangan sangat menyadari pentingnya Bitcoin dan pergerakan mata uang kripto setiap harinya.

Baca juga: Harga Bitcoin Hari Ini

Tapi, Bitcoin bukan satu-satunya mata uang kripto di luar sana. Ada banyak opsi lain jika kamu ingin memperbaiki portfolio kamu dengan nama-nama mata uang kripto lain yang tidak kalah besar.

 

Deretan Kripto Murah Potensial untuk Investasi

Perlu diketahui bahwa setiap mata uang kripto adalah unik, sehingga potensi setiap kripto pasti berbeda-beda tingkatannya. Ada yang memang benar-benar menjanjikan, tapi tak sedikit pula koin yang kurang bisa bersaing dalam jangka panjang. Apalagi, kemudahan penciptaan kripto telah membuat banyak pihak berlomba-lomba membuat kripto sendiri, hingga saat ini ada ribuan kripto yang beredar di pasar.

Namun selain potensinya, harga kripto juga perlu menjadi pertimbangan penting. Pasalnya, membeli kripto yang sudah terlampau mahal bisa mendatangkan kerugian apabila ternyata koin tersebut sudah jenuh beli. Belum lagi, Anda perlu menyediakan modal yang tidak sedikit agar bisa membeli kripto tersebut. Itulah mengapa, Bitcoin dan Ethereum (dua kripto paling top saat ini) kadang tidak menjadi pilihan utama para investor kripto.

Baca juga: Bitcoin Vs Ethereum, Mana Yang Lebih Menguntungkan?

Jadi untuk mengambil jalan tengahnya, kripto dengan potensi teknologi yang menjanjikan dan berharga rendah bisa menjadi solusi. Asumsinya, harga kripto tersebut akan semakin naik apabila kripto tersebut mencapai potensi maksimalnya, dan trader yang membelinya di harga rendah dapat mengumpulkan banyak profit.

Nah, sekarang jika kamu sudah siap untuk berinvestasi di beberapa mata uang kripto, berikut 10 opsi kripto murah yang dapat dipertimbangkan:

 

1. XRP (XRP)

XRP atau lebih sering disebut Ripple merupakan token rintisan perusahaan pengembang yang berasal dari Amerika Serikat. Mata uang kripto satu ini bertujuan untuk memfasilitasi transaksi global menjadi lebih cepat, lebih andal, dan dengan biaya lebih rendah.

Ripple pernah terlibat dalam gugatan yang diajukan oleh Komisi Sekuritas dan Bursa AS, yang menuduhnya terlibat dalam perdagangan sekuritas tidak terdaftar. CoinDesk melaporkan, belum ada tanda-tanda bukti yang kuat untuk menuduh Ripple sesuai gugatan tersebut. Jadi, kecil peluang perusahaan ini untuk dinyatakan bersalah.

Produk pembayaran Ripple justru tumbuh sembilan kali lipat antara kuartal kedua tahun 2021 dan kuartal yang sama di tahun 2022. Ripple juga kembali membeli saham Seri C lewat salah satu investornya dan menurut para analis, itu langkah yang tepat untuk memperkuat neraca sebelum nantinya benar-benar melantai di bursa. FXStreet memperkirakan Ripple akan mengumumkan Initial Public Offering (IPO) perdananya dalam waktu dekat ini.

Dengan segala rumor dan permasalahan yang melingkupinya, harga XRP turun jauh dibandingkan tahun lalu. Kini, kamu bisa membelinya langsung dengan harga di bawah $1 saja.

Harga XRP per 14 Oktober 2022: $0.50

 

2. Dogecoin (DOGE)

Awal kemunculan Dogecoin mungkin hanya lelucon. Ya, kripto ini memang dibangun untuk menyindir Bitcoin.

Dogecoin dibuat oleh seorang insinyur perangkat lunak IBM Billy Markus dari Oregon dan insinyur perangkat lunak Adobe Jackson Palmer. Kedua insinyur kenamaan itu punya keinginan membuat mata uang digital peer-to-peer yang bisa menjangkau demografis lebih luas daripada Bitcoin.

Tahun 2021 lalu, mata uang kripto ini naik tajam karena cuitan pengusaha kelas atas Elon Musk di Twitter. Spekulasi jenis yang sama juga pernah membuat GameStop naik lebih dari 400% hanya dalam satu minggu di tahun 2021 lalu.

Baca juga: Kiat Trading Kripto dengan Berita Elon Musk

Konon katanya, Dogecoin telah terpukul keras karena aksi jual kripto sejak awal tahun 2022. Namun, banyak investor melihat penurunan Dogecoin sebagai peluang beli, bukan malapetaka.

Harga DOGE per 14 Oktober 2022: $0.06

 

3. Chainlink (LINK)

Chainlink adalah token Ethereum yang merupakan jaringan oracle terdesentralisasi untuk menghubungkan teknologi blockchain dan non-blockchain. Jaringan ini digunakan untuk terhubung dengan aman ke sumber data eksternal, API, dan sistem pembayaran.

Chainlink menggambarkan dirinya sebagai mata uang kripto yang memungkinkan data dunia nyata dan komputasi off-chain untuk memperluas kemampuan smart contract sambil mempertahankan keunggulan teknologi blockchain.

Jadi, Chainlink bisa dibilang platform yang punya tujuan untuk menjembatani celah antara smart contract berbasis teknologi blockchain dan aplikasi dunia nyata, mengingat blockchain tidak bisa mengakses data di luar jaringan mereka. Oleh karena itulah, oracle diperlukan untuk penyuplai data dalam smart contract.

Harga LINK per 14 Oktober 2022: $7.09

 

4. Uniswap (UNI)

Sebagai pemain utama dalam perdagangan terdesentralisasi, Uniswap mengotomatiskan perdagangan token-token keuangan terdesentralisasi di antara pemegang koin. Hal ini memungkinkan siapa saja yang memegang koin UNI untuk menciptakan likuiditas.

Uniswap sendiri dibangun oleh Hayden Adams yang terinspirasi untuk membuat protokol melalui pos yang diciptakan pendiri Ethereum, Vitalik Buterin. Mata uang digital ini diluncurkan pada tahun 2018 di atas blockchain Ethereum, proyek aset kripto terbesar kedua di dunia berdasarkan market cap.

Baca juga: 5 Proyek Berbasis Ethereum Terpopuler

Keunikan lainnya yang dimiliki Uniswap adalah mengupayakan pembeli dan penjual untuk saling menentukan harga dan melakukan trading. Uniswap menggunakan persamaan matematika sederhana, token pool, dan ETH dalam melakukan keunikan seperti itu.

Uniswap sepenuhnya juga open source, jadi memungkinkan siapa saja, termasuk semua pengguna untuk menyalin kode dan membuat Decentralized Exchange mereka sendiri.

Meski sangat fluktuatif, Uniswap cukup menguntungkan karena sudah menjadi pemain awal dalam pasar kripto yang terdesentralisasi. Baru-baru ini, Uniswap berhasil melampaui total volume perdagangan kumulatif sebesar $1 triliun. Angka itu hanya terkumpul dari 3.8 juta pengguna, sehingga masih banyak peluang untuk meraih keuntungan besar dari koin ini.

Harga UNI per 14 Oktober 2022: $6.28

 

5. Cardano (ADA)

Dengan harganya yang masih kurang dari $1, Cardano menjadi mata uang kripto yang sangat murah. Apalagi, musim Crypto Winter telah menjatuhkan Cardano dari level tertingginya sepanjang masa ($3.10).

Menurut Coinbase, Cardano adalah platform blockchain yang dibangun di atas protokol konsensus bukti kepemilikan yang disebut Ouroboros. Protokol ini memungkinkan kamu dapat memvalidasi transaksi tanpa biaya energi yang tinggi.

Baca juga: Ethereum Vs Cardano, Mana yang Lebih Baik untuk Investasi?

Pengembangnya mengatakan Ouroboros memungkinkan desentralisasi jaringan Cardano dan memberikan menskalakan kebutuhan global tanpa mengesampingkan keamanan secara berkelanjutan.

Cardano dikembangkan menggunakan bahasa pemograman Haskell. Simbol untuk token Cardano, ADA, diambil dari ahli matematika abad ke-19, Ada Lovelace.

Cardano

Cardano punya rekor impresif sejauh ini. Misalnya akhir tahun lalu, mata uang kripto ini telah memproses lebih dari 20 juta transaksi. Baru-baru ini, mereka juga mengeluarkan ADACash, token hadiah yang memperoleh 10,000 pengguna dalam waktu kurang dari sebulan.

Pada awal September kemarin, lebih dari 1000 proyek sedang dibangun di blockchain Cardano. Salah satunya adalah protokol Hydra untuk transaksi pasar DeFi. Meski belum mengumumkan tanggal rilis secara resmi, pernyataan para pengembang Cardano mengisyaratkan bahwa protokol baru itu kemungkinan keluar paling cepat di akhir 2022.

Harga ADA per 14 Oktober 2022: $0.38

 

6. Polygon (MATIC)

Polygon merupakan aplikasi terdesentralisasi yang dibangun di atas jaringan Ethereum sebagai cara untuk memperluas Ethereum menjadi sistem multi-chain. Didukung oleh Coinbase dan Binance, Polygon diciptakan untuk bisa menjadi solusi atas waktu transaksi yang lama maupun tingginya gas fee, dengan tetap mempedulikan keamanan pengguna. Benzinga bahkan menyebut MATIC, sebagai token 'lapisan dua' yang paling menjanjikan.

Semua investasi mata uang kripto bisa dibilang sangat spekulatif, namun bisa jadi, itu mungkin pertanda baik jika melihat performa MATIC. US News melaporkan mata uang kripto satu ini cenderung 'tahan banting' selama aksi jual awal Desember 2021. Sementara kripto lainnya anjlok, MATIC justru melonjak 21%.

Harga MATIC per 14 Oktober 2022: $0.81

 

7. Stellar (XLM)

Stellar merupakan jaringan pembayaran terdesentralisasi dan menggunakan Stellar Lumens sebagai mata uangnya. Meski jaringan bisa digunakan oleh siapa saja, Stellar bertujuan untuk menggabungkan lembaga keuangan yang melakukan transaksi besar. Pada jaringan ini, jenis transaksi besar bisa dilakukan dengan sangat cepat tanpa biaya, tidak seperti pada jaringan blockchain tradisional lainnya.

Fakta unik tentang Stellar (XLM) ini adalah mereka memiliki label halal yang juga menjadi alasan sejumlah bursa jual beli kripto di Indonesia ramai-ramai menyediakan XLM di marketplace mereka.

Bahkan pengakuan tersebut diungkapkan oleh Indodax, sebagai bursa jual beli kripto terbesar di Indonesia saat ini. CEO Oscar Darmawan mengatakan bahwa penetrasi XLM di Indonesia lebih besar dibandingkan dengan perusahaan induknya, Ripple (XRP).

"XLM termasuk dalam lima besar mata uang kripto yang diperdagangkan di Indodax," ucap Oscar sebagaimana dikutip dari Kontan.

Harga stellar lumens sendiri memang sangat fluktuatif selama satu tahun terakhir, tapi para analis industri keuangan memprediksi harga XLM bakal meningkat di tahun 2022.

Harga XLM per 14 Oktober 2022: $0.11

 

8. The Sandbox (SAND)

Sandbox adalah Metaverse berbasis blockchain yang merupakan sebuah game virtual menggunakan model play-to-earn. Dengan model ini, pengguna bisa membuat, membeli, menjual, dan mengumpulkan aset digital dalam bentuk NFT. Mereka juga bisa membuat dan memonetisasi game mereka sendiri, serta mendapatkan SAND setiap kali orang memainkannya.

Menurut CoinMarketCap, Pixowl menciptakan game The Sandbox pada tahun 2011 untuk memperkenalkan blockchain ke industri game mainstream. Para investornya adalah Atari, Helix, dan CryptoKitties. Dengan Metaverse yang sekarang jadi hype, game berbasis blockchain seperti The Sandbox mulai mendapat perhatian. Permainan ini mirip seperti Minecraft dan Roblox.

Baca juga: 7 Game Penghasil Cuan Terbaik yang Berbasis Blockchain

Jika mengutip situs resminya,The Sandbox mengklaim bahwa mereka merupakan dunia virtual yang siap menjadi wahana bagi pemain untuk membangun, memiliki, dan melakukan monetisasi pengalaman dalam bermain game di blockchain Ethereum.

Jadi, investor yang ingin mulai investasi dalam kolaborasi dunia hiburan dan teknologi blockchain, SAND bisa menjadi solusinya.

