AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 2 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 2 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 2 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 2 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 2 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 2 hari, #Saham Indonesia

7 Keuntungan Trading Emas di Broker Monex

Damar Putra 13 Oct 2022
Dibaca Normal 6 Menit
forex > broker >   #broker   #emas   #keuntungan   #keuntungan-trading   #monex   #trading   #trading-emas
Trading emas di broker Monex ternyata memiliki banyak keuntungan istimewa yang dapat dimanfaatkan trader. Apa sajakah itu?

Emas menjadi salah satu komoditas terfavorit hingga saat ini. Berkat harga emas yang cukup stabil, logam mulia ini kerap dijadikan sebagai aset safe haven bila pasar sedang bergejolak akibat kondisi geopolitik ataupun buruknya kondisi ekonomi global.

Emas Harga Perubahan
Per Troy Ounce $ 2414,41 0
Per Gram Rp 1,343,000.00 -7,000
Kurs Rupiah 15,960.95
Per Troy Ounce Harga $ 2414,41
Perubahan 0
Per Gram Harga Rp 1,343,000.00
Perubahan -7,000
Kurs Rupiah Harga 15,960.95
17 May 2024   Selengkapnya

Selain dijadikan aset investasi secara fisik, emas lazminya juga diperdagangkan secara online melalui pialang berjangka atau broker. Trading emas online merupakan perdagangan emas yang dilakukan di pasar finansial tanpa adanya perpindahan aset emas secara fisik.

Pada dasarnya, konsep trading emas online ini juga sama dengan trading forex. Sehingga dalam hal ini, emas dianggap sebagai sebuah mata uang dengan simbol XAU yang biasanya dipasangkan dengan Dolar AS. Penyebutan pairnya adalah XAU/USD.

Saat ini sudah banyak broker lokal yang menawarkan layanan trading emas, salah satunya adalah Monex Investindo Futures (MIFX). Broker ini didirikan sejak tahun 2000 silam dan merupakan salah satu broker forex resmi Indonesia yang memiliki kantor cabang hampir di seluruh penjuru Tanah Air.

Nah, pada kesempatan kali ini, penulis akan coba mengulas beberapa keuntungan trading emas di broker Monex yang perlu trader ketahui.

Trading Emas Monex

 

1. Bebas Requote dan Delay

Kecepatan eksekusi pada saat trading emas menjadi perkara krusial untuk trader. Jika layanan trading di sebuah broker mengalami requote ataupun delay, tentu hal tersebut akan sangat merugikan trader. Apa itu requote dan delay? Requote adalah saat di mana broker tidak bisa memberikan harga sesuai dengan keinginan trader, sedangkan delay adalah keterlambatan sistem untuk mengeksekusi order di harga tertentu. Dampaknya untuk trader adalah entry yang dilakukan tidak sesuai harapan.

Sangat direkomendasikan bagi trader untuk mencari broker dengan kecepatan eksekusi tinggi dan bebas requote atau delay. Dari sekian banyak broker lokal, Monex bisa jadi salah satu pilihan tepat untuk trader. Pasalnya, broker ini berani menjamin semua kliennya tidak akan mengalami permasalahan requote ataupun delay pada eksekusinya. Sehingga, dapat dipastikan trading emas online akan semakin nyaman dan aman.

Baca Juga: Cara Menghindari Requote Broker Forex

 

2. Tersedia Trading Tool Lengkap

Setiap broker lazimnya akan menyediakan fitur ataupun tool trading yang berbeda-beda. Tujuannya adalah untuk memfasilitasi trader dalam menganalisa market. Sehingga bisa dikatakan, semakin lengkap sebuah broker menyediakan tool ataupun fitur yang bermanfaat, tentu akan menjadi nilai tambah di mata trader.

Broker Monex telah menghadirkan beragam fasilitas demi memenuhi kebutuhan para trader dalam hal ini. Salah satunya dengan mengeluarkan banyak tool trading yang bermanfaat seperti News To Trade, Opportunities To Trade, hingga Trigger To Trade. Hal ini merupakan sebuah kelebihan trading emas di broker Monex yang juga patut dipertimbangkan. Pasalnya, tidak semua broker lokal mampu menyediakan tool-tool bermanfaat seperti itu.

 

3. Spread Rendah Mulai dari Nol Koma

Salah satu kriteria penting pada saat memilih sebuah broker forex adalah dengan melihat besaran spread yang ditawarkan. Spread pada dasarnya adalah nilai selisih atau antara harga beli (ask) dan harga jual (bid) pair yang ditradingkan. Besar kecilnya nilai spread adalah cerminan dari jumlah keuntungan yang diambil oleh broker forex. Dalam hal ini, semakin kecil spread yang ditawarkan, tentu semakin bagus untuk trader karena mengurangi biaya trading di setiap posisi dan mencegah terjadinya margin call karena drawdown berkepanjangan.

Broker Monex bisa jadi pilihan tepat bagi trader yang tidak memiliki modal trading yang begitu besar. Spread yang ditawarkan oleh broker Monex hanya mulai dari nol koma. Berdasarkan informasi di situs resminya, trading emas di broker ini hanya dikenakan spread 0.13 pips. Spread kecil ini tentu sangat kompetitif jika dibandingkan broker kebanyakan yang belum menyediakan spread di kisaran nol.

Baca Juga:

Gold Trading on the Lowest Spread Platforms

 

4. Status Regulasi Jelas

Kriteria penting yang wajib dipertimbangkan pada saat memilih sebuah broker adalah status legalitas. Jangan sampai trader justru terjerumus memilih broker scam atau bodong yang sangat merugikan. Di Indonesia, agar bisa beroperasi, sebuah broker harus mengantongi izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) yang berperan sebagai regulator.

Dari sekian nama, Monex menjadi salah satu broker lokal terbaik yang sudah mendapatkan izin dari Bappebti dengan no. lisensi 178/BAPPEBTI/SI/I/2003. Selain itu, broker ini juga terdaftar di berbagai keanggotaan lembaga berskala nasional seperti Bursa Berjangka Jakarta (BBJ), Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKDI), Kliring Berjangka Indonesia (KBI), dan ICH (Indonesia Clearing House).

Dengan mengantongi izin dari Bappebti dan bergabung dengan berbagai lembaga finansial ternama di Indonesia, hal itu menunjukkan keseriusan Monex dalam menyediakan layanan trading emas untuk trader Indonesia. Jadi, dapat dipastikan broker Monex tidak menunjukkan ciri-ciri broker scam atau abal-abal.

 

5. Trading dengan Smartphone

Saat ini, mulai banyak broker lokal yang menyediakan fasilitas trading lewat smartphone. Salah satunya adalah broker Monex yang telah mengembangkan fasilitas trading MIFX Mobile sehingga memungkinkan klien trading emas di mana saja dan kapan saja.

Aplikasi MIFX Mobile memiliki fitur-fitur canggih untuk mempermudah klien melakukan live trading, deposit withdrawal, market execution, pending order, aplikasi indikator, hingga live chat dengan layanan konsumen. Anda bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis di Play Store atau App Store.

Baca Juga:

Discover the Best Broker's Mobile App

 

6. Terdapat Poin Reward

Salah satu keuntungan trading emas di broker Monex adalah trader berkesempatan mendapat hadiah dari poin reward. Mudahnya, poin reward adalah sebuah fitur pengumpulan poin dari setiap trading yang dilakukan. Semakin banyak trader melakukan trading di broker Monex, tentu jumlah poin yang didapat juga semakin banyak. Kemudian poin-poin tersebut bisa ditukarkan dengan hadiah-hadiah menarik seperti travelling gratis, gadget, motor, hingga mobil mewah.

Baca Juga:

Best Deals from Leading Brokers

 

7. Tersedia Fitur Edukasi dan Akun Demo

Keuntungan trading emas di broker Monex yang terakhir adalah tersedianya fitur edukasi gratis. Untuk pemula, fitur ini sangat bermanfaat menunjang kebutuhan belajar trading emas mulai dari tingkat dasar hingga mahir. Fitur edukasi yang disediakan Monex berupa kumpulan artikel, video, webinar, kelas online, kamus istilah, dan lain sebagainya.

Karena banyaknya pilihan fitur edukasi, pengguna bebas memilih jenis konten sesuai preferensi masing-masing. Tidak hanya di situ, broker Monex juga menyediakan buka akun demo agar pengguna dapat praktik trading emas tanpa takut kehilangan modal sungguhan. Memanfaatkan fitur edukasi beserta membuka akun demo dari Monex bisa menjadi bekal untuk trader sebelum terjun trading dengan dana riil.

 

Dengan berbagai macam keunggulan-keunggulan yang telah disebutkan di atas, Monex Investindo Futures telah diakui sebagai salah satu pilihan broker lokal terbaik hingga saat ini. Lantas, bagaimana cara membuat akun trading di broker ini? Anda bisa mengikuti panduan lengkapnya di Cara Buka Akun Trading di Broker Monex.

Terkait Lainnya
 

Forum Terkait

 Mudassir |  27 Jun 2012

Bagaimana cara pasang stop loss dan take profit yang benar saat trading?

Lihat Reply [50]

Untuk Aswin..

Arahkan mouse ke harga yang akan di close. Klik kanan, akan ada tampilan menu seperti dibawah ini. Klik Close.

Atau anda bisa klik tanda x di pojok atas dari trade yang floating profit.

Atau anda bisa menggunakan close profit dengan menggunakan script. Biasanya script ini dipakai untuk banyaknya posisi profit yang akan di close dalam 1 kali close. Anda bisa pilih Close All Profit di Mq4 - 5.


Thanks

Basir   21 Jun 2016

@ Salim:

- jam brp WIB pergantian candlestick dimulai pada TF H1, H4, dan D?

Tergantung dari selisih waktu jam server broker Anda dengan WIB. Kalau Anda menggunakan platform Metatrader, bisa Anda lihat pada kolom Time di Market Watch.

Pergantian untuk H1 adalah setiap 1 jam terhitung dari dimulainya candle sebelumnya. Untuk H4 setiap 4 jam terhitung dari dimulainya candle sebelumnya, dan untuk daily terhitung dari dimulainya jam buka dari candle sebelumnya.

- ….. Lalu teknik pending order sprt buy stop sell stop, berapa pips kah yg ideal dipasang sbg TP dan SL untuk semua TF tersebut?

Mengenai besaran pip TP dan SL, itu tergantung dari analisa Anda. Biasanya mengacu pada jarak posisi yang dibuka terhadap level resistance atau support terdekat. Selain itu, Anda bisa menentukan SL dan TP berdasarkan price action.

M Singgih   26 Aug 2019

kalau order sudah masuk pasar maka arahkan mouse ke orderan klik kanan.  disana ada Modif  isi dengan SL / TP

width=619



jika order baru Klik NEW ODER

width=546


demikian pun jika melakukan order pending. KLIK TIPE

Thanks

Basir   27 Jun 2012

@ Mudassir:

Stop loss (SL) dan take profit (TP) biasanya ditentukan dengan mengacu pada level-level support dan resistance terdekat. Jika support dan resistance tidak jelas, bisa digunakan Fibonacci retracement atau expansion. SL dan TP juga bisa ditentukan berdasarkan price action.

M Singgih   21 May 2019

Stoploss memang diset Untung membatasi Kerugian. Setingan SL bisa dibuat berdasarkan Margin.

Contoh .

Lot 0,01 = $ 0,01 Margin $ 0,30 ( leverage 1;500 )

maka minimal stoploss adalah 30 pips ( lihat margin di MT4 anda ketika BUY atau sell )

stoploss Bisa dipasang juga berdasarkan Indikator yang dipakai misal menggunakan Pivot Point.

BUY di S1 Stoploss di S2 Atau bisa berdasarkan Pola candle Pin Bar


untuk TP / Take Profit bisa :

1:1  > SL 30 TP 30
1:2  > SL 30 TP 60
1:3  > SL 30 TP 90

SL bisa berubah menjadi Profit + dengan menggunakan trailing Stop. atau menggeser SL

misal

BUY di 1.3500 SL 1.3470 TP 1.3590

Harga Naik ke 1.3574

Maka SL rubah menjadi 1.3550

BUY di 1.3500 SL 1.3550  TP 1.3590

ketika harga jatuh, maka kena SL namun profit +50

Thanks

TP = take profit
SL = stop loss

Basir   26 Feb 2013

@Albert Welieta: Penggunaan Stoploss (SL) dan Take profit (TP) diambil berdasarkan sistem trading yang kita punya. Dampak dari penggunaan SL dan TP adalah nilai reward/risk (RR). Penggunaan SL dan TP tidak akan ada yang sempurna karena market bersifat dinamis. Namun, pendekatan berdasarkan statistik data akan lebih baik untuk melihat berapa RR yang pas untuk sistem trading kita.

- Jika anda menggunakan SL terlalu dekat, maka SL akan sering kena namun potensi reward/risk akan semakin besar

- Jika anda menggunakan SL terlalu jauh, maka SL tidak gampang kena namun potensi reward/risk menjadi kecil

Oleh karena itu, Anda harus menguji sistem trading dengan trial and error, sehingga ketemu berapa perbandingan yang pas untuk sistem yang Anda gunakan.

Terima Kasih

Kiki R   27 Oct 2019

Arti Stop Loss itu Membatasi Kerugian.

Contoh BUY EUR/USD 1,2820 Stop Loss 1,2730

width=534

width=526

Anda bisa BUY / SELL dulu lalu anda bisa pasang Stop loss.
Arahkan mouse ke harga yang sudah masuk
Klik Kanan, pilih modify or Delete Order
lalu isi

/


Thanks

Basir   10 Jul 2013

@azri: Cara menggunakan stoploss order pada metatrader 4 (atau 5) adalah dengan mengisi kolom stoploss pada saat melakukan entry posisi. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Klik new order (bisa dengan klik kanan pada grafik lalu klik trading, lalu klik new order). Atau bisa dengan cara menekan F9 pada keyboard.

2. Setelah panel order telah muncul, masukkan nilai pada kolom stoploss yang telah disediakan.

3. Klik "sell" atau "buy"

Terima Kasih

Kiki R   31 Oct 2019

Stop loss menurut arti katanya adalah menghentikan kerugian. Dalam forex trading, istilah stop loss adalah menutup posisi yang sedang rugi pada level tertentu dikarenakan kita memprediksi bahwa jika posisi tidak di tutup maka kerugian akan bertambah besar.

Thanks.

Basir   2 Sep 2014

@ Bambang Priyono:
- Jika Anda membuka posisi buy, maka level take profit lebih tinggi dari level stop loss, sebaliknya jika membuka posisi sell, maka level stop loss lebih tinggi dari level take profit.
- Nilai selisihnya (dalam pip) tergantung dari pergerakan harga pasar itu sendiri. Biasanya level stop loss dan take profit ditentukan berdasarkan level-level support atau resistance. Bisa juga stop loss ditentukan berdasarkan level-level support yang terdekat (untuk posisi sell) atau resistance terdekat (untuk posisi buy), sedang level take profit ditentukan berdasarkan risk/reward ratio yang telah Anda rencanakan.
- Ada beberapa cara menentukan level stop loss.
Semoga bisa membantu.

M Singgih   4 Apr 2015

Dalam kondisi yang sedang anda hadapi, saran kami anda bisa menentukan stop loss senilai margin yang di kunci oleh broker. Misal margin yang kunci sebesar 6, maka anda bisa menentukan stop loss sebesar itu. Saat harga melambung atau turun drastis, dan position anda tampak profit, anda bisa menggeser stop loss menjadi nol atau senilai dari order anda. Saat harga menyentuh stop loss maka nilai profit/loss anda adalah nol

Disisi lain anda bisa menjadikan stop loss menjadi sebuah keuntungan. Saat harga menyentuh stop loss anda mendapat keuntungan.

Contoh, anda BUY EUR/USD 1.3450 SL 1.3410 TP  1.3550

Harga naik menuju 1.3539, anda menggeser stop loss menjadi 1.3470, ternyata harga turun dan menyentuh stop loss maka anda akan tetap profit sebesar 20 pips.

Thanks

Basir   17 Oct 2014

Tidak ada aturan tentang hal ini. Hanya saja sebaiknya nilai Stop Loss sesuai dengan margin yang dikunci oleh broker.

Thanks.

Basir   27 Oct 2014

iya, ane juga sering baca rekomendasi untuk menempatkan sl juga perlu memperhatikan volatilitas jg.. knp ya?

Icha Ang   6 Dec 2014

@ Ella, @| icha ang :
Ya, benar. Volatilitas tinggi berarti range pada periode tersebut tinggi, jadi kalau stop loss Anda terlalu dekat kemungkinan besar akan kena. Sebaliknya kalau volatilitas sedang rendah berarti harga bergerak dalam range yang sempit, dan jika stop loss Anda terlalu jauh maka akan mubasir atau tidak efisien (terutama jika Anda trader harian).
Jadi untuk mengetahui berapa kira-kira stop loss yang pas sebaiknya memang mengetahui range trading pada saat itu, dan indikator untuk mengetahui range adalah ATR (Average True Range).