Harga SAND per 14 Oktober 2022: $0.77

 

9. Decentraland (MANA)

Decentraland merupakan platform game virtual reality yang berbasis blockchain Ethereum. Platform ini bisa dibilang dunia virtual, di mana pengguna akan memiliki kesempatan untuk membeli sebidang tanah yang bisa mereka bangun dan monetisasi secara jangka panjang.

Pada Metaverse Decentraland, wahana untuk kamu berinteraksi disebut LAND; ini merupakan Non-Fungible Token (NFT) yang bisa dibeli dalam game. Setelah kamu memiliki sebidang LAND, kamu bisa melakukan apa saja terhadap LAND tersebut. Selayaknya kamu baru membeli sebidang tanah di dunia nyata, kamu bebas mau melakukan apa di atasnya.

Sebagai inovator Metaverse, Decentraland sudah bergabung dengan Versus Entertainment untuk membuat sebuah film yang diadaptasi dari The Infinite Machine, menceritakan kisah salah satu pendiri Ethereum yakni Vitalik Buterin.

Harga MANA per 14 Oktober 2022: $0.64

 

10. NEAR Protocol (NEAR)

NEAR Protocol adalah blockchain layer 1 yang dirancang untuk menjadi platform cloud computing berbasis komunitas dengan kecepatan transaksi lebih cepat, output lebih baik, dan peningkatan interoperabilitas jika dibandingkan dengan blockchain lainnya.

Meski belum memiliki kematangan seperti blockchain-blockchain yang lebih dulu berkiprah, NEAR punya prospek yang sangat bagus karena berkomitmen untuk memperbarui kode awal dan merilis pembaruan, guna membuat platform yang sangat aman dan dapat mengelola aset bernilai tinggi.

Mekanisme bukti kepemilikan yang disebut Doomslug membuat platform NEAR aman tanpa menaikkan biaya. Belum lagi, teknologi Nightshade yang membagi riwayat transaksi blockchain untuk mempercepat pemrosesan juga diterapkan di sini.

Proyek NEAR memiliki potensi untuk mengurangi hambatan adopsi Web3, apalagi setelah baru-baru ini sudah bekerja sama dengan Google Cloud. Nantinya, Google Cloud akan memberikan dukungan teknis untuk penerima hibah NEAR Foundation saat mereka mengembangkan dan menskalakan aplikasi terdesentralisasi serta proyek Web3.

Harga NEAR per 14 Oktober 2022: $3.11

 

Tips Membeli Kripto Murah untuk Pemula

Selain memastikan uang kripto yang dibeli, kamu juga harus memeriksa platform jual beli kripto (platform exchange) sebelum hendak memulai berinvestasi. Dalam memilih platform exchange, kamu wajibmemeriksa legalitas dan keamanannya. Di Indonesia, semua platform harus terdaftar di Bappebti.

Jika sudah menemukan satu platform exchange untuk melakukan investasi, kamu juga bisa melihat review para pengguna. Seperti apa pengalaman pengguna lainnya selama menggunakan platform tersebut bisa menjadi parameter kualitas exchange yang cukup baik.

Baca juga: Tips Memilih Exchange Kripto Lokal Terbaik

 

Transaksi Kripto Sedang Turun, Amankah Beli Kripto Murah?

Banyak pihak yang mengungkapkan nada pesimisme melihat transaksi kripto beberapa bulan terakhir menurun. Namun, menurut platform transaksi kripto terbesar di Indonesia, Indodax, penurunan transaksi kripto masih dalam batas wajar.

Apalagi di tahun 2021, nilai transaksi aset digital memang sangat meningkat, bahkan bisa dibilang menyentuh level tertinggi sepanjang masa. CEO Indodax Oscar Darmawan mengatakan jika nilai transaksi tahun 2021 jauh lebih besar karena harga kripto yang bullish serta banyak investor melakukan transaksi dan mengambil keuntungan.

"Berbeda dengan tahun ini di mana selain harga kripto yang sedang bearish, para investor pun enggan untuk bertransaksi karena melihat bahwa pasar sedang bearish," kata Oscar.

Meski para investor enggan untuk bertransaksi, secara keseluruhan, minat masyarakat Indonesia terhadap aset digital masih relatif tinggi. Pernyataan Oscar didukung oleh jumlah investor kripto yang masih tumbuh signifikan, mengalami kenaikan 43.75 persen dibanding total jumlah investor tahun 2021 lalu.

"Jumlah investor yang sudah tembus 16.1 juta investor, membuat kita berpeluang di tahun 2023, punya 20 juta investor. Peminat investasi kripto masih banyak di Indonesia," tutur Oscar.

Anggapan yang sama datang dari trader Tokocrypto, Afid Sudjono. Ia berpendapat bahwa performa market kripto memang masih variatif. Sejumlah kripto big cap terpantau masuk zona hijau, namun rentan untuk kembali anjlok. Jadi menurutnya, investor hanya sedang waspada.

 

Tahukah Anda? Tidak seperti di pasar saham, penurunan harga di pasar kripto juga bisa dimanfaatkan untuk mengambil keuntungan. Untuk mengetahui cara-caranya, simak artikel Belajar Trading Cryptocurrency di Pasar Bearish.

Terkait Lainnya
 
Emas mendapatkan dukungan karena risiko geopolitik mengkatalisasi permintaan, 12 jam lalu, #Emas Fundamental

Data pekerjaan Inggris mendukung penurunan suku bunga BoE, dan saham vodafone naik setelah pendapatan, 12 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/USD: Euro dapat naik lebih tinggi jika stabil di atas level 1.0800, 12 jam lalu, #Forex Teknikal

EUR/GBP tetap dibatasi di bawah level 0.8600 menyusul data ketenagakerjaan Inggris, 12 jam lalu, #Forex Teknikal

Saham-saham top gainers LQ45: PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) +2.17%, PT Bank Pacific Tbk (BRPT) +2.04%, PT Charoen Pokphand Tbk (CPIN) +1.93%, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

IHSG melanjutkan penguatannya pada pagi ini, naik 0.21% ke level 7,114, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Aneka Tambang (ANTM) menyampaikan jadwal pembagian dividennya sebesar Rp3.07 triliun. Cum date untuk dividen ANTM dijadwalkan pada pekan depan, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) akan mengambil keputusan terkait penggunaan laba bersih 2023 lewat RUPST yang digelar hari ini (14/Mei), 20 jam lalu, #Saham Indonesia


Forum Terkait

 Ahong |  1 Apr 2021

Pak, misalkan saya punya uang 50 juta, dan pingin investasi saham jangka panjang minimal 10 tahun. Antara saham option dan index bagusan mana pak? Makasih

Lihat Reply [7]

@ Ahong:

Baik saham option maupun indeks saham merupakan produk derivatif (turunan) dari pasar saham. Keduanya tidak merepresentasikan kepemilikan dalam bentuk apapun atas saham suatu perusahaan.

Jika Anda trading saham option, maka Anda harus bisa memprediksi harga suatu saham akan naik atau turun dalam jangka waktu tertentu. Jika harga saham diprediksi akan naik, maka trader akan membuka opsi Call, dan jika diprediksi turun, trader akan membuka opsi Put. Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan baca: Apa Itu Option Saham (Stock Options) Dan Bagaimana Contohnya?

Jika Anda trading indeks saham, maka Anda harus bisa memprediksi indeks suatu bursa saham akan naik atau turun. Yang ditradingkan biasanya adalah indeks Hang Seng, Nikkei, Kospi, Dow Jones, S&P 500 dan Nasdaq. Baca juga: Mengenal Apa Itu Indeks Saham Dan Beragam Manfaatnya

Menurut kami, jika Anda ingin berinvestasi di pasar saham, sebaiknya investasi sahamnya (beli saham perusahaan yang prospeknya bagus). Tetapi kalau ingin trading di produk derivatif saham, menurut kami trading di indeks saham lebih mudah, karena naik turunnya indeks saham suatu bursa lebih mudah diprediksi atau dianalisa dibandingkan dengan prediksi akan naik atau turunnya suatu saham dalam jangka waktu tertentu.

M Singgih   3 Apr 2021

Kalau beli saham perusahaannya langsung, risiko paling bahayanya apa pak?

Kata orang di forum, kalau main saham itu katanya lebih berisiko ya dibanding forex, apakah benar pak?

Dan satu lagi pak, kalau untuk orang Indo, apakah saham perusahaan yang bisa dibeli itu perusahaan orang Indo saja?

Terima kasih atas jawabannya🙏

Ahong   5 Apr 2021

@ Ahong:

- Kalau beli saham perusahaannya langsung, risiko paling bahayanya apa pak?

Risikonya tentu saja kalau harga saham yang Anda beli turun, sehingga mengalami kerugian. Risiko yang lebih besar adalah kalau saham yang Anda beli di-delisting dari bursa. Oleh sebab itu sebelum membeli sebuah saham pelajari dulu fundamental perusahaannya.

- Kata orang di forum, kalau main saham itu katanya lebih berisiko ya dibanding forex, apakah benar pak?

Tidak juga. Menurut kami trading forex risikonya lebih besar karena menggunakan leverage tinggi dan juga fluktuasi pergerakan harganya lebih besar.

- kalau untuk orang Indo, apakah saham perusahaan yang bisa dibeli itu perusahaan orang Indo saja?

Kalau Anda trading di Bursa Efek Indonesia (BEI), maka Anda hanya bisa trading saham-saham perusahaan yang listing di BEI saja, yaitu perusahaan-perusahaan dari Indonesia saja. Tetapi jika Anda trading di bursa New York, maka Anda bisa trading saham-saham perusahaan yang listing di New York Stock Exchange (NYSE). Untuk trading di NYSE Anda harus mencari perusahaan pialang yang menawarkan trading di NYSE.

 

M Singgih   7 Apr 2021

Untuk mahasiswa rekomendasi Saham yang seperti apa pak? Daripada uang buat jajan ga jelas mending buat beli saham..haha

Oddie   12 Apr 2021

@ Oddie:

Kalau Anda pemain baru, kami sarankan untuk masuk pada saham-saham lapis pertama atau saham-saham blue chips seperti TLKM, BBCA, UNVR, dsb.
Penjelasan mengenai saham-saham blue chips, silahkan baca:

M Singgih   13 Apr 2021

Kalau dengan saham yang di reksadana itu pak, apakah sama? Dan bagus mana dengan membeli saham perusahaan dengan beli saham di reksadana?

Nur Salim   13 Apr 2021

@ Nur Salim: Saham-saham yang ada pada portofolio produk reksadana saham adalah saham-saham pilihan hasil analisa dari manager investasi perusahaan yang menerbitkan reksadana tersebut, jadi tentu merupakan saham-saham pilihan yang prospeknya bagus.

Kalau Anda belum berpengalaman di saham, menurut kami lebih aman membeli produk reksadana, dalam hal ini reksadana saham. Mengenai reksadana, silahkan baca:

M Singgih   14 Apr 2021
 Nur Hadi |  15 Jul 2021

Untuk pemula, lebih disarankan investasi di obligasi dan reksadana? Butuh rekomendasi dan alasan mendasarnya min. Soalnya baru masuk di dunia investasi. Makasih

Lihat Reply [17]

@ Nur Hadi:

Menurut saya tidak juga. Obligasi dan deposito adalah instrumen investasi dengan pendapatan tetap tetapi returnnya kecil. Reksadana returnnya bisa lebih besar tetapi bisa mengalami kerugian. Kalau ingin aman, memang bisa investasi pada obligasi atau deposito.

Silahkan baca:

M Singgih   16 Jul 2021

Wah terima kasih banyak pak rekomendasi bacaannya.

Jangka waktu investasi deposito idealnya berapa tahun pak, kebetulan saya memiliki modal 10 juta dan saya memutuskan menaruh uang saya di Deposito. Terima kasih

Nur Hadi   16 Jul 2021

@ Nur Hadi:

Kalau menurut saya, lebih enak yang jangka waktunya satu bulan dengan kondisi diperpanjang otomatis (Automatic Roll Over atau ARO). Memang yang jangka waktu satu tahun mungkin bunganya lebih tinggi, tetapi pada kondisi saat ini terpautnya tidak begitu besar. Selain itu kalau jangka waktunya satu bulan, kita bisa lebih cepat menarik dananya jika kita butuh untuk investasi lainnya yang lebih menguntungkan.

 

M Singgih   19 Jul 2021

Hemmm gt....investasi lainnya ini maksutnya investasi di obligasi jenis lainnya gt ya pak?

Saya juga mau tanya, apakah berita fundamental memiliki pengaruh besar terhadap obligasi seperti pada forex dan saham? Matur suwun

Nur Hadi   21 Jul 2021

@ Nur Hadi:

Jenis obligasi ada obligasi pemerintah dan obligasi perusahaan.

Pengaruh berita fundamental terhadap harga obligasi tidak signifikan seperti halnya pada forex. Yang berpengaruh terutama adalah pengumuman rating dari lembaga pemeringkat utang.

 

M Singgih   22 Jul 2021

Beda signifikan antara obligasi dan reksadana itu apa Gan? Kalau ditinjau dari upaya untuk cuan, yang mana peluangnya yang lebih besar? Kalau Surat utang negara dan sukuk itu, itu masuknya obligasi ya? Berapa lama investasi kita akan memperlihatkan hasilnya, contoh kasus: kita punya dana 50 juta sebagai modal investasi. Terima kasih.

Sulaiman   23 Nov 2022

Simplenya gan, obligasi adalah bagian dari beberapa produk reksadana sedangkan reksadana itu sendiri adalah kumpulan dari beberapa instrumen investasi yang dana nya dikelola oleh Manajer Investasi. 

Benar, obilgasi itu salah satunya adalah surat utang negara dan untuk lama dan seberapa besar hasil investasi dari obligasi biasanya sih akan dihitung perkiraannya di beberapa platform investasi. Jadi ada kalkulatornya sendiri dan bisa agan cek sendiri.

Afgan   5 Jan 2023

@Sulaiman:

-->Beda signifikan antara obligasi dan reksadana itu apa Gan?

Dalam investasi obligasi, kita membeli surat utang dari pemerintah/perusahaan. Pemerintah/perusahaan akan memberikan kupon (bunga/bagi hasil) kepada kita secara reguler sampai jatuh tempo. Saat jatuh tempo, semua investasi kita akan dikembalikan.

Jangka waktu investasi obligasi bermacam-macam, yang paling pendek sekitar 1-3 tahun, yang paling panjang bisa berpuluh-puluh tahun. Kita tidak bisa mencairkan dana investasi sebelum jatuh tempo. Kalau butuh mencairkan sebelum jatuh tempo, kita cuma bisa menjual obligasinya ke pihak lain (dengan harga yang biasanya lebih murah daripada harga beli awal).

Dalam investasi reksa dana, kita menyetorkan uang untuk dikelola oleh Manajer Investasi (MI) sesuai pilihan aset kita. Pilihan asetnya bermacam-macam, termasuk saham, obligasi, deposito, dll. Apabila kita memilih reksa dana obligasi (disebut juga reksa dana pendapatan tetap), maka MI akan menginvestasikan uang kita ke dalam bermacam-macam obligasi.

Setiap produk reksa dana terbagi dalam unit. Nah, kita membeli unit-unit tadi sesuai dengan Nilai Aktiva Bersih (NAB) per unit. Umpamanya NAB reksa dana kamu Rp1000 dan kamu punya uang Rp2 juta, maka kamu beli reksa dana 2000 unit.

Keuntungan dari kelolaan MI itu akan muncul sebagai peningkatan Nilai Aktiva Bersih (NAB). Umpamanya investasi obligasinya untung Rp25 per unit, maka NAB naik menjadi Rp1025. Kamu bisa mencairkan reksa dana dengan menjualnya setelah NAB meningkat.

Reksa dana terbuka tidak memiliki jangka waktu tertentu. Kita bisa mencairkan investasi kapan saja.

perbedaan obligasi dan reksa dana

--->yang mana peluangnya yang lebih besar?

Bervariasi, tergantung kondisi pasar serta jenis reksa dana yang dibandingkan dengan obligasinya.

Obligasi vs reksa dana obligasi? Sebanding. Keduanya punya underlying asset yang sama.

Obligasi vs reksa dana saham? Kalau saham sedang bagus, tentu lebih untung reksa dana. Kalau saham jelek, obligasi lebih baik.

--->Kalau Surat utang negara dan sukuk itu, itu masuknya obligasi ya?

Ya, SUN dan sukuk termasuk obligasi.

--->Berapa lama investasi kita akan memperlihatkan hasilnya? 

Kupon obligasi dibayar secara reguler tergantung perjanjian awal. Bisa jadi sebulan sekali, tiga bulan sekali, enam bulan sekali, atau setahun sekali. Jadi, kapan hasil investasi obligasi akan terlihat? Tergantung frekuensi pembayaran kupon dari obligasi yang kamu beli.

NAB reksa dana dihitung sekali sehari setelah penutupan bursa. Jadi, kapan hasil investasi reksa dana akan terlihat? Semestinya kamu sudah melihat NAB naik/turun dalam hitungan beberapa hari setelah menyetor dana (meskipun ya, cuma beberapa belas rupiah).

Aisha   6 Jan 2023

Bagaimana cara beli obligasi dan reksadana? Mungkin ada info kantor apa yang harus saya datangi, trus syarat apa saja yang harus saya lengkapi? Jika belum punya NPWP apakah boleh ikut beli? 

Dewa   30 Jan 2023

Dewa:

-->Bagaimana cara beli obligasi dan reksadana? Mungkin ada info kantor apa yang harus saya datangi, trus syarat apa saja yang harus saya lengkapi?

Pembelian obligasi dan reksa dana saat ini sudah bisa offline maupun online. Syarat pendaftaran biasanya mencakup mengisi formulir pendaftaran, melampirkan salinan kartu identitas (e-KTP/paspor), serta rekening bank aktif untuk keperluan pencairan dana investasi.

Kalau mau online, silakan unduh aplikasi investasi online via Playstore atau Appstore. Contohnya Tanamduit, Bareksa, dll. Proses pendaftaran akan dipandu langsung dalam aplikasi.

Kalau mau offline, silakan kunjungi kantor bank ternama seperti BNI dan Mandiri. Datang ke CS, lalu sampaikan niat untuk membuka rekening investasi. CS nantinya akan memandu langkah-langkah selanjutnya, mulai dari pembukaan rekening sampai cara beli obligasi dan reksa dana.

 

--->Jika belum punya NPWP apakah boleh ikut beli?

Ya, siapa pun boleh beli obligasi dan reksa dana, baik dengan NPWP maupun tanpa NPWP. Hanya saja, investor tanpa NPWP akan dikenai pajak bunga obligasi yang lebih besar.

Aisha   31 Jan 2023

Aisha: halo selamat sore, saya mau bertanya untuk investor pemula seperti saya, sebaiknya memulai investasi apakah di Saham atau Obligasi atau Reksadana kak?

Kemudian kan dari penjelasan kakak bahwa obligasi dan reksa dana penerbitnya berbeda, jadi Obligasi itu yang ngeluarin pemerintah sedangkan reksadana dari perusahaan.

Kalau posisi saya sebagai investor pemula bila memilih antara obilgasi atau reksadana? Mana yang lebih aman dan menjanjikan ya kak?? Terima kasihh

Lidya   1 Feb 2023

Pada saat berinvestasi di Obligasi, risiko terbesar apa yang akan saya dapatkan sebagai investor? Makasih

Mohammad Bimo   1 Feb 2023

Lidya:

--->Pemula sebaiknya memulai investasi apakah di Saham atau Obligasi atau Reksadana?

Pemula sebaiknya mulai dari reksa dana dulu, atau tepatnya jenis Reksa Dana Pasar Uang. Return naik-turun, tapi risikonya sangat rendah. Hampir tidak pernah rugi.

--->Dari penjelasan kakak bahwa Obligasi dan reksa dana penerbitnya berbeda, jadi Obligasi itu yang ngeluarin pemerintah sedangkan reksadana dari perusahaan.

Maaf, sepertinya kami nggak pernah mengatakan demikian ya. Dan pernyataan itu sebenarnya keliru.

Faktanya, obligasi dapat diterbitkan oleh pemerintah maupun korporat (perusahaan BUMN dan swasta). Pada prinsipnya sama.

Hanya saja, pemerintah juga menyediakan obligasi khusus untuk ritel dengan investasi minimal Rp1 juta dan jangka waktu 2-3 tahun (SBN Ritel). Ini lebih terjangkau daripada investasi minimal obligasi korporat yang dapat mencapai puluhan juta dan jangka waktu beragam.

--->Kalau posisi saya sebagai investor pemula bila memilih antara obligasi atau reksadana? Mana yang lebih aman dan menjanjikan ya kak??

Sebenarnya kembali lagi kepada apa tujuan investasi dan berapa banyak modal investasi yang disiapkan.

Ada satu perbedaan utama antara reksa dana dan obligasi yang wajib diketahui pemula: SBN Ritel nggak bisa dicairkan kapan saja. Investor baru bisa mencairkan pada akhir jatuh tempo, atau pada akhir masa holding period (tergantung ketentuan tiap seri obligasi yang bisa berbeda-beda). Sedangkan reksa dana bisa dicairkan kapan saja.

Kalau punya dana banyak dan siap untuk menyimpannya dalam jangka panjang, SBN Ritel adalah pilihan yang bagus. Tapi kalau hanya punya recehan atau tidak siap jangka panjang, maka reksa dana itu lebih baik.

Aisha   1 Feb 2023

Aisha: Kalau menurut kakak, untuk saya yang bermodal 10 juta. Akan lebih direkomendasikan memilih obligasi atau deposit ya kak? Saya masih ragu2. Makasih

Ragil A   2 Feb 2023

Ragil A:

Kembali lagi kepada kamu sendiri.

  • Apa tujuanmu berinvestasi?
  • Apakah kamu ingin menyimpan uang 10 juta itu untuk jangka panjang, atau jangka pendek? Atau lebih tepatnya, kamu siap untuk nggak menyentuh uang itu sampai berapa lama?

Perhatikan poin tentang jangka waktu.

Obligasi nggak bisa dicairkan kapan saja, karena ada aturan waktunya. Obligasi yang paling singkat itu SBN Ritel keluaran pemerintah, dan itu pun punya jangka waktu antara 2-3 tahun.

Kalau kamu berniat simpan 10 juta untuk jangka panjang, obligasi itu bisa jadi pilihan. Tapi kalau kamu ingin bisa tarik uang sewaktu-waktu, maka sebaiknya ke reksadana saja.

Aisha   2 Feb 2023

Mohammad Bimo:

Beberapa risiko investasi obligasi, antara lain:

  • Risiko likuiditas: Sebagaimana diketahui, obligasi baru bisa dicairkan setelah jatuh tempo atau setelah masa holding period berakhir. Jadi, uang investasi kamu tidak bisa ditarik sewaktu-waktu.
  • Risiko gagal bayar: Umpama kamu berinvestasi di obligasi suatu perusahaan, lalu perusahaannya bankrut, maka investasimu hangus. Risiko ini bisa diabaikan jika kamu berinvestasi di obligasi pemerintah (SBN), karena pembayarannya dijamin oleh undang-undang.
  • Risiko inflasi: Kalau inflasi naik lebih tinggi daripada bunga kupon obligasi, maka kamu rugi.
  • Risiko bunga: Kalau bunga bank naik lebih tinggi daripada bunga kupon obligasi, maka kamu rugi.

Risiko inflasi dan risiko bunga sebenarnya bisa diatasi dengan mudah. Hindari obligasi fixed yang bunganya tetap. Pilihlah obligasi yang punya kupon floating atau floating with floor, sehingga kupon akan naik seiring dengan kenaikan suku bunga.

Aisha   6 Feb 2023

Mohammad Bimo: obligasi merupakan aset investasi yang risikonya bisa dibilang paling kecil, terutama jika Anda berinvestasi pada obligasi yang dikeluarkan oleh negara.

Meskipun begitu, Anda harus tetap mewaspadai risiko penalty jika melakukan penarikan dana sebelum masa investasinya habis. Biasanya ini terjadi kalau dana yang digunakan untuk investasi bukan benar-benar uang dingin, akhirnya terburu-buru diambil. 

Ananta   27 Feb 2023
 Nenden Kusumawati |  2 Dec 2021

Selamat Siang...

Min...saya belajar trading otodidak berawal dr kekecewaan yg dilakukan oleh broker berjangka. Akhirnya saya cari tahu apa itu trading, dan langsung ketemu artikel inbizia. Mulai dari cara baca candlestick, dan arti dr setiap pola candlestick. Klo utk seusia saya 48th (emak2). Cara yg tepat utk melakukan entry bagaimana ya? yang sdh saya coba ketika Doji, morning star atau evening star. Adakah cara yg lebih tepat utk entry selain itu? Saya suka dg cara scalping M15 dan M30. Makasih...   

Lihat Reply [35]

@ Nenden Kusumawati:

- … Klo utk seusia saya 48th (emak2). Cara yg tepat utk melakukan entry bagaimana ya?

Cara entry tidak ditentukan oleh usia, tetapi pengetahuan dalam membaca arah trend dan price action.
Untuk penjelasan mengenai price action, silahkan baca: Trading Dengan Metode Price Action


- …. Adakah cara yg lebih tepat utk entry selain itu?