M Singgih   9 Feb 2015

@ Tony:
Tergantung dari kekuatan pergerakan trend saat itu. Kalau Anda sudah profit dan trend sedang kuat maka level stop loss (SL) bisa digeser ke breakeven dan perbesar level target profit (TP). Tetapi kalau pergerakan trend tidak cukup kuat biarkan SL dan TP sampai salah satunya tereksekusi.

Jika Anda menggeser SL ke level breakeven berarti Anda menggunakan trailing stop secara manual. Anda juga bisa menggunakan fasilitas trailing stop pada software platform trading dimana SL akan tergeser secara otomatis ke level breakeven jika sudah profit.
Anda juga bisa memperbesar potensi keuntungan ketika pergerakan trend sedang kuat dengan membuka posisi lagi dan menggeser SL ke level breakeven. Dalam hal ini Anda menggunakan strategi pyramiding.

M Singgih   14 Jul 2016

Untuk ferdian..

Saat anda set stoploss, perhatikan jarak atau aturan dari broker yang anda gunakan. Seperti contohnya di bawah ini.

stop loss

Ini berarti jaraknya minimal 3 pips dari harga BUY atau SELL.
Saat BUY di 1.5003, maka Stop lossnya minimal di 1.5000. Ini untuk broker 4 digit. Kalau anda menggunakan broker 5 digit bearti 30 pips.

Terima kasih.

Basir   13 Jan 2017

@ Vandesa Perdana Sisminto:

- .… jika saya pasang order buy di pair eurUSD di 1.4505.0 spread 2.0 pips maka order saya pasti yang kena harga di atasnya harga 1.4505.0 + 2.0,…

Jawaban:
Order buy pada harga 1.4505.0 (format untuk 5 digit)
Spread 2.0 pip
Kalau spread tidak melebar (pasar dalam kondisi normal) maka Anda akan mendapatkan order tersebut ketika pergerakan harga di broker Anda telah menunjukkan:
harga Bid: 1.45030 (5 digit) dan Ask: 1.45050.
Harga untuk order buy adalah pada harga Ask, jadi Anda akan mendapatkan harga 1.45050 seperti yang Anda order.

- …. jika saya pasang SL 50.0 pips maka yang kesentuh SL 50.0 pips itu harga bid apa harga ask??

Jawaban: Jika SL Anda tereksekusi, maka yang tersentuh adalah pada harga Bid. Karena order Anda buy (pada harga Ask) jadi akan ditutup pada harga sell-nya (Bid).

-…. Dan sebaliknya untuk SL.

Jawaban: Mungkin maksud Anda untuk TP. Untuk SL sudah Anda tanyakan.
Untuk TP sama saja, akan ditutup pada harga sell-nya (Bid).

M Singgih   3 Mar 2017

@ Riki:

Bisa, dan seharusnya memang ditentukan secara bersamaan pada saat entry di new order.
Semua platform trading ada fasilitas penentuan stop loss dan take profit pada new order. Kalau Anda menggunakan Metatrader 4, di New Order akan muncul box sbb:



Anda bisa langsung menentukan harga stop (Stop Loss) dan harga target (Take Profit) secara bersamaan sebelum mengeksekusi odernya.

Kami sarankan agar selalu menentukan stop loss dan take profit setiap kali entry, dengan risk/reward ratio minimal 1:1. Stop loss ditentukan berdasarkan besarnya resiko yang Anda inginkan untuk setiap kali entry.

M Singgih   29 Sep 2017

@ Puji Rahayu:

- Apa bisa kita menentukan take profit dan stop loss berdasarkan harga tertinggi dan terendah saat itu.

Bisa, dan sering dilakukan trader. Dalam hal ini Anda menggunakan acuan level support (harga terendah) untuk target profit posisi sell dan stop loss posisi buy, dan level resistance (harga tertinggi) untuk target profit posisi buy dan stop loss posisi sell.

- …… Apa kita harus mengetahui rata2 pergerakan pips pair mata uang untuk menentukan take profit dan stop loss

Itu kalau Anda ingin menentukan take profit dan stop loss berdasarkan level support atau resistance dinamis, yaitu berdasarkan kurva moving average (bisa SMA atau EMA). Tetapi Anda harus menentukan periode rata-ratanya, misal 50 hari untuk SMA 50 atau EMA 50 pada time frame daily, dsb. Dan itu tidak ada acuannya.
Setahu kami cara ini jarang digunakan, lebih banyak yang menggunakan acuan level support dan resistance garis horisontal.

M Singgih   11 May 2019

@ Kadesie:

Sejak adanya bisnis trading, mungkin sekitar abad ke 18.
Perlu Anda ketahui bahwa stop loss dan target profit adalah strategi baku dalam trading, yang mendasari teori position sizing dan risk/reward ratio. Sedangkan position sizing dan risk/reward ratio sudah dikenal sejak lama.

M Singgih   24 Jun 2019

@ Susila:

Besar kecilnya range stop loss (SL) ditentukan berdasarkan keadaan riil di pasar. Ketika pasar sedang trending dan volatilitas sedang tinggi maka stop loss relatif lebih besar (lebar) dibandingkan ketika pasar sedang sideways. Acuan untuk menentukan batas-batas level stop loss bisa dari level support atau resistance, level Fibonacci retracement atau expansion, kurva dari indikator Bollinger Bands atau level tertinggi atau terendah sebuah bar candlestick (price action).

Target profit (TP) juga ditentukan berdasarkan keadaan riil di pasar. Acuan batas-batas level TP juga bisa dari level support atau resistance, level Fibonacci retracement atau expansion, kurva dari indikator Bollinger Bands atau dari price action. Menentukan Target Profit Yang Sederhana Dan Efektif.
Selain itu Anda juga harus mempertimbangkan risk/reward ratio, yaitu SL dibanding dengan TP. Biasanya minimal perbandingannya 1:1, atau minimal SL=TP. Kalau bisa usahakan TP lebih besar dari SL.

M Singgih   18 Sep 2019

@ Andriana:

Biasanya stop loss (SL) ditentukan berdasarkan level support atau resistance terdekat. Kalau level support atau resistance tidak tampak jelas, bisa mengacu pada price action, atau level-level Fibonacci retracement atau expansion.


Untuk target profit (TP), agar dalam jangka panjang bisa menghasilkan profit yang konsisten, sebaiknya ditentukan berdasarkan risk/reward ratio. Dalam hal ini risk/reward ratio minimal adalah 1:1.

M Singgih   3 Dec 2019

gk nyambung. Ditanya apa, dijawab apa hahaha

Dodol   29 Jun 2020

Kalau scalping set SL nya gimana pak? Kadang kan membuka posisi banyak banget tuh, kemudian posisinya juga gampang ke close. Cara efektif biar bisa masang SL cepet untuk scalper gimana ya pak?

Rony S   11 Nov 2020

@ Rony S:

Setahu saya untuk scalping tidak harus menentukan SL dan TP. Scalper biasanya langsung entry ketika ada sinyal dari price action atau dari indikator teknikal, dan cepat exit.
Dalam hal ini cepat di-cut loss jika ternyata salah posisi, atau kalau sudah profit sedikit langsung keluar (closed). Kemudian tunggu atau cari sinyal lagi, baik pada pair yang sekarang ditradingkan atau pair-pair lainnya.

M Singgih   12 Nov 2020

Coment apa?😊

Terimakasih mohon ijin untuk mempelajari nya

Yoas   13 Apr 2021

Bukannya kalo scalping itu buka posisi sampai 50 posisi ya pak? Soalnya saya pernah lihat temen saya begitu. Dan dia katanya juga tidak pakai robot. Saya juga bingung itu, gimana setting SL nya kalo posisi ordernya begitu banyak yang kebuka.

William   6 Jul 2021

@ William:

Mengenai membuka banyak posisi, itu tergantung dari strategi trader. Mungkin saja trader tsb membuka banyak posisi pada banyak pair. Jika trader tsb adalah scalper, ketika membuka banyak posisi sebaiknya memasang SL dan TP pada setiap posisi yang dibuka, karena akan sulit memantau kapan harus closing jika tanpa SL dan TP.

SL dan TP bisa langsung ditentukan pada setiap kali membuka posisi.

 

M Singgih   7 Jul 2021

@Reza Fadillah:

Untuk kasus seperti ini ada banyak sekali solusinya pak dan bergantung pada jenis strategi apa yang digunakan. Contohnya jika bapak menggunakan asas Pivot Point sebagai acuan maka bapak bisa meletakkan Stop Loss pada level Resistance ataupun Support yang ada pada Pivot Point.

Dalam kasus penggunaan level Support dan Resistance dalam trading, maka bapak juga bisa menempatkan Stop Loss pada level SnR selanjutnya.

Jika dalam kasus penggunaan indikator trend seperti Moving Average ataupun Bollinger Bands sendiri penempatan Stop Loss ini akan menjadi cukup sulit. Terlebih lagi jika Breakout yang dihasilkan membentuk Candlestick Momentum kuat tanpa diiringi Tail ataupun Shadow. Jika menggunakan strategi jenis ini, ada baiknya bapak menunggu terbentuknya Candlestick berlawanan sebelum Entry baru kemudian menempatkan Stop Loss pada nilai High/Low Candlestick Breakout (perhatikan contoh gambar)

sl-counter

Dengan menunggu konfirmasi berupa Candlestick berlawanan tersebut, presentasi winrate yang dihasilkan posisi akan meningkat drastis. Selain itu akan lebih mudah dalam menempatkan Stop Lossnya. Namun, jika memang ingin membuka posisi sesaat setelah Breakout terjadi tanpa perlu konfirmasi, bapak bisa menetapkan jarak Stop Loss manual sesuai keingingan atau dengan menggunakan metode penentuan nilai Stop Loss dengan ATR.

Demikian sedikit dari saya, semoga bisa sedikit membantu.

Nur Salim   12 May 2022

Saya punya masalah dgn Stop Loss dan Take Profit ini karena saya tidak mau rugi besar dgn trading saya di forex tsb...gimana caranya saya pakai stop loss dan take profit ini ya? Terima kasih.

Albert Welieta   26 Feb 2013

saya pemula. Untuk membuat stop loss dan take profit yang saya inginkan nggak pernah bisa, mohon bantuannya, terima kasih.

Susila   17 Sep 2019

Mau tanya pak, perhitungan stop loss & take profit yg benar itu bgmn? Untuk setiap order sell/buy itu saya masih bingung apakah sl atau tp yg lebih tinggi. Dan kira-kira berapa nilai yg sesuai yg bisa diajukan dr selisih harga order kalau ttp ingin mendapat profit yg diinginkan meskipun pake stop loss?

Bambang Priyono   2 Sep 2014

Apa bisa kita menentukan take profit dan stop loss berdasarkan harga tertinggi dan terendah saat itu. Apa kita harus mengetahui rata2 pergerakan pips pair mata uang untuk menentukan take profit dan stop loss

Puji Rahayu   10 May 2019

Saya ingin tahu sejarah asal usul stop loss dan take profit. Kira kira sejak tahun berapa dtop loss dan take profit mulai diperkenalkan. Terima kasih

Kadesie   23 Jun 2019
apakah stop loss dan take profit bisa di lakukan secara bersamaan pada new order?
Riki   27 Sep 2017

Master,bagaimana cara menggunakan Stop Loss dlm trader

Azri   10 Jul 2013

mana cara yang paling tepat untuk menentukan stop loss di antara position sizing, pola market, dan volatilitas pasar?

Eka Doank   17 Oct 2014

Kenapa Stop loss harus ditentukan lebih jauh ketika volatilitas tinggi dan lebih dekat saat volatilitas rendah?

Ella   27 Oct 2014

jam brp WIB pergantian candlestick dimulai pada TF H1, H4, dan D?

Lalu teknik pending order sprt buy stop sell stop, berapa pips kah yg ideal dipasang sbg TP dan SL untuk semua TF tersebut?

Terima kasih.

Salim   22 Aug 2019
Bagaimana ya caranya supaya berhasil set stop loss? Sy coba2 terus tapi gagal...
Ferdian   13 Jan 2017
Setelah profit sebaiknya stoploss dibiarkan saja atau digeser ke breakeven?
Tony   12 Jul 2016
Saya mau tanya jika saya pasang order buy di pair eurUSD di 1.4505.0 spread 2.0 pips maka order saya pasti yang kena harga di atasnya harga 1.4505.0 + 2.0, pertanyaan saya jika saya pasang SL 50.0 pips maka yang kesentuh SL 50.0 pips itu harga bid apa harga ask?? Dan sebaliknya untuk SL. mohon bantuannya
Vandesa Perdana Sisminto   28 Feb 2017

Selamat siang, kalau kita masuk melawan trend saat sedang breakout, dimana sebaiknya kita menempatkan Stop Loss mengingat harga saat itu sedang berada di titik tertinggi atau terendahnya?

Reza Fadillah   12 May 2022

Pak bgmn cara mmsang SLTP yg bnar? Bolehkah pasangnya cm asal selisih brpa pip dg entry?

Andriana   30 Nov 2019
Saya baru belajar di Akun Demo. Sudah beljar trading. Tapi bingung waktu mau mengeksekusi
nya waktu dapat profit. Apa bisa tolong diperlihatkan screenshotnya bagaimana bentuknya dan bagaimana cara bukanya.
Terima kasih banyak master..
Aswin   20 Jun 2016

Saya kurang paham dengan MIFX, kenapa harus di atur SL? kebayang kalo ada pembalikan. Kasian trader pemula dan modal kecil. Saya sempet coba dan ternyata bener. 

Boy Pangarep   24 Feb 2023

Boy Pangarep: sebenarnya manfaat dari mengatur SL itu sendiri justru untuk melindungi dana agar tidak sampai habis (Margin Call). Jadi kalau memang terjadi pembalikan, itu adalah salah satu risiko trading. Karena itu, sebelum membuka posisi kita harus memperhitungkan risk and rewardnya.

Tidak hanya di MIFX, semua broker juga menyediakan fitur memasang SL. Untuk lebih memahami soal manfaat SL dan perhitungan risk reward, bisa membaca artikel berikut: 

Ananta   27 Feb 2023

Boy Pangarep:

Lho, emangnya MIFX ngatur-ngatur SL kita? beneran nih? di akun apa?

Sofiyan   1 Mar 2023

Boy Pangarep:

Mohon dijelaskan lebih detail tentang masalahnya pak. Saya jujur kurang bisa menangkap maksudnya. Apakah MIFX secara sengaja mengatur dan mengeset SL atau bagaimana?

Nur Salim   7 Mar 2023

Reza Fadillah:

Saran bung Nur Salim itu bagus. 

Selain itu, bisa juga pasang stop loss sesuai rasio risk reward. Misalnya risk reward 1:2, jadi target 100 pips, SL 50 pips. Jadinya emang kadang nggak match sama situasi market, tapi paling simpel sih  

Sofiyan   13 Mar 2023
 Siswoyo |  13 Nov 2015

bagaimana cara entry trading dg trend supaya tdak slh masuk, sudah entry buy tapi trendnya malah ganti turun atau entry sell malah trendnya berubah naik

Lihat Reply [36]

Untuk Siswoyo,,,

Aktivitas pasar terjadi karena ada kekuatan seller dan buyer. Dua kekuatan inilah yang menjadikan market menjadi hidup. Trending Market adalah di mana harga umumnya bergerak dalam satu arah. Bull market trend yang bergerak  ke atas, sementara bear market tren menuju ke bawah. Pasar trending dapat diklasifikasikan seperti itu baik untuk jangka pendek, menengah atau panjang.

Thanks

Basir   16 Nov 2015

@ siswoyo:
Yang Anda perkirakan salah masuk sebenarnya adalah Anda masuk tidak pada momen yang tepat. Dalam hal ini Anda masuk saat akan terjadi retracement (koreksi) atau reversal (pembalikan arah trend). Karena Anda seorang trend follower (trading dengan mengikuti arah trend) maka hindari trading dengan time frame rendah (biasanya dibawah 1 jam atau H1) karena kurang akurat.
Trading berdasarkan trend (trend follower) harus menggunakan indikator trend, yang umum adalah exponential moving average (ema), ADX, MACD dan Parabolic SAR (pSAR).
Berikut contoh pada EUR/USD H4:



Entry sell pada momentum yang tepat (perhatikan garis berwarna kuning), yaitu ketika:
1. Harga menembus support kurva ema 55
2. Titik indikator pSAR berada diatas harga, menunjukkan sentimen bearish.
3. Kurva MACD memotong kurva sinyal (berwarna merah) dari atas dan bergerak dibawahnya dengan sudut yang semakin melebar, dan garis histogram OSMA juga bergerak dibawah level 0.00.
4. Garis histogram indikator ADX berubah ke warna merah yang menunjukkan dominan bearish.
Kekuatan trend bisa dilihat pada level indikator ADX saat itu. Biasanya ADX antara 20-25 bisa dianggap trend sedang kuat.