Secara umum, untuk entry amati arah trend, lihat apakah ada sinyal dari price action, dan konfirmasikan dengan indikator trend seperti moving average, parabolic SAR, ADX, MACD, Bollinger Bands.
Kalau sedang uptrend (bullish) maka entry buy, dan kalau sedang downtrend (bearish) maka entry sell, setelah ada sinyal dari price action.

M Singgih   3 Dec 2021

@Hestiana: Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengontrol emosi saat trading.

1. Membuat checklist atau daftar isi proses trading Anda.
Salah satu yang membuat kebingungan dan emosi pada saat trading disebabkan karena tidak adanya kejelasan (clarity) mengenai apa yang seharusnya Anda lakukan di market.

Oleh karena itu, checklist akan menjadi sarana Anda untuk menanyakan diri Anda kembali saat kebingungan di market.
Buatlah checklist parameter-parameter penting dalam trading Anda dan selalu ulangi setiap Anda entry.

Dengan cara ini, Anda bisa lebih jelas dan logis dalam trading.

2. Set-and-Forget. Setelah pasang pending order entry posisi, pasang SL dan TP lalu biarkan sampai salah satu terkena atau biarkan beberapa waktu. 

Atur waktu Anda agar jangan terlalu sering membuka chart.

Kiki R   8 Mar 2022

@Bibil Sidiq: Untuk entry sebaiknya dilakukan pada saat market sedang ramai yaitu di sesi London (Eropa) dan New York (Amerika).

Sesi London dan New York harga akan lebih volatil sedangkan pada sesi Tokyo (Asia) biasanya volatilitas tidak terlalu tinggi.

Jadi, untuk volatilitas tinggi Anda masuk di sesi London dan New York sedangkan untuk volatilitas rendah masuk di sesi Tokyo.

Kiki R   6 May 2022

@Pontjo_pontjo: Ini khusus untuk market kripto saja, karena forex tidak trading di weeked (sabtu/minggu).

Jawabannya ada, dilihat volumenya. Pada akhir pekan, harga biasanya volume mengecil namun harga bergerak cukup kuat.

Kiki R   29 Mar 2022

@Ardi Yanto: 

1. Cek apakah memenuhi syarat kriteria entry (sesuai trading plan)

2. Cek lot apakah sudah sesuai dengan risiko (sesuai MM)

3. Cek apakah ada berita/news besar yang akan terjadi sebentar lagi.

Poin 1 menekankan pada kedisiplinan sistem trading.
Poin 2 menekankan pada kedisiplinan menggunakan money management.
Poin 3 untuk pengendalian trade, biasanya kalau ada berita yang sangat kuat seperti suku bunga atau kebijakan bank sental, tidak disarankan entry karena sering terjadi spike (shadow panjang).

Kiki R   18 Apr 2022

@Tri Yoga W: Tipsnya buat jurnal setiap trading Anda dan setelah exit/close posisi, evaluasi hasil trading Anda.

Hanya dengan cara inilah Anda bisa dengan detail menentukan entry dan exit yang tepat.

Timing (waktu) inilah komponen yang paling sulit dari trading.

Kiki R   27 Apr 2022

kalau telat entry itu gimana masta, apa yang harus dilakukan?

Alga Santoso   28 Apr 2022

@Rizka Rahmah:

Selamat malam bu, sebelumnya saya luruskan terlebih dahulu seperti apa timing yang ibu maksud di sini. Soalnya ada timing yang juga berhubung langsung dengan level atau tempat terjadinya Entry. Ada juga timing yang berarti waktu untuk masuk trading setelah sinyal muncul. Keduanya ini berbeda berdasarkan jenis strategi yang digunakan.

Jika pertanyaannya mengacu pada timing yang berkaitan dengan level contohnya seperti terbentuknya Pin Bar pada Moving Average atau garis SnR sebagai penanda reversal ataupun penerusan. Maka timing perannya akan sangat penting di sini. Karena fatal akibatnya jika masuk terlalu cepat (Candle belum resmi ditutup) ataupun terlambat masuk meskipun hanya 1-3 candlestick saja. Saya sarankan lebih baik tidak usah dikejar entry-nya kalau seperti ini dan tinggalkan saja.

pin-bar-entry

Ada juga strategi-strategi jangka panjang yang tidak terlalu terpengaruh pada tempat terjadinya sinyal. Contohnya misalkan strategi trend following yang memanfaatkan Cross Over 2 buah Moving Average. Saat Cross Over ini terjadi, harga bisa saja berada di atas/bawah Moving Average ataupun berada di sekitaran Moving Average. Dalam hal ini tidak akan terlalu berdampak asalkan harga belum jauh dari posisi saat sinyal terbentuk.

ema-cross

Terima kasih, semoga dapat membantu.

Nur Salim   29 Apr 2022

@Alga Santoso: Telat entry adalah salah satu kesalahan yang sering trader lakukan.

Telat entry >> No entry (tidak ada entry)

Kenapa? Karena peluang akan selalu ada, besok, minggu depan, tahun depan market selalu ada.

Market forex sudah ada berpuluh-puluh tahun dan tetap eksis.

Telat entry 5 pips saja tentu akan berpengaruh terhadap rasio risk/reward Anda.

Misalnya yang seharusnya Anda masuk dengan risk/reward 1/2 (20 pips SL/40 pips TP), namun karena telat entry 5 pips, jadi risk reward menjadi 1/1.4 (25 pips/35 pips).

Poin pentingnya adalah pada diri Anda. Atur waktu Anda dan trading Anda agar kejadian telat entry tidak terulang.

Kiki R   29 Apr 2022

@Hafizal Fikrie: Untuk mengetahui waktu yang pas untuk entry dan exit makan Anda harus riset menggunakan jurnal trading.

Sebelum berbicara entry market, Anda harus membaca struktur market terlebih dahulu.

Marketnya sedang kondisi apa sekarang? Trending atau sideways? Lalu kalau sedang trend, trendnnya kuat atau lemah?

Setelah strutkur marketnya jelas, baru Anda menentukan level harga yang bagus untuk entry posisi.

Terakhir, apabila harga memberikan signal positif atau signal valid pada level harga tersebut, baru Anda masuk market.

Jadi prosesnya: Struktur market >> Level >> Signal

Itu untuk proses entry.

Untuk exit, Anda harus meriset juga. Ada trial-and-error (percobaan) untuk melihat seperti apa yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan exit yang optimal.

Entry dan exit ini sangat bervariasi setiap trader sehingga Anda harus menggunakan jurnal sebagai patokan riset Anda.

Tanpa jurnal maka evaluasi proses trading Anda menjadi sangat sulit karena tidak ada data yang konkrit yang dianalisa.

Kiki R   11 May 2022

Cara mengetahui kapan waktu yang pas untuk entry dan exit?

Hafizal Fikrie   11 May 2022

Min, mohon info waktu yang pas untuk entry ketika volatilitas tinggi dan volatilitas rendah?

Bibil Sidiq   4 May 2022

seberapa penting sebenarnya timing yang baik dibutuhkan saat Entry pak? kadang karena tidak memantau market setiap saat sinyal jadi sering terlewat yang akhirnya bikin tidak bisa masuk atau malah masuk asal-asalan.

Rizka Rahmah   29 Apr 2022

Hal-hal apa yang perlu di perhatikan sebelum melakukan entry?

Ardi Yanto   14 Apr 2022

Tips menentukan waktu yg pas untuk entry dan exit?

Tri Yoga W   25 Apr 2022

Apakah ada perbedaan trading di akhir pekan dibandingkan di hari2 biasa dari segi marketnya?

Pontjo_pontjo   28 Mar 2022

Min, mohon info tips atau cara yang benar untuk mengontrol emosi saat trading forex? Trims

Hestiana   8 Mar 2022

Cara entry yang paling bagus untuk pemula apa ya?

Joni   17 Jun 2022

@Joni: Tidak ada satu jawaban pasti mengenai hal ini karena setiap orang punya cara yang berbeda-beda.

Sebagai contoh, sekelompok trader menjawab dengan price action dan kelompok lain menjawab dengan BBMA. Dua-duanya benar selama profitable.

Oleh karena itu, jawabannya adalah kembali kepada apa yang Anda gunakan sekarang.

Saya pribadi menggunakan price action, maka jawaban saya adalah price action. Lalu bagaimana cara entry menggunakan price action:

3 hal: Struktur, Level, Signal

1. Tentukan struktur harga yang sedang terjadi

2. Tentukan level harga mana sebagai area entry

3. Tentukan parameter apa sebagai signal untuk entry market

3 hal inilah yang menjadi poin penting dalam setiap keputusan entry menggunakan metode price action.

Kiki R   21 Jun 2022

Ini ada yg share di grup, maksut dari 50% entry pada chart ini bagaimana ya kak?

entry posisi

Baskhara   29 Aug 2022

@Baskhara: Maksud dari 50% entry itu adalah posisi entry dengan menunggu harga pullback 50% (menggunakan fibo retracement) dari panjang pin bar.

Pada chart di atas, terlihat kalau harga tidak pullback sehingga 50% entry tidak terkena.

Menggunakan 50% entry seperti itu mempunyai kelebihan dan kekurangan.

Kekurangannya, seperti chart di atas, arah harga sudah benar namun karena tidak ada pullback jadi Anda tidak entry.

Namun, kelebihannya rasio risk/reward yang Anda dapatkan lebih besar daripada entry konvensional.

Kiki R   30 Aug 2022

Kiki R: Kbtulan saya lgi baca2 mengenai cara entry untuk trader pemula trus melihat foto yang dishare di grup ini. Mngkn agak telat buat nanya, tpi smoga ada yang ngejawab ya. Dari Foto yang dibagikan @Baskhara, itu klu diperhatikan untuk SL dan TP nya kok ga ngepas di candlesticknya ya? Tapi malahan agak jauhin badan candlesticknya. Apakah itu cara memasang SL dan TP Yang benar? Terima kasih!

Bambang   20 Mar 2023

@ Baskhara:

Itu maksudnya entry pada level dimana harga telah mencapai 50% dari panjang bearish pin bar tersebut. Jadi bearish pin bar-nya terbentuk dulu, tunggu sampai harga mencapai sekitar 50% dari (level high - level low) pin bar tsb, baru entry. Tapi kalau diamati dari pergerakan harga pada bar berikutnya, setelah bearish pin bar terbentuk harga tidak pernah mencapai 50% dari pin bar tsb. Jadi kapan entrynya?

Saran kami, dari gambar tsb yang realistis adalah entry (sell) pada 2 bar setelah pin bar, yang mana level terendah pin bar telah ditembus.

M Singgih   22 Mar 2023

Joni:

Cara Entry yang paling bagus untuk pemula sendiri menurut saya adalah yang paling simple dan mudah untuk diikuti serta dijalankan oleh trader tersebut. Misalnya menggunakan Breakout harga dengan 1 buah MA. Dari kemudahan ini trader tersebut akan belajar dasar-dasar dan basis transaksi pada forex terlebih dahulu seperti pemasangan order, penempatan stop loss dan take profit, penutupan order, dll. Dari strategi simple ini juga trader tersebut dapat belajar untuk disiplin dan konsisten dalam menjalankan strategi trading yang telah ditetapkan.

Nur Salim   23 Mar 2023

Pontjo_pontjo:

Jika yang dimaksudkan akhir pekan adalah hari Sabtu dan Minggu maka perbedaannya ada pada kondisi market forex dan saham yang sedang tutup pak. Sedangkan jika yang dimaksud hari Jumat, maka biasanya harga akan sedikit agak Volatile mendekati waktu penutupan di hari Jumat jika dibandingkan dengan hari biasa.

Nur Salim   26 Mar 2023

@ Hestiana:

Agar tidak melibatkan emosi saat trading, maka Anda harus menggunakan sistem trading yang telah diuji dan terbukti profitable. Ketika entry pasang stop loss (SL) dan juga target profit (TP) sehingga Anda tidak harus selalu memantau pergerakan harga dan tidak harus intervensi level SL maupun TP. Sistem trading terdiri dari metode entry dan exit, strategi entry dan money management.

M Singgih   26 Mar 2023

Jawaban untuk Bambang:

Ini cara yang benar. SL (posisi sell) diletakkan beberapa pips di atas shadow pin bar karena memperhitungkan spread, begitu juga dengan TP yang lebih tinggi daripada support.

Kiki R   27 Mar 2023

@ Hafizal Fikrie:

Untuk entry, amati sinyal dari price action. Jika sudah ada sinyal dari price action, maka konfirmasikan dengan indikator teknikal terutama indikator trend seperti moving average, parabolic SAR, ADX dan juga MACD. Jika terkonfirmasi maka bisa entry dan sekaligus tentukan exit point yaitu level stop loss (SL) dan juga level target profit (TP).

M Singgih   28 Mar 2023

@ Rizka Rahmah:

Saat untuk entry adalah ketika ada sinyal baik itu dari price action ataupun dari penunjukan indikator teknikal. Tanpa memantau pergerakan harga tidak akan tahu adanya sinyal. Jadi trader seharusnya memonitor pergerakan harga dari waktu ke waktu jika ingin serius trading.

Jika Anda entry asal-asalan berarti tidak serius trading atau trading hanya untuk main-main saja .….

 

M Singgih   31 Mar 2023

Ardi Yanto:

Stuju bang Kiki.

Yg paling penting, udah punya TRADING PLAN dulu. Plan jg mestinya udah teruji, udah dicoba di demo sampai profit tumpah-tumpah.

Sofiyan   3 Apr 2023

Bibil Sidiq:

Salah satu cara paling ampuh untuk lihat volatilitas dalam trading adalah lewat indikator ATR. Average True Range. 

Nilai ATR = Volatilitas.

ATR tinggi, volatilitas tinggi. ATR rendah, volatilitas rendah. Kalau nilai ATR naik, berarti volatilitas naik. Kalau ATR turun, berarti volatilitas turun.

Indikatornya bisa dipasang langsung di chart, sehingga bisa lebih gampang dalam memutuskan untuk entry atau enggak tergantung volatilitasnya. Seperti ini penampakannya di Tradingview:

Indikator ATR 

Aisha   3 Apr 2023

@ Tri Yoga W :

Untuk menentukan waktu entry yang tepat, Anda harus selalu mengamati pergerakan harga dan menunggu sinyal dari price action. Setelah muncul sinyal dari price action yang mengisyaratkan pergerakan bullish atau bearish, konfirmasikan dengan indikator trend seperti moving average, parabolic SAR, ADX atau MACD.

Jika terkonfirmasi, berarti sinyal tersebut valid dan Anda bisa entry. Jika tidak terkonfirmasi atau penunjukkan indikator teknikal berbeda dari isyarat sinyal, maka jangan entry dulu, tunggu sinyal berikutnya.

 

M Singgih   4 Apr 2023

Kiki R: sebenarnya dalam membuat jurnal seperti itu, lebih bagus tulisan manual atau tabel excel ya pak? Kalau di tabel excel begitu kirakira apa saja yang harus dimasukkan? Mungkin ada contohnya, terimakasih.

Dominic   16 May 2023

Dominic: Izin nanggapin ya. Klu saya lebih prefer keduanya. Pertama mencatat dlu secara manual kemudian dipindahkan ke Excel. Hal2 hal yang mungkin bsa dicatat baik manual maupun excel adalah : 

  • Tanggal dan waktu: Catat tanggal dan waktu setiap transaksi atau kegiatan trading dilakukan.

  • Instrumen: Tuliskan nama atau simbol instrumen yang diperdagangkan, misalnya pasangan mata uang (EUR/USD), saham, atau komoditas.

  • Jenis transaksi: Jelaskan apakah itu buy (beli) atau sell (jual) dan ukuran posisi (lot atau volume).

  • Harga: Catat harga masuk (entry) dan harga keluar (exit) dari setiap transaksi.

  • Stop Loss dan Take Profit: Jika Anda menggunakan level stop loss (batasan kerugian) dan take profit (target keuntungan), tuliskan juga level yang digunakan.

  • Hasil trading: Hitung hasil atau perubahan saldo akun setelah menutup transaksi, baik dalam bentuk pips, persentase, atau nominal uang.

  • Analisis dan catatan: Sediakan kolom untuk mencatat analisis, strategi, faktor penggerak pasar, atau faktor lain yang relevan untuk setiap transaksi.

  • Statistik dan evaluasi: Gunakan kolom tambahan untuk menghitung statistik trading seperti rasio kemenangan, rasio risiko-untung, drawdown (penurunan saldo), dan lain-lain.

Semoga membantu!

Gordon   17 May 2023

Jawaban untuk Dominic:

Saya pribadi punya 2 tipe jurnal, 1 jurnal proses dan 1 jurnal hasil.

Untuk jurnal hasil, saya bisa langsung hubungkan ke Fxblue untuk mendapatkan statistik secara detail tentang hasil trading saya seperti winrate, profit factor, max drawdown, hari paling profit, dst.

Jurnal ini tidak terlalu penting karena hanya berupa hasil, tidak ada catatan mengenai proses trading sama sekali.

Jurnal yang paling penting adalah jurnal proses. Jurnal inilah yang menampung seluruh rangkaian proses trading saya dari mulai pilih pair, penentuan tren, penentuan level sampai entry.

Dari jurnal proses ini saya mengetahui apakah proses trading saya bisa diperbaiki lagi atau apakah saya disiplin dengan trading plan saya.

Isi dalam jurnal ini bukanlah statistik, melainkan proses dari langkah awal saya memilih pair sampai entry. Setiap langkah ini dilengkapi gambar yang jelas dan penjelasan singkat.

Saya merekomendasikan Anda menggunakan jurnal proses karena inilah yang paling penting untuk mengembangkan kemampuan trading Anda sebagai trader.

Tulis setiap langkah-langkah dari sistem trading Anda mulai dari awal sampai akhir lalu evaluasi setiap entry Anda. 

Kiki R   23 May 2023
 Jemmy |  15 Dec 2021

Apakah investasi emas di situasi pandemi seperti saat ini masih cocok?

Lihat Reply [36]

Untuk Jemmy,

Investasi emas batangan masih menjadi pilihan instrument investasi favorit sepanjang masa, termasuk disaat pandemi saat ini. Sebagai tambahan referensi, silahkan Anda simak ulasan Empat Cara Investasi Emas Saat Ini.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   17 Dec 2021

Emas dan deposito sama-sama cocok untuk investasi jangka panjang. Ada dua alasan utama:

  • Nilai emas dan deposito akan terus meningkat dalam jangka panjang. Emas meningkat seiring dengan inflasi, sementara deposito terus memperoleh bunga yang selaras dengan inflasi.
  • Emas dan deposito sama-sama dapat digadaikan sewaktu-waktu agar kita bisa memperoleh dana segar saat terjadi situasi darurat.

Jadi, mana yang lebih baik untuk berinvestasi jangka panjang? Kita bisa mempertimbangkan pula beberapa hal ini:

  • Apabila berinvestasi emas, kita harus memikirkan sendiri tempat penyimpanan dan pengamanannya. Sedangkan pengamanan deposito sudah diatur oleh pihak bank.
  • Investasi emas hanya berlaku untuk logam mulia berbentuk batangan asli, sehingga kita harus mampu memastikan orisinalitasnya sebelum membeli. Sedangkan investasi deposito sangat rentang penipuan oleh oknum karyawan bank, sehingga kita perlu memastikan dokumentasi yang komplit saat membuka rekening deposito di bank. 
  • Keamanan emas terjamin oleh sifat fisiknya yang dapat digadaikan ataupun dijual sewaktu-waktu, sedangkan keamanan deposito terjamin oleh undang-undang perbankan dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
  • Investasi emas dapat dimulai dari 0,1 gram saja. Sedangkan deposito bank saat ini umumnya hanya dapat dibuka dengan setoran modal awal sebesar Rp10 juta.

Dengan mempertimbangkan poin-poin di atas, kita bisa memilih emas atau deposito yang lebih sesuai dengan kondisi kita sendiri.

Aisha   17 Mar 2022

Apakah semua perbankan di indonesia sudah di jamin LPS ya min? dan apakah ada aturan besaran nilai yang dijamin oleh LPS? Mohon infonya. Tq

Suci Irawati   18 Mar 2022

Semua bank di Indonesia wajib mengikuti penjaminan LPS. Jadi, jawabannya ya, semua perbankan sudah dijamin LPS.

Penjaminan LPS memiliki empat syarat sebagai berikut:

  • Simpanan atau deposito nasabah harus tercatat dalam pembukuan bank.
  • Nasabah tidak memperoleh bunga simpanan yang melebihi tingkat bunga wajar yang ditetapkan oleh LPS. Tingkat bunga penjaminan LPS saat ini untuk bank umum adalah 3,50% dan untuk BPR adalah 6.00%, tetapi LPS dapat mengubahnya sewaktu-waktu.
  • Nasabah tidak melakukan tindakan yang merugikan bank, seperti kredit macet.
  • Saldo yang dijamin untuk setiap nasabah pada satu bank adalah paling banyak sebesar Rp 2 Milyar.
Aisha   19 Mar 2022

Harga emas minggu lalu baru turun dari rekor tertinggi. Karenanya, apabila tak ada kejutan besar, harga emas pekan ini kemungkinan melanjutkan penurunan atau berkonsolidasi (bergerak naik-turun dalam rentang terbatas) dengan kisaran antara Rp960 ribu-Rp1 juta.

Perlu diperhatikan: Ini hanya prediksi yang berlaku mulai 21 Maret 2022 sampai seminggu ke depan. Ini bukan rekomendasi untuk menjual ataupun membeli emas. Anda bebas menentukan sendiri keputusan investasi Anda dengan memahami segala potensi keuntungan dan risikonya.

Aisha   21 Mar 2022

Emas digital adalah investasi emas online yang jual-belinya dapat dilakukan melalui aplikasi mobile. Biasanya tidak langsung dikirim dalam bentuk fisik kepada investor, melainkan "disimpankan" oleh operator aplikasi.

Dengan teknis seperti ini, jelas sekali keuntungan emas digital antara lain:

  • Kita dapat membeli dan menjual emas di mana saja, kapan saja. Umpama kita menyaksikan harga emas naik dan kebetulan sedang berada di luar kota, kita bisa langsung menjual koleksi emas digital pada saat itu juga.
  • Kita terbebas dari biaya penyimpanan dan pengamanan emas fisik, karena semuanya disediakan oleh aplikasi secara gratis. Tak perlu khawatir perampokan atau pencurian emas dari lemari atau brankas di rumah.
  • Kita dapat membeli emas digital dengan modal yang sangat kecil. Aplikasi seperti Tamasia dan Tanamduit memperbolehkan pembelian emas mulai dari Rp10 ribu saja.

Kendati demikian, perlu dipahami bahwa segala hal yang bersifat digital itu rentan peretasan (hacking) sehingga kita perlu menjaga gadget dan password dengan hati-hati saat membeli/menjual emas digital. Selain itu, ada dua kekurangan emas digital lainnya yang patut diperhatikan:

  • Harga emas digital tidak mencakup ketersediaannya secara fisik. Kita harus menambah biaya pencetakan dan ongkos kirim berasuransi untuk mendapatkan emas batangan yang diinginkan secara fisik.
  • Emas digital tidak dapat digadaikan, karena pegadaian hingga saat ini hanya menerima emas fisik dalam bentuk perhiasan atau batangan.
Aisha   22 Mar 2022

Waktu terbaik investasi emas adalah kapan saja kita punya dana yang dapat disisihkan untuk jangka panjang (lebih dari 5 tahun)

Mengapa demikian? Karena jual-beli emas mengandung "spread" atau selisih harga jual dan harga beli yang sangat besar, sedangkan harga emas sangat fluktuatif dalam jangka pendek. 

Investasi emas hanya akan menguntungkan dalam jangka panjang. Agar kita tidak sampai terkena harga yang mahal, maka sebaiknya berinvestasi secara bertahap (mencicil) secara rutin daripada sekaligus banyak (lump sum) dalam satu waktu tertentu.

Aisha   24 Mar 2022

Sejak era kerajaan-kerajaan kuno, emas dikenal sebagai harta berharga dan penyimpan nilai kekayaan. Tak sedikit pula peradaban yang memanfaatkan emas sebagai mata uang logam.

Memasuki era modern, perjanjian Bretton Woods meresmikan emas sebagai acuan bagi nilai tukar mata uang USD. Meskipun nilai tukar USD dan mata uang lain saat ini sudah tak mengacu pada emas sepenuhnya lagi, perjanjian ini mematenkan pamor emas sebagai pelindung nilai kekayaan dalam sejarah umat manusia. 

Bank-bank sentral dunia masih hobi mengoleksi emas tiap tahun guna memperkaya dan menjaga stabilitas nilai tukar mata uang dan cadangan devisanya. Langkah para pemain pasar raksasa ini tentu menjadi kiblat bagi para investor dan pebisnis, sehingga emas dianggap sebagai "safe haven".