Exit juga pada momentum yang tepat, yaitu ketika (perhatikan garis berwarna kuning):
1. Harga gagal menembus support kuat 1.1000.
2. Titik indikator pSAR berada dibawah harga, menunjukkan sentimen bullish.
3. Kurva MACD memotong kurva sinyal (berwarna merah) dari bawah dan bergerak diatasnya dengan sudut yang semakin melebar, dan garis histogram OSMA juga bergerak diatas level 0.00.
4. Garis histogram indikator ADX berubah ke warna hijau yang menunjukkan dominan bullish.

M Singgih   17 Nov 2015

Untuk Sumitro

Konsep dasar tentang tren (trend) ialah hal yang sangat mendasar dalam berbagai pendekatan analisa pasar yang berbasis kepada analisa teknikal. Semua tool yang digunakan chartist seperti level support dan resistance, price patterns, moving average, trendline, dll. Semuanya bertujuan sama yaitu untuk membantu dalam mengukur tren yang sedang terjadi dipasar, dalam rangka berpartisipasi dalam tren tersebut. Anda mungkin sering mendengar istilah populer seperti always trade in the direction of the trend, never buck the trend, atau the trend is your friend.

Kondisi pasar forex atau mata uang sangat di pengaruhi oleh kondisi dari negara yang bersangkutan. Data fundamental dari sebuah negara seperti laporan ekonomi, data tenaga kerja, eksposr impor, trade balance, kondisi politik  investasi, serta Inflansi ikut berperan besar didalamnya.

Namun dalam kondisi tertentu, pembalikan pasar menuju trend penurunan bisa saja terjadi dengan alasan-alasan tertentu semisal positifnya data data negara AS sehingga dapat memperkuat mata uang AS. Maka trader bisa segera exit atau menutup dari open buy, kemudian melakukan open sell.

Arah Pasar Forex dapat berubah dalam waktu yang sangat cepat  Trend Up dan Trend Down. Dalam Kondisi seperti itu, maka mengikuti arah pasar  bisa menjadikan bertambahnya balance, equty atau modal kita. Namun tidak sedikit pula para trader yang justru melakukan open posisi yang justru bertentangan dengan arah trend pasar. Contohnya: dalam perdagangan jangka pendek biasanya penganut aliran m singgihgale  adalah mereka yang melakukan posisi dengan Melawan Arah pasar.

Thanks.

Basir   10 Dec 2015

@ Herli:

Menurut saya time frame M1 tidak bisa digunakan sebagai time frame utama maupun time frame untuk patokan entry karena noise (false signal) yang banyak dan fluktuasi harga yang relatif tinggi. Jika Anda bermain scalping, minimal gunakan time frame 5 menit (M5) sebagai acuan untuk entry.

Untuk memastikan pergerakan harga benar-benar sedang uptrend baik di tf H1 atau H4, Anda harus konfirmasikan dengan indikator ADX, moving average atau MACD. Tanpa konfirmasi mungkin saja pergerakan harga sedang koreksi atau retracement.

Untuk menentukan level entry sebaiknya Anda melihat sinyal dari price action yang dikonfirmasikan dengan indikator, dan juga level-level resistance atau support terdekat.
Misal jika price action membentuk candle bullish engulfing, untuk entry buy bisa menunggu bar berikutnya menembus level resistance terdekat, dan indikator RSI berada diatas level 50.
Untuk entry yang akurat harus melihat arah sentimen pasar (price action) dan juga konfirmasi indikator teknikal, tidak hanya melihat arah trend secara sekilas.

- … harga saat itu bid/ask : 1.13458/1.13469 sebaiknya kita membuka posis buy di saat harga menyentuh berapa?

Jawaban:

Untuk entry buy usahakan harga pada Ask yang serendah mungkin.

M Singgih   3 Jan 2018

Untuk menentukan support dan resistence lebih baik menggunakan time frame berapa?

Herli   3 Jan 2018

@ Herli:

Tergantung dari Anda ingin trading di time frame berapa. Kalau scalping mungkin saja di tf M5 (5 menit) atau M15, kalau day trading bisa di tf M30 atau H1 dst.

Level-level support dan resistance yang Anda gunakan sebagai patokan harus mengacu pada time frame dimana Anda trading, karena Anda juga menggunakan sinyal trading yang muncul pada time frame itu. Misal Anda trading di tf H1 maka tentunya Anda akan entry ketika ada sinyal pada tf H1, bukan tf H4 atau daily.
Untuk setting stop loss dan take profit juga harus mengacu pada level-level support dan resistance pada time frame trading Anda.

Hanya saja, jika Anda trading di tf H1 kebawah, sebaiknya tentukan level-level support dan resistance-nya pada tf yang lebih tinggi yaitu daily, lalu H4, H1 dst, agar Anda tahu mana level-level support dan resistance yang mayor (kunci) dan minor.

M Singgih   5 Jan 2018

@ Muhammad Yusuf:

Saat ini (30 November pagi) GBP/USD baik yang time frame D1, H4 maupun H1 sedang uptrend. Tanggal 28 November tf H4 downtrend (koreksi) dan H1 juga downtrend.

Kalau time frame trading utama Anda di H1, lihat trend di H4 dan ambil momentum entry di tf M15 dengan indikator oscillator. Sesuaikan posisi entry dengan arah trend.

Kami sarankan agar selalu menggunakan money management. Setiap mau ambil posisi (buy atau sell), tentukan besarnya resiko sesuai dengan yang Anda inginkan, biasanya antara 1% sampai 5% dari equity. Kemudian sesuaikan besarnya lot dengan resiko (stop loss).

M Singgih   30 Nov 2017

@ Nanda:

Price action bisa berupa single candle atau beberapa candle yang membentuk pola tertentu. Diantara single candle atau pola candle tersebut ada yang mengisyaratkan pembalikan arah trend (trend reversal), atau penerusan arah trend (trend continuation).

Untuk single candle yang bersifat trend continuation, biasanya berupa pin bar yang muncul searah dengan arah trend yang sedang terjadi.

Untuk pola candle yang bersifat trend continuation, biasanya berupa segitiga simetris, flag dan pennant, juga wedge (irisan).

Meski demikian, untuk mengetahui validitas isyarat dari price action, sebaiknya juga dikonfirmasikan dengan indikator trend seperti MACD, ADX, atau Bollinger Bands.

M Singgih   18 Mar 2019

Untuk Stefanie,

Pergerakan emas hingga saat ini (18 Januari 2021) terlihat masih ditekan oleh sentimen bearish. Dengan begitu, untuk saat ini tentu saja posisi sell akan memiliki tingkat profitabilitas yang tinggi dibandingkan posisi buy. Sedangkan mengenai dimana letak titik entry/exit-nya, Anda dapat menyimak ulasan analisa emas harian yang tersaji disini.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   18 Jan 2021

@Nanda:

Untuk strategi berbasis Breakout atau sering dikenal dengan nama Trend Following sendiri sejatinya bisa digunakan pada time frame dan instrument manapun. Hanya saja memang semakin kecil time frame maka akan semakin banyak pula Noise yang bisa menyebabkan False Breakout. Banyaknya Noise ini juga selain menimbulkan kerugian dari Loss, juga menyebabkan kerugian-kerugian lain dari biaya trading yang membengkak seperti Spread, komisi jika menggunakan ECN, serta Slippage. Sehingga memang sangat sulit mendapatkan strategi Trend Following yang baik di time frame kecil.

fb-1

Untuk yang cocok dengan strategi trend following bisa dicoba di time frame H4 dan Daily pak. Di time frame yang lebih besar, False Breakout semakin sedikit terjadi, serta trend berlangsung lebih lama jika dibandingkan dengan time frame kecil. Sehingga selain jumlah profit yang didapat bisa lebih besar Pipsnya, biaya-biaya seperti Spread, komisi dan Slippage juga bisa dikurangi. Hanya saja kekurangannya ada di risiko yang jauh lebih besar karena Range pergerakannya juga lebih luas.

Selain mengganti time frame, jika menggunakan indikator berbasis trend seperti MA, BB, dll. Bapak juga bisa mencoba pendekatan lain yaitu memperbesar periode perhitungan indikator yang digunakan. Meskipun tidak seefektif mengganti time frame, metode ini terbukti mampu menghilangkan False Breakout dengan efektif. Cara lain yang tidak kalah efektifnya adalah bapak bisa menambahkan Moving Average kedua yang berfungsi sebagai filter dari False Breakout. Penggunaan strategi dengan 2 atau lebih MA ini biasanya dikenal dengan Golden Cross dan Death Cross.

fb-2

Terima kasih, semoga membantu.

Nur Salim   18 Feb 2022

@Shabrina Vira:

Tentu saja bisa bu. Oscillator ada banyak jenis dan macamnya, dan tidak semua Oscillator akan menggambarkan kondisi Overbought atau Oversold seperti Stochastics dan RSI seperti yang diketahui orang pada umumnya. Basic-nya, indikator dengan turunan langsung harga atau indikator yang dibuat dengan perhitungan rumus tertentu sehingga hanya akan menghasilkan nilai pada kisaran tertentu dapat disebut Oscillator. Contoh salah satu indikator Oscillator yang tidak bisa melihat kondisi Overbought dan Oversold adalah MACD, ATR, dsb.

Untuk penggunaan indikator Oscillator pada strategi trend following ada beberapa yang sering digunakan.

1. Average True Range

Strategi ini dipopulerkan oleh para Turtles. Strategi dirancang dengan menggunakan Donchian Channel dan ATR sebagai indikator tambahan atau konfirmasi sinyal serta perhitungan risiko yang digunakan. Mereka berpendapat bahwa Breakout yang valid biasanya terjadi saat market dalam keadaan Low Volatility atau nilai ATR-nya rendah.

osci-1

2. MACD

MACD ini juga banyak digunakan sebagai indikator tambahan dalam strategi yang berbasis Trend Following. Premisnya mudah, histogram yang ditampilkan oleh indikator MACD menggambarkan kondisi atau kekuatan pergerakan market saat itu. Jika histogram terus mencetak Higher High pada hasilnya, maka disimpulkan bahwa saat itu Buyer sedang memegang kendali. Cara lain yang biasanya sering digunakan adalah Crossover antara Histogram MACD dengan level 0. Jika harga Cross ke atas level 0 dari bawah, maka trend diartikan sedang dikuasai oleh Buyer begitu pula sebaliknya.

osdci-2

3. RSI

Selain bisa untuk melihat kondisi Overbought dan Oversold, RSI juga bisa digunakan pada strategi berbasis Trend Following. Cara penggunaannya biasanya dengan melihat Crossover nilai RSI terhadap level 50. Jika RSI naik ke atas level 50 maka trend dinyatakan Bullish, sedangkan jika turun ke bawah level 50 maka trend dinyatakan Bearish.

Selain itu masih banyak indikator Oscillator lain yang bisa ibu manfaatkan seperti Momentum, ADX, CCI, dll.

Terima kasih, semoga membantu.

Nur Salim   28 Feb 2022

@Delta:

Malam bu, untuk trend following memang karakteristiknya seperti itu bu jika menggunakan sistem trading yang standar seperti Moving Average atau Breakout High/Low. Jadi kalau mau dihilangkan sepenuhnya itu tidak akan mungkin. Namun kalau untuk mengurangi kemunculan False Signal ada beberapa metode yang bisa ibu pakai.

1. Crossover 2 buah Moving Average

Jika ibu menggunakan Moving Average saat ini, metode yang paling mudah digunakan untuk mengurangi False Signal yang muncul adalah menambahkan satu buah Moving Average tambahan. Jadi selain Crossover antara harga dan Moving Average, sinyal akan disaring dengan Crossover dua buah MA tersebut. Metode ini juga biasa dikenal dengan Death Cross dan Golden Cross MA.

2. Triple Moving Average

Metode kedua ini merupakan pengembangan dari Crossover 2 buah Moving Average yaitu dengan menambahkan Moving Average ketiga. Prinsipnya kurang lebih sama dengan penggunaan 2 buah MA.

3. Menggunakan konfirmasi dalam bentuk Oscillator

Selain dengan menambahkan MA, ada juga metode penambahan indikator yang berjenis Oscillator sebagai konfirmasi. Namun tidak semua Oscillator bisa digunakan dalam hal ini. Biasanya yang dipakai adalah ADX, ATR, MACD,dll.

macd-breakout

4. Filter waktu

Filter yang pengaplikasiannya sebenarnya mudah namun membutuhkan riset yang lumayan rumit adalah waktu. Kecenderungannya, Breakout yang valid biasanya terjadi pada jam, sesi, hari, atau bahkan minggu dan bulan-bulan tertentu. Jadi sinyal yang terjadi tidak pada waktu yang ditentukan bisa dihilangkan.

Terima kasih, semoga bisa sedikit mencerahkan.

Nur Salim   28 Mar 2022

@Briano Sato: Sederhana, perbaiki sambungan internet Anda .

Anda tidak perlu koneksi super cepat untuk trading di MT4/MT5.

Dulu saat masih menggunakan speed (belum ada Indihome) koneksi internet lancar kok, trading manual dan pakai robot (EA) juga tidak ada masalah.

Kiki R   10 May 2022

Pastinya utk trading membutuhkan sinyal yg bagus, bagaimana jika saat open posisi namun tiba2 ada gangguan jaringan internet?
apa yg harus dilakukan?

Briano Sato   9 May 2022

Hallo pak, saya mau tanya emas naik sampe 1960 tiba-tiba dia turun lagi ke 1902. Apa kah nanti akan sell di posisi 2 ato di balik ke 1975? 

Stefanie   7 Jan 2021

Selamat malam master, boleh minta saran dan petunjuk tuk ngurangin false signal yg muncul saat pakai sistem trend following seperti moving average? thx b4

Delta Shaffiyah   28 Mar 2022

bisakah kita menggunakan oscillator untuk trend following seperti break out? Oscillator apa yang baik ya?

Shabrina Vira   28 Feb 2022

Untuk trading dengan trend following sederhana seperti menggunakan MA, channel, baiknya di tf berapa pak? saya sedang berusaha disiplin di tf m30 emas selama 1 bulan terakhir kok masih banyak lossnya. mohon arahan

Nanda   18 Feb 2022

Bagaimana cara trading mengikuti tren apa cukup bagus peluangnya?

Sumitro   10 Dec 2015

Bagaimana cara melihat trend akan berlanjut melalui candle price action bapak Martin?

Nanda   14 Mar 2019

coach, katakanlah saya menggunakan TF H1 untuk entry dan trendnya uptrend seperti GBPUSD saat ini, tapi di tf h4 terlihat sideways dan mendekati level resistance disana apakah ini bisa diartikan bahwa trend H1 akan berubah turun sampai menuju suport di H4?

Dan di TF D1 naik, saya masih kesulitan untuk mengambil keputusan bahwa trend yang saya ambil naik atau turun, saya berusaha semaksimal mungkin tujuan dan tahapan trading saya jelas coach. btw saya mengalami margin call tadi siang karena mengira GBP akan menguat lagi setelah false break di H1 dan memasang lot sebesar2nya. bagaimana masukannya master?

Muhammad Yusuf   29 Nov 2017

Jika trend dalam time frame H1 dan H4 sedang mengalami up trend dan pada M1 mengalami down trend dan harga saat itu bid/ask : 1.13458/1.13469 sebaiknya kita membuka posis buyi di saat harga menyentuh berapa?  

Herli   28 Dec 2017

Pergerakan harga suatu mata uang selalu berubah-ubah dan bergerak. Saat kondisi uptrend kuat, kita membuka posisi beli, namun tidak lama, harga malah justru berbalik turun. Bagaimana cara kita menentukan bahwa harga mencapai titik jenuh?

Abdul Ghani   18 Jul 2022

@Abdul Ghani: Anda bisa menggunakan indikator berjenis oscillator untuk menunjukkan kondisi jenuh beli dan jenuh jual (overbought dan oversold).

Contoh indikator ini seperti relative strength index (RSI) dan stochastic oscillator.

Selain itu, gunakan juga indikator ADX untuk mengukur kekuatan trend yang sedang terjadi. Masuk hanya pada kondisi trending kuat, angka ADX diatas 25.

Jangan entry apabila angka ADX dibawah 25. Cari pair lain atau tunggu sampai trend menguat.

Kiki R   19 Jul 2022

Herli:

Menentukan support-resistance dengan tf berapa? Lha, km sendiri tuh mau trading pakai tf berapa?