Aisha   11 Apr 2022

Apabila kamu membeli emas melalui aplikasi jual-beli emas digital, maka emas tersebut pasti dapat dicetak. Prosedur cara mencetak emas digital berbeda-beda untuk setiap aplikasi. Hubungilah Customer Service aplikasi yang kamu gunakan untuk mengetahui prosedur selengkapnya.

Aisha   13 Apr 2022

Tidak ada yang lebih baik antara investasi emas digital dan emas batangan fisik. Pilihan kita sebagai investor itu sebaiknya ditentukan oleh kebutuhan dan tujuan investasi.

Pertama-tama, pahami dulu perbedaan karakteristik antara keduanya.

Investasi emas digital itu berarti kita menyetorkan uang untuk membeli emas kepada platform digital tertentu. Platform akan "menyimpankan" emas kita hingga suatu saat kelak kita memutuskan untuk menjual atau mencetaknya. Dari sini dapat disimpulkan bahwa investasi emas digital itu:

  • Bebas biaya penyimpanan.
  • Bebas risiko pencurian.
  • Harga beli lebih murah, karena tak mencakup biaya cetak. Kita perlu membayar biaya cetak secara terpisah jika ingin memiliki emas batangannya saja.
  • Berbasis kepercayaan antara investor dan platform, sehingga kita harus memilih platform yang berizin dan transparan.
  • Tidak dapat digadaikan.
  • Apabila tidak dicetak, emas digital hanya dapat dijual kepada platform asalnya saja.

Investasi emas batangan fisik itu berarti kita membeli emas batangan dari toko emas, gerai Antam, toko online, dan lain sebagainya. Emasnya akan kita simpan sendiri, sehingga:

  • Ada biaya penyimpanan.
  • Ada risiko pencurian.
  • Harga beli lebih mahal, karena mencakup biaya cetak.
  • Ada risiko emas palsu, sehingga kita harus pintar memilih tempat membeli yang terpercaya dan dapat membedakan emas asli/palsu.
  • Dapat digadaikan.
  • Dapat dijual lagi kepada banyak pihak, bukan pada penjual asalnya saja.

Nah, dari hal-hal itu, mana yang kira-kira paling cocok bagimu? Pilihannya ada di tanganmu. Apa yang baik bagi orang lain, boleh jadi kurang baik bagimu. Apa yang baik bagimu juga belum tentu baik bagi orang lain.

Aisha   19 Apr 2022

Prediksi harga emas menjelang lebaran tahun ini kemungkinan naik di pasar internasional, tetapi stagnan atau bahkan turun di pasar lokal Indonesia.

Harga emas di pasar internasional saat ini cenderung meningkat karena perang Rusia-Ukraina yang berlarut-larut. Selain itu, banyak investor yang memilih untuk berinvestasi dalam emas guna menanggulangi risiko dampak lonjakan inflasi global yang sangat tajam.

Harga emas di pasar lokal kemungkinan cenderung stagnan atau bahkan menurun, karena kebiasaan masyarakat kita menjual atau menggadaikan simpanan emas menjelang lebaran guna mendanai mudik dan kebutuhan musiman lainnya. Meskipun harga emas Indonesia masih mengacu pada harga emas internasional, tetapi kelebihan penawaran (excess offer) dapat menekan harga.

Aisha   20 Apr 2022

apakah ada kemungkinan setelah lebaran harga akan kembali naik ya kak?

Herlian Disha   20 Apr 2022

Pergerakan harga apa saja itu selalu punya kemungkinan naik dan kemungkinan turun. Jadi ya, ada kemungkinan untuk naik lagi. Ada juga kemungkinan untuk turun makin jauh. Tergantung bagaimana situasi pada saat itu.

Aisha   20 Apr 2022

@ Sigit Pria:

Tanggal 25 April masih cenderung bearish. Untuk analisa pergerakan harga emas, silahkan baca kumpulan artikel analisa ini.

M Singgih   25 Apr 2022

Untuk meninjau history harga emas, mari kita lihat grafik dalam rentang bulanan.

History Harga Emas

Terlihat bahwa harga emas mulai mengalami peningkatan sejak awal merebaknya kabar tentang COVID pada kuartal pertama tahun 2020. Hal ini terjadi karena status emas sebagai "pelindung kekayaan" yang banyak dicari di tengah ketidakpastian dan gejolak dunia.

Harga emas mencapai puncaknya pada Agustus 2020, kemudian mulai mengalami penurunan. Namun, penurunan ini tidak membuat logam mulia kembali ke harga pra-pandemi.

Harga emas sekarang tetap cenderung lebih mahal daripada masa-masa sebelum pandemi. Mungkin karena virus Corona masih terus mengkhawatirkan, ditambah dengan situasi perang di Ukraina dan berbagai kekhawatiran ekonomi global lainnya.

Aisha   28 Apr 2022

kak, apakah kenaikan harga emas ini juga dialami oleh logam mulia lainnya, seperti perak dll?

Riki Ardiansyah   29 Apr 2022

Ya, jika kita meninjau grafik harga komoditas hampir semuanya meningkat seusai pecahnya pandemi COVID-19 --termasuk logam mulia perak dll-. Alasannya agak berbeda dengan kenaikan harga emas yang berfungsi sebagai "pelindung kekayaan (safe haven)". Melainkan karena gangguan rantai pasokan global, kendala produksi, dan peningkatan permintaan telah memicu kenaikan harga-harga komoditas secara umum.

Aisha   29 Apr 2022

Bagaimana prospek harga emas setelah lebaran? Yaaa bisa naik ataupun turun. Jawabannya sih tergantung Anda ingin tahu untuk jangka waktu berapa lama, serta Anda ingin tahu untuk tujuan apa?

Dilihat dari kondisi grafik harga emas spot hari ini (10 Mei 2022), emas berpotensi menurun lagi dalam rentang waktu bulanan dan mingguan. Namun, ada kemungkinan menguat dalam rentang waktu harian.

Ini berarti, pasca lebaran 2022 bukanlah waktu yang tepat kalau Anda ingin memborong emas batangan dengan target investasi jangka pendek. Namun, investor jangka panjang (target lebih dari 10 tahun) dapat membeli emas batangan kapan saja dengan cara mencicil tanpa perlu mempedulikan naik-turun harga jangka pendek.

Aisha   10 May 2022

Kapan waktu terbaik untuk melakukan investasi emas?

Sangat Sabar   23 Mar 2022

Di era saat ini semua serba digital, Apa Kelebihan dan Kekurangan Emas Digital?

Eddhy_sabar   22 Mar 2022

Bagaimana prediksi harga emas untuk pekan ini kak?

Putra Adhi   21 Mar 2022

Antara emas vs deposito, mana yang cocok untuk investasi jangka panjang?

Suci Irawati   16 Mar 2022

Kenapa emas disebut sebagai aset safe haven?

Rena Miradi   8 Apr 2022

Apakah emas digital bisa dicetak? bagaimana caranya?

Sasongko San   11 Apr 2022

Baiknya investasi emas digital atau emas batangan (emas real)?

Neni Wahyuni   12 Apr 2022

bagaimana prediksi harga emas menjelang lebaran?

Zaidan Aki   19 Apr 2022

mohon info analisa harga emas hari ini (25 april 2022)? Trims

Sigit Pria   25 Apr 2022

Bagaimana history harga emas dari saat munculnya covid sampai dengan saat ini?

Fikri Bobi   27 Apr 2022

Bagaimana prospek dan proyeksi harga emas usai lebaran ya kak?

Sukri Bambang   9 May 2022

Lihat hari ini, harga emas sedang tinggi. Ini artinya sentimen positif yang bisa juga meningkatkan harga investasi lain, atau nggak ngaruh apa-apa ya Kak? Alias perkembangan harga emas nggak terlalu signifikan mempengaruhi aset-aset investasi lainnya?

Masiton   16 Nov 2022

Biasanya sih lebih sentimen negatif ya terutama ke saham. Pada masa ekonomi yang tidak pasti ini lah, justru para investor berbondong-bondong mengalihkan aset mereka ke safe haven dengan tujuan agar nilai asetnya tidak jatuh. Akibatnya nilai aset investasi lain bakal turun. Mempengaruhi sih pasti, tapi lebih ke arah negatif gan.

Madison   18 Nov 2022

Harga emas dapat terpengaruh oleh perkembangan makro dan global, juga terpengaruh kurs dolar AS. Tapi, harga emas itu sendiri tidak memengaruhi harga aset investasi lain.

Perlu diperhatikan: Para investor besar biasanya mengalokasikan mayoritas dana mereka ke dalam saham, obligasi, dan aset investasi produktif lainnya. Bahkan ketika harga emas naik paling tinggi sekalipun, tidak ada investor besar yang akan memindahkan semua dananya ke dalam emas.

Kenapa begitu? Karena aset-aset investasi lain itu bisa menghasilkan imbal hasil melimpah dalam bentuk bunga dan dividen juga, jauh lebih tinggi daripada emas yang keuntungannya hanya bisa diperoleh dengan menunggu harga naik saja.

Kalau ada berita yang bilang, "harga emas naik, saham jatuh", maka itu hanya menggambarkan situasi pada saat itu saja dan tidak menggambarkan adanya korelasi (hubungan saling mempengaruhi. Faktor yang mempengaruhi kejatuhan saham dan kenaikan emas pada saat itu adalah sentimen pasar yang buruk, mungkin karena perang, krisis, atau lainnya. Tapi saham tidak akan jatuh hanya karena harga emas naik.

Aisha   22 Nov 2022

Misalkan terjadi hal yg ga diinginkan kyk mendadak perang terus terjadi krisis dimana2. Apakah tukang tukar emas gitu sanggup menukarkan gold dngn uang ya? Soalnya emang klo kita megang emas, brrti kita mempertahankan nilai asset kita dengn nukarin asset kita ke emas.

Tetapi misalkan aja kita butuh duit gitu buat beli kebutuhan sehari2 dan terjdi krisis besar2an gitu, apakah toko emas ato gold exchange ato apapun itu sanggup buat nukarin emas kita? Soalnya gue rasa klu mendadak pada berbondong2 nukar emas gitu, bisa aaja tempat penukaran emas itu ga sanggup cairin smua uang tunai mereka

Pandu   19 Jun 2023

@ Pandu:

Saya tidak tahu karena belum pernah mengalami kejadian seperti itu, dan belum pernah ada cerita kejadian seperti itu. Kalau saya sebaiknya kita mikir yang realistis saja. Kalau kejadian luar biasa yang belum pernah terjadi ya tidak perlu dipikirkan.

M Singgih   21 Jun 2023

Pandu: Mnrt ku ada baiknya nyisihkan uang cash ya. Jd, ga perlu harus menukarkan smua ke emas. Bisa aja elo nyiapin uang cash utk sekedar membeli kebutuhan sehari2 ato ga elo bisa nyiapin uang cash utk keperluan mendadak yg membutuhkan cash. Menrut gue sndiri, ga semua orng bakalan nerima emas cuma buat nukar kebutuhan sehari2 dan selain itu ga smua orng ada emas jga.

Alangkah baikna sih kita siapin uang tunai juga. ini agar jadi antisipasi aja utk hal yg ga diinginkan. Tetapi langkah nyiapin emas saat krisis udah merupakan langkah yg tepat utk ngejaga nilai asset kita

Wiji   23 Jun 2023

Jawaban untuk Pandu: Dalam skenario yang Anda paparkan diatas, saya pikir emas tetap bisa Anda tukarkan dengan mudah.

Tidak mungkin seluruh orang menukarkan emasnya ke uang karena disaat krisis emas sebagai aset safe haven justru harganya makin tinggi. Otomatis tetap akan banyak yang menyimpan emas sebagai cadangan kekayaan mereka.

Kiki R   25 Jun 2023
 Kurniawan |  9 Mar 2022

Sekarang ini marak sekali investasi bodong, mohon info dan tips agar terhindar dari investasi bodong min?

Lihat Reply [12]

@Kurniawan: Berikut ini tips agar terhindar dari investasi bodong.

  • Jangan pernah langsung percaya 100% apapun yang Anda dapatkan di internet ataupun medsos.
  • Jangan pernah tergiur oleh investasi apapun walaupun ada keluarga/artis/influencer atau siapapun. Masuklah karena Anda melihat potensi profit didalamnya secara jelas, bukan karena si A, B, atau C.
  • DYOR (Do Your Own Research), lakukan riset sebelum mengambil keputusan. Pelajari dengan detail investasi apa yang ditawarkan, apa produknya, bagaimana cara menghasilkan keuntungan dan apakah realistis terhadap janji yang diberikan.
  • Hindari grup-grup yang terlalu "vulgar" memberikan janji-janji surga. Sesuatu yang kelihatannya terlalu "bagus" (too good to be true) biasanya tidak bagus.
  • Selalu berfikir logis dan kritis.
Kiki R   10 Mar 2022

Skema Ponzi adalah modus penipuan berkedok investasi yang seolah-olah menawarkan profit besar, tetapi sesungguhnya profit yang diberikan kepada investor awal bersumber dari dana setoran investor yang mendaftar belakangan. Di Indonesia, skema ponzi terkenal dengan istilah "money game" dan "member get member". 

Bagaimana cara mengenalinya? Ada beberapa ciri-ciri umum dari skema ponzi, antara lain:

  • Penipu menawarkan profit tetap dalam jumlah fantastis. Hal ini tidak mungkin terjadi pada skema investasi sungguhan, karena selalu ada risiko kerugian yang setara dengan peluang keuntungan. Lembaga regulator sah seperti OJK dan Bappebti juga melarang promosi investasi yang menjanjikan profit tetap.
  • Penipu menawarkan iming-iming "profit tanpa kerja keras" hanya dengan setor dana saja. Padahal, semua skema investasi perlu proses pembelajaran agar investor bisa sukses.
  • Penipu mengharuskan dana setoran pokok "terkunci" atau tidak boleh ditarik selama periode yang panjang. Investor hanya boleh menarik profit saja secara berkala, tetapi tak boleh mengambil dana pokoknya dalam waktu lama. Hal ini karena sebenarnya penipu akan mengoper dana pokok yang tersimpan itu untuk menjadi "profit" bagi investor lain.
  • Penipu biasanya menggunakan istilah-istilah asing yang terkesan elite untuk mendapatkan kepercayaan orang awam, tetapi kesulitan untuk menjelaskan skema investasinya kepada orang yang sudah berpengalaman. Umpamanya penipu punya skema ponzi yang berkedok robot trading, maka para pakar trader dan programmer robot sesungguhnya dapat membongkar kedok tersebut.
Aisha   24 Mar 2022

mohon info tips nya kak agar terhindar dari skema ponzi?
apakah skema ponzi mencangkup semua jenis investasi atau hanya investasi tertentu saja ya kak? Terima kasih

Nana_banana   24 Mar 2022

Skema ponzi bisa menggunakan kedok investasi apa saja, mulai dari forex (robot trading), emas, properti, bahkan tambak udang ataupun kebun kurma. Sudah banyak sekali contoh kasusnya di Indonesia.

Tips agar terhindar dari skema ponzi? Ya, mudah saja. Kenali ciri-ciri yang sudah disebutkan di atas, kemudian jangan setor dana ada tawaran semacam itu.

Aisha   27 Mar 2022

Tidak ada satu pun diantara ketiganya yang aman untuk pemula. Pemula sebaiknya mengawali dengan belajar berinvestasi, bukan langsung trading. Jika ingin setor modal tanpa belajar dan mau cari aman, maka berinvestasilah pada reksa dana.

Jika sudah belajar dan mau mulai trading, maka sebaiknya berlatihlah pada saham. Lebih baik lagi, cobalah simulasi trading saham dulu. Apabila sudah mahir dalam dunia saham, barulah menjajal forex atau kripto.

Pasar saham lebih mudah diamati dan dipelajari bagi pemula, daripada pasar forex atau kripto yang berskala internasional. Namun, perlu diperhatikan bahwa semuanya sama-sama tidak aman.

Semua aktivitas trading itu mengandung risiko yang sebanding dengan potensi keuntungannya, sehingga kita sendiri yang perlu mengelola risiko (risk management) agar tidak mengalami kerugian di luar batas toleransi kita. Semua calon trader/investor harus memahami ini sebelum mulai trading/berinvestasi apa saja.

Aisha   25 Apr 2022

Apa yang dimaksud dengan skema ponzi dalam investasi dan bagaimana cara mengenalinya?

Nana_banana   22 Mar 2022

Antara trading forex, saham dan kripto, manakah yang aman digunakan untuk pemula?

Hairi Nuh   22 Apr 2022

Berdasarkan pengalaman, saya menyimpulkan beberapa hal terkait ciri-ciri investasi bodong dan bisa dijadikan acuan agar terhindar dari scam ini.

  • Investasi berkedok return besar, jadi bisa dikatakan seperti ini, biasanya penipu akan menyerang kelemahan investor. Apakah kelemahannya? Ya menawarkan keuntungan yang gede dan belakangan ini keuntungan yang ditawarkan agak masuk akal. Intinya berhati-hati bila investasi itu menawarkan return yang besar apalagi dalam waktu singkat.
  • Tidak terdaftar di Bappebti untuk lembaga investasi atau OJK di lembaga keuangan. Kalau udah tidak terdaftar maka kalau terjadi apa-apa maka tidak ada jaminan dari pemerintah dan juga lembaga ini bertugas mengawasi. Jadi lebih aman ya harus terdaftar disitu.

Ini berdasarkan pengalaman pribadi saya, untuk poin pertama ini sangat mengonfirmasi kalau itu investasi bodong contohnya arisan dan koperasi simpan pinjam yang saudara saya ikutin semuanya hilang. Bahkan 1 kompleks terkena tipu, hal ini karena menjanjikan return yang besar banget..mungkin pada awalnya bakal ada yang untung dan ternyata kenanya skema Ponzi. Dari situ saya belajar kalau return gede dengan waktu yang singkat itu tidak mungkin.

Richard   28 Oct 2022

Iya juga ya kak. arisan dan koperasi simpan pinjam itu kan langsung keliatan gitu tipu-tipu investasi bodongnya. kok masih banyak aja yang kemakan dan langsung percaya. ujung-ujungnya ambyaaarr deh... 

untuk trading kan harus terdaftar di Bappebti, tuh. nah pengen tahu aja kalau misalnya terjadi apa-apa, peran pemerintahnya apa kak dalam hal ini? apakah pemerintah akan mengganti semua kerugian kita atau gimana? 

Susan   4 Nov 2022

Terdapat UU no 32 tahun 1997 yang juga mengatur bahwa uang nasabah dalam hal ini kita sebagai trader disimpan berbeda dari rekening lembaga dalam hal ini broker dan bukan hanya rekening nasabah tetapi juga dana kompensasi serta dana jaminan.

Peran pemerintah khususnya Bappebti adalah memfasilitasi proses pembubaran broker atau pialang berjangka sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan no 32 tahun 1997 dimana mengatur tentang pialang berjangka (broker).

Nah prosesnya berupa menghentikan segala kegiatan broker yang bermasalah, dan meminta broker segera melakukan pembayaran terhadap dana yang bermasalah dalam jangka waktu tertentu. Apabila broker tidak mampu membayar maka izin usaha broker akan dicabut dengan mempertimbangkan segala aspek terkait broker bermasalah. Segala sisa kekayaan yang ada akan dicairkan dan digunakan untuk membayar nasabah. Itu berarti nasabah tidak akan mendapat uangnya 100% full.

Selengkapnya saya kutip isi UU NO 32 TAHUN 1997.

 

Pasal 19

Kegiatan transaksi di Bursa Berjangka dapat dihentikan sementara waktu, baik untuk sebagian maupun seluruh Kontrak Berjangka, apabila terdapat hal-hal atau kejadian yang merugikan kepentingan masyarakat atau keadaan yang tidak memungkinkan diselenggarakannya kegiatan transaksi Kontrak Berjangka secara wajar.


Pasal 20

Penghentian sementara waktu, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19:

1. untuk jangka waktu tidak lebih dari satu hari kerja, dapat dilakukan oleh Bursa Berjangka dengan kewajiban segera melaporkannya kepada Bappebti; dan

2. untuk jangka waktu lebih dari satu hari kerja, hanya dapat dilakukan oleh Bappebti.

 

Pasal 21

1. Apabila penyebab penghentian sementara waktu transaksi seluruh Kontrak Berjangka sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 tidak dapat diatasi dalam jangka waktu tertentu, Bappebti menghentikan kegiatan Bursa Berjangka secara tetap dan mencabut izin usahanya.

2. Sebelum menetapkan penghentian kegiatan Bursa Berjangka secara tetap sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Bappebti wajib mempertimbangkan kepentingan masyarakat umum, Nasabah, Anggota Bursa Berjangka yang bersangkutan, dan lembaga lain yang berkaitan dengan kegiatan dan perizinan Bursa Berjangka.

3. Tindakan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) wajib dilaporkan oleh Bappebti kepada Menteri dan diumumkan secara luas.

 

Pasal 22

1. Apabila izin usaha Bursa Berjangka dicabut, badan hukum Bursa Berjangka yang bersangkutan dibubarkan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

2. 3Apabila terdapat sisa kekayaan hasil likuidasi Bursa Berjangka yang menjadi hak Pialang Berjangka sebagai pemegang saham, sisa kekayaan tersebut wajib digunakan terlebih dahulu untuk membayar kewajiban Pialang Berjangka yang bersangkutan kepada Nasabah.

Selain itu dalam perundang-undangan juga sudah ditentukan syarat apa saja yang harus dipenuhi agar bisa menjadi broker atau pialang berjangka. Jadi tidak asal-asalan makanya bila terdaftar di Bappebti, suatu lembaga keuangan pasti sudah jelas asal usulnya serta terdapat aturan yang jelas dan tersusun rapi. Sebagai calon pengguna jasa broker kita juga harus mencari tahu informasi detail agar tidak terjerat investasi bodong. Secara umum broker Indonesia memiliki kelebihan dan kekurangan yang kurang lebih sama. Untuk lebih jelasnya anda bisa membaca ulasan Kelebihan Dan Kekurangan Broker Forex Lokal Indonesia.

Richard   8 Nov 2022

Kalau misalnya kita menggunakan jasa orang ketiga atau konsultan atau broker buat menangani investasi yang kita tanamkan, kita pasti akan terhindar dari scam nggak sih?

Aldi   29 Nov 2022

Dalam hal ini, perlu dipahami dulu bahwa "jasa orang ketiga" itu tidak sama dengan "konsultan" ataupun "broker".

Siapa sih "jasa orang ketiga" itu? Apakah orang yang mempromosikan diri sebagai trader profesional dan menawarkan iming-iming profit gede tanpa perlu kerja? Jelas sekali, dia pasti scam.

Istilah "konsultan" juga sama-sama rawan scam. Kenapa? Karena tidak ada yang menjamin mereka akan melaksanakan tugas mengelola dana klien dengan benar.

Lalu, bagaimana dengan "broker"? Broker adalah perusahaan yang berperan sebagai perantara untuk menghubungkan trader/investor dengan pasar. Ingat poin penting ini: BROKER CUMA PERANTARA. Dengan kata lain, broker tidak boleh mengelola dana klien secara langsung, melainkan menyimpannya agar dapat mengeksekusi order sesuai perintah klien. Ini berlaku untuk broker saham maupun broker forex.

Dalam dunia investasi, kita mengenal istilah lain lagi, yaitu "Manajer Investasi". Para Manajer Investasi ini bekerja mengelola reksa dana, ETF, hedge fund, atau produk investasi serupa. Mereka sudah memperoleh sertifikasi resmi dari otoritas terkait, menjamin kompetensi dan kredibilitas mereka untuk mengelola dana klien. Di Indonesia, sertifikasi dan pengawasan atas Manajer Investasi dilaksanakan oleh OJK dan otoritas bursa.

Nah, kalau kamu sedang mencari orang yang bisa dipercaya untuk mengelola investasi, maka carilah reksa dana atau ETF yang dapat dibeli publik. Nantinya dana kamu akan dikelola oleh Manajer Investasi yang terjamin profesionalitasnya, sekaligus terhindar dari scam.

Aisha   30 Nov 2022
 

Komentar @inbizia

Hai gaes gw share pengalaman pribadi ya di dunia kripto, gw pernah pd thn 2002 mencoba investasi kripto, yah dg modal lumayan besar siih.

pd minggu pertama emang ada kenaikan dikit dr harga kripto, dan udah jelas donk ada keuntungan bg gw. tp waktu itu gw gak langsung jual aset tp gw diemin dl nih, yaah berharap bs dpt keuntungan lebh bsar lg gitu.

tp memasuki minggu kedua ternyata harga bitcoin yg gw beli menurun drastis gw gak tau tuh apa yg lg terjadi, waktu itu hmpr semua harga kripto terjun bebas.

nah gw gak mau ambil resiko lbh tinggi lg, dan gw putuskan utk menjual semua aset kripto gw, dan sjk itu gw gak pernah lg mau investasi di dunia kripto.

yah mgkin gw gak terlalu pinter dlm investasi kripto jd gw menglami krugian yg gak sedikit, tp hal ini jg bs jd pelajaran bg semua newbie di dunia kripto. tks min.