Kita cari support-resistance itu buat trading, biar tahu di mana buy, dimana sell, di mana TP, di mana SL. Semuanya itu lah yang dinamakan TRADING. Jadi seharusnya cari support-resistance ya dengan tf yang sama dengan yang mau dipakai trading.

Sahara   24 Aug 2023

Jawaban untuk Muhammad Yusuf: 1. Belum tentu. Harga yang menguji resisten H4 bisa jadi menembus atau bisa jadi memantul. Dalam hal ini, sebaiknya Anda melihat reaksi harga di level resisten H4 tersebut apakah terdapat ciri-ciri memantul (reversal) atau malah menembus (breakout).

2. Selalu gunakan money management, jangan trading dengan risiko seluruhnya. Cukup risikokan 1-2% saja dari setiap peluang trading yang muncul.

Ingat, tidak ada yang pasti di market. Yang tadinya naik kuat bisa saja tiba-tiba turun dengan kencang begitupun sebaliknya. Oleh karena itu, Anda harus disiplin mengontrol risiko agar akun Anda bisa bertahan dalam jangka panjang.

Kiki R   25 Aug 2023

Jawaban untuk Herli: Sebaiknya Anda mengambil posisi buy karena searah dengan tren di H1 dan H4 yang sedang naik.

Namun, posisi buy masuk bukan di sembarang tempat tapi pada level harga yang penting seperti di support atau area demand.

Silakan Anda masuk ke time frame H1 dan tandai level support penting yang ada di time frame tersebut. Setelah tandai, Anda menunggu konfirmasi harga di level tersebut untuk entry.

Kiki R   25 Aug 2023

Jawaban untuk Sumitro: Trading mengikuti tren pada dasarnya sederhana yaitu mengambil posisi searah dengan tren pada level-level penting.

Sebagai contoh, trend di time frame Daily (D1) sedang naik maka untuk mengikuti tren yang naik tersebut Anda akan masuk posisi buy.

Namun, entry posisi buy pada level yang penting contohnya level support atau level demand. Di level support/demand inilah Anda menunggu konfirmasi untuk entry buy.

Trading dengan mengikuti tren secara umum peluangnya lebih bagus daripada melawan tren. Selain itu, trading mengikuti tren juga menawarkan rasio risk/reward yang lebih tinggi.

Baca juga:

Kiki R   25 Aug 2023

@ Briano Sato:  

Tunggu sampai jaringan internet kembali normal.

M Singgih   30 Aug 2023

@ Delta Shaffiyah:

Ketika pergerakan sedang trending dan harga telah menembus level resistance atau level support, harus diamati apakah harga benar-benar breakout atau sebaliknya akan bouncing (fake breakout atau false break).

Untuk itu yang paling aman adalah mengamati price action yang terbentuk ketika break level resistance. Price action adalah patokan untuk entry, yaitu sebagai sinyal untuk entry

Jika misalnya setelah break level resistance terbentuk pola tweezer top, maka bisa saja itu false break atau fake breakout. Untuk itu perlu dikonfirmasikan dengan indikator trend seperti moving average, parabolic SAR, ADX, dan juga MACD.

Kalau terkonfirmasi misal kurva indikator MACD di atas kurva sinyal dan kurva indikator ADX berada di atas level 20, maka uptrend akan berlanjut dan Anda bisa entry buy. Kalau tidak terkonfirmasi jangan entry buy dulu karena bisa saja itu false break akibat dari pola tweezer top. Tunggu sinyal berikutnya.

Jadi kesimpulannya ketika terjadi breakout amati price action yang terbentuk pada level resistance atau level support sebagai sinyal. Kemudian konfirmasikan dengan indikator trend. Kalau terkonfirmasi Anda bisa entry.

M Singgih   30 Aug 2023

@ Shabrina Vira:

Tidak bisa. Ketika pergerakan harga sedang trending, baik uptrend maupun downtrend, maka abaikan penunjukkan overbought dan oversold dari indikator oscillator. Overbought dan oversold hanya berlaku ketika pergerakan harga sedang sideways. Ketika trending tidak berlaku.

Ketika pergerakan harga sedang trending, maka Anda bisa mengamati apakah terjadi divergensi pada indikator oscillator tsb. Untuk penjelasan mengenai divergensi silahkan baca: Divergensi Indikator Teknikal

M Singgih   30 Aug 2023

@ Abdul Ghani:

Tidak ada titik jenuh pada pergerakan harga yang sedang trending dengan kuat.

Untuk entry disarankan mengamati sinyal yang diberikan oleh price action yang terbentuk, kemudian konfirmasikan dengan indikator trend seperti moving average, parabolic SAR, ADX dan juga MACD.

Kalau terkonfirmasi Anda bisa entry, kalau tidak atau belum terkonfirmasi, silahkan tunggu sampai terkonfirmasi atau tunggu sinyal berikutnya.

M Singgih   1 Sep 2023

Jawaban untuk Herli: Penentuan time frame bergantung pada tipe trader.

Untuk daytrader, penentuan level support/resisten biasanya pada time frame H1 atau H4.

Untuk swing trader, penentuan level support/resisten biasanya pada time frame Daily atau Weekly.

Kiki R   5 Sep 2023

Jawaban untuk Nanda: Melihat kelanjutan tren dari price action adalah dengan mengamati apakah terbentuk pola candlestick atau pola grafik penerusan tren.

Contohnya saat tren sedang turun, salah satu tanda tren akan turun kembali adalah terbentuknya pola candlestick bearish engulfing di resisten.

Kiki R   5 Sep 2023

Jawaban untuk Nanda: Untuk bisa profit konsisten anda butuh sistem trading yang menyeluruh. Sistem trading ini meliputi kriteria entry, money management, dan kriteria exit.

Saya menyarankan Anda trading dengan melihat struktur harga di time frame H1 atau H4 lalu masuk di time frame M15 atau M30.

Jadi Anda menggunakan dua time frame, 1 time frame yang lebih tinggi untuk melihat struktur harga sedangkan time frame yang lebih kecil untuk entry. Entry di time frame yang lebih rendah bertujuan agar stop loss lebih kecil sehingga rasio risk/reward jauh lebih baik.

Sebagai contoh, pair EURUSD H1 dalam tren turun dimana harga berada di bawah garis MA. Selanjutnya Anda tinggal menentukan level resisten yang signifikan lalu menunggu reaksi harga di level tersebut pada time frame M15.

Kiki R   5 Sep 2023

@ Herli:

Penentuan level-level resistance dan support bisa dilakukan pada semua time frame, hanya saja semakin rendah time frame maka akan semakin banyak level resistance dan support minor, dan tidak tampak mana level-level resistance dan support mayor yang penting.

Untuk itu sebaiknya penentuan level-level resistance dan support dimulai dari time frame yang paling tinggi kemudian turun ke time frame yang lebih rendah agar tampak jelas mana level-level resistance dan support mayor dan mana yang minor. Level-level resistance dan support mayor lebih penting dari yang minor.

Untuk penjelasan mengenai hal ini, silahkan baca: 3 Cara Sederhana Untuk Menentukan Support Dan Resistance

M Singgih   6 Sep 2023
 Marlin |  3 Mar 2021

Maksud broker lokal suka menonjolkan spread mulai dari 0. (Nol Koma). Maksudnya itu kek gimana ya?

Lihat Reply [32]

@ Marlin:

Mungkin maksudnya spread yang sangat kecil (rendah). Setahu kami tidak ada spread yang benar-benar nol. Broker lokal bisa saja memberikan spread yang rendah, tetapi setahu kami broker lokal mengenakan komisi per transaksi. Jadi spread yang rendah dikompensasi dengan komisi per transaksi.

 

M Singgih   3 Mar 2021

Apakah penghasilan broker itu hanya dari spread saja? Mangkanya setiap broker pasti selalu memasang spread bahkan ada yang sangat tinggi.

Bujang   9 Mar 2021

@ Bujang:

Setahu kami, selain dari spread broker lokal juga mengenakan komisi per transaksi. Untuk broker luar negeri, kebanyakan tidak mengenakan komisi per transaksi, kecuali broker type ECN.

 

M Singgih   10 Mar 2021

Apakah broker lokal cocok untuk main robot bang? Dan minta rekomendasi penjual robot yang trusted dong bang?

Wendy   17 Mar 2021

@ Wendy:

Semua broker bisa untuk trading dengan robot, selama robot tersebut memang compatible dan broker memperbolehkan trading dengan EA atau robot.
Mengenai penjual robot trading, Anda bisa cari di Google, ada banyak yang menawarkan termasuk dari perusahaan e-commerce.

 

M Singgih   19 Mar 2021

@ Rizky Afdal:

Mengenai broker lokal dengan spread rendah, silahkan baca:
Trading Di Broker Lokal Spread Rendah, Apa Untungnya?

Untuk mengetahui detail broker-broker lokal yang teregulasi Bappebti, silahkan baca di halaman ini.

 

M Singgih   6 Apr 2022

Rekomendasi broker lokal dengan spread kecil?

Rizky Afdal   5 Apr 2022

Bagaimana mengurangi beban pada floating spread di setiap kali entry posisi?

Arga Dinata   30 May 2022

Mau tanya pak, kira2 pair forex apa yang spreadnya rendah? Lalu apa saja yang mendasari perbedaan spread antara pair2 forex? Terima kasih penjelasannya. 

Ellena   1 Jun 2022

Perbedaan spread antara pair-pair forex itu dipengaruhi oleh dua hal:

  • Likuiditas: Semakin banyak yang memperdagangkan suatu pair, semakin likuid pair tersebut, dan semakin rendah pula spread-nya. Semakin jarang orang yang memperdagangkan suatu pair, semakin tidak likuid pair tersebut, dan semakin tinggi pula spread-nya. Oleh karena itu, pair forex yang punya spread paling rendah adalah pair paling laris seperti EUR/USD, USD/JPY, dan GBP/USD.
  • Volatilitas: Ketika kurs bergejolak sangat tinggi hingga di luar kewajaran, spread cenderung meningkat karena algoritma platform trading berupaya mengikuti gejolak pula. Tapi dalam kondisi pasar wajar, spread biasanya naik-turun tipis-tipis saja.
Aisha   3 Jun 2022

Untuk spread di broker HFX khusus pair XAU/USD itu berapa ya?

Sally   3 Mar 2022

Untuk mengurangi beban floating spread, bisa dengan memilih broker-broker penyedia flat spread atau spread nol koma. Broker seperti MIFX bahkan menyediakan akun ultra low spread.  

Tapi perlu diperhatikan juga bahwa biasanya spread nol koma dibarengi dengan biaya komisi. Jadi Anda harus tetap jeli menghitung modal awal sebelum membuka posisi. 

Ananta   16 Jun 2022

Permisi om, newbie mau tanya langsung grudukan yah...

Yang pertama, spread nol koma ini hanya tersedia pada akun tertentu atau semua akun?

Lalu saya juga mau tanya ke yang sudah berpengalaman... Bagaimana performa trading menggunakan spread nol koma dibandingkan dengan spread normal?

Terus, apakah ada batasan atau syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan spread nol koma di broker Indonesia?

Terima kasih.

Ferina   20 Dec 2022

@Ferina:

Apakah spread nol koma hanya tersedia pada akun tertentu atau semua akun? 

Untuk ini tergantung brokernya pak. Ada broker yang menyediakan layanan berbagai macam jenis akun. Sehingga ada jenis akun khusus yang memiliki spread nol koma ini. Namun ada pula broker yang memang hanya menyediakan layanan spread nol koma ini pada semua akunnya.

Bagaimana performa trading dengan spread nol koma?

Untuk performa ini sebenarnya tidak berpengaruh pada jenis Spreadnya terutama yang menggunakan Market Execution. Namun jika menggunakan Pending Order sebagai Entry, hasilnya akan sangat berbeda jauh antara spread nol koma.

Apakah ada syarat tertentu untuk menggunakan jenis akun ini di Indonesia?

Biasanya akan ada jumlah minimal deposit yang diharuskan untuk bisa menggunakan jenis akun ini pak.

Nur Salim   20 Dec 2022

@ Arga Dinata:

Jika merasa terbebani oleh spread yang dianggap tinggi, silahkan memilih broker dengan spread yang rendah. Kalau menurut saya yang penting adalah posisi yang Anda buka benar, spread tidak terlalu pengaruh. Meskipun spread rendah tetapi kalau posisi yang dibuka salah juga akan loss. Menurut saya, asal spread tidak terlalu tinggi masih bisa diterima.

M Singgih   20 Dec 2022

@Ellena: Pair forex yang spreadnya rendah adalah major pair seperti EURUSD, GBPUSD, USDJPY, dst.

Perbedaan spread antara pair-pair forex didasari oleh likuiditas.

Semakin likuid pair tersebut, semakin kecil spreadnya, begitupun sebaliknya semakin tidak likuid semakin besar spreadnya.

Kiki R   20 Dec 2022

Untuk spread 0 sekian ini pak biasa lebih menguntungkan buat metode trading seperti apa pak. Dan apakah broker lokal Indonesia juga menyediakannya. Selain itu keunggulan yang bisa dirasakan berbeda dengan spread yang normalnya itu apa ya pak? Normalnya biasa spread berapa dianggap normal ya pak?

Martin   21 Dec 2022

@Wendy:

Bergantung jenis robot dan broker lokal yang digunakan pak. Beberapa robot trading hanya bisa digunakan pada broker-broker yang menyediakan akun ECN, beberapa robot lain bisa digunakan dimana saja. Selain itu setiap broker bisa memiliki spesifikasi yang berbeda dan dapat mempengaruhi performa robot. Seperti ada broker yang menetapkan jarak minimal Stop dan Limit Level yang besar. Hal ini tidak akan cocok untuk robot yang menggunakan pending order sebagai basisnya.

Untuk robot yang trusted sendiri ada banyak pak. Beberapa yang pernah saya gunakan ada EA Wallstreet, Real Profit, dan beberapa EA lainnya. Saran saya sendiri, bapak bisa berkunjung ke forum-forum yang mereview berbagai macam robot trading untuk melihat pandangan user-user lain sebelum memilih robot mana yang ingin digunakan.

Nur Salim   21 Dec 2022

@ Martin:

- Untuk spread 0 sekian ini pak biasa lebih menguntungkan buat metode trading seperti apa pak.

Spread rendah menguntungkan bagi mereka yang trading dengan cara scalping.


- …. Dan apakah broker lokal Indonesia juga menyediakannya.

Setahu saya ada.


- …. Selain itu keunggulan yang bisa dirasakan berbeda dengan spread yang normalnya itu apa ya pak?

Dengan spread yang rendah berarti akan cepat mencapai break even kalau posisinya benar.


- ….. Normalnya biasa spread berapa dianggap normal ya pak?

Mengenai berapa spread yang normal itu kan tergantung dari pair apa, dan juga jenis brokernya, ECN atau bukan. Maaf, mengenai hal ini kami belum pernah mengadakan survey.

M Singgih   21 Dec 2022

Untuk menemukan broker forex dengan spread kecil di Indonesia, Anda dapat melakukan riset online dan membandingkan spread yang ditawarkan oleh berbagai broker.

Beberapa broker forex yang dapat Anda pertimbangkan di Indonesia adalah sebagai berikut:

  • Monex Investindo Futures: Spread mulai dari 0.1 pips di pair mayor.
  • PT Askap Futures: Spread mulai dari 0.1 pips untuk pair forex mayor dan 0.3 pips untuk pasangan mata uang eksotis.
  • PT Valbury Asia Futures: Broker ini menawarkan spread mulai dari 0.3 pips untuk pair forex mayor.

Sebelum memutuskan untuk memilih suatu broker, ada baiknya untuk melakukan riset terlebih dahulu dan membandingkan beberapa broker yang berbeda agar dapat memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Ananta   22 Dec 2022

pengalaman trading spread nol koma, ya... biasa aja sih. cuma spread lebih kecil, gitu aja. spread kecil itu pun paling-paling cuma kerasa di pair itu-itu aja, kayak EU, GU. kalau mau main pair aneh-aneh kayak AJ, GJ, bakal tetep kena spread gede

Aidan   23 Dec 2022

Untuk spread trading emas di broker HFX sifatnya variable, dan nilainya mulai 0.19 pips. Perlu dicatat juga, karena bersifat variable alias floating (tidak tetap), jadi besar spread ini bisa berubah-ubah mengikuti kondisi pasar.

Selain spread, biaya trading yang perlu diperhatikan juga adalah komisi. Biayanya sekitar 2-15 USD per lot, tergantung jenis akunnya.