 Nita |  9 Oct 2023
Halaman: Cara Menghasilkan Passive Income Dari Crypto Saving Account

Nita: Hai kak ijin nyanggah yee..

jd sebnrnya kita mau investasi apa aja ada risiko yg hrs kita terima, baik itu investasi saham, forex, kripto, emas, mata uang atau lainnya.

kakak berinvestasi kripto pada thn 2022, nah pd saat itu emang pasar kripto sangat bergejolak yg menyebabkan harga kripto tdk stabil, bahkan smpe turun drastis.

pd pertenghan 2022 lalu, harga kripto terutama Terra Luna (LUNA) dan TerraUSD (UST) terjun bebas, tidak tanggung2, dlm satu semester awal 2022 hmpir semua jenis kripto mengalami dua kali penurunan tajam.

bahkan LUNA dlm hitungan hari menjadi aset yg tidak ada harganya lagi. Pd awal mei 2022 harga LUNA masih ditransaksikan di atas Rp1 juta per koin, tp mendekati pertenghan Mei harga LUNA anjlok hingga 100% menjadi hanya Rp0,25 per koin.

Saat itu emang harga komoditas energi melambung cukup tinggi, shg para investor lgsung beralih ke komoditas dan meninggalkan kripto, itulah yg menyebabkan harga kripto terjun bebas.

penyebab lainnya adalah kenaikan suku bunga bank sentral Amerika Serikat juga membuat aset kripto semakin terpuruk, bahkan ada yang anjlok sampai 100%.

hal itu sudah jelas membuat pr investor kripto tdk berani lg utk berinvestasi. Jd jgn heran klo di tahun 2022 lalu kakak bs ngalamin kerugian yg sangat besar di kripto.

Dan yg mau gw smpaikan semua investasi tetap berisiko, semakin besar keuntungan smkin tinggi tingkat risikonya. tks kak.

 Inayah |  9 Oct 2023
Halaman: Cara Menghasilkan Passive Income Dari Crypto Saving Account

Klo dipikir2 dunia investasi emang ckp berbahya bg org2 yg blm berpengalaman atau br pertama kali terjun di dunia investasi terutama kripto.

Artikel ini sngat menarik krn bs menambah wawasan bg investor newbie dlm trading kripto. emang sih dijaman skrg ini sgl cara dilakukan oleh pr penipu utk meraup keuntungan tdk peduli dg kondisi pr korban baik itu setelah ditipu atau seblmnya.

Gw jd pensaran nih ttg rugpull, sbnrnya bagaimana sih cara kerja rugpull itu? dan bgmn bs trader2 masuk dlm jebakan rugpull tsb? apa emang jebakan rugpull itu sngt tdk terlihat jd bs membuat pr investro terjebak dan kehilangan semua asetnya? mgkn ada senior yg bs menjelaskan. thanks.

 Winarti |  17 Oct 2023
Halaman: Waspadai Skema Rug Pull Saat Investasi Kripto

Winarti: sbnrnya gw blm senior ya didunia kripto, tp gw coba bntu jwb yaa sesuai dg apa yg gw tau gitu

Setau gw sih cara kerja rugpull itu biasanya trjdi pd token2 yg ada di decentralized exchange (DEX) yg mengndalkan kmpulan aset yg dismpan dlm DEX tsb.

Nah dlm modus ini, biasanya pr pelaku scam atau penipu mengaku sbg developer dan mrncang proyek yg sngt menjanjikan hasilnya kmdian rncangan proyek2 tsb disebarkan shg bnyk investor atau trader yg tertarik.

Stlh bnyk investor yg tertarik dg proyek tsb, tntu sj hal itu bs membuat hrga aset akan meningkat tajam. Stlh aset melmbung tinggi dan diperkirakan sudah sesuai dg hasil keuntungan yg diincar pr penipu tsb, maka mrka bakal menjual semua aset tsb scra serentak, dan tntu sj jumlhnya sangat banyak dan nilainya besar sekali.

Kmdian mrk jg akan mnghncurkan harga aset tsb dan hal itu sdh pasti membuat smua investor yg mnyimpan asetnya akan mengalami kerugian atau kehilangan smua asetnya.

knp bnyk investor yg bs tertarik dg proyek tsb? selain janji keuntungan yg menggiurkan, pr penipu juga sbnrnya mengeluarkan bnyk modal sblmnya, slh satunya utk merekrut artis dan membuat iklan scr besar2an di media sosial. Slain itu mrk jg memberikan modal atau memasukan sndiri modal ke dlm klmpok mereka shg mmbuat pr investor tertarik dan mudah percaya.

 Putri |  17 Oct 2023
Halaman: Waspadai Skema Rug Pull Saat Investasi Kripto

Safa: Jd gini ya, di dunia industri blockchain dan kripto hampir setiap hari ada ratusan token atau koin baru, tp sbgian besar koin2 br yg muncul itu mrpkan scam.

Dan sygnya sistem keamanan dan transparansi menjadi hal yg seringkali diabaikan. Jd bkn hal yg aneh jk bnyk banget scaming2 spt rugpull yg trjdi di insustri blockchain dan kripto ini.

Kmdian Rugpull bs trus berkembang di decentralized exchange (DEX) krn di DEX itulah token atau koin2 br bs didaftrkan dg biaya yg sngat murah bhkn tdk perlu lg ada audit. Slain itu di blockchain pertukran koin dg hrga tinggi dg koin baru sngat mdh sekali dilakukan, krna hny memerlukan biaya yg sngat murah bhkn terkadang bs juga gratis. Itulah yg membedakan dg bursa mata uang kripto yg tersentralisasi.

Dg berbagai kmudahan tsb selain dimanfaatkan olh pr pelaku scam terkdang bnyk jg developer atau pengembang yg nakal memanfaatkan kesmpatan tsb utk meraih bnyk keuntungan.

 Putri |  17 Oct 2023
Halaman: Waspadai Skema Rug Pull Saat Investasi Kripto

Shendi: klo gw siiih sbnrnya dpsto syariah jg mngntungkan dlm jgka panjang. emg sih bg hasil dpsito syariah bs berbeda tiap bulannya, tp ada kalanya imbal hsl tsb lbh bnyk dr perhitungan bank, gak selalu di bwh bnga bank.

Klo lo pengen bs dptin hsl mksimal dr dpsito syariah, sblm buka deposito lo hrs pinter2 pilih bank syariahnya, jgn cuma asal2an.

soalnya imbl hasil dpsto syariah dihitung brdasarkan profit yg diperoleh bank tsb. klo bank syariahnya gak punya reputasi yg bgus, maka kmgkinan besar akan smkin tinggi jg imbal hasilnya.

klo reputasinya buruk yaa jgn hrp dpt imbal hasil tinggi. krn bank syariah jg punya mitra2 terpercaya utk menyalurkan investasi pr nasabahnya.

klo punya reputasi buruk otomatis mitra2 tsb jg gak mau menerima saluran investasi, jd yaa jgn harap dpt imbal hasil, bs2 lo dpt bagi rugi doank

 Barry |  19 Oct 2023
Halaman: Deposito Syariah Seperti Apa Praktik Dan Ketentuannya

Komentar[5]    
  Rifky   |   14 Oct 2022

Misalnya di dunia keuangan mainstream kan, currency itu merupakan buatan negara masing-masing. Nah, ketika mata uang negara A digunakan untuk jual beli di negara B, maka mata uang negara A wajib diubah sesuai dengan yang digunakan di negara B.

Mohon penjelasannya gan, untuk kripto currency di dunia kripto ini apakah aturannya sama seperti produk keuangan yang berlangsung tersebut? Misalnya kalau kita punyanya XRP, dan ada yang kita mau trading tapi memiliki currency LINK, apakah XRP itu harus diubah terlebih dahulu menjadi LINK?

Sebagai investor pemula, misalkan saya sudah membeli NEAR. Terus di kemudian hari, apakah saya bisa mengubahnya jadi Cardano, apakah itu bisa dilakukan secara langsung? Atau gimana? Gimana sarannya supaya kita dapat cuan? Justru kita sebaiknya berinvestasi kepada dua-dua produk tersebut saja?

  Abdul   |   13 Dec 2022

Setau ane, kalau suatu produk di blockchain sudah ditetapin pake currency tertentu ya harus pake currency itu. Dan biasanya, kalo udah berbeda blockchain gitu, ente kudu ubah dulu ke token atau koin yang sesuai dengan blockchainnya. Buat paling gampangnya, ente bisa beli USDT atau stablecoin lainnya, buat invest ke banyak semua koin yang ada di exchange tanpa harus cross swap macam cross currency.

  Markus   |   21 Dec 2022

Intinya bila ingin bertransaksi antara btc dan eth misalnya maka btc harus di swap dulu semacam exchange/convert gitu ke ETH baru bisa melakukan transaksi begitu juga sebaliknya. Dengan kata lain sistem pembayaran di kripto sebenarnya sama aja dengan yang terjadi di mata uang negara saat ini. Cuma yang membedakan adalah transparansi dan saat melakukan transaksi sangat aman dan juga cepat, ga ada campur tangan pihak ketiga.

Bagaimana dengan cuannya. nah saya agak bingung juga nih. apa memang ada nilai tukarnya antara kripto satu dengan yang lain yang memiliki selisih. Bila salah satu nilai naik maka kita bisa langsung exchange dan mendapatkan profit dari situ. Nah, dalam hal cara exchange ini sepertinya agak kurang dibahas

  Jenny   |   18 Oct 2022

Wah, aku tertarik banget sama Decentraland dan harganya juga lumayan murah lho. Tapi boleh bantu jawab gak, itu misalnya kita beli LAND disitu, boleh lakuin apa aja disitu, kayak kita beli tanah. Misalnya aku beli LAND disitu dan bangun semacam rumah virtual dan aku jual disitu tapi dengan mata uang nya MANA bisa gak?

Kalau tunggu Mana nya naik rasanya agak lama cuannya. Tapi kalau jual disitu, tambah tambah Mana saya misalnya dari 1 menjadi 2 trus beli tanah lagi disitu kan lebih cepat untungnya.

Kira kira bisa gak ya?

  Wahyu   |   13 Dec 2022

Bisa, karena MANA adalah alat transaksi satu-satunya di Decentraland. Ada beberapa peluang untuk mendapatkan MANA di Decentraland, di antaranya:

1. Jual-beli tanah

Tanah di Decentraland diperlakukan sebagai NFT dengan sebutan "LAND". Sama halnya dengan bisnis real estate di dunia nyata, berinvestasi LAND dan menjualnya begitu nilainya meningkat adalah salah satu cara untuk memperoleh keuntungan.

Pemain dapat membeli LAND di marketplace yang ada di dalam game atau di bursa pihak ketiga, misalnya OpenSea. Sama halnya dengan dunia nyata, LAND yang terletak di area yang sering dikunjungi memiliki harga yang lebih mahal. Decentraland memiliki 90 ribu properti, dan nilainya akan naik seiring dengan peningkatan jumlah investor yang berinvestasi di dalam game.

Setelah membeli tanah, pemain juga bisa mendirikan toko, galeri seni, hingga kasino dan memperoleh pemasukan dari pemain lain.

2. Membuat dan menjual pakaian

Pemain bisa mendesain dan menjual pakaian atau perangkat yang dapat dikenakan di Decentraland untuk mendapatkan uang.

Untuk melakukan ini, dibutuhkan keahlian di bidang desain 3D dan pemain juga harus mengeluarkan 500 MANA untuk setiap item yang diproduksi.

Setelah mendesain pakaian yang hendak dijual, pemain bisa memasarkannya untuk menjaring pelanggan. Pemain juga bisa menggunakan platform seperti Discord atau Reddit untuk menginformasikan produk kepada banyak orang.

3. Memainkan fitur-fitur mini game

Decentraland memberi ruang bagi pemain untuk memainkan mini game dan memenangkan NFT. Setelah itu, pemain bisa menjual NFT yang mereka dapatkan ke pemain lain untuk memperoleh keuntungan.

Di kasino Decentraland, pemain juga bisa berjudi dan mendapatkan MANA atau NFT. Permainan kasino yang ada dalam game di antaranya Slot, Poker, Roullete, dan Blackjack.

4. Bekerja menjadi freelancer

Di Decentraland, pemain bisa menawarkan jasa sebagai pekerja freelance kepada pemain lain. Peluang kerja di Decentraland di antaranya desain 3D, perancangan produk, koding, pembuatan video atau karya seni, dan pemasaran.

5. Bekerja untuk Decentraland

Pihak pengembang terkadang membuka lowongan kerja untuk posisi-posisi khusus di dalam game. Pemain misalnya bisa melamar menjadi host di kasino virtual dengan gaji tetap perbulan dan bisa naik pangkat jika sudah mendapatkan pengalaman kerja yang cukup.