Untuk referensi, silakan baca di artikel berikut:

Ananta   31 Dec 2022

Penghasilan broker sumbernya ada 2, yaitu spread dan komisi. Definisi spread adalah selisih dari harga jual dan harga beli. Sementara komisi adalah biaya yang sejak awal ditetapkan setiap kali trader melakukan transaksi. Anggap saja seperti "terima kasih" karena broker sudah menyediakan fasilitas trading dan memberikan trader akses ke pasar forex.
Sekarang memang sudah banyak broker yang bisa menyediakan spread rendah mulai dari nol koma, tapi ya begitulah... biasanya broker tersebut bersifat hybrid alias tetap mengenakan komisi. Kalau mencari spread rendah, komisi rendah, takutnya malah kena broker abal2.

Ananta   3 Jan 2023

Aidan:Kira kira kenapa sihh spreadnya di pair lain malah jga kena spread tinggi. Padahal kan janjinya 0.0, selain itu bukankah komisi di 0.0 itu agak tinggi yaa. Berarti utk pemula, sepertinyaa lebih baik trading dngn akun standard aja ya kak dibandingkan akun 0.0.

Terima Kasih!!

Fred   26 Feb 2023

@aidan

itulah pentingnya membaca Syarat dan Ketentuan dari broker mengenai penawaran mereka. Soalnya memang tidak ada standarisasi mengenai fitur 0 koma ini, jadi yah sebagai klien kita harus teliti apakah spread 0 koma ini memang benar-benar tersedia pada semua instrumen trading mereka.

FYI aja sih, emang rata-rata spread 0 koma itu hanya ada di pair2 mayor karena likuiditas mereka paling tinggi, sedangkan pada pair-pair minor seperti GBP/JPY dan sekelasnya jelas spread akan lebih tinggi karena likuiditasnya memang lebih rendah daripada pair mayor.

Febi   2 Mar 2023

Fred:

yaa, kalau diitung sih, spread di akun zero yg bayar komisi gitu tetep lebih kecil daripada akun lain yang free commission. jadi total jatuhnya kayak sama aja.

kalau pemula mendingan pakai akun sen, akun mikro, yg kecil-kecillah. habis itu, kalau udah ngerti bedanya, baru milih mau akun standar atau akun spread nol.

Aidan   2 Mar 2023

Febi:

iyaaa, ngerti kok kalau spread nol gak bisa di all pair. ngasih tau aja ke newbie, biar nggak kejebak promo broker. banyak tuh yang lagaknya kayak spread nol semua, lebih hemat, bla bla bla

Aidan   2 Mar 2023

Bnyk yg bilang klo nol koma tu cuma akal2an broker dan sering diakali dengan alasan pasar lagi naik turun drastis. mohon rekomendasi broker yang bisa ngasih garansi spread nol tanpa melar donk, ada gak ya di Indo???

Revan   6 Apr 2023

Arga Dinata:

Mohon sebelumnya diperjelas terlebih dahulu beban apa yang dirasakan pak. Apakah karena Floating Spreadnya terlalu besar? atau karena faktor lain misalnya seperti Spread yang melebar saat ada News atau mendekati pergantian Candlestick harian?

Jika karena dasar dari Floating Spreadnya memang terlalu besar, sama seperti beberapa jawaban di bawah maka mungkin bisa mencoba untuk pindah ke broker dengan Floating Spread yang lebih rendah.

Jika masalahnya adalah karena melebarnya Spread saat terjadi News ataupun pergantian hari, maka mungkin bisa pindah ke Broker dengan tingkat Slippage dan Requotes kecil, atau bisa juga coba pindah ke broker dengan Fixed Spread untuk lebih memudahkan.

Nur Salim   11 Apr 2023

Revan:

Nggak mungkin lah ada broker yang bisa garansi spread nol. Mau dicari di indo, di AS, di negara mana pun, itu nggak mungkin. Soalnya spread di pasar forex itu naik-turun.

Coba lihat selisih kurs jual dan kurs beli di papan bank-bank lokal, seperti BCA, Mandiri, dll. Naik-turun, kan? Berbeda-beda terus setiap hari, kan? Nah, seperti itu juga spread di pasar forex internasional. Oleh karena itu, broker yang bonafide nggak mungkin memberikan spread fixed nol.

Kondisi pasar seperti itu juga semestinya sudah jadi wawasan publik. Bukan rahasia. Semua trader seharusnya sudah tahu. Sehingga kalau dibilang "spread nol koma itu cuma akal-akalan", maka itu cuma salah pahamnya trader pemula. Karena trader berpengalaman pasti tahu bahwa spread tidak mungkin fixed nol.

Mungkin yang bisa menyediakan spread fixed nol itu cuma broker bandar. Tapi yaaa kita tahu sendiri gimana broker bandar bakal lebih banyak lagi neko-nekonya.

Aisha   11 Apr 2023

Revan: Pada dsaarnya spread itu ada di pasar Forex bila trading dengan broker. Dan sbeenarnya bisa kok mendapatkan trading tanpa spread tetapi sangat mustahil untuk ikut serta karena pesertanya adalah bank sentral dunia, bank2 besar, dan perushaan besar lainnya.

Sehingga, untuk melakukan trading Forex, trader membutuhkan broker. Dan sebagai ganti jasa broker meneruskan pesanan anda, maka di charge kan lah spread ini.

Dan perihal spread 0 koma itu ditawrkan hanya jika pasar lagi relatif tenang dan begitu pasar naik turun maka spread juga akan makin besar dan hal ini wajar. Dan oleh karena itu, semua broker yang menawarkan spread itu dipastikan semuanya tidak ada garansi spread 0 tetapi menawarkan minmal spread sebesar 0 koma.

Jerry   12 Apr 2023

Jawaban untuk Ferina:

1. Jenis akun dengan spread nol koma bergantung pada brokernya. Biasanya broker yang menyediakan akun khusus untuk scalping dengan spread nol koma.

2. Performa akun spread nol koma lebih baik terutama jika Anda scalping. Scalping yang memiliki stop loss (SL) kurang dari 10 pips membutuhkan spread yang tipis.

3. Biasanya ada minimal deposit tertentu.

Kiki R   17 Apr 2023
 Sofyan |  14 Jul 2021

Minta tolong penjelasannya min, tentang fitur netting dari broker. Saya sudah baca dari beberapa ulasan di Google, masih kurang paham cara kerjanya. Makasih

Lihat Reply [3]

@ Sofyan:

Fitur netting dalam trading artinya Anda hanya bisa punya satu posisi pada satu pair (buy atau sell) pada saat yang sama. Misal Anda buka posisi buy EUR/USD sebesar 3 lot, kemudian beberapa saat kemudian membuka posisi sell EUR/USD sebesar 2 lot, maka posisi buy sebelumnya yang masih open akan otomatis di-close 2 lot, dan pada akhirnya Anda hanya akan punya satu posisi, yaitu posisi buy EUR/USD sebesar 1 lot.

M Singgih   16 Jul 2021

Namun fitur ini di setiap broker ada atau tidak ya pak? Dan juga fitur ini tidak bisa dibuat scalping berarti ya?

Sofyan   19 Jul 2021

@ Sofyan:

- Namun fitur ini di setiap broker ada atau tidak ya pak?

Tidak.


- Dan juga fitur ini tidak bisa dibuat scalping berarti ya?

Bisa, tetapi kalau ada hedging pada pair yang sama maka ukuran lot dari posisi yang sebelumnya akan ditutup otomatis sesuai dengan besarnya lot yang baru dibuka. Kalau posisi barunya sama maka ukuran lotnya akan dijumlahkan dengan ukuran lot posisi sebelumnya.

M Singgih   21 Jul 2021
 Jemmy |  15 Dec 2021

Apakah investasi emas di situasi pandemi seperti saat ini masih cocok?

Lihat Reply [36]

Untuk Jemmy,

Investasi emas batangan masih menjadi pilihan instrument investasi favorit sepanjang masa, termasuk disaat pandemi saat ini. Sebagai tambahan referensi, silahkan Anda simak ulasan Empat Cara Investasi Emas Saat Ini.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   17 Dec 2021

Emas dan deposito sama-sama cocok untuk investasi jangka panjang. Ada dua alasan utama:

  • Nilai emas dan deposito akan terus meningkat dalam jangka panjang. Emas meningkat seiring dengan inflasi, sementara deposito terus memperoleh bunga yang selaras dengan inflasi.
  • Emas dan deposito sama-sama dapat digadaikan sewaktu-waktu agar kita bisa memperoleh dana segar saat terjadi situasi darurat.

Jadi, mana yang lebih baik untuk berinvestasi jangka panjang? Kita bisa mempertimbangkan pula beberapa hal ini:

  • Apabila berinvestasi emas, kita harus memikirkan sendiri tempat penyimpanan dan pengamanannya. Sedangkan pengamanan deposito sudah diatur oleh pihak bank.
  • Investasi emas hanya berlaku untuk logam mulia berbentuk batangan asli, sehingga kita harus mampu memastikan orisinalitasnya sebelum membeli. Sedangkan investasi deposito sangat rentang penipuan oleh oknum karyawan bank, sehingga kita perlu memastikan dokumentasi yang komplit saat membuka rekening deposito di bank. 
  • Keamanan emas terjamin oleh sifat fisiknya yang dapat digadaikan ataupun dijual sewaktu-waktu, sedangkan keamanan deposito terjamin oleh undang-undang perbankan dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
  • Investasi emas dapat dimulai dari 0,1 gram saja. Sedangkan deposito bank saat ini umumnya hanya dapat dibuka dengan setoran modal awal sebesar Rp10 juta.

Dengan mempertimbangkan poin-poin di atas, kita bisa memilih emas atau deposito yang lebih sesuai dengan kondisi kita sendiri.

Aisha   17 Mar 2022

Apakah semua perbankan di indonesia sudah di jamin LPS ya min? dan apakah ada aturan besaran nilai yang dijamin oleh LPS? Mohon infonya. Tq

Suci Irawati   18 Mar 2022

Semua bank di Indonesia wajib mengikuti penjaminan LPS. Jadi, jawabannya ya, semua perbankan sudah dijamin LPS.

Penjaminan LPS memiliki empat syarat sebagai berikut:

  • Simpanan atau deposito nasabah harus tercatat dalam pembukuan bank.
  • Nasabah tidak memperoleh bunga simpanan yang melebihi tingkat bunga wajar yang ditetapkan oleh LPS. Tingkat bunga penjaminan LPS saat ini untuk bank umum adalah 3,50% dan untuk BPR adalah 6.00%, tetapi LPS dapat mengubahnya sewaktu-waktu.
  • Nasabah tidak melakukan tindakan yang merugikan bank, seperti kredit macet.
  • Saldo yang dijamin untuk setiap nasabah pada satu bank adalah paling banyak sebesar Rp 2 Milyar.
Aisha   19 Mar 2022

Harga emas minggu lalu baru turun dari rekor tertinggi. Karenanya, apabila tak ada kejutan besar, harga emas pekan ini kemungkinan melanjutkan penurunan atau berkonsolidasi (bergerak naik-turun dalam rentang terbatas) dengan kisaran antara Rp960 ribu-Rp1 juta.

Perlu diperhatikan: Ini hanya prediksi yang berlaku mulai 21 Maret 2022 sampai seminggu ke depan. Ini bukan rekomendasi untuk menjual ataupun membeli emas. Anda bebas menentukan sendiri keputusan investasi Anda dengan memahami segala potensi keuntungan dan risikonya.

Aisha   21 Mar 2022

Emas digital adalah investasi emas online yang jual-belinya dapat dilakukan melalui aplikasi mobile. Biasanya tidak langsung dikirim dalam bentuk fisik kepada investor, melainkan "disimpankan" oleh operator aplikasi.

Dengan teknis seperti ini, jelas sekali keuntungan emas digital antara lain:

  • Kita dapat membeli dan menjual emas di mana saja, kapan saja. Umpama kita menyaksikan harga emas naik dan kebetulan sedang berada di luar kota, kita bisa langsung menjual koleksi emas digital pada saat itu juga.
  • Kita terbebas dari biaya penyimpanan dan pengamanan emas fisik, karena semuanya disediakan oleh aplikasi secara gratis. Tak perlu khawatir perampokan atau pencurian emas dari lemari atau brankas di rumah.
  • Kita dapat membeli emas digital dengan modal yang sangat kecil. Aplikasi seperti Tamasia dan Tanamduit memperbolehkan pembelian emas mulai dari Rp10 ribu saja.

Kendati demikian, perlu dipahami bahwa segala hal yang bersifat digital itu rentan peretasan (hacking) sehingga kita perlu menjaga gadget dan password dengan hati-hati saat membeli/menjual emas digital. Selain itu, ada dua kekurangan emas digital lainnya yang patut diperhatikan:

  • Harga emas digital tidak mencakup ketersediaannya secara fisik. Kita harus menambah biaya pencetakan dan ongkos kirim berasuransi untuk mendapatkan emas batangan yang diinginkan secara fisik.
  • Emas digital tidak dapat digadaikan, karena pegadaian hingga saat ini hanya menerima emas fisik dalam bentuk perhiasan atau batangan.
Aisha   22 Mar 2022

Waktu terbaik investasi emas adalah kapan saja kita punya dana yang dapat disisihkan untuk jangka panjang (lebih dari 5 tahun)

Mengapa demikian? Karena jual-beli emas mengandung "spread" atau selisih harga jual dan harga beli yang sangat besar, sedangkan harga emas sangat fluktuatif dalam jangka pendek. 

Investasi emas hanya akan menguntungkan dalam jangka panjang. Agar kita tidak sampai terkena harga yang mahal, maka sebaiknya berinvestasi secara bertahap (mencicil) secara rutin daripada sekaligus banyak (lump sum) dalam satu waktu tertentu.

Aisha   24 Mar 2022

Sejak era kerajaan-kerajaan kuno, emas dikenal sebagai harta berharga dan penyimpan nilai kekayaan. Tak sedikit pula peradaban yang memanfaatkan emas sebagai mata uang logam.

Memasuki era modern, perjanjian Bretton Woods meresmikan emas sebagai acuan bagi nilai tukar mata uang USD. Meskipun nilai tukar USD dan mata uang lain saat ini sudah tak mengacu pada emas sepenuhnya lagi, perjanjian ini mematenkan pamor emas sebagai pelindung nilai kekayaan dalam sejarah umat manusia. 

Bank-bank sentral dunia masih hobi mengoleksi emas tiap tahun guna memperkaya dan menjaga stabilitas nilai tukar mata uang dan cadangan devisanya. Langkah para pemain pasar raksasa ini tentu menjadi kiblat bagi para investor dan pebisnis, sehingga emas dianggap sebagai "safe haven".

Aisha   11 Apr 2022

Apabila kamu membeli emas melalui aplikasi jual-beli emas digital, maka emas tersebut pasti dapat dicetak. Prosedur cara mencetak emas digital berbeda-beda untuk setiap aplikasi. Hubungilah Customer Service aplikasi yang kamu gunakan untuk mengetahui prosedur selengkapnya.

Aisha   13 Apr 2022

Tidak ada yang lebih baik antara investasi emas digital dan emas batangan fisik. Pilihan kita sebagai investor itu sebaiknya ditentukan oleh kebutuhan dan tujuan investasi.

Pertama-tama, pahami dulu perbedaan karakteristik antara keduanya.

Investasi emas digital itu berarti kita menyetorkan uang untuk membeli emas kepada platform digital tertentu. Platform akan "menyimpankan" emas kita hingga suatu saat kelak kita memutuskan untuk menjual atau mencetaknya. Dari sini dapat disimpulkan bahwa investasi emas digital itu:

  • Bebas biaya penyimpanan.
  • Bebas risiko pencurian.
  • Harga beli lebih murah, karena tak mencakup biaya cetak. Kita perlu membayar biaya cetak secara terpisah jika ingin memiliki emas batangannya saja.
  • Berbasis kepercayaan antara investor dan platform, sehingga kita harus memilih platform yang berizin dan transparan.
  • Tidak dapat digadaikan.
  • Apabila tidak dicetak, emas digital hanya dapat dijual kepada platform asalnya saja.

Investasi emas batangan fisik itu berarti kita membeli emas batangan dari toko emas, gerai Antam, toko online, dan lain sebagainya. Emasnya akan kita simpan sendiri, sehingga:

  • Ada biaya penyimpanan.
  • Ada risiko pencurian.
  • Harga beli lebih mahal, karena mencakup biaya cetak.
  • Ada risiko emas palsu, sehingga kita harus pintar memilih tempat membeli yang terpercaya dan dapat membedakan emas asli/palsu.
  • Dapat digadaikan.
  • Dapat dijual lagi kepada banyak pihak, bukan pada penjual asalnya saja.

Nah, dari hal-hal itu, mana yang kira-kira paling cocok bagimu? Pilihannya ada di tanganmu. Apa yang baik bagi orang lain, boleh jadi kurang baik bagimu. Apa yang baik bagimu juga belum tentu baik bagi orang lain.

Aisha   19 Apr 2022

Prediksi harga emas menjelang lebaran tahun ini kemungkinan naik di pasar internasional, tetapi stagnan atau bahkan turun di pasar lokal Indonesia.

Harga emas di pasar internasional saat ini cenderung meningkat karena perang Rusia-Ukraina yang berlarut-larut. Selain itu, banyak investor yang memilih untuk berinvestasi dalam emas guna menanggulangi risiko dampak lonjakan inflasi global yang sangat tajam.

Harga emas di pasar lokal kemungkinan cenderung stagnan atau bahkan menurun, karena kebiasaan masyarakat kita menjual atau menggadaikan simpanan emas menjelang lebaran guna mendanai mudik dan kebutuhan musiman lainnya. Meskipun harga emas Indonesia masih mengacu pada harga emas internasional, tetapi kelebihan penawaran (excess offer) dapat menekan harga.

Aisha   20 Apr 2022

apakah ada kemungkinan setelah lebaran harga akan kembali naik ya kak?

Herlian Disha   20 Apr 2022

Pergerakan harga apa saja itu selalu punya kemungkinan naik dan kemungkinan turun. Jadi ya, ada kemungkinan untuk naik lagi. Ada juga kemungkinan untuk turun makin jauh. Tergantung bagaimana situasi pada saat itu.

Aisha   20 Apr 2022

@ Sigit Pria:

Tanggal 25 April masih cenderung bearish. Untuk analisa pergerakan harga emas, silahkan baca kumpulan artikel analisa ini.

M Singgih   25 Apr 2022

Untuk meninjau history harga emas, mari kita lihat grafik dalam rentang bulanan.

History Harga Emas

Terlihat bahwa harga emas mulai mengalami peningkatan sejak awal merebaknya kabar tentang COVID pada kuartal pertama tahun 2020. Hal ini terjadi karena status emas sebagai "pelindung kekayaan" yang banyak dicari di tengah ketidakpastian dan gejolak dunia.

Harga emas mencapai puncaknya pada Agustus 2020, kemudian mulai mengalami penurunan. Namun, penurunan ini tidak membuat logam mulia kembali ke harga pra-pandemi.

Harga emas sekarang tetap cenderung lebih mahal daripada masa-masa sebelum pandemi. Mungkin karena virus Corona masih terus mengkhawatirkan, ditambah dengan situasi perang di Ukraina dan berbagai kekhawatiran ekonomi global lainnya.

Aisha   28 Apr 2022

kak, apakah kenaikan harga emas ini juga dialami oleh logam mulia lainnya, seperti perak dll?

Riki Ardiansyah   29 Apr 2022

Ya, jika kita meninjau grafik harga komoditas hampir semuanya meningkat seusai pecahnya pandemi COVID-19 --termasuk logam mulia perak dll-. Alasannya agak berbeda dengan kenaikan harga emas yang berfungsi sebagai "pelindung kekayaan (safe haven)". Melainkan karena gangguan rantai pasokan global, kendala produksi, dan peningkatan permintaan telah memicu kenaikan harga-harga komoditas secara umum.

Aisha   29 Apr 2022

Bagaimana prospek harga emas setelah lebaran? Yaaa bisa naik ataupun turun. Jawabannya sih tergantung Anda ingin tahu untuk jangka waktu berapa lama, serta Anda ingin tahu untuk tujuan apa?

Dilihat dari kondisi grafik harga emas spot hari ini (10 Mei 2022), emas berpotensi menurun lagi dalam rentang waktu bulanan dan mingguan. Namun, ada kemungkinan menguat dalam rentang waktu harian.

Ini berarti, pasca lebaran 2022 bukanlah waktu yang tepat kalau Anda ingin memborong emas batangan dengan target investasi jangka pendek. Namun, investor jangka panjang (target lebih dari 10 tahun) dapat membeli emas batangan kapan saja dengan cara mencicil tanpa perlu mempedulikan naik-turun harga jangka pendek.

Aisha   10 May 2022

Kapan waktu terbaik untuk melakukan investasi emas?

Sangat Sabar   23 Mar 2022

Di era saat ini semua serba digital, Apa Kelebihan dan Kekurangan Emas Digital?

Eddhy_sabar   22 Mar 2022

Bagaimana prediksi harga emas untuk pekan ini kak?

Putra Adhi   21 Mar 2022

Antara emas vs deposito, mana yang cocok untuk investasi jangka panjang?

Suci Irawati   16 Mar 2022

Kenapa emas disebut sebagai aset safe haven?

Rena Miradi   8 Apr 2022

Apakah emas digital bisa dicetak? bagaimana caranya?

Sasongko San   11 Apr 2022

Baiknya investasi emas digital atau emas batangan (emas real)?

Neni Wahyuni   12 Apr 2022

bagaimana prediksi harga emas menjelang lebaran?

Zaidan Aki   19 Apr 2022

mohon info analisa harga emas hari ini (25 april 2022)? Trims

Sigit Pria   25 Apr 2022

Bagaimana history harga emas dari saat munculnya covid sampai dengan saat ini?

Fikri Bobi   27 Apr 2022

Bagaimana prospek dan proyeksi harga emas usai lebaran ya kak?

Sukri Bambang   9 May 2022

Lihat hari ini, harga emas sedang tinggi. Ini artinya sentimen positif yang bisa juga meningkatkan harga investasi lain, atau nggak ngaruh apa-apa ya Kak? Alias perkembangan harga emas nggak terlalu signifikan mempengaruhi aset-aset investasi lainnya?

Masiton   16 Nov 2022

Biasanya sih lebih sentimen negatif ya terutama ke saham. Pada masa ekonomi yang tidak pasti ini lah, justru para investor berbondong-bondong mengalihkan aset mereka ke safe haven dengan tujuan agar nilai asetnya tidak jatuh. Akibatnya nilai aset investasi lain bakal turun. Mempengaruhi sih pasti, tapi lebih ke arah negatif gan.

Madison   18 Nov 2022

Harga emas dapat terpengaruh oleh perkembangan makro dan global, juga terpengaruh kurs dolar AS. Tapi, harga emas itu sendiri tidak memengaruhi harga aset investasi lain.

Perlu diperhatikan: Para investor besar biasanya mengalokasikan mayoritas dana mereka ke dalam saham, obligasi, dan aset investasi produktif lainnya. Bahkan ketika harga emas naik paling tinggi sekalipun, tidak ada investor besar yang akan memindahkan semua dananya ke dalam emas.

Kenapa begitu? Karena aset-aset investasi lain itu bisa menghasilkan imbal hasil melimpah dalam bentuk bunga dan dividen juga, jauh lebih tinggi daripada emas yang keuntungannya hanya bisa diperoleh dengan menunggu harga naik saja.

Kalau ada berita yang bilang, "harga emas naik, saham jatuh", maka itu hanya menggambarkan situasi pada saat itu saja dan tidak menggambarkan adanya korelasi (hubungan saling mempengaruhi. Faktor yang mempengaruhi kejatuhan saham dan kenaikan emas pada saat itu adalah sentimen pasar yang buruk, mungkin karena perang, krisis, atau lainnya. Tapi saham tidak akan jatuh hanya karena harga emas naik.

Aisha   22 Nov 2022

Misalkan terjadi hal yg ga diinginkan kyk mendadak perang terus terjadi krisis dimana2. Apakah tukang tukar emas gitu sanggup menukarkan gold dngn uang ya? Soalnya emang klo kita megang emas, brrti kita mempertahankan nilai asset kita dengn nukarin asset kita ke emas.

Tetapi misalkan aja kita butuh duit gitu buat beli kebutuhan sehari2 dan terjdi krisis besar2an gitu, apakah toko emas ato gold exchange ato apapun itu sanggup buat nukarin emas kita? Soalnya gue rasa klu mendadak pada berbondong2 nukar emas gitu, bisa aaja tempat penukaran emas itu ga sanggup cairin smua uang tunai mereka

Pandu   19 Jun 2023

@ Pandu:

Saya tidak tahu karena belum pernah mengalami kejadian seperti itu, dan belum pernah ada cerita kejadian seperti itu. Kalau saya sebaiknya kita mikir yang realistis saja. Kalau kejadian luar biasa yang belum pernah terjadi ya tidak perlu dipikirkan.

M Singgih   21 Jun 2023

Pandu: Mnrt ku ada baiknya nyisihkan uang cash ya. Jd, ga perlu harus menukarkan smua ke emas. Bisa aja elo nyiapin uang cash utk sekedar membeli kebutuhan sehari2 ato ga elo bisa nyiapin uang cash utk keperluan mendadak yg membutuhkan cash. Menrut gue sndiri, ga semua orng bakalan nerima emas cuma buat nukar kebutuhan sehari2 dan selain itu ga smua orng ada emas jga.

Alangkah baikna sih kita siapin uang tunai juga. ini agar jadi antisipasi aja utk hal yg ga diinginkan. Tetapi langkah nyiapin emas saat krisis udah merupakan langkah yg tepat utk ngejaga nilai asset kita

Wiji   23 Jun 2023

Jawaban untuk Pandu: Dalam skenario yang Anda paparkan diatas, saya pikir emas tetap bisa Anda tukarkan dengan mudah.

Tidak mungkin seluruh orang menukarkan emasnya ke uang karena disaat krisis emas sebagai aset safe haven justru harganya makin tinggi. Otomatis tetap akan banyak yang menyimpan emas sebagai cadangan kekayaan mereka.

Kiki R   25 Jun 2023
 

Komentar @inbizia

Okey, sebelum saya menjelaskan terkait Jenis jenis spread dan lein sebagainya. saya akan menjelaskan apa itu Spread? Secara sederhana, spread forex adalah selisih antara harga jual (bid) dan harga beli (ask) dari nilai mata uang yang kita gunakan dalam trading.

Untuk memudahkan kita memahami definisinya, kita bisa ambil contoh saat kita menukarkan uang di money changer. Saat menukarkan uang, kita harus menyesuaikan antara kurs tukar dan kurs beli, hal tersebut dipengaruhi oleh nilai mata uang yang sedang berlaku saat kita melakukan penukaran. Selisih dari kurs tukar dan kurs beli merupakan spread dalam konteks penukaran uang. Dalam konteks perbankan juga terdapat istilah spread bank.

Terdapat selisih harga yang menjadi kewajiban setiap trader untuk dibayar agar bisa melanjutkan transaksi trading forex. Contoh spread EURUSD di atas juga merupakan contoh sederhana dalam cara menghitung bid ask spread. Pada umumnya, perhitungan nilai spread dibagi menjadi tiga jenis, yaitu fixed spread, floating spread, dan zero spread.

1 Fixed Spread : Jika broker menggunakan fixed spread, maka komisinya tidak berubah-ubah sampai kapanpun karena sudah ditetapkan sejak awal dengan perhitungan tersendiri. Jadi, walaupun terjadi pergerakan nilai tukar pair mata uang dalam investasi forex, maka tidak mempengaruhi jumlahnya.

2 Floating Spread : Berkebalikkan dengan fixed spread, floating spread nilainya dapat berubah-ubah, tergantung dengan pergerakan pasar. Jadi, besar kecilnya spread terus mengikuti perubahan. Jika kondisi harga naik terus menerus atau terjadi suatu peristiwa besar, maka kemungkinan akan terjadi kenaikan spread dari harga semula. Hal tersebut sebenarnya membuat trader keberatan, karena tidak bisa memperoleh peluang keuntungan yang maksimal.

3 Zero Spread : yaitu spread 0 pip yang dikenakan broker. Bukan berarti, zero spread broker tidak konstan pada kisaran 0 pip ya. Dalam ketentuan beberapa broker forex, zero spread memiliki arti yang sama dengan spread yang lebih rendah dari 1 pip. Dengan begitu, istilah zero spread juga berlaku untuk kisaran spread 0,5 pip, 0,2 pip, 0,1 pip, dan seterusnya. Selain itu, biasanya broker mengenakan komisi trading di akun zero spread. Beban komisi tersebut biasanya dinyatakan langsung dalam satuan mata uang dan dikenakan untuk setiap trading dengan ukuran tertentu.

Setiap jenis spread memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Anda dapat memilih broker dengan jenis spread yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika Anda masih bingung dalam memilihnya, Anda dapat mencoba satu per satu ketika belajar forex melalui akun demo terlebih dahulu. Biasanya setiap broker menawarkan akun demo didalamnya termasuk Finax dan Didimax. Saya sarankan untuk mencoba di Finex terlebih dahulu mengingat di broker tersebut memiliki akun dengan Zero spread agar Anda bisa memperoleh peluang keuntungan trading secara maksimal.

 Muhlis |  15 Jul 2023
Halaman: Tips Memilih Broker Didimax Vs Finex Sesuai Strategi Trading

Ya, MIFX memiliki program referral yang dapat memberikan keuntungan bagi trader yang berhasil mengajak teman atau kenalan mereka untuk bergabung di MIFX. Program referral MIFX ini memungkinkan trader untuk mengajak teman atau kenalan mereka bergabung di MIFX dan mendapatkan bonus referral sebesar 10% dari total deposit teman yang diundang. Program referral ini dapat memberikan keuntungan finansial bagi trader dan juga membantu MIFX dalam memperluas jangkauan pasar mereka.

Berikut adalah beberapa hal yang perlu diketahui tentang program referral MIFX:

  • Cara Kerja Program Referral MIFX
  • Program referral MIFX bekerja dengan cara trader memperoleh kode referral yang dapat diberikan kepada teman atau kenalan mereka. Kode referral ini dapat digunakan untuk mendaftar di MIFX dan melakukan deposit pertama. Bonus referral sebesar 10% akan diberikan kepada trader yang berhasil mengajak teman atau kenalan mereka bergabung di MIFX.

  • Keuntungan Program Referral MIFX
  • Program referral MIFX dapat memberikan keuntungan finansial bagi trader yang berhasil mengajak teman atau kenalan mereka untuk bergabung di MIFX. Bonus referral sebesar 10% dari total deposit teman yang diundang dapat digunakan untuk trading atau ditarik ke rekening bank trader.

    Selain itu, program referral MIFX juga dapat membantu MIFX dalam memperluas jangkauan pasar mereka. Semakin banyak trader yang bergabung di MIFX, semakin besar pula potensi keuntungan yang dapat diperoleh oleh MIFX.

  • Syarat Program Referral MIFX
  • Untuk dapat mengikuti program referral MIFX, trader harus terlebih dahulu mendaftar dan memiliki akun trading di MIFX. Selain itu, trader juga harus memperoleh kode referral yang dapat digunakan untuk mengundang teman atau kenalan.

    Bonus referral akan diberikan setelah teman yang diundang melakukan deposit pertama. Bonus referral dapat ditarik setelah trader memenuhi persyaratan tertentu yang ditetapkan oleh MIFX.

  • Cara Mengikuti Program Referral MIFX
  • Trader dapat mengikuti program referral MIFX dengan mudah melalui situs resmi MIFX. Trader hanya perlu mendaftar dan memperoleh kode referral yang dapat digunakan untuk mengundang teman atau kenalan. Setelah teman yang diundang melakukan deposit pertama, bonus referral sebesar 10% akan diberikan kepada trader.

  • Keuntungan Trading di MIFX
  • Selain program referral, MIFX juga menyediakan berbagai keuntungan bagi trader yang bergabung di MIFX. MIFX menawarkan spread yang kompetitif, leverage yang tinggi, dan platform trading yang user-friendly. Selain itu, MIFX juga menyediakan program edukasi yang lengkap dan bermanfaat bagi trader, terutama yang masih pemula.

    Untuk membuat akun demo di MIFX, trader dapat mengunjungi situs resmi MIFX dan memilih opsi "Buka Akun Demo" di menu utama. Setelah itu, trader akan diminta untuk mengisi formulir pendaftaran dan melakukan verifikasi email. Setelah akun demo berhasil dibuat, trader dapat langsung mencoba platform trading MIFX tanpa harus menggunakan uang sungguhan.

     Kiki R |  18 Jul 2023
    Halaman: Raih Rebate Usd Per Lot Dari Monex Manfaatkan Keuntungan Ekstra

    Anisa:Hai kak ijin nyanggah ya

    Sbnrnya emas merupakan salah satu investasi yg sngat diminati oleh para investor, mgkin kakak beranggapan klo emas itu hrs disimpan bertahun2 smpe hrga naik br dijual dan dpt keuntungan, itu jg merupakan investasi dan mgkin yg kakak maksud adalah emas batangan atau emas perhiasan.

    pdhl saat ini sudah beragam jenis investasi emas mslnya spt trading emas di forex atau emas forex. jika kita trading emas di forex kita bs kok dpt profit dg cpat asal kita tau caranya. gak perlu nunggu ampe brthun2, bahkan dlm hitungan jam aja klo kita bisa tau strategi tradingnya kita bs dpt bnyk keuntungan.

    selain itu di dunia investasi emas mrpkan salah satu pilihn invstasi yg bnyk diminati, krna emas mrpkan safe haven, atau aset investasi yg paling aman. apalagi klo model invstasinya pake emas btangan.

     Cece |  5 Sep 2023
    Halaman: Investasi Syariah Dengan Budget Murah Apa Sajakah

    Kebetulan saya pengguna baru Monex sekaligus trader newbie. apa bedanya Autochartist dengan Trading Central ya? Mengutip pernyataan agan mengenai autochartist dapat digunakan sebagai trading signal di broker Monex sedangkan setau saya Trading Central sendiri juga adalah trading signal di broker Monex.

    Perbandingan Akun Standard Monex Dan

    Kalau ada yang tahu, bisa bantu jelaskan, apa bedanya Autochartist dengan trading central? tingkat akurasi mana yang lebih akurat dalam sinyal perdagangan? Jadi saya sendiri bingung tentang Trading Central dan Autochartist, apakah keduanya berhubungan satu sama lain atau merupakan analisis sinyal trading yang berbeda? Urgent ya guys, penasaran banget gw Terima kasih!
     Gavriil |  28 Sep 2023
    Halaman: Meninjau Perbandingan Akun Standard Hfx Vs Gkinvest

    Halo selamat malam para senior trader, walaupun masih sebatas membaca artikel tentang dunia trading, saya sangat bersemangat apabila mendengar dan membaca hal yang berkaitan dengan informasi trading dan petunjuk lainnya yang bikin saya menjadi trader yang sukses. Saya tertarik dengan artikel yang disampaikan penulis ini, sangat bermanfaat, lugas dan pemilihan katanya ,mudah dipahami oleh pembaca trader walaupun yang membaca itu pemula like me.
    Sebenarnya dari sekian banyak broker trading yang saya ketahui, hanya Monex yang sering muncul di benak saya, namun tidak ada salahnya sih mengathui broker lainnya, seperti DIDIMAX. Seperti yang dijelaskan, Setiap broker yang sering saya baca selalu menyuguhkan kalo mereka tuh aman terpercaya dan sudah teregulasi dari BAPPEBTI. Apasih ya untungnya broker itu diregulasi Bappebti ini, apa kah dana kita akan aman dan terhindar dari penipuan? mengapa selalu ditonjolkan, memangnya kalo tidak diregulasi Bappebti ini, kita nggk bisa memilih trading di situ gitu? karena kadang saya sering liat broker yang tidak diregulasi Bappebti itu justru menawarkan platform dan layanan trading yang menjanjikan bagi penggunanya. Mohon baantuannya ya kakak kakak yang sudah pro.

     Whalen |  24 Sep 2023
    Halaman: Monex Vs Didimax Mana Yang Terbaik Untuk Scalping

    Ririn: halo kak, gw bntu jwab yaa

    sbnrnya sih di dlm Islam ada dua pendapat ttg hukum trading emas online atau emas digital, ada yg berpendpt blh ada jg yg mngtkan haram hukumnya.

    Tp klo menurut gw pribadi siih (tp gw bukan ulama lhoo) sbnrnya boleh2 aja yaa, pasalnya trading emas sbnrnya ada penyerahan lgsung terkait barang yg ditransaksikan, wlpun barang tsb (emas) tidak berwujud.

    Misalnya nih kk beli emas (XAU) dan otomatis emas tsb akan pindah kuasa atau jadi milik kk wlpun masuk ke dlm dompet digital berupa aset. Nah tentu saja ast emas tsb jug bs kk jual lg dan hasil pnjualan msuk ke dompet digital dlm hal ini di saldo deposit yg nantinya bs kk tarik melalui withdrawal.

    Selain itu setahu gw MUI jg udah ngeluarin fatwa ttg trading emas online, klo gak salah tertulis di Nomor 77/DSN-MUI/VI/2010 beberapa poin yg penting:

    • Aktivitas jual beli emas non tunai baik lewat murabahah atau jalur biasa maka diperbolehkan. Dengan catatan, emas tersebut tak dijadikan alat tukar resmi.
    • Tsaman atau harga jual tak bertambah pada jangka waktu perjanjian. Bahkan ketika terdapat perpanjangan pasca jatuh tempo.
    • Emas yang didapatkan lewat pembayaran non tunai diperolehkan untuk menjadi rahn atau jaminan.
    • Gold yang dijadikan jaminan haram diperjualbelikan maupun sebagai objek dari akad lain yang menjadi sebab perpindahan kepemilikan.

    mgkin itu aja pndpt dr gw kak, mgkin ada yg punya pndpat lain, monggo silahken... hehehe

     Salsabila |  3 Oct 2023
    Halaman: Bagaimana Hukum Investasi Emas Dalam Islam
    Promosi

    Trader Fest 2024

    01 Januari 2024 - 31 Desember 2024
    Mercedes Benz, emas, tiket ke luar negeri, iPhone 15

    Didimax

    Harga Emas Dunia
    Kemarin 2417.40
    Minggu Lalu 2343.00
    1 Bulan Lalu 2334.60
    2 Bulan Lalu 2170.20
    3 Bulan Lalu 2034.30
    6 Bulan Lalu 1994.75
    Setahun Lalu 1962.80
    Harga Emas Lokal
    Kemarin 1.259.000
    Minggu Lalu 1.245.000
    1 Bulan Lalu 1.255.000
    2 Bulan Lalu 1.120.000
    3 Bulan Lalu 1.050.000
    6 Bulan Lalu 990.000
    Setahun Lalu 950.000

    Kamus Forex

    Introducing Broker, IB

    Sistem kerjasama yang paling sederhana antara broker dengan pihak ketiga untuk memasarkan produk dan merekrut klien (nasabah). Tugas utama pihak ketiga (IB) yaitu mengumpulkan klien untuk broker. Sebagai gantinya, IB akan memperoleh imbalan (reward).

    Broker Forex

    Adalah perusahaan, institusi, agen, ataupun individu yang bertugas mempertemukan pihak penjual dan pembeli. Broker forex secara khusus artinya perusahaan yang menghubungkan trader dengan pasar interbank untuk bertrading forex.

    Emas Hitam

    Sebutan untuk komoditas minyak mentah. Emas hitam juga disebut sebagai minyak bumi, dalam bahasa Inggris diistilahkan dengan Crude Oil.

    Broker Forex


    Komentar[32]    
      Sukamto   |   3 Dec 2022

    Disitu ditulis kalau trading emas bisa dapat spread rendah ya, tapi nggak dijelaskan pada akun apa. Saya liat di webnya monex ada macam-macam tuch akunnya. Kalau buat newbie yang mau trading emas bagusnya di akun apa ya? Kalau bisa yang modal awalnya nggak sampai ratusan gitu.

    Terus cara trading emasnya kalau lewat hp apakah bisa pake aplikasi yang sama seperti forex? trims.

      Inbizia Support   |   5 Dec 2022

    Spread terendah di Monex ada pada akun ultra low, dengan minimal deposit Rp500,000 atau $50. Anda bisa trading melalui HP dengan menggunakan MT4 atau aplikasi MIFX Mobile.

      Theo   |   28 Feb 2023

    Inbizia Support:Mau tanya min, apakah MIFX sendiri menyediakan fixed rate karena mimin bilang kalau deposit di trading emas di MIFX bisa dengan Rp 500.000 atau $50. Berarti $1 di MIFX itu = Rp 10.000?? Dan apakah fixed rate bisa ke floating rate?? Terima kasih

      Hengky   |   18 Jan 2023

    Untuk di website akun Monex, instrumen trading yang bisa ditradingkan bisa dilihat di submenu komisi dan spread. Terus entar langsung muncul daftar spread dan komisi, entar scroll aja kebawah dan cari gambar emas batangan.

    contohnya kayak gini :

    7 Keuntungan Trading Emas Di Broker

    ini adalah instrumen trading gold dan beserta ketentuannya. Jadi jelas ada komisi $10/lot, size tick 0.01 dan spread mulai dari $0.28 dan seterusnya.

    In case, bila tidak terdaftar atau tidak ada berarti akun tersebut tidak bisa trading produk tersebut. Tetapi saya perhatikan semua akun Monex bisa trading semua instrument trading tanpa pengecualian

    (baca juga kondisi trading lengkap tentang Monex disini : review broker monex, untuk mendapatkan informasi lebih lengkap)

      Aswin   |   18 Jan 2023

    Halo, jadi gini nih, gw kan baru aja berkecimpung di dunia trading, sedang menjalankan akun demo dan saat ini fokus belajar forex saja. Tetapi gw tertarik juga untuk trading emas meskipun belum gw lakuin. Jadi gw mau bertanya, untuk trading emas sendiri apakah dengan trading emas di Broker Monex, kita bisa mendapatkan aset emasnya? Ya, ga usah aset fisiknya, minimal sertifikat digital gitu. Siapa tau bisa jadi investasi menarik nih kalau trading emas bisa segampang itu dan mudah mendapatkan emas. Nah, cuma gw bingung juga kok bisa ada spread didalam trading emas itu sendiri? Atau apa trading emas ga seperti yang gw jabarkan diatas? Moga ada penjelasannya ya. Terima kasih..

      Steven Chandra   |   18 Jan 2023

    Gan @Aswin, trading emas di broker itu cuma sekedar trading aja alias kayak CFD (Contract With Difference) jadi kayak trading nilai emasnya aja. Lebih simplenya lagi kayak trading Forex jadi kalau pasang buy, berharap harga naik ntar baru profit dan pasang sell akan profit apabila harga lagi turun.

    Jadi ga ada sertifikat emas, ga akan ada fisik emas dan ga ada tanda kepemilikan emas. tetapi sebagai gantinya agan bisa tiap saat mendapatkan profit dari pergerakan harga emas. Sistem CFD ini juga berlaku di saham, dan broker biasanya menawarkan trading saham CFD luar negeri seperti saham perusahaan Amerika Serikat.

    (Ada kok forum tentang apa itu CFD : Join disini aja)

      Marsianus   |   28 Feb 2023

    Steven Chandra: Gw nyanggah yaa:

    Trading emas CFD (Contracts for Difference) adalah cara untuk mengambil posisi pada harga emas tanpa benar-benar membeli atau menjual emas fisik. Jadi, lu memperdagangkan kontrak berdasarkan pergerakan harga emas di pasar finansial.

    Cara kerja trading emas CFD, sepengtahuan anee yaaa bisa aja salah, kira kira seperti ini ya:

    • Lu membuka rekening trading dengan broker CFD yang menawarkan perdagangan emas CFD.
    • Lu nentuin ukuran posisi dengan menentukan jumlah kontrak yang ingin diperdagangkan. Setiap kontrak memiliki nilai nominal tertentu.
    • Lu milih tuh apakah ingin membuka posisi beli (long) atau posisi jual (short). tentu klu mau profit saat bullish ya milih Long dan bila memilih bearish bila mau profit saat harga turun
    • Lu menempatkan order untuk membuka posisi . Setelah posisi terbuka, Ludapat mengawasi pergerakan harga emas dan memutuskan kapan harus menutup posisi.
    • Jika Lu mengalami keuntungan, Lu akan menerima keuntungan dari broker. Jika mengalami kerugian, Lu akan membayar biaya trading kepada broker.
      Shanon   |   18 Jan 2023

    Gan, kan dituliskan di status regulasi Monex bahwa Monex sendiri udah teregulasi sama Bappebti. Nah aku agak sedikit bingung mengenai Bappebti dan OJK. Misalnya pinjaman online, kan teregulasi sama OJK, padahal broker dan pinjaman online bukankah kedua-duanya merupakan perusahaan keuangan? Terus mengapa izin mereka berbeda? Dan kalau aku perhatiin juga, keanggotaan dari broker sepertinya lebih banyak dan apakah pinjaman online juga memiliki keanggotaan dengan organisasi lain?

      Daniel   |   18 Jan 2023

    kak @Shanon, lebih simple nya gini kak, Bappebti ngawasin trading sedangkan OJK ngawasin investasi.

    Trading forex maupun trading derivatif lainnya seperti logam dan saham (CFD) diawasi oleh Bappebti dan trading dilakukan di BBJ (Bursa Berjangk Jakarta) dan produk trading juga harus terdaftar di BKDI. Dan transaksi dilakukan dan diawasi oleh KBI dan ICH

    Sedangkan

    Investasi saham, reksadana, dan instrumen lainnya termasuk pinjaman diawasi oleh OJK. Dan khusus untuk saham, investasi saham dilakukan di BEI, dan pengawasan transaksi di awasi oleh KSEI yang memiliki tugas untuk menyediakan jasa kustodian dan penitipan efek yang teratur, wajar, serta efisien

      Ezra   |   12 Feb 2023

    Izin nyanggah. Investasi yang dikatakan itu sama ga ada bedanya dngn Bappebti karena sama-sama mengawasi investasi, yang bedain adalah OJK mengawasi investasi sperti saham, SBN, Reksadana dsb. Sedangkan Bappebti mengawasi trading derivatif seperti Forex, kripto, logam mulia dll.

    selain perbedaan diatas, OJK sndiri memiliki tugas yang lebih luas sebagai lembaga yang mengawasi termasuk perbankan, asuransi, hingga dana pinjaman. Jadi intinya lembaga yang berhubungan uang , maka yang bertugas mengawasi adalah OJK. tetapi apabila urusan trading derivatif atau trading tanpa ada aset, maka Bappebti adalah pengawasnyaa.

    Kemudian keanggotaan. Mengenai keanggotaan dari broker Forex itu sama dengan broker Saham. Yang ngebedaiinnya adalah saham diawasi oleh OJK, terdaftar di bursa saham Indonesia (IDX) sedangkan untuk produk derivatif seperti Forex diawasi oleh Bappebti, kliring di ICH dan tradingnya di BBJ dan BKDI.

      Jason   |   12 Feb 2023

    Halo saya tertarik banget mau trading emas di MIFX cuma memang agak ragu-ragu krna jujur masih kurang yakin dan jelas dgn keadaan trading yang sesunguhnya di MIFX terutama di emasnyaa.

    • Pertama-tama adalah megenai soread, untuk spread 0.13 itu kan termasuk spread terendah di MIFX untuk trading emas. Nah kira-kira kalau di konversi ke dollar kira kira segitu berapa ya?
    • Kedua, megnenai komisi. Seberapa besar komisi trading di MIFX?
    • Selain itu, bagaimana dengan aplikasi trading MIFX, apa fitur-fitur yang tersedia untk trading emas?
    • Dan teakhir, adakah saran untuk membuka jenis akun yang mungkin tersedia di MIFX?

    Terima kasih!!!

      Winto   |   12 Feb 2023

    Jason:

    • Pips 0.13 di traading emas memiliki nilai 1 pip standard = $1, didapat dari size tick 0.01 dikalikan dengan 1 unit standard gold 100. Berarti 0.13 pips memiliki besaran $0.13 di 1 lot, $1.3 di 0.1 lot dan $0.13 untuk 0.01 lot
    • Komisi MIFX beragam tergantung dari jenis akun yang dipilih. Komisi bisa dimulai dari $1 hingga $10. Untuk detail rinci mengenai akun MIFX bisa baca disini : Akun trading MIFX
    • Aplikasi trading MIFX memiliki banyak fitur, bukan hanya untuk emas tetapi untuk semua aset yang bisa ditradingkan. Selengkapya bisa dibaca disini : MIFX Mobile
    • Dan teakhir, adakah saran untuk membuka jenis akun yang mungkin tersedia di MIFX? Lihat pada poin nomor 2

    Semoga membantu

      Liam   |   12 Feb 2023

    gan mohon maaf ya kalau meragukan trading emas di MIFX tapi menurut aku sendiri memang perlu dijelasin trading emas dengan model seperti itu. Jadi lazimnya kan utk trading emas diperlukan emas aslinya sndiri lho, dan utk yang broker tawarkan itu kyk forex, jdi bisa nge profit 2 arah. Nah, cuma mslhnya aku sndiri ragu, pergerakan emas yang ada di MIFX berdsarkan pergerakan pasar mna?

    Selain itu aku ngeliat jga di market MIFX bahwa harga emas sndiri itu utk saat ini skitar $1,800 an. Bila dibaidnign ama emas tradisional ko rasnaya trading emas online, harganya lebh mahal?? Jadi 2 faktor ini yang membuat aku jadi sedikit ragu utk memulai trading emas

      Sandy   |   12 Feb 2023

    Liam: Trading emas sndiri itu baik offline maupun online CFD itu smua ngikutin harga emas dunia. Harga emas dunia itu dipengaruhi oleh beberapa pasar dunia, dan terbesar adalah pasar US sama London.

    Nha,kok bisa beda harga? sbnrnya ga beda harga kok, karena trading Gold di broker Forex memiliki harga per T Ons atau bila di gram kan maka 1 T ons memiliki sekitar 31.1 gr. sdngkan harga per 12 februari sstop di level 1.865,26. Maka emas per gram adalah $59,97 dimana kalau dirupiahkan menjadi Rp 905.640 / gr ($1 = Rp 15.100)

    Sedangkan utk harga emas di Indonesia terutama Antam, memiliki harga per gram mencapai Rp 968.600.

      Yudha   |   28 Feb 2023

    Liam: Sumber harga emas trading CFD biasanya bersumber dari pasar global komoditas emas. Broker CFD biasanya menggunakan berbagai sumber untuk menentukan harga emas, seperti platform trading langsung dari penyedia likuiditas, atau dari bursa komoditas global seperti COMEX atau NYMEX. (Pasar derivatif di Amerika Serikat yang memang memperdagangkan kontrak berjangka Emas dan Logam lainnya)

    Saya tidak setuju kalau trading emas online lebih mahal dikarenakan sebetulnya trading emas online itu berdasarkan 100 T ons atau dalam 1 lot trading itu kurang lebih 31 ton. Tetapi hanya hanya perlu beberapa dollar saja untuk memulai karena ada leverage. Sedangkan trading emas tradisional, memang bsisa per gram tetapi bila di konvert ke ton maka tentu lebih mahal.

      Sandy   |   12 Feb 2023

    Liam: Trading emas sndiri itu baik offline maupun online CFD itu smua ngikutin harga emas dunia. Harga emas dunia itu dipengaruhi oleh beberapa pasar dunia, dan terbesar adalah pasar US sama London.

    Nha,kok bisa beda harga? sbnrnya ga beda harga kok, karena trading Gold di broker Forex memiliki harga per T Ons atau bila di gram kan maka 1 T ons memiliki sekitar 31.1 gr. sdngkan harga per 12 februari sstop di level 1.865,26. Maka emas per gram adalah $59,97 dimana kalau dirupiahkan menjadi Rp 905.640 / gr ($1 = Rp 15.100)

    Sedangkan utk harga emas di Indonesia terutama Antam, memiliki harga per gram mencapai Rp 968.600.

      Ardi   |   28 Feb 2023

    Mau tanya nihh mengenai gaya trading emas CFD. Ane ngeliat kan klu sebenanrya trading emas ini ga ada bedanya dngn trading Forex dimana ada leverage dan profit 2 arah. Di Forex sendiri kan bnyk gaya traidng seperti scalping, day trading, dan swing trading. Tetapi setau ane ada beberapa pasangan mata uang Forex yg emang lbh profitable buat scaping, day trading maupun swing trading.

    Jadi dari situ ane jga mikir, apa mngkn yaa klu trading emas itu bisa scalping, day trading, atau swing trading yaa?? Terima kasihh yaa, smoga ada yg membantu menjawab!

      Yodi   |   28 Feb 2023

    Ardi: Emang bisa kok gan. Krna itulahh Gold Trading ini bisa banget scalping, day trading, dan swing trading. Sekarang tergantung biaya kondisi dan kepribadian agan, gaya trading apa yang cocok buat agan. Soalnya trgntng dari spread maupun komisi dan kemudian waktu yang agan perlukan utnutk trading.

    Klu emang waktu agak bnyk and udah matang di trading. Blh coba trading dngn scalping dan day trading krna emang gaya trading ini, diperlukan bnyk waktu luang untuk dan full konsentrasi trading. Sedangkan klu emang msh pemula, boleh mencoba swing trading krna lebih rileks, dan cuma perlu memerlukan sedikit waktu untuk melakukan analisa dan mengawasi trading dngn waktu yg lbh singkat.

      Richars   |   15 Apr 2023

    Maaf pemula disini, mau tanya mengenai seluk beluk trading emas di Monex. Dari beberap akomentar diatas trus di artikel jga dijelaskan berbagai keuntungan dri trading emas yg mnrt aku itu sngt cocok utk jangka pendek dmana bsa disesuaikan ama trading style masing2 trader. Terus dari penjelasan jga kyknya ini mirip bgnt trading Forex pada umumnya. Nah,, krna itulah aku pensaran mengenai biaya trading yg mngkn terjadi selain spread dan komisi, yakni di swap.

    Apakah trading emas CFD itu sndiri ngelibatin swap jga bila posisi trading dibuka semalaman? Dan darimana sumber swap nya? Klu di forex kan swap dri suku bunga, bukannya emas ga ada suku bunga?

      Seon   |   5 Jun 2023

    Richars: Saat trading emas di Monex atau menggunakan CFD (Contract for Difference), ada kemungkinan terjadi swap jka posisi trading dibuka semalaman. Swap itu sebenernya biaya yg dikenakan utk mempertahankan posisi trading terbuka dri satu hari ke hari berikutnya.

    Sumber swap pd trading emas biasanya berhubungan dngnn perbedaan suku bunga antara dua mata uang yg terlibat dlm pasangan trading emas tersebut. Swap pd trading emas ini didasarkan pd perbedaan suku bunga antra mata uang yg digunakan untuk membeli emas dan mata uang yg digunakan pada penjualan emas. Nah dlm hal ini, tentunya suku bunga dari USD itu sndiri sbagai mata uang penukaran emas

    Jdi, meskipun emas tidak memiliki suku bunga seperti mata uang, perbedaan suku bunga pada pasangan mata uang yang terlibat dalam transaksi emas dapat menjadi faktor yang mempengaruhi swap (USD)

      Russell   |   9 Jun 2023

    "Broker Monex telah menghadirkan beragam fasilitas demi memenuhi kebutuhan para trader dalam hal ini. Salah satunya dengan mengeluarkan banyak tool trading yang bermanfaat seperti News To Trade, Opportunities To Trade, hingga Trigger To Trade."

    Moon maaf, bisa dijelaskan ga maksud2 dari tool trading news to trade, poortunites to trade ama trigger to trade? Kmudian selain tool2 tadi, apa fasilitas tools yg mngkn bsa dimanfaatkan oleh trader misalkan mnggunakan MIFX mobile utk trading? Selain itu, apakah kita bsa trading dngn komoditas maupun instrument lain selain emas dan Forex di Monex jga?

      Yohan   |   15 Jun 2023

    Russell: Bntu jawab ya! saya akan menjelaskan maksud dari tool trading yang disebutkan.

    • News To Trade: Ini adalah alat yang dirancang untuk memberikan informasi terkini tentang berita ekonomi, peristiwa politik, dan faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi pasar keuangan. Dengan menggunakan News To Trade, para trader dapat memperoleh wawasan tentang perkembangan terbaru yang dapat mempengaruhi harga aset, dan mereka dapat mengambil keputusan perdagangan yang lebih terinformasi.

    • Opportunities To Trade: Alat ini membantu trader dalam mengidentifikasi peluang perdagangan potensial di pasar. Melalui analisis pasar dan algoritma yang kompleks, Opportunities To Trade memberikan sinyal dan rekomendasi perdagangan yang dapat digunakan oleh trader untuk memilih peluang perdagangan yang menarik.

    • Trigger To Trade: Alat ini digunakan untuk mengatur kondisi atau level harga tertentu di mana trader dapat membuka atau menutup posisi secara otomatis. Dengan menggunakan Trigger To Trade, trader dapat mengatur strategi perdagangan mereka dan mengotomatiskan eksekusi perdagangan berdasarkan kondisi yang ditentukan.

    Pertnyaan apakah tool-tool lain di MIFX ada atau tidak? Jawabannya ada! Dan tools tersebut bisa didapatkan di MIFX Mobile. (selengkapnya bisa baca : MIFX Mobile: Trading Anti Ribet Dalam Genggaman )

      Hamdani   |   13 Jul 2023

    Ini pertanyaan ane msh seputar trading emas yaa. Klo misalkan emas dunia lagi naik2 dan diprediksi emang bakalan naik krna keadaan dunia yg ga stabil ini, perang, iklim, ekonomi yg ga baik2 saja. Ane yakin harga emas bkalan ngejit trus dalam waktu dekat.

    Berbicara soal harga emas itu sndiri, kita kan tau bahwa harga emas CFD ato grafik harga dan pergerakan nya itu ngikutin pasar emas asli yaa. Maka dri itu dipastikan mngkn utk trader bakalan ambil posisi buy dan nggu hrga emas naik, otomatis bsa untung besar.

    Nahh apakah dngn kasus kyk gini, trading CFD emas itu bs bngt utk trading jangka panjang ?

      Sandy   |   14 Jul 2023

    Bantu jawab ya!! Tentu! Trading CFD emas bisa jadi pilihan menarik untuk trading jangka panjang saat kondisi dunia tidak stabil seperti perang, perubahan iklim, atau ketidakstabilan ekonomi. Dengan menggunakan CFD emas, Anda dapat memanfaatkan kenaikan harga emas dengan posisi buy dan berpotensi mendapatkan keuntungan besar.

    Namun, penting untuk diingat bahwa trading jangka panjang juga melibatkan risiko. Harga emas tidak selalu naik secara linier dan bisa mengalami fluktuasi. Oleh karena itu, analisis pasar yang teliti, manajemen risiko yang baik, dan penggunaan stop loss adalah penting dalam trading jangka panjang.

    Selain itu, menjaga diri Anda tetap terinformasi tentang berita dan perkembangan terkini yang dapat mempengaruhi harga emas juga penting. Edukasi diri Anda sendiri tentang pasar emas dan CFD trading sebelum memulai adalah langkah yang bijak untuk mencapai kesuksesan dalam trading jangka panjang.

    Ingatlah untuk berhati-hati, memiliki pemahaman yang kuat, dan mengambil keputusan trading berdasarkan informasi yang akurat untuk meraih keuntungan dalam trading CFD emas jangka panjang.

      Minato   |   15 Jul 2023

    Justru oke banget trading CFD gan. Klu gw lebih ke pencairannya yg cepat gan. Contoh aja nihh klo kita trading emas asli gitu, maka kita ga bsa instant langsung cairin ke uang tunai. Agan perlu ke tmpt pegadaian emas dan bru bsa cairin disanaa, dan terkadang harga batang emas itu beda ama harga spot emas, jdnya bsa aja ada selisih.

    Sedangkan klo trading emas CFD, ketika kita close psotion maka profit kita bakalan langsung cair jdi uang tunai. Apalagi klo make broker lokal kyk si Monex, ketika kita withdrawL, itu bsa langsung cIr ke bank kita shngga bsa dikatakan likuid dan praktis dibndingkan emas asli klo soal pncairan ke uang tunai

      Jony   |   14 Jul 2023

    Ini aku bru cek harga emas utk saat ini. Utk spot emas yg biasa digunakan di trading emas CFD itu ada dikisaran $ 1.932 per Troy Ounces ato klo dibagi 31.1 gr maka dapatnya kisaran $63 per gram ato dikonvert ke IDR, dapatnya kisaran RP 952.000. Nah, sedangkan utk emas ANTAM sndiri itu kok bsa lebih mahal yaa, di kisaran Rp 1.082.000 per gram.

    Kok bsa ya emas Antam lbh mahal dibdingkan emas spot? Bukankah harga emas itu selalu ngikutin pasaran emas dari harg emas dunia? Agak bingung dah jadinyaa.

      Fendi   |   15 Jul 2023

    Ya jelas! Jadi, emas spot itu harganya berdasarkan pasar global dan faktor-faktor kayak penawaran, permintaan, dan nilai tukar. Tapi, emas Antam itu beda, harga dia lebih mahal. Kenapa? Simple nya gini ya bro! Perbedaan harga tsb itu adanya faktor emas Antam itu diproduksi di Indonesia sama PT Aneka Tambang. Jadi, harga dia udah termasuk biaya produksi, sertifikasi, pemurnian, dan untung perusahaan. Emas Antam juga sering punya kualitas dan sertifikasi lebih bagus daripada emas spot. Terus, biaya produksi, distribusi, sama pajak lokal juga ikut nambah harga emas Antam di pasar Indonesia. Jadi, bedanya harga itu gara-gara faktor lokal dan biaya tambahan yang ada. Meskipun emas spot mengikuti harga dunia, harga emas Antam bisa beda gara-gara faktor-faktor itu.

      Ardi   |   2 Aug 2023

    Halo aku ingin bertanya mengenai modal yg disiapkan antara emas yg batangan dngn emas CFD. Misalkan aja asumsi, trading dngn emas CFD itu kan di Monex bisa dibuka dngn minimal 0.01 lot. Dan dlm hal ini, kan dlm trading emas sekitar 1 lot itu adalah 100 Troy Ons dan klo dikonversikan ke gram maka sekitar 3110 gr. Berarti dlm hal ini 1 lot = 3.1 ton, shngga klu trading dngn 0.01 lot brrti di kisaran 0.31 ton ato sekitar 31.1 gr emas.

    Nah bila kita trading dngn emas batangan asli, apakah itu berarti modal yg diperlukan utk emas batangan asli itu cukup besar modalnyaa? Mengingat broker Monex menyediakan trading dngn minimal deposit Rp 500.000 aja.

    Baca Juga: Kesalahan Investasi Emas dan Cara Menghindarinya

      Alex   |   3 Aug 2023

    Tentu aja trading di emas CFD lebih membutuhkan modal yg dikit kak. Mengapa? Krna adanya leverage. Di Monex kan menyediakan leverage default 1:100 ato dngn high leverage 1:500. Shngga dngn demikan modal yg diperlukan bsa ditingkatkan kekuatan powernya sebesar 100 kali lipat hingga 500 kali lipat. Bila kita memiliki minimal dpeosit Rp 500.000 maka kekuatan buying kita bsa ngecapai Rp 50.000.000 hingga Rp 250 juta.

    Berbeda dngn membeli emas yg real, kita harus menyiapkan modal 100% dari uang kita sndiri. BIla 1 gram emas itu adalah 1 juta, utk membeli emas yg 31 gr maka diperlukan 31 juta! Belum lagi ditambah kita harus menyediakan tempat penyimpanan emas yg aman, dan bsa aja kita sampai menyewa brankas, selain itu kita juga mau ga mau membayar biaya cetak emas batangan saat kita membeli emas!

    Baca Juga: 4 Aset CFD Paling Banyak Ditradingkan

      Sebastian   |   4 Aug 2023

    Bantu jelaskan yaa! Ketika membandingkan modal yang diperlukan, trading emas CFD umumnya memungkinkan Anda untuk memulai dengan jumlah modal yang lebih kecil daripada membeli emas batangan fisik. Ini karena Anda tidak benar-benar memiliki emas fisik secara langsung dalam trading CFD. Namun, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Anda juga perlu memperhitungkan risiko dan keuntungan dalam trading CFD, dan modal yang Anda investasikan dapat berada dalam risiko pasar.

    Sementara trading emas CFD dapat memulai dengan modal yang lebih kecil, membeli emas batangan fisik memberi Anda kepemilikan fisik aset berharga yang dapat Anda simpan atau manfaatkan dalam bentuk fisik. Secara fungsi, mungkin trading CFD hanya memberikan Anda keuntungan dengan nilai emas tetapi emas batangan itu bisa memberikan fungsi bisa dibawa kemana saja serta bisa dibentuk ulang

      Arhan   |   2 Aug 2023

    Cma sekedar beri komentar dan pertanyaan aja nihh. Klu berhubungan dngan yg namanya emas pasti dikaitkan dngn safe haven. Buktinya di artikel ini, pada pembukaan parapgrap aja langsung mengatakan bahwa emas adlah komoditas yg paling favorit krna harga stabil serta kerap dijadikan sbagai safe haven.

    Ane ngerti sihh klu safe haven itu intinya bsa neglindungiin nilai aset kita krna klu dunia lagi ga baik, biasanya emas naik bnyk. Krna hal itu, bnyk yg menukarkan aset merka ke bentuk emas saat krisis.

    Cma ane ingin bertanya, kira2 apa sihh yg membuat suatu barang ato instrumen itu bisa dikatakan sbagai safe haven? Soalnya nih, slain emas, ada jga yg bilang bahwa perak dan USD juga termasuk safe haven. Terus mengapa

      Emma   |   3 Aug 2023

    Bantu jawba yee. Nahh utk salah satu faktor mengapa satu aset dikatakan safe haven itu adlaah bisa ngelindungiin nilai di saat krisis. makin krisis, maka harga ato nilai safe haven makin meningkat. Kemudian hal yg paling penting nihh yg mejadikan mengapa satu aset itu dikatakan safe haven adalah di akui secara internasional ato universal. Kyk misalkan USD nihh dikarnakan banyak yg menggunakannya dimana perdagangan internasional itu pake diaa. Maka status safe haven disematkan ke USD.

    Makanya salah satu aset yg paling dianggap sebagai safe haven terkuat adlaah emas krna dah terbukti dari lama bahwa nilainya selalu meningkat dan udah terbukti bahwa emas itu bsa banget ngelindungi value aset kita